PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Berusaha menurunkan 1 kg berat badan hanya dalam satu hari adalah cara yang ekstrem dan bisa jadi berbahaya. Pada kebanyakan kasus, penurunan berat badan yang sehat dibatasi hingga 1 kg per minggu sehingga untuk meraihnya dalam 1 hari merupakan tugas yang berat dan tidak dapat dianggap remeh. Namun, ada kondisi tertentu yang mungkin mengharuskan Anda menurunkan berat badan dengan sangat cepat, seperti menjelang penimbangan dalam kontes olahraga bagi seorang petinju atau joki. Hanya saja, ingatlah untuk selalu mengonsultasikan hal ini terlebih dahulu kepada dokter dan pelatih yang berpengalaman. Jika pun Anda berhasil menurunkan berat badan dalam satu hari, kemungkinan yang hilang adalah massa air sehingga dapat kembali dengan cepat.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Berkeringat

PDF download Unduh PDF
  1. Salah satu cara termudah untuk menurunkan berat badan dengan cepat adalah mengeluarkan keringat. Teknik jangka pendek ini biasanya digunakan oleh petinju dan petarung lainnya untuk membuang kelebihan berat badan sebelum penimbangan. Tubuh dapat dibuat berkeringat dengan berbagai macam cara, namun menghabiskan waktu di dalam sauna dapat dikatakan sebagai cara yang paling menghemat waktu. Di dalam sauna, tubuh akan cepat berkeringat dan kehilangan massa air.
    • Karena sauna sangat panas, duduklah di dalamnya hanya untuk sebentar saja, selama kurang lebih 15 hingga 30 menit.
    • Lakukan penimbangan setelah setiap interval singkat untuk mengetahui berapa banyak berat badan yang telah berkurang. [1]
    • Tubuh akan mulai menahan/mengikat air jika terdehidrasi karena terlalu banyak berkeringat saat mandi uap, jadi selalu sediakan air di dekat Anda dan amati penurunan berat badan secara teratur. [2]
    • Mandi menggunakan air panas akan bekerja dengan cara yang sama layaknya sauna.
  2. Cara yang lebih mudah lagi untuk membuat tubuh berkeringat adalah dengan berolahraga. Dengan mencoba berlari, bersepeda, atau berbagai jenis aktivitas fisik intens lainnya, tubuh akan mulai berkeringat dan menyebabkan massa air di dalamnya berkurang untuk sementara. Sebagian atlet akan berolahraga menggunakan beberapa lapis pakaian tambahan untuk memancing tubuh agar lebih berkeringat, namun cara ini bisa jadi berbahaya dan menyebabkan suhu tubuh meningkat terllau tinggi yang kemudian dapat berakibat fatal. [3]
    • Bikram yoga adalah salah satu contoh olahraga yang dilakukan di dalam ruangan yang dipanaskan dan dapat menyebabkan tubuh mengeluarkan lebih banyak keringat daripada biasanya.
    • Panas dan kelembapan menandakan adanya potensi penyakit yang berkaitan dengan panas, dan Anda dianjurkan untuk memeriksakan diri ke dokter sebelum melakukan olahraga serupa. [4]
  3. Cara lain untuk memancing keluarnya keringat adalah dengan berolahraga sambil mengenakan baju sauna. Baju sauna dapat dengan mudah membuat tubuh lebih banyak berkeringat ketika berolahraga, daripada jika mengenakan pakaian olahraga biasa. Dengan menggunakan berbagai teknik berkeringat tersebut, beberapa kg berat air pada tubuh dapat dikurangi, namun berat badan bahkan dapat kembali dengan lebih cepat setelah memakan atau meminum sesuatu. [5]
  4. Bahaya dehidrasi, penyakit terkait panas, dan kekurangan elektrolit sangat mungkin terjadi pada penggunaan semua teknik berkeringat tersebut. Konsultasikan kepada tenaga medis profesional terlebih dahulu sebelum mempertimbangkan penggunaan teknik-teknik tersebut. Pahami bahwa penurunan berat badan secara tiba-tiba dapat menyebabkan kesulitan untuk berpikir dengan jernih, kehilangan tenaga, dan perubahan suasana hati secara mendadak jika berusaha melakukannya untuk pertandingan tinju atau gulat. [6]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Mengubah Asupan Natrium, Karbohidrat, dan Air

PDF download Unduh PDF
  1. Tetaplah meminum banyak air jika ingin mengurangi massa air yang terikat di dalam tubuh. Dengan menjaga asupan air akan membantu tubuh agar dapat mengeluarkan kelebihan garam, yang menyebabkan pengikatan air di dalamnya, secara efektif. Jika meminum air paling sedikit 8 gelas per hari secara konsisten, tubuh dapat mempelajari bahwa ia tidak perlu mengikat air terlalu banyak untuk mengeluarkan kelebihan garam. [7]
    • Meminum banyak air juga dapat menunjang tingkat metabolisme yang dapat membantu tubuh membakar lemak dengan lebih cepat dalam jangka panjang. [8]
    • Meminum terlalu banyak air dapat menimbulkan potensi keracunan air yang dapat berakibat fatal. Keracunan air dapat terjadi ketika seseorang meminumnya secara kompulsif/terlalu banyak, atau terlalu terhidrasi setelah menderita penyakit terkait panas. [9]
    • Minumlah cukup cairan sehingga jarang merasa haus dan urine berwarna bening atau kuning muda. [10]
    • Jika berusaha menurunkan sedikit berat badan dengan sangat cepat, sebaiknya Anda tidak meminum cairan apa pun selama satu hari. Cara ini mungkin dapat mengurangi sedikit berat air untuk sementara, namun tidak dianjurkan bagi kesehatan tubuh. [11]
  2. Jumlah garam yang terdapat di dalam tubuh berpengaruh pada tingkat penyimpanan air, dan demikian pula dengan jumlah kelebihan massa air yang terikat oleh tubuh. Tubuh memerlukan kurang lebih 2000-2500 mg natrium (garam) per hari agar dapat berfungsi dengan baik dan jika mengonsumsinya lebih dari itu, akan mengakibatkan pengikatan air di dalam tubuh. [12] Tubuh akan menyimpan lebih sedikit air jika asupan garam dibatasi antara 500 hingga 1500 mg per hari, atau setara dengan 2 sdt. [13]
    • Rempah-rempah dapat menggantikan garam untuk membumbui makanan, misalnya jahe dan lada hitam.
  3. Mengurangi jumlah makanan yang mengandung karbohidrat sederhana adalah teknik yang dikenal luas dalam berbagai program diet. Konsisten mengonsumsi karbohidrat dari gandum utuh yang menyehatkan, serta buah dan sayuran kaya serat dapat membantu Anda mempertahankan diet sehat dan berat badan ideal. Membatasi asupan gandum dan gula olahan dapat membantu tubuh agar tetap sehat, tetapi ingatlah bahwa karbohidrat adalah bagian penting dari diet yang sehat dan seimbang. [14]
    • Karbohidrat sederhana dapat menyebabkan tubuh menyimpan air sehingga meningkatkan massa air dan menimbulkan pembengkakan.
  4. Pertimbangkan cara menurunkan berat badan yang lebih sehat dan berkesinambungan. Jika berusaha menurunkan berat badan, bahkan untuk penimbangan sebelum pertandingan, cobalah menghindari metode kilat karena kerugian yang ditimbulkan bisa jadi lebih banyak daripada manfaatnya. Pelatih tinju dan gulat menganjurkan agar petarung selalu menjaga berat badannya antara 2,5 hingga 5 kg dari persyaratan berat pertandingan sehingga mereka dapat mengurangi kelebihan bobot tubuh secara aman dan bertahap sebelum penimbangan. [15]
    • Penurunan berat badan secara kilat merupakan hal yang kontroversial, bahkan di dalam olahraga tinju dan gulat, dan tidak seharusnya dilakukan dengan sembarangan atau tanpa panduan ahli. [16]
    • Potensi kerugian bagi kesehatan dan ketika tampil bertanding dapat membuat penurunan berat badan secara kilat menjadi kontra-produktif.
    • Kombinasikan diet sehat dengan banyak berolahraga untuk menurunkan berat badan secara teratur dan berkesinambungan.
    Iklan

Peringatan

  • Selalu konsultasikan dengan dokter sebelum memulai prosedur penurunan berat badan.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 65.457 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan