Artikel ini disusun bersama Luba Lee, FNP-BC, MS
. Luba Lee adalah praktisi perawat keluarga besertifikasi di Tennessee. Dia memperoleh gelar master dalam ilmu keperawatan (MSN) dari University of Tennessee pada 2006.
Ada 19 referensi
yang dikutip dalam artikel ini dan dapat ditemukan di akhir halaman.
Artikel ini telah dilihat 5.735 kali.
Jika Anda sering mengalami sakit kepala atau kerontokan rambut yang lebih banyak daripada biasanya, sirkulasi darah di kulit kepala Anda mungkin kurang baik. Jangan khawatir! Kami bisa membantu Anda. Artikel ini akan memandu Anda mengenali beragam teknik-teknik sederhana, pengobatan rumahan, dan penyesuaian gaya hidup yang Anda bisa ikuti untuk meningkatkan sirkulasi darah.
Langkah
-
Pijatan pada kulit kepala dapat meningkatkan sirkulasi darah. Awali dengan mengencerkan minyak asiri dan mengoleskannya pada kulit kepala selama 10 menit sebelum Anda membilasnya. [1] X Teliti sumber Setelah itu, gunakan jari-jari untuk memijat kulit kepala dengan tekanan ringan selama satu menit. Perdalam pijatan dengan menekankan buku-buku jari dalam gerakan memutar ke arah tengah kulit kepala selama 2-3 menit. [2] X Teliti sumber Akhiri dengan menarik ujung-ujung rambut dari kepala selama 1 menit. [3] X Teliti sumber
- Jangan gunakan minyak asiri yang belum diencerkan karena minyak ini terlalu terkonsentrasi atau kental untuk digunakan langsung. Selain itu, jangan hanya menggunakan minyak karier karena minyak tersebut tidak dapat mendorong pertumbuhan rambut yang sama. [4] X Sumber Tepercaya PubMed Central Kunjungi sumber
- Minyak lavender, rosmarin, dan pepermin cocok untuk mendorong pertumbuhan rambut dan mengurangi kerontokan rambut. [5] X Sumber Tepercaya PubMed Central Kunjungi sumber
- Jika kepala terasa sakit saat Anda memijatnya dengan buku-buku jari, gunakan ujung jari untuk memijat kepala.
- Gunakan alat pijat kulit kepala elektrik jika Anda tidak ingin memijat kepala menggunakan tangan. Anda bisa membeli alat seperti ini dari internet atau toko perlengkapan rumah tangga.
Iklan
-
Basahi kulit kepala dengan air dingin selama 1-2 menit untuk mendorong sirkulasi darah. Nyalakan keran pancuran dengan suhu air terdingin yang Anda dapat tahan, dan basahi kulit kepala dengan air. Bilas kulit kepala selama setidaknya 1-2 menit untuk satu sesi pembilasan. Usap kulit kepala dengan ujung jari saat Anda membilasnya untuk mendorong sirkulasi darah lebih panjut dan memberikan rasa lega.
- Air dingin membantu memperlebar pembuluh darah agar darah yang mengalir ke kulit kepala menjadi lebih banyak.
- Jika Anda tidak tahan mandi dengan air dingin, gunakan air panas atau hangat saat membersihkan tubuh, dan nyalakan keran air dingin hanya saat Anda perlu berkeramas atau membilas rambut.
- Anda juga bisa mencoba mandi “kontras”. Secara bergantian, gunakan air hangat dan air dingin setiap 10 detik saat mandi.
-
Sisir dengan gigi yang keras dan alami dapat menstimulasi pembuluh darah. Jika Anda memiliki rambut yang panjang atau kusut, sisir dari ujung rambut terlebih dahulu, kemudian secara bertahap rapikan rambut hingga ke bagian akar. Jika Anda memiliki rambut yang pendek, sisir rambut dari bagian tengah kulit kepala terlebih dahulu, dan secara bertahap bergeraklah ke ujung rambut. Gunakan tekanan ringan untuk mendapatkan hasil yang paling efektif.
- Menyisir rambut dengan lembut akan menarik kulit kepala sehingga membantu memperlebar pembuluh darah dan meningkatkan sirkulasi darah.
Iklan
-
Sari bawang bombai membantu menumbuhkan kembali rambut. [6] X Teliti sumber Siapkan setengah bagian bawang bombai dan remas dengan kuat untuk memisahkan bagian-bagian yang padat dari sarinya, kemudian tampung sari bawang dalam mangkuk. Oleskan sari bawang bombai secara langsung pada kulit kepala dan pijatkan dengan ujung jari. Diamkan sari bawang bombai pada kulit kepala selama sekitar 30 menit sebelum Anda membersihkan rambut dan kulit kepala dengan sampo.
- Anda juga bisa membeli sari bawang bombai yang sudah jadi dari toko swalayan.
Tip: Jika rambut masih berbau bawang bombai, campurkan air dan cuka dalam perbandingan setara, kemudian gunakan campuran tersebut untuk membilas rambut sebelum Anda berkeramas dengan sampo.
-
Minoksidil mendorong pertumbuhan rambut dan memperbaiki struktur pembuluh darah. [7] X Sumber Tepercaya National Institutes of Health Kunjungi sumber Cari produk minoksidil topikal dalam bentuk foam (busa) atau larutan, dan baca petunjuk penggunaannya dengan saksama. Gunakan satu dosis di bagian tengah kepala terlebih dahulu, kemudian ratakan ke sisi-sisi kepala. Segera cuci tangan setelah Anda menggunakan minoksidil, dan jangan cuci atau bilas kulit kepala selama empat jam setelah penggunaan obat ini. Biarkan produk mengering dengan sendirinya (biasanya memakan sekitar 2-4 jam). [8] X Sumber Tepercaya Mayo Clinic Kunjungi sumber
- Anda bisa mendapatkan produk minoksidil dari apotek atau internet. Anda juga bisa mendapatkan produk dengan kekuatan atau konsentrasi yang lebih tinggi melalui resep dari dokter.
- Jika Anda mengalami peradangan, ruam, atau pembengkakan, hentikan penggunaan minoksidil dan bicaralah kepada dokter.
- Beberapa penelitian menunjukkan bahwa minyak rosmarin memiliki efektivitas yang sama dengan minoksidil dalam meningkatkan pertumbuhan rambut. [9] X Sumber Tepercaya PubMed Central Kunjungi sumber
Iklan
-
Latihan atau kebiasaan ini dapat meningkatkan sirkulasi di sekitar kulit kepala. Tempelkan jari-jari di belakang kepala dan tekankan ibu jari pada tonjolan di tengkuk. Gunakan tekanan yang cukup kuat ke bagian belakang kepala, dan gerakkan tangan Anda naik dan turun untuk mengurut kulit kepala. Pijat kulit kepala bagian belakang selama 2-3 menit sebelum memindahkan tangan ke bagian sisi kepala. Tekan atau pijat bagian samping kepala selama 2-3 menit. [10] X Teliti sumber
- Latihan ini berguna, terutama untuk meningkatkan sirkulasi darah setelah transplantasi rambut. Namun, latihan ini pun tetap bisa memperbaiki atau melancarkan sirkulasi darah secara keseluruhan pada kulit kepala.
-
Latihan ini membantu melancarkan sirkulasi darah ke kepala. Dengan perlahan, miring kepala ke arah bahu kiri hingga telinga kiri Anda hampir menyentuh bahu. Dorong kepala ke arah bawah hingga dagu Anda dapat menyentuh dada, dan gerakkan leher ke arah bahu kanan. Tetap gerakkan kepala Anda mengikuti arah jarum jam sebanyak 2-3 putaran penuh sebelum menggerakkan kepala ke arah yang berlawanan. [11] X Teliti sumber
- Jangan miringkan leher atau kepala ke belakang terlalu jauh karena kepala atau leher Anda justru bisa terasa sakit.
Iklan
-
Latihan ini membantu melancarkan aliran darah ke kulit kepala. Berbaringlah di kasur atau sofa hingga bahu Anda berada di ujung tempat tidur atau sofa. Tempelkan kedua tangan ke lantai dan secara perlahan turunkan tubuh bagian atas hingga kepala Anda terbalik. Tahan posisi ini selama 1-2 menit agar darah mengalir ke kepala dan memperlebar pembuluh darah di kulit kepala. Ulangi proses atau latihan ini satu kali sehari.
- Segera duduk jika Anda mulai merasa pusing atau mengalami nyeri pada leher.
- Jika bisa, gunakan meja inversi yang Anda bisa gunakan, dan balikkan seluruh tubuh Anda.
-
Latihan yoga bisa meningkatkan alirah darah. Cari pose yang membantu Anda berfokus pada leher dan punggung bagian atas karena pose ini bisa melancarkan aliran darah, terutama ke bagian kepala. Untuk pose downward dog sederhana, pastikan kaki Anda menapak ke lantai dengan kuat dan membungkuklah sejauh 90 derajat. Tempelkan kedua telapak tangan pada lantai agar kepala Anda terbalik. Anda juga bisa tengkurap dan merentangkan kedua lengan untuk membengkokkan punggung dan mencoba pose kobra.
- Anda juga bisa mencoba pose yoga standar untuk melancarkan sirkulasi darah ke seluruh tubuh.
- Jika Anda ingin mencoba pose yang lebih rumit, coba lakukan handstand (berdiri dengan tangan) atau inversi.
Iklan
-
Pola olahraga ini mendorong sirkulasi darah ke seluruh tubuh. Lakukan olahraga aerobik selama 30 menit setiap hari selama setidaknya lima hari. Cobalah berjalan kaki, berlari, dan mengangkat beban untuk memperbaiki kesehatan jantung dan menjaga sistem peredaran darah agar tetap bekerja dengan baik. Latih kelompok-kelompok otot yang berbeda, seperti kelompok otot lengan, kaki, dada, punggung, dan perut setiap hari agar Anda tidak merasa terlalu lelah sepanjang minggu. [12] X Sumber Tepercaya MedlinePlus Kunjungi sumber
- Pastikan Anda melakukan peregangan sebelum dan setelah berolahraga karena peregangan bisa meningkatkan sirkulasi darah.
-
Menggunakan tatanan rambut yang terlalu ketat dalam jangka waktu lama bisa memicu ketegangan pada kulit kepala. Pada akhirnya, ketegangan ini bisa memengaruhi sirkulasi darah. Oleh karena itu, gerai rambut Anda atau tata dalam gaya yang ringan dan longgar agar tatanan rambut tidak sampai memengaruhi kesehatan kulit kepala dan rambut. [13] X Sumber Tepercaya PubMed Central Kunjungi sumberIklan
-
Makanan bergizi bisa mendorong sistem peredaran darah. Pilih sayuran berdaun hijau dan buah-buahan agar Anda mendapatkan vitamin dan mineral yang bisa melancarkan sistem peredaran darah. Konsumsi lemak sehat (mis. ikan berminyak, kacang-kacangan, daging rendah lemak, dan avokad) karena bahan-bahan tersebut memiliki lemak tak jenuh dan biasanya tidak memicu penggumpalan darah. Sebisa mungkin hindari makanan manis, lemak trans dan jenuh, dan karbohidrat sederhana karena bahan-bahan tersebut tidak memiliki banyak nilai gizi. [14] X Sumber Tepercaya PubMed Central Kunjungi sumber
- Alih-alih mengonsumsi keripik atau camilan manis, pilih buah-buahan, sayuran, atau makanan alternatif rendah lemak.
- Minum multivitamin harian jika Anda khawatir tidak mendapatkan nutrisi yang baik dari makanan yang dikonsumsi.
-
Dengan menjaga cairan tubuh, Anda bisa melancarkan aliran darah. Sebisa mungkin batasi konsumsi minuman manis karena dapat memicu dehidrasi lebih jauh dan memperburuk sirkulasi darah seiring berjalannya waktu. [15] X Sumber Tepercaya Harvard Medical School Kunjungi sumber
- Amati takaran air yang Anda minum setiap hari agar Anda bisa mengetahui banyaknya air yang diminum/dibutuhkan.
- Jika Anda sering kali lupa minum, cari aplikasi pada ponsel yang bisa mengingatkan Anda untuk minum air.
Iklan
-
Tembakau dan alkohol dapat menekan pembuluh darah. Dengan mempertimbangkan hal tersebut, berusahalah membatasi konsumsi rokok dan minuman alkohol. Jika Anda ingin menikmati minuman beralkohol, cukup konsumsi 1-2 porsi minuman per hari agar Anda tidak sampai memicu kerusakan yang bertahan lama pada tubuh sendiri. [16] X Sumber Tepercaya PubMed Central Kunjungi sumber
- Cari grup dukungan di internet atau kota Anda jika Anda kesulitan berhenti merokok atau meminum minuman beralkohol.
- Mintalah resep obat penghentian dengan kadar tinggi dari dokter untuk membantu Anda.
-
Mata lelah bisa memicu ketegangan pada kulit kepala dan membatasi sirkulasi darah. Jika Anda kesulitan melihat, periksakan kondisi mata untuk mengetahui apakah Anda membutuhkan resep atau kacamata baru. [17] X Teliti sumberIklan
-
Lakukan latihan ini selama beberapa menit untuk membantu melancarkan aliran darah. Perhatikan postur tubuh dan amati apakah Anda merasakan ketegangan di wajah saat beraktivitas. Jika Anda merasa tegang, secara sadar luangkan waktu untuk merilekskan otot-otot di wajah sepanjang hari. Lakukan latihan ini beberapa menit untuk menjaga kelancaran aliran darah. [18] X Sumber Tepercaya PubMed Central Kunjungi sumber
Tips
- Jangan kenakan topi yang ketat karena dapat membatasi aliran darah ke kulit kepala. [19] X Sumber Tepercaya Cleveland Clinic Kunjungi sumber
Peringatan
- Bicaralah kepada dokter jika Anda mengalami sering mengalami sakit kepala (atau sakit yang sangat berat) karena kondisi tersebut dapat menandakan penyakit yang lebih serius. [20] X Sumber Tepercaya Mayo Clinic Kunjungi sumber
wikiHow Terkait
Referensi
- ↑ https://verilymag.com/2017/11/immediate-benefits-daily-scalp-massage-with-essential-oils
- ↑ https://www.webmd.com/balance/stress-management/features/massage-therapy-stress-relief-much-more
- ↑ https://youtu.be/qKdAC1EuiCs?t=91
- ↑ https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/9828867
- ↑ https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/9828867
- ↑ https://www.webmd.com/skin-problems-and-treatments/hair-loss/ss/slideshow-alternative-treatments-for-hair-loss
- ↑ https://www.nih.gov/news-events/nih-research-matters/minoxidil-may-improve-blood-vessel-structure
- ↑ https://www.mayoclinic.org/drugs-supplements/minoxidil-topical-route/proper-use/drg-20068750
- ↑ https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/25842469/
- ↑ https://www.youtube.com/watch?v=-4cangTFUx4
- ↑ https://www.nytimes.com/1986/09/28/magazine/relieving-stress-mind-over-muscle.html
- ↑ https://medlineplus.gov/benefitsofexercise.html
- ↑ https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4560210/
- ↑ https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC6356661/
- ↑ https://www.health.harvard.edu/newsletter_article/is-blood-like-your-waistline-the-thinner-the-better
- ↑ https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/18468640
- ↑ https://americanmigrainefoundation.org/resource-library/do-i-need-to-have-my-eyes-checked-if-my-head-hurts/
- ↑ https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3193654/
- ↑ https://health.clevelandclinic.org/can-wearing-a-hat-make-you-go-bald/
- ↑ https://www.mayoclinic.org/symptoms/headache/basics/when-to-see-doctor/sym-20050800