PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Tidak seorang pun yang ingin memiliki bintik hitam di tubuhnya, khususnya pada wajah. Bintik hitam biasanya diakibatkan oleh paparan sinar matahari, yaitu suatu kondisi yang dinamakan hiperpigmentasi. Namun, kadang-kadang (khususnya ketika hamil) hormon bisa menyebabkan bintik atau bercak berwarna gelap pada kulit, yang dinamakan melasma. Jerawat dan bekas luka bisa berubah menjadi bintik hitam yang terus ada setelah jerawat, goresan, dan lukanya telah sembuh. Kabar baiknya, kebanyakan bintik hitam bisa menghilang sendiri. Namun, Anda juga bisa menggunakan produk atau perawatan untuk mempercepat prosesnya.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Hiperpigmentasi dan Melasma

PDF download Unduh PDF
  1. Hidrokuinon merupakan perawatan pencerah kulit yang biasanya digunakan untuk menangani hiperpigmentasi dan melasma. Produk ini dijual dalam bentuk krim, gel, losion, atau cair, dan sebagian di antaranya bisa didapatkan tanpa resep dokter. Meskipun begitu, dokter juga bisa meresepkan produk yang lebih kuat untuk menangani bintik hitam. Oleskan produk ini langsung pada bintik hitam yang ada di wajah sesuai petunjuk di kemasan. [1]
    • Beberapa produk tanpa resep yang sering digunakan orang di antaranya Ambi Skincare Fade Cream dan Differin Dark Spot Correcting Serum. [2]
  2. Vitamin C adalah antioksidan alami yang bisa menangkal radikal bebas dan meningkatkan kesehatan kulit secara umum. Namun, bahan ini juga terbukti dapat menghentikan produksi melanin di dalam kulit sehingga bisa digunakan untuk mengurangi bintik dan bercak hitam. Oleskan krim atau serum vitamin C secara langsung pada area bintik hitam untuk memudarkannya secara alami. [3]
    • Pilih vitamin C topikal yang dirancang khusus untuk dioleskan pada kulit. Produk ini bisa didapatkan di toko obat dan apotek. [4]
  3. Apabila bintik hitam sangat mencolok dan sulit ditangani, berkonsultasilah dengan dokter untuk mendapatkan krim yang mengandung tretinoin, hidrokuinon, dan kortikosteroid, atau yang terkenal dengan nama krim tripel. Oleskan krim ini langsung pada bintik hitam, dengan mengikuti petunjuk di kemasan produk agar bintik hitam bisa memudar dengan cepat. [5]
    • Krim tripel bisa digunakan untuk mengatasi bintik karena sinar matahari, dan melasma yang diakibatkan oleh kehamilan.
    • Krim tripel bisa mengiritasi kulit sensitif dan pada umumnya memerlukan waktu 3 hingga 6 bulan untuk menghilangkan bintik hitam secara signifikan.
  4. Pengelupasan jenis ini menggunakan larutan kimia yang akan menghilangkan lapisan kulit bagian atas untuk memudarkan atau menghilangkan bintik hitam. [6] Apabila bintik hitam sangat sulit ditangani, pergilah ke dermatolog untuk mendapatkan pengelupasan kimia atau mintalah rujukan kepadanya untuk mendapatkan perawatan ini. [7]
    • Jangan pernah melakukan pengelupasan kimia sendiri. Hanya dermatolog berlisensi yang bisa melakukan prosedur ini dengan aman.
  5. Mikrodermabrasi dilakukan dengan mengampelas kulit secara lembut menggunakan alat abrasif untuk menghilangkan lapisan luar kulit, yang pada akhirnya akan memudarkan bintik hitam. [8] Jika bintiknya menempel dengan dalam, mikrodermabrasi bisa membuatnya lebih cepat memudar. Bertanyalah kepada dokter apakah prosedur ini aman bagi Anda, dan kunjungi dermatolog yang menyediakan layanan ini. [9]
    • Dermatolog bisa melakukan prosedur mikrodermabrasi secara higienis dan aman.
  6. Perawatan laser dan cahaya dilakukan dengan peralatan khusus untuk menghilangkan pigmen tanpa menimbulkan jaringan parut. Namun, biasanya Anda harus menjalani pengujian terlebih dahulu untuk mengetahui apakah ada reaksi negatif terhadap perawatan. Berkonsultasilah dengan dokter apakah Anda bisa menjalani perawatan laser untuk memudarkan bintik hitam secara lebih cepat. [10]
    • Kedua prosedur ini hanya bisa dilakukan oleh dermatolog.
  7. Tabir surya yang digunakan setiap hari mungkin merupakan opsi terbaik untuk mencegah terjadinya hiperpigmentasi. Bahkan sinar UV dalam tingkat rendah pun bisa menambah dan menyebabkan bintik hitam. Carilah tabir surya fisik, yaitu tabir surya yang mengandung titanium dioksida atau seng oksida yang bisa menangkal sebagian besar sinar matahari yang menyebabkan kulit menjadi gelap. [11]
    • Bintik hitam yang disebabkan oleh melasma juga bisa bertambah gelap apabila terkena sinar matahari. [12]
  8. Jangan pernah memilih produk yang berisi pemutih karena bisa merusak kulit. Untuk opsi yang lebih aman, gunakan produk pencerah kulit buatan AS atau yang disarankan oleh dermatolog agar Anda bisa mengonfirmasikan bahan pembuatnya. Jangan menggunakan perawatan yang meragukan, misalnya jus lemon, yang justru bisa memberi dampak yang buruk, bukan manfaat. [13]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Jerawat dan Jaringan Parut pada Wajah

PDF download Unduh PDF
  1. Retinol akan membuka pori-pori yang tersumbat dan memudarkan bintik hitam, yang berarti bisa digunakan untuk menangani jerawat dan mencerahkan bintik hitam. [14] Anda bisa membeli krim retinoid di apotek atau internet. Oleskan krim secara langsung dan tipis pada bintik hitam dan jerawat untuk memudarkannya dengan cepat dan membuat warna kulit menjadi rata. [15]
    • Beberapa produk retinoid populer, di antaranya, Olay Regenerist Retinol 24 Night Facial Moisturizer, Shani Darden Skin Care Retinol Reform, dan PCA Skin Intensive Brightening Treatment. [16]
  2. Rawatlah jerawat sejak awal untuk mencegah dan mengurangi terjadinya bintik hitam. Penelitian membuktikan bahwa menangani jerawat sejak dini bisa membantu mencegah jerawat bertambah parah. [17] Cucilah wajah minimal 2 kali sehari, lalu gunakan toner asam salisilat untuk merawat kulit dan menghilangkan jerawat. [18]
    • Anda juga dapat mengoleskan gel benzoil peroksida pada jerawat untuk menghilangkannya secara lebih cepat. [19]
    • Jangan hanya berfokus untuk menghilangkan bintik hitam, tetapi Anda juga harus mengatasi jerawat yang menjadi penyebabnya.
  3. Pengisi jaringan parut merupakan dermal filler , yang berfungsi untuk mengisi ruang dan celah di kulit. Apabila Anda ingin menghilangkan bintik hitam pada wajah, cobalah mengoleskan selapis tipis pengisi jaringan parut dengan cara seperti ketika Anda menggunakan riasan. Produk ini akan mengisi celah dan membuat permukaan kulit menjadi rata. Anda bisa membersihkannya dengan mudah jika ingin menghilangkannya. [20]
    • Anda bisa membeli pengisi jaringan parut di apotek, toko perlengkapan kecantikan, atau internet.
  4. Jika Anda tetap tidak bisa menghilangkan bintik hitam karena jerawat yang ada pada wajah, dokter bisa menggunakan laser untuk mengatasinya. Pergilah ke klinik dermatolog jika Anda ingin mencoba perawatan laser. [21]
    • Ingat, pihak asuransi kemungkinan besar tidak akan bersedia menanggung biaya perawatan kosmetik semacam prosedur laser ini. [22]
    • Perawatan laser memerlukan biaya sekitar Rp12 juta hingga Rp22 juta. [23]
  5. Produk pembasmi jerawat atau psoriasis yang kuat bisa merusak atau mengiritasi kulit. Sebagai respons terhadap produk tersebut, sel kulit akan memproduksi melanin secara berlebihan. Gunakan produk yang berlabel " sensitive " (sensitif) atau " gentle " (lembut), alih-alih memilih produk yang kuat dan bisa mengiritasi kulit, yang berpotensi mengakibatkan bintik hitam. Cucilah wajah setiap hari, khususnya sebelum tidur pada malam hari. [24]
    • Carilah pembersih wajah yang lembut dan dirancang untuk kulit halus, misalnya CeraVe Hydrating Cleanser, Cetaphil Gentle Skin Cleanser, dan Ghost Democracy Transparent Gentle Exfoliating Daily Cleanser. [25]
  6. Riasan mungkin dianggap sebagai cara cepat untuk menutupi bintik hitam, tetapi tindakan ini sebenarnya bisa memperparah kondisi. Apabila Anda tetap ingin memakai riasan, pilih riasan mineral yang berlabel nonkomedogenik, yang bisa menutupi bintik hitam tanpa membuat kondisinya bertambah parah. [26]
    • Dapatkan riasan nonkomedogenik di toko obat, apotek, atau internet.
    Iklan

Tips

  • Jika secara alami Anda rentan menderita bintik hitam pada wajah, usahakan untuk tidak terlalu sering berada di bawah paparan sinar matahari langsung.
  • Hindari juga tabung penggelap kulit ( tanning bed ). Sinar UV bisa mengakibatkan lebih banyak bintik hitam.
Iklan

Peringatan

  • Hindari penggunaan produk pencerah kulit yang berisi pemutih, atau tidak mencantumkan bahan pembuatnya di kemasan.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 119.818 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan