Unduh PDF
Unduh PDF
Senapan gentel ( shotgun ) adalah senapan yang populer di seluruh dunia untuk berburu, olahraga menembak dan pertahanan diri. Ia menembakkan peluru dengan butiran logam di dalamnya yang biasanya dimuat satu per satu, bukannya beberapa sekaligus. Sementara teknologi senapan telah maju selama bertahun-tahun, untuk memuat peluru ke dalam senapan gentel ini masih merupakan pekerjaan yang sederhana saja.
Langkah
-
Pastikan kenop safety aktif, ruang peluru kosong, dan laras menunjuk jauh dari Anda dalam arah yang aman. Ini selalu merupakan langkah pertama ketika mengisi atau menangani setiap senjata. Pelajari petunjuk manual senjata Anda agar menemukan fitur keselamatan yang disaranakan.
-
Pastikan apa ukuran (diameter kaliber) senapan Anda sehingga Anda dapat memilih ukuran selongsong yang tepat. Ukuran yang umum adalah 10, 12, 16, 20, dan kaliber 28. Selongsong dalam satu ukuran kaliber bisa saja ditembakkan dalam senapan dengan kaliber lain, namun hal ini membutuhkan laras yang khusus. Jika tidak, cara terbaik adalah untuk hanya memilih amunisi berukuran tepat untuk senjata Anda .
-
Letakkan pangkal gagang senapannya pada paha kiri sambil duduk. Anda juga dapat mengamankan gagang senapan di bawah lengan Anda dengan pistol mengarah ke samping. Pastikan bahwa pemicu dan penguncinya aktif yang berada di sisi senapan tadi yang sedang menghadap jauh dari Anda tersebut.
-
Masukkan satu selongsong dan dorong penutup ruang peluru yang berada tepat di depan kuncian pemicu tembakan. Ujung peluru ini haruslah menunjuk ke arah ujung laras senapan pada akhirnya. Ujung peluru adalah bagian dimana peluru ini akan melontarkan butiran logam dan posisinya berlawanan dengan bagian penutup logam dimana picuan ledakan tembakan itu berada.
-
Dengan menggunakan ibu jari, dorong peluru lurus terhadap tutup pemuatan sampai Anda mendengar dan merasakan dengan jelas suara "klik". Ketika meng-klik, berarti ujung peluru telah masuk ke ruang pelurunya.
-
Ulangi sampai tabung ruang peluru penuh. Anda akan tahu bahwa tabung ini sudah penuh saat Anda mencoba untuk mengisi peluru tetapi tidak bisa masuk lagi.
-
Tahan tombol action release dan pompa senapan Anda ke belakang dan kemudian ke depan dengan jumlah kekuatan yang memadai untuk memuat ruangan tembak. Ini akan membawa peluru dari ruang peluru dan memuatnya pada posisi menembak. Senapan sekarang siap untuk ditembakkan.Iklan
-
Pastikan kunci safety aktif dan senapan menunjuk ke arah yang aman, jauh dari Anda. Selalu perlakukan senapan seolah-olah telah bermuatan, bahkan jika Anda tahu sebenarnya kosong.
-
Cari dan aktifkan tuas, kait atau tombol untuk "mematahkan" laras. Tombol ini biasanya berada di sisi kanan senapan, di mana laras bertemu dengan gagang senjata.
- Tidak seperti senapan pompa, senapan patah tidak memiliki tabung muatan peluru untuk memuat beberapa peluru sekaligus. Sebaliknya, senapan patah ini lansung terbuka untuk memungkinkan Anda untuk memuat peluru langsung ke dalam larasnya. Ini berarti senapan Anda perlu dimuat ulang setelah setiap satu tembakan, atau setiap dua tembakan jika Anda memiliki senapan dengan laras ganda.
-
Buka patahannya dan arahkan laras turun jauh dari tubuh senapan .
-
Pindahkan dan buang sisa selongsong peluru yang tertinggal. Hati-hati, mungkin akan sangat panas jika senapan ditembakkan baru-baru saja. Cobalah untuk tidak menyentuh bagian logam laras tersebut
-
Ganti setiap selongsong yang telah digunakan dengan peluru baru. Peluru haruslah masuk sempurna ke dalam laras untuk menyelesaikan memuat peluru
-
Angkat kembali laras menutup patahan sampai Anda mendengar dan merasakannya "klik". Sekarang senapan Anda telah bermuatan dan siap untuk ditembakkan .Iklan
Tips
- Senapan semi-otomatis pada dasarnya memuat peluru dengan cara yang sama seperti senapan pompa. Baca kembali "panduan manual" Anda jika Anda berpikir semi-otomatis Anda memuat peluru secara berbeda.
- Senapan baru mungkin memiliki per yang sangat kuat di dalamnya, dan mungkin membutuhkan kekuatan sedikit lebih ekstra untuk memuat peluru ke dalam ruang peluru pada awalnya.
- Gunakan bantalan jempol untuk memungkinkan tenaga lebih maksimal untuk mendorong peluru masuk ke tabung peluru daripada menggunakan jari lain.
- Selalu pastikan bahwa ruang peluru selalu kosong kecuali Anda akan menembak.
- Dalam beberapa senapan, bagian dalam area pemuatan bisa jadi sedikit tajam. Lihatlah sekilas ke dalam untuk memberikan gambaran di mana kira-kira setiap bagian yang dapat melukai tangan Anda.
Iklan
Peringatan
- Jangan pernah mencoba untuk memaksa peluru masuk dengan benda apapun seperti obeng. Anda bisa secara tidak sengaja memicu pelurunya dan melukai diri sendiri atau orang lain dengan luka serius.
- Jangan pernah mencoba untuk menggunakan senjata api dengan amunisi yang tidak sesuai. Mungkin saja ukurannya sama, tapi bisa saja menghasilkan daya ledak yang lebih tinggi dari kemampuan dan daya tahan senapan Anda. Senapan Anda bisa meledak dan membahayakan atau membunuh Anda atau pengamat lain yang ada di sekitarnya.
- Senjata bukan mainan! Senjata api harus diperlakukan dengan hati-hati dan tidak pernah ditangani oleh anak-anak tanpa pengawasan orang dewasa.
Iklan
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 21.086 kali.
Iklan