Unduh PDF Unduh PDF

Ingin menutup akun Microsoft? Menutup akun Microsoft juga akan menghapus alamat surel ( email ) Microsoft (@outlook.com, @hotmail.com, atau @live.com), berkas di OneDrive, akun Skype, data GamerTag dan Xbox Live, serta semua produk Microsoft yang Anda beli atau langgani. Apabila Anda memang tidak ingin lagi memakai layanan dari Microsoft, ikuti panduan sederhana ini untuk mengetahui cara menutup akun Microsoft.

Hal yang Perlu Anda Ketahui

  • Ketika akun Microsoft dihapus, segala hal yang berkaitan dengan akun Anda akan hilang.
  • Anda diberi masa tenggang selama 60 hari jika ingin mengaktifkan akun kembali. Namun, data yang telah dihapus tidak akan bisa dipulihkan.
  • Jika ingin menghapus akun, buka " Close my account page ". Masuklah ( sign in ) ke dalam akun Anda, setujui persyaratan yang diberikan, lalu pilih " Mark account for closure ".

Langkah

Unduh PDF
  1. Jalankan peramban ( browser ) web dan kunjungi https://account.live.com/closeaccount.aspx . Halaman ini digunakan untuk " Close my account " (menutup akun) Microsoft Live. Anda bisa masuk menggunakan komputer, tablet, atau ponsel.
    • Anda juga bisa mengunjungi aka.ms/CloseAccount di peramban web.
  2. Masukkan alamat surel yang berkaitan dengan akun tersebut, klik Next , dan konfirmasikan kata sandinya.
    • Ketika membuat akun Microsoft, log masuk ( login ) biasanya diawali dengan nama pengguna dan diakhiri dengan @outlook.com, @hotmail.com, atau @live.com. Apabila Anda mengaitkannya dengan akun surel lain, misalnya alamat Gmail atau domain bisnis, masuklah dengan alamat tersebut.
  3. Tergantung pengaturan keamanannya, mungkin Anda harus memverifikasi log masuk menggunakan kode yang dikirim ke alamat surel atau nomor ponsel Anda. Apabila Anda diminta untuk melakukannya, klik alamat surel atau nomor ponsel untuk mendapatkan kode dari Microsoft. Setelah itu, masukkan kodenya ke halaman yang tersedia ketika diminta.
  4. Halaman ini memuat informasi penting yang berkaitan dengan penutupan akun. Periksa informasi yang ditampilkan dan lakukan konfirmasi di bagian atas yang menyatakan bahwa surel yang Anda masukkan sudah benar.
    • Apabila Anda belum melakukan langkah apa pun yang dianjurkan di halaman ini (misalnya membatalkan langganan, menghabiskan saldo akun yang tersisa, dan menonaktifkan proteksi reset), cobalah melakukannya terlebih dahulu sebelum melanjutkan.
    • Anda diberi masa tenggang selama 60 hari sebelum akun tersebut dihapus secara permanen. Anda juga dapat mengubahnya menjadi 30 hari dengan mengeklik menu buka-bawah ( drop-down ) dan memilih 30 .
  5. Tindakan ini akan memastikan bahwa Anda paham dengan apa yang akan terjadi setelah akun ditutup. Kotak centang tersebut berisi hal-hal berikut ini: [1]
    • Anda tidak akan bisa mengakses Skype, Azure, Outlook.com, Hotmail, Office 365, MSN Money, Hotmail, OneDrive, dan produk lain yang dikaitkan dengan akun ini.
    • Anda tidak bisa lagi menggunakan produk Office 365, misalnya Word dan Excel
    • Aplikasi, gim ( gim ), musik, dan perangkat lunak yang Anda beli di Microsoft Store menggunakan akun ini akan dihapus secara permanen.
    • Anda akan kehilangan seluruh data gim Xbox yang disimpan di akun ini, termasuk simpanan gim, pembelian di dalam gim, Live Gold, Xbox Game Pass, dan Mixer Pro.
    • Perangkat yang memakai akun ini mungkin tidak akan berfungsi dengan normal.
  6. Gunakan menu buka-bawah di sisi bawah halaman untuk menetapkan alasan yang membuat Anda ingin menutup akun.
    • Apabila Anda ragu-ragu untuk menutup akun karena tidak mau kehilangan akses ke banyak produk, sebaiknya Anda membuat akun baru, tetapi tidak menutup akun yang lama. [2] Dengan melakukannya, Anda bisa memulai segala hal dari awal menggunakan alamat surel baru tanpa kehilangan akses ke produk yang lama.
  7. Setelah mencentang seluruh kotak dan menentukan alasan yang membuat Anda ingin menutup akun, tombol di sisi bawah halaman ini akan berubah biru. Setelah mengeklik tombol ini, akun tersebut akan ditandai untuk dihapus.
    • Layar akan menampilkan konfirmasi dan tanggal ketika akun tersebut akan dihapus secara permanen.
  8. Apabila Anda mengurungkan niat untuk menghapus akun, Anda bisa memulihkannya dengan masuk ke situs mana pun yang terkait dengan Microsoft dalam waktu 60 atau 30 hari, tergantung pilihan yang telah Anda tetapkan sebelumnya. Sesudah masa tenggang berakhir, akun dan seluruh data yang terkait di server Microsoft akan dihapus secara permanen.
    • Jika berubah pikiran saat masa tenggang, Anda bisa mengaktifkan lagi akun tersebut, tetapi semua data akan hilang. Akun Anda akan dihapus sepenuhnya setelah masa tenggang berakhir. Orang lain bisa mendaftar menggunakan ID Anda yang sudah dihapus itu.
    • Agar Anda tidak masuk lagi ke akun Microsoft tersebut secara tanpa sengaja, keluarlah ( sign out ) dari perangkat apa saja yang Anda gunakan untuk masuk.
    • Anda bisa menghubungi Microsoft dengan banyak cara apabila mengalami masalah saat melakukan proses ini.
    Iklan

Tips

  • Ketika akun Microsoft ditutup, informasi akun seperti ID, kontak, dan kata sandi Anda akan dihapus. Semua surel akan dihapus, dan akun tersebut akan dinonaktifkan. Semua surel yang masuk ke akun tersebut akan dikembalikan kepada pengirimnya (termasuk pengirim surel sampah, yang akan memberi tahu bahwa akun Anda memang valid).
  • Terkadang Anda akan diminta sistem untuk melakukan verifikasi menggunakan metode verifikasi sekunder yang tercatat untuk memastikan bahwa Anda adalah orang yang benar. Mereka mungkin mengirimkannya melalui pesan teks ke nomor yang Anda daftarkan, atau ke alamat surel sekunder yang tercatat. Anda akan menerima kode yang harus dikirimkan kembali kepada mereka (yang akan Anda terima dalam 1 atau 2 menit). Pastikan Anda bisa mengambil dan mengirimkan kembali kode tersebut kepada mereka ketika diminta.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 524 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan