Unduh PDF Unduh PDF

Untuk menjadi nakhoda, Anda membutuhkan proses yang menghabiskan waktu. Ketentuan pendidikan dan pengalaman untuk menjadi nakhoda tidaklah begitu ketat, tergantung dari jenis kapal Anda yang ingin Anda nakhodai. Namun, Anda perlu cukup berkualifikasi untuk mendapatkan perizininan penjaga pantai Amerika Serikat jika Anda ingin mencari pekerjaan sebagai nakhoda yang berbayar. Artikel ini adalah panduan untuk Anda yang tinggal di Amerika Serikat.

Metode 1
Metode 1 dari 4:

Bagian Pertama: Pendidikan

Unduh PDF
  1. 1
    Luluslah dari SMA. Apa pun kapal yang Anda harap dapat Anda nakhodai, Anda perlu mendapatkan ijazah SMA.
    • Jika Anda masih seorang pelajar SMA, Anda harus mempertimbangkan untuk belajar matematika selama empat tahun, termasuk aljabar, geometri, dan antara trigonometri, pra-kalkulus, atau kalkulus. Anda juga harus mengambil pelajaran fisika dan kimia.
    • Belajarlah berkomunikasi di kelas bahasa Inggris dan kelas bahasa lainnya.
    • Anda juga harus mempertimbangkan untuk mengambil kelas komputer, kelas menggambar mekanikal, kelas mesin, dan kelas persiapan kuliah.
  2. Meski pun ini tidak sepenuhnya dibutuhkan, namun Anda sangat disarankan untuk melewati pendidikan empat tahun untuk mendapatkan gelar S1 di universitas atau di akademi pelatihan penjaga pantai. [1]
    • Anda biasanya dapat menjadi nakhoda di kapal persediaan atau di kapal jalur air pedalaman dengan cara memulai menjadi kelasi di kapal dan berusaha keras untuk menaikkan pangkat Anda. Namun, jika Anda ingin menjadi nakhoda di kapal laut, Anda perlu pendidikan yang formal.
    • Dapatkan gelar di bidang transportasi laut, teknik laut, operasi dan teknologi maritim, sistem teknik laut, atau pengaturan teknik dan galangan kapal laut.
  3. Entah Anda mendapatkan pendidikan yang formal atau tidak, namun terdapat keahlian khusus yang perlu Anda pelajari dan praktekkan jika Anda ingin menjadi nakhoda yang baik.
    • Pelajarilah topik yang berhubungan dengan perangkat lunak navigasi, perangkat lunak fasilitas, sistem operiasi komunikasi laut, dan struktur peralatan kapal mekanis.
    • Anda juga perlu membangun kemampuan koordinasi dan berkomunikasi yang baik.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 4:

Bagian Kedua: Pengalaman

Unduh PDF
  1. Sebelum Anda mendapatkan perizinan menjadi nakhoda, Anda harus memiliki jam terbang minimal 360 hari di laut selama 5 tahun. Satu “hari” pada konteks ini adalah empat jam berturut-turut. [2]
    • Jika jam terbang di laut ini Anda habiskan di bawah perintah nakhoda lain, Anda perlu nakhoda ini untuk menandatangani aplikasi perizinan Anda ketika saatnya sudah tiba.
    • Ingatlah bahwa pada jam terbang di laut ini, Anda tidak memerlukan pengalaman langsung menjadi nakhoda. Sebagai contoh, Anda dapat menjadi pembantu atau kelasi di kapal layar dan jam terbang Anda masih akan diperhitungkan.
  2. Meski pun Anda hanya membutuhkan 360 hari jam terbang di laut untuk mendapatkan perizinan, namun jika Anda ingin mendapatkan pekerjaan sebagai nakhoda, Anda biasanya membutuhkan pengalaman profesional paling tidak selama tiga hingga empat tahun. Pengalaman ini harus langsung terhubung dengan bagian operasional dan pengaturan dari kapal.
    • Jika Anda mendapatkan gelar S1 dari akademi penjaga pantai, biasanya Anda akan mendapatkan kesempatan untuk menjadi mualim di kapal melalui program strategis petugas angkatan laut Amerika Serikat (yang biasa dikenal sebagai the Merchant Marine Reserve), menjadi pasukan penjaga pantai, atau pasukan angkatan laut.
    • Jika Anda tidak mendapatkan gelar S1 dari akademi penjaga pantai atau tidak ada program-program ini yang terdengar menarik bagi Anda, Anda harus mendapatkan pekerjaan rendah di kapal layar standar atau kapal dagang dan Anda harus bekerja keras untuk menaikkan pangkat Anda. Meski pun Anda memilih jalur ini, Anda biasanya perlu bekerja sebagai mualim sebelum kapal tersebut atau kapal lain mau mempekerjakan Anda sebagai nakhoda.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 4:

Bagian Ketiga: Mendapatkan Perizinan Anda

Unduh PDF
  1. Anda perlu mendapatkan dan mengisi pendaftaran untuk perizinan nakhoda Anda melalui penjaga pantai Amerika Serikat. Perizinan ini secara formal biasa lebih dikenal dengan Merchant Mariner Credential (MMC).
    • Anda perlu mengisi pendaftaran secara lengkap dan benar.
    • Ingatlah bahwa Anda perlu mengumpulkan dokumentasi dari pengalamanjam terbang Anda di laut pada pendaftaran Anda.
    • Anda dapat mengumpulkan formulir pendaftaran dan dokumen pendukung Anda langsung di Pusat Pemeriksaan Regional / Regional Exam Center (REC) lokal atau kirim ke REC melalui surat.
  2. Sebagai tambahan pada pendaftaran Anda, Anda perlu mengumpulkan tiga surat rekomendasi. Surat-surat ini perlu menjelaskan mengenai karakter Anda.
    • Akan lebih membantu jika surat rekomendasi tersebut berhubungan dengan dunia maritim. Dengan ini, yang menerima pendaftaran Anda akan dapat menilai karakter dan kecakapan Anda di kapal.
    • Surat rekomendasi yang terbaik berasal dari nakhoda yang memiliki perizinan, pemancing di kapal, atau orang lain yang memiliki dan mengoperasikan kapalnya.
    • Surat rekomendasi ini juga harus disahkan.
  3. Ketika Anda sudah mengumpulkan pendaftaran dan surat rekomendasi Anda, Anda perlu lolos dari tes fisik dan tes obat-obatan. Anda juga perlu sertifikasi.
    • Anda juga perlu melewati pemeriksaan latar belakang dan pemeriksaan sidik jari juga.
    • Anda juga perlu menunjukkan kartu jaminan sosial pada petugas di kantor perizinan ketika Anda mengumpulkan syarat-syarat pendaftaran.
    • Meski pun tidak selalu diperlukan, Anda juga perlu mendapatkan Bukti Identifikasi Pekerjaan Transportasi / Transportation Worker Identification Credential (TWIC) dari Administrasi Keamanan Transportasi Amerika Serikat / U.S Transportation Security Administration (TSA). Anda perlu mendapatkan kartu mandat ini jika Anda ingin menjadi nakhoda di kapal apa pun yang dianggap kurang aman. [3]
  4. Tidak ada ujian mengendarai kapal ketika Anda mendaftarkan diri untuk mendapatkan perizinan nakhoda Anda, namun terdapat ujian tertulis yang Anda diwajibkan untuk lulus.
    • Ujian ini biasanya terdiri dari 60 pertanyaan pilihan ganda mengenai prosedur dek dan keamanan, 20 pertanyaan mengenai navigasi umum, 10 pertanyaan mengenai skenario masalah navigasi, dan 30 pertanyaan pilihan ganda mengenai peraturan umum mengenai mengoperasikan kapal di perairan umum.
  5. Biaya standar pada tahun 2014 dalam rupiah adalah Rp2.925.000,00. Anda perlu membayar biaya ini ketika Anda mengumpulkan pendaftaran Anda dan menyelesaikan ujiannya.
    • Biaya evaluasi adalah Rp1.300.000,00 dan biaya untuk ujian adalah Rp1.430.000,00. Rp585.000,00 yang tersisa digunakan untuk biaya asuransi. [4]
  6. Setelah Anda memberikan pendaftaran, uang biaya, dan dokumen yang berhubungan, REC akan memproses pendaftaran Anda pada database elektroniknya. Dari REC, pendaftaran Anda akan dikirim ke Pusat Maritim Nasional / National Maritime Center (NMC) untuk diulas. [5]
    • Ketika NMC sudah mendapatkan pendaftaran Anda, petugas disana akan mengulas kualifikasi profesional dan sejarah kesehatan Anda. Keamanan dan kesesuaian Anda juga akan dievaluasi.
    • Jika pendaftaran Anda diterima, perizinan dan surat mandat Anda akan dicetak dan dikirim melalui surat ke Anda.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 4:

Bagian Keempat: Mendapatkan Pekerjaan

Unduh PDF
  1. Mencari pekerjaan sebagai nakhoda mungkin akan sulit pada awalnya, tetapi perkembangan lapangan kerja di dunia maritim akan lebih cepat berkembang dibanding dengan semua karir lainnya pada tahun 2020. [6]
    • Lapangan pekerjaan akan berkembang lebih cepat di rute sungai pedalaman, pantai, dan danau besar.
    • Pada tahun 2011, gaji tahunan rata-rata untuk nakhoda kapal adalah Rp645.840.000,00.
  2. Cara termudah untuk mencari pekerjaan sebagai nakhoda adalah melalui relasi yang Anda kenal ketika Anda melakukan pelatihan dan pengembangan pengalaman.
    • Hubungi perusahaan maritim yang Anda pernah bekerja di dalamnya dan tanyakan mengenai lowongan pekerjaan yang ada.
    • Hubungi nakhoda pemilik kapak sendir yang Anda pernah bekerja dengannya dan tanyakan apakah dia dapat menghubungi Anda ke kontak profesional.
    • Pergilah ke dermaga dan tanyakan ke nahkoda dan mualim disana mengenai lowongan pekerjaan.
    • Carilah pekerjaan secara daring. Terdapat beberapa situs web seperti http://www.boatcaptainsonline.com/ yang dirancang khusus untuk mencari pekerjaan sebagai nakhoda kapal.
  3. Jika Anda ingin meninggikan kemungkinan untuk mendapatkan atau mempertahankan pekerjaan, Anda perlu mempertimbangkan untuk melanjutkan pendidikan Anda di akademi maritim.
    • Akademi ini dapat membantu Anda mempelajari keahlian baru dan teknologi baru yang berhubungan dengan dunia maritim.
    • Akademi ini dapat juga menyiapkan Anda untuk ujian sertifikasi ulang.
    Iklan

Tips

  • Anda hanya membutuhkan perizinan menjadi nakhoda hanya jika Anda memang ingin dibayar untuk menjadi nakhoda. Jika Anda hanya ingin menjadi “nakhoda” dari kapal memancing atau kapal pesiar kecil Anda, yang Anda perlukan hanyalah kapal itu sendiri.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 74.448 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan