PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Pseudomonas merupakan bakteri dari famili yang meliputi 191 spesies. Bakteri ini dapat berkoloni dalam berbagai macam jaringan dan organ, serta tersebar luas pada biji tanaman dan air. Karena bakteri ini merupakan bakteri Gram-negatif, Pseudomonas resistan terhadap sejumlah antibiotik, seperti penisilin. [1] Pseudomonas juga mampu bertahan hidup bahkan di lingkungan yang paling ekstrem, karena memiliki dinding sel yang keras. Akibatnya, infeksinya sulit untuk diobati.

Bagian 1
Bagian 1 dari 2:

Menentukan Tempat Infeksi

PDF download Unduh PDF
  1. Gejala yang timbul biasanya berkaitan dengan organ yang terinfeksi. Infeksi Pseudomonas bisa terjadi pada beberapa bagian tubuh berikut ini:
    • Aliran darah: menyebabkan bakteremia
    • Jantung: menyebabkan endokarditis
    • Telinga: menyebabkan otitis
    • Saluran pernapasan: menyebabkan pneumonia
    • Sistem saraf pusat: menyebabkan abses otak, atau meningitis
    • Mata: menyebabkan endoftalmitis
    • Saluran pencernaan: menyebabkan enterokolitis, atau enteritis
    • Tulang dan sendi: menyebabkan osteomielitis
    • Kulit: menyebabkan ektima gangrenosum [2]
    • Hal ini berarti Anda harus memperhatikan gejala berdasarkan pada organ yang terinfeksi.
  2. Gejala pneumonia meliputi:
    • Demam: terjadi saat tubuh melawan infeksi. Suhu tubuh yang tinggi akan membuat bakteri rentan terhadap perawatan.
    • Sianosis: perubahan warna kulit menjadi ungu atau biru karena saturasi oksigen yang rendah. Saat hal ini terjadi, paru-paru tidak berfungsi dengan baik, dan pertukaran gas tidak berlangsung secara normal, sehingga mengakibatkan rendahnya saturasi oksigen.
    • Hipoksia: hipoksia adalah gejala yang berkaitan dengan gejala sebelumnya -- hipoksia berarti rendahnya kadar oksigen dalam tubuh. Karena paru-paru terganggu, tubuh Anda tidak akan mampu mendapatkan oksigen yang dibutuhkannya, sehingga mengakibatkan hipoksia.
    • Rales: adanya suara krakle selama menarik napas. Suara ini timbul karena cairan terperangkap dalam saluran kecil di paru-paru. Suaranya terputus-putus, terdengar selama menarik dan mengeluarkan napas.
    • Ronki: suara bergetar yang terdengar selama bernapas. Suara bergetar ini terdengar terus-menerus selama bernapas, baik saat menarik maupun mengeluarkan napas. Suara ini disebabkan karena udara bergerak melalui jalan napas yang menyempit.
  3. Gejalanya meliputi:
    • Murmur: suara yang tidak biasa saat jantung berdenyut. Gejala ini disebabkan oleh penyempitan katup, atau adanya saluran abnormal darah masuk ke dalam jantung.
    • Kultur darah positif: saat hasil pemeriksaan kultur darah Anda positif, maka Anda terinfeksi dengan bakteri.
    • Stigmata perifer: yang berarti pendarahan kecil pada bagian tubuh yang berbeda. Stigmata perifer adalah gejala yang terjadi akibat immune complex vasculitis , atau septic emboli .
  4. Gejala ini meliputi:
    • Dehidrasi: air tidak dapat terserap dengan baik di dalam usus, sehingga menyebabkan dehidrasi.
    • Demam: demam merupakan tanda infeksi. Demam juga merupakan bukti bahwa tubuh mencoba melawan infeksi tersebut, dengan melepaskan antibodi ke aliran darah.
    • Distensi abdomen perut: distensi perut terjadi saat cairan atau gas menumpuk dalam rongga abdomen.
    • Tanda peritonitis: peritonitis adalah radang pada jaringan lapisan dalam abdomen. Gejalanya meliputi penurunan nafsu makan, penurunan volume urine, mual dan muntah, nyeri abdomen. [3]
  5. Gejalanya meliputi:
    • Penurunan rentang gerakan: saat infeksi terjadi pada tulang dan sendi, keduanya tidak akan bisa berfungsi secara nromal, sehingga rentang gerakan Anda akan terhambat.
    • Nyeri lokal: tulang akan menjadi lebih lunak, karena infeksi merusak sel-selnya. Dalam beberapa kasus, Anda akan lebih rentan terhadap keretakan tulang, karena lemahnya tulang.
  6. Gejalanya meliputi:
    • Lesi berdarah, nekrotik: saat infeksi pertama kali terjadi, lesi-lesi kecil akan bermunculan di permukaan kulit. Lesi ini dengan cepat akan berubah menjadi luka terbuka yang mengandung jaringan nekrotik.
    • Eritema di sekeliling lesi: kulit yang mengelilingi lesi akan berwarna kemerahan, akibat dari peradangan.
    • Abses dalam: abses akan terbentuk seiring dengan perkembangan infeksi masuk ke dalam kulit.
    • Selulitis: selulitis adalah gejala lain yang berkaitan dengan infeksi bakteri. Selulitis akan muncul di wajah, lengan, atau kaki. Area tersebut akan berwarna merah, terasa nyeri, dan hangat.
    • Nodul subkutan : benjolan-benjolan yang bermunculan di bawah kulit.
  7. Gejala ini meliputi:
    • Keluarnya nanah: infeksi mungkin mengontaminasi kelenjar lakrimal, atau saluran tempat pengeluaran air mata. Nanah akan keluar melalui saluran ini saat terjadi infeksi.
    • Edema (pembengkakan) pada kelopak mata: infeksi juga bisa mempengaruhi daerah sekitar mata, seperti kelopak mata. Sama seperti infeksi lainnya, jaringannya akan menjadi merah dan membengkak.
    • Eritema konjungtiva: konjungtiva adalah lapisan di bagian mata yang berwarna putih. Saat terjadi infeksi, bagian ini juga mungkin akan mengalami gangguan.
  8. Gejala ini meliputi:
    • Tekanan darah rendah
    • Shock: dalam kasus bakteremia, Anda mungkin akan mengalami septic shock . Hal ini terjadi saat patogen yang terlokalisir di banyak bagian tubuh. Dalam kasus ini, kegagalan multiorgan mungkin terjadi.
    • Takikardi: denyut jantung cepat.
    • Takipnea: napas cepat.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 2:

Mengatasi Infeksi Pseudomonas

PDF download Unduh PDF
  1. Perawatan diberikan bergantung pada jenis infeksi. Tidak ada perawatan alami atau rumahan yang diketahui efektif melawan infeksi Pseudomonas . Dalam semua jenis infeksi, terapi antibiotik akan diberikan.
  2. Resep eritromisin dan cefalexin adalah pilihan pengobatan terapi antibiotik yang paling lazim. Obat-obatan ini harus diberikan setiap hari, satu kali setiap 6 atau 12 jam, bergantung pada kandungannya.
    • Perawatan ini harus dilakukan selama sekitar 5 hari menggunakan kedua obat antibiotik. Setelah itu, hanya salah satu dari kedua antibiotik yang akan diberikan, dan perawatan akan dilanjutkan selama tiga minggu lagi.
  3. Ceftazidim adalah antibiotik yang efektif karena kemampuannya untuk masuk jauh ke dalam ruang subarachnoid. Pseudomonas juga sangat peka terhadap obat ini.
    • Obat ini diinjeksikan ke dalam otot Anda dengan dosis 2 gram setiap 8 jam. Perawatan ini harus dilakukan selama sekitar 2 minggu, bergantung pada tingkat keparahan penyakit.
  4. Jika Pseudomonas menyebabkan otitis eksterna, perawatan lokal dengan antibiotik dan steroid akan digunakan.
    • Tetes telinga antibiotik seperti ciprodex (ciprofloxacin dan deksametason) biasanya akan diresepkan.
    • Tetes telinga ini harus diberikan setiap hari, sekali setiap 12 jam, terkecuali dokter Anda menyarankan lain.
  5. Saat Psedomonas teridentifikasi sebagai patogen yang bertanggung jawab atas infeksi, kombinasi antibiotik spektrum luas (sefalosporin atau penisilin) dan aminoglikosida akan digunakan. Perawatan ini harus diberikan sesuai dengan tingkat keparahan penyakit. [4]
  6. Salah satu antibiotik yang paling lazim diresepkan adalah ciprofloxacin. Dosis 250 atau 500 mg akan diberikan sesuai dengan keparahan infeksi. Antibiotik ini harus diberikan dalam dosis harian setiap 12 jam.
    • Levofloxacin adalah pilihan selain ciprofloxacin, dan dosis maksimum hariannya adalah 750 mg per hari. Durasi terapi beragam, ditentukan oleh keparahan penyakit.
    • Anda mungkin hanya membutuhkannya selama 3 hari jika mengalami infeksi tanpa disertai komplikasi, tetapi dalam kasus yang lebih serius dan rumit, Anda mungkin perlu menjalani pengobatan hingga selama tiga minggu.
  7. Selain perawatan antibiotik, infeksi saluran cerna juga membutuhkan asupan cairan yang tinggi. Asupan cairan yang tinggi akan melunakkan kotoran Anda, dan mencegah peradangan.
    • Cara yang terbaik untuk mengobati infeksi pada saluran cerna adalah dengan meresepkan tazobaktam atau piperasilin. Kedua obat ini akan diberikan secara intravena, dengan dosis 4,5 mg setiap hari, setiap 8 jam.
    Iklan


Tips

  • Diagnosis infeksi Pseudomonas dapat ditegakkan setelah melakukan tes tertentu, sesuai dengan gejalanya. Dalam semua kasus, kultur darah akan diambil. Saat ada infeksi saluran kemih, urianalisis akan dilakukan. Dahak akan dianalisis dalam kasus pneumonia.
Iklan

Peringatan

  • Anda dapat terinfeksi bakteri ini akibat tidak menjaga kebersihan (tidak mencuci tangan) atau akibat makan buah dan sayur tanpa mencucinya terlebih dahulu.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 8.571 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan