Unduh PDF Unduh PDF

Artikel wikiHow ini akan mengajarkan kepada Anda cara menjalankan ulang aplikasi pada ponsel pintar dan tablet Android. Jika aplikasi yang dijalankan tidak merespons, Anda bisa menutupnya secara paksa melalui menu pengaturan (“ Settings ”) dan menjalankan ulang aplikasi tersebut.

Langkah

Unduh PDF
  1. Menu ini ditandai oleh ikon roda gigi berwarna abu-abu yang biasanya ditampilkan di halaman/laci aplikasi ponsel. Anda juga bisa menarik bagian atas layar ke arah bawah untuk membuka laci notifikasi, kemudian menyentuh ikon roda gigi di pojok kanan atas layar.
    • Ikon menu ini mungkin tampak berbeda jika Anda memasang tema yang lain pada perangkat.
  2. Opsi ini berada di samping ikon empat lingkaran pada menu pengaturan atau “ Settings ”. Anda bisa melihat daftar semua aplikasi yang terpasang pada perangkat secara alfabetis.
  3. Halaman “ Application Info ” dengan beberapa opsi tambahan akan ditampilkan.
  4. Opsi ini merupakan pilihan kedua di bawah judul/nama aplikasi. Jendela pop-up konfirmasi akan dimuat.
  5. Tombol ini berada di pojok kanan bawah jendela pop-up . Aplikasi akan dihentikan dan tombol " Force Stop " akan diburamkan karena aplikasi tidak lagi berjalan.
  6. Pilih tombol tersebut untuk kembali ke home screen .
  7. Tampilkan laci aplikasi dan pilih aplikasi yang Anda sebelumnya tutup.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 3.038 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan