PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Dalam matematika, konsep perubahan persen digunakan untuk menggambarkan hubungan antara nilai lama dan nilai baru. Lebih khusus lagi, perubahan persentase menunjukkan perbedaan antara persentase lama dan baru sebagai persentase nilai lama. Gunakan rumus (( V 2 - V 1 ) / V 1 ) × 100 , yaitu V 1 mewakili nilai lama atau awal dan V 2 mencerminkan nilai baru atau saat ini. Kalau angkanya positif, hal ini menandakan peningkatan persentase dan kalau negatif, hal ini menandakan penurunan persentase. Anda juga bisa menggunakan rumus modifikasi untuk menentukan penurunan persen alih-alih menggunakan angka negatif.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Menggunakan Rumus Standar

PDF download Unduh PDF
  1. Saat menghitung peningkatan persentase, angka yang lebih kecil adalah angka orisinal (atau lama) dan nilai besar adalah nilai baru (atau akhir). Begitu juga sebaliknya, saat Anda ingin menghitung penurunan persentase. Anda bisa memakai rumus ini untuk menghitung peningkatan atau pengurangan persentase. Jika jawaban Anda adalah angka negatif, alih-alih positif, dipastikan persentase mengalami penurunan. [1]
    • Sebagai contoh, katakan Anda mencoba mengetahui besarnya peningkatan pendapatan dari satu tahun ke tahun berikutnya. Kalau Anda menghasilkan Rp37.000.000 tahun lalu dan Rp45.000.000 tahun ini, kurangi 45.000.000 dengan 37.000.000 yang menghasilkan 8.000.000.
    • Kalau tidak, dalam dunia retail, produk dengan potongan harga lazimnya dituliskan “diskon x%” yang merupakan penurunan persentase. Jika celana yang sebelumnya dijual seharga Rp500.000 dan sekarang seharga Rp300.000, Rp500.000 adalah nilai awal dan Rp300.000 adalah nilai baru. Untuk memulai, kurangkan Rp300.000 dengan Rp500.000, yang menghasilkan -Rp200.000.

    Tip: Ketika Anda menghitung variabel dengan lebih dari satu perubahan nilai, temukan perubahan persentase hanya untuk kedua nilai yang ingin dibandingkan.

  2. Setelah menghitung selisih nilai, bagikan hasilnya dengan angka awal, yaitu angka kecil jika persentase meningkat, dan angka besar kalau persentase menurun. [2]
    • Meneruskan contoh sebelumnya, bagikan 8.000.000 (selisih penghasilan) dengan 37.000.000 (yang merupakan nilai awal). Jawabannya adalah 0,216.
    • Kalau tidak, bagikan selisih (-Rp200.000) dengan nilai lama (Rp500.000) adalah -0,40. Salah satu cara memikirkannya adalah bahwa perubahan Rp200.000 dalam nilai adalah 0,40 dari titik awal Rp500.000, dan perubahan nilai menuju arah negatif.
  3. Untuk mengubah jawaban menjadi persentase, Anda hanya perlu mengalikan jawaban dengan 100. Untuk mengubahnya menjadi persentase, Anda hanya perlu mengalikannya dengan 100. [3]
    • Ambil 0,216 dan kalikan dengan 100. Dalam kasus ini, jawabannya adalah 21,6 sehingga penghasilan Anda meningkat sebanyak 21,6%.
    • Kalau tidak, untuk memperoleh persentase akhir, kalikan jawaban desimal (-0,40) dengan 100. -0,40 × 100 = -40%. Artinya, harga baru celana Rp300.000 lebih kecil 40% dibandingkan harga lama Rp500.000. Dengan kata lain, celana didiskon 40%. Cara lain untuk memikirkannya adalah selisih Rp200.000 dalam harga adalah 40% dari harga awal Rp500.000. Oleh karena harga awal lebih besar daripada harga akhir, berikan simbol negatif.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Menghitung Penurunan Persentase dengan Cara Lain

PDF download Unduh PDF
  1. Untuk menghitung penurunan persentase menggunakan rumus ini, kurangkan nilai yang lebih besar (nilai asli atau awal) dengan nilai yang lebih kecil (nilai baru atau akhir). Perhatikan bahwa ini adalah kebalikan dari cara menemukan persentase menggunakan persamaan standar. [4]
    • Sebagai contoh, katakan Anda mencoba mengetahui banyaknya perubahan jumlah siswa baru di setiap tahunnya. Apabila jumlah siswa baru tahun ini adalah 12.125 dan tahun lalu adalah 13.500, kurangkan 13.500 dengan 12.125, untuk memperoleh 1.375.
  2. Ingat bahwa saat menentukan penurunan persentase, nilai asli adalah angka yang lebih besar. [5]
    • Dalam kasus ini, bagikan 1.375 (selisih kedua nilai) dengan 12.125 (nilai asli), yang menghasilkan 0,1134.
  3. Ubah jawaban dari desimal ke persentase dengan mengalikannya dengan 100. [6]
    • Kalikan 0,1134 dengan 100, yaitu 11,34. Jadi, jumlah siswa baru menurun sebanyak 11,34%.

    Tip: Jika Anda menggunakan persamaan ini dan memperoleh angka negatif, hal ini mencerminkan peningkatan persentase.

    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 286.483 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan