Saat Anda menulis artikel penelitian, ada kemungkinan sebagian besar artikel yang digunakan sebagai sumber berasal dari internet. Jika Anda menggunakan gaya kutipan American Psychological Association (APA), format entri daftar referensi akan berbeda saat Anda mengutip artikel daring dibandingkan artikel cetak. Setiap kali Anda mengutip atau memparafrasa informasi dari sumber, Anda juga perlu mencantumkan kutipan dalam teks di akhir kalimat.
Langkah
-
Awali entri dengan nama penulis. Tikkan nama belakang penulis terlebih dahulu, sisipkan koma, masukkan inisial nama depannya, dan lanjutkan dengan titik. Jika penulis memiliki inisial nama tengah, masukkan inisial tersebut setelah inisial nama depan, diikuti dengan titik. [1] X Teliti sumber
- Sebagai contoh: Potter, H. J.
- Jika artikel ditulis oleh perusahaan atau organisasi, cukup cantumkan nama perusahaan atau organisasi yang bersangkutan sebagai nama penulis. Jika Anda melihat artikel di situs web perusahaan atau organisasi tanpa informasi penulis yang spesifik, gunakan nama perusahaan atau organisasi sebagai nama penulis.
-
Cantumkan tanggal penerbitan artikel di dalam tanda kurung. Untuk artikel daring, cantumkan tanggal seakurat mungkin. Gunakan tanggal pembaruan terbaru artikel jika tersedia. Tikkan tahun penerbitan terlebih dahulu, diikuti dengan koma. Setelah itu, tambahkan nama bulan dan tanggal. Untuk bahasa Indonesia, gunakan format tanggal-bulan-tahun). Jangan singkat nama bulan. Tempatkan titik di luar tanda kurung tutup. [2] X Teliti sumber
- Sebagai contoh: Potter, H. J. (2019, March 22).
- Untuk bahasa Indonesia: Potter, H. J. (22 Maret 2019).
-
Tikkan judul artikel dalam teks miring. Masukkan judul lengkap artikel dalam format sentence case (huruf kapital sebagai huruf pertama pada kata pertama dan nama diri dalam judul). Jika terdapat subjudul, tikkan titik dua setelah judul utama dan lanjutkan dengan subjudul dalam format yang sama ( sentence case ). Sisipkan titik di akhir judul. [3] X Sumber Tepercaya Purdue Online Writing Lab Kunjungi sumber
- Sebagai contoh: Potter, H. J. (2019, March 22). Statistical probability of the reappearance of Voldemort .
- Untuk bahasa Indonesia: Potter, H. J. (22 Maret 2019). Statistical probability of the reappearance of Voldemort .
-
Akhiri entri dengan nama situs web dan URL langsung. Tikkan nama situs web, diikuti dengan titik. Setelah titik, tambahkan URL langsung ke artikel. Jangan sisipkan titik di akhir URL. [4] X Sumber Tepercaya Purdue Online Writing Lab Kunjungi sumber
- Sebagai contoh: Potter, H. J. (2019, March 22). Statistical probability of the reappearance of Voldemort . The Leaky Cauldron. http://www.leakycauldron.org/article/potter_3_22.html
- Untuk bahasa Indonesia: Potter, H. J. (22 Maret 2019). Statistical probability of the reappearance of Voldemort . The Leaky Cauldron.
Format Daftar Referensi dalam Gaya Kutipan APA untuk Artikel Web
Nama Belakang Penulis, Inisial. Inisial. (Tahun, Bulan Tanggal [bahasa Inggris] atau Tanggal Bulan Tahun [bahasa Indonesia]). Judul artikel dalam format sentence case. Nama situs. URL
Iklan
-
Sertakan nama penulis dan tahun untuk kutipan dalam teks standar. Di akhir setiap kalimat yang menyebutkan atau memuat informasi yang diparafrasa, tambahkan kutipan dalam teks (tanda kurung) dengan nama belakang penulis, diikuti dengan koma, serta tahun penerbitan artikel. Kutipan dalam teks ditambahkan sebelum tanda titik penutup kalimat. [5] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, Anda bisa menuliskannya sebagai berikut: After Voldemort was vanquished, the odds of him returning are fairly insignificant (Potter, 2019).
Tip: Jika Anda memiliki beberapa artikel yang ditulis oleh penulis yang sama pada tahun yang sama, cantumkan judul artikel dalam kutipan dalam teks untuk membedakan entri kutipan dengan entri-entri lainnya.
-
Cantumkan tahun di dalam tanda kurung jika Anda sudah menyebutkan nama penulis dalam kalimat. Saat menulis, mungkin akan lebih masuk akal saat Anda menyebutkan nama penulis dalam kalimat sehingga Anda tidak perlu mencantumkan kembali nama tersebut di kutipan dalam teks. Sebagai gantinya, sisipkan kutipan dalam teks dengan tahun penerbitan tepat setelah nama penulis disebutkan. [6] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, Anda bisa menuliskannya sebagai berikut: Potter (2019) remains convinced there is a chance, however slight, that Voldemort could return to terrorize the Wizarding World.
-
Tambahkan nomor halaman jika Anda menggunakan kutipan langsung. Biasanya, jika Anda menyertakan kutipan langsung, Anda juga harus menggunakan kutipan spesifik yang memungkinkan para pembaca untuk langsung menemukan informasi sumber dan membaca kutipan atau kalimat asli. Dalam kutipan dalam teks biasa, tempatkan koma setelah tahun penerbitan, kemudian tambahkan singkatan " p. " (untuk satu halaman) atau " pp. " (untuk rentang halaman), diikuti nomor halaman yang memuat informasi. Untuk bahasa Indonesia, cukup gunakan singkatan “hal.”. Jika Anda menggunakan kutipan langsung, kutipan dalam teks ditambahkan di luar tanda kutip akhir, tetapi sebelum tanda titik penutup kalimat. [7] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, Anda bisa menuliskannya sebagai berikut: Although the Wizarding World faces many other threats, the return of Voldemort is an outside possibility that witches and wizards "ignore at their peril" (Potter, 2019, p. 7).
- Untuk bahasa Indonesia: (Potter, 2019, hal. 7).
- Ikuti format yang sama untuk kutipan langsung seperti saat Anda menggunakan parafrasa jika nama penulis sudah disebutkan dalam kalimat. Sebagai contoh, Anda bisa menuliskannya sebagai berikut: Despite the horror inflicted and lives lost, Potter (2019) insists that "many would actually rejoice if Voldemort were to return" (p. 4).
- Untuk bahasa Indonesia: (hal. 4).
- Sebagian artikel daring tidak memiliki nomor halaman. Untuk artikel seperti ini, Anda bisa menggunakan nomor paragraf atau judul segmen agar membantu para pembaca menemukan informasi yang Anda kutip dengan lebih cepat. Sebagai contoh, Anda bisa menuliskannya seperti ini: Despite the relatively low chance that Voldemort will return, all witches and wizards "remain alert for subtle signs of the Dark Lord's possible resurgence" (Potter, 2019, para. 9).
- Untuk bahasa Indonesia: (Potter, 2019, par. 9).
Iklan
Referensi
- ↑ https://columbiacollege-ca.libguides.com/apa/websites
- ↑ https://columbiacollege-ca.libguides.com/apa/websites
- ↑ https://owl.purdue.edu/owl/research_and_citation/apa_style/apa_formatting_and_style_guide/reference_list_electronic_sources.html
- ↑ https://owl.purdue.edu/owl/research_and_citation/apa_style/apa_formatting_and_style_guide/reference_list_electronic_sources.html
- ↑ https://guides.libraries.psu.edu/apaquickguide/intext
- ↑ https://guides.libraries.psu.edu/apaquickguide/intext
- ↑ https://columbiacollege-ca.libguides.com/apa/websites