Unduh PDF Unduh PDF

Haid bukanlah sesuatu yang memalukan. Akan tetapi, terkadang haid bisa jadi menjengkelkan: haid dapat menodai pakaian, menyebabkan situasi memalukan, dan menghambat berbagai aktivitas normal. Jika Anda ingin memastikan haid Anda tetap rahasia, sedikit persiapan akan sangat membantu Anda.

Bagian 1
Bagian 1 dari 4:

Menangani "Kecelakaan"

Unduh PDF
  1. Jika Anda khawatir akan terjadi kecelakaan dan kebocoran, pakaian berwarna gelap dapat sangat menolong. Kenakan pakaian dalam dan celana warna biru gelap, hitam atau cokelat gelap. Warna-warna seperti ini kemungkinan kecil menunjukkan tanda-tanda kebocoran darah menstruasi Anda dan pakaian-pakaian ini memiliki kemungkinan lebih kecil untuk terkena noda permanen yang ketara. [1]
  2. Jika Anda mendapati celana Anda terkena noda haid saat di tempat umum, cukup ikat sebuah kaus lengan panjang, sweter, atau kemeja besar di sekeliling pinggang Anda. Langkah ini akan membantu Anda menyembunyikan noda tersebut sampai Anda bisa pulang untuk mengganti pakaian.
    • Jika seseorang menanyakannya, cukup jawab bahwa Anda merasa kepanasan untuk mengenakan sweter. Selain itu, Anda juga dapat mengatakan bahwa Anda sedang bereksperimen dengan gaya mode tahun 90-an. [2]
  3. Anda mungkin mengalami lebih banyak kebocoran di malam hari ketika tidak dapat sering-sering mengganti pembalut atau tampon, terutama ketika baru pertama kali membiasakan diri dengan ritme siklus haid. Ambil selembar handuk bekas berwarna gelap yang tidak masalah jika terkena noda. Letakkan handuk ini di atas tempat tidur untuk melindungi seprai Anda.
  4. Jika sedang bepergian dengan teman, Anda dapat menanyakan apakah sang teman punya pembalut atau tampon cadangan dalam tasnya. Jika Anda berada di kamar mandi umum, Anda dapat bertanya kepada wanita lain apakah dia punya persediaan pembalut cadangan. Jika Anda tiba-tiba mengalami haid ketika berada di sekolah, pergilah ke klinik sekolah. [3] Perawat di klinik sekolah mungkin akan memiliki persediaan pembalut dan tampon ekstra. Jangan malu: perawat sekolah akan menolong puluhan gadis yang berada dalam situasi serupa dengan Anda.
  5. Jika Anda mengalami "kecelakaan" menstruasi di sekolah dan tidak punya baju ganti, mintalah izin untuk menghubungi orang tua. Para guru kemungkinan besar akan bersimpati pada masalah Anda. Selain itu, Anda tidak akan jadi murid pertama mereka yang membutuhkan baju ganti. [4] Jika Anda terjebak di tempat kerja, cari tahu apakah salah seorang anggota keluarga dapat membawakan Anda baju ganti saat jam makan siang.
  6. Jika darah haid Anda telah bocor ke pakaian, masih ada harapan. Ada beberapa teknik yang dapat Anda gunakan untuk menghilangkan noda tersebut. Basahi pakaian yang ternoda dengan air dingin sesegera mungkin. Gunakan hidrogen peroksida untuk membersihkan noda pada pakaian berwarna terang, dan gunakan penghilang noda untuk kain berwarna pada pakaian yang lebih gelap. [5] Gerakkan kain yang ternoda dengan menggosok permukaannya dengan satu sama lain menggunakan jari-jari Anda. Setelah menangani noda, letakkan pakaian itu dalam mesin cuci dengan pengaturan pencucian menggunakan air dingin.
    • Jangan pernah menggunakan air panas untuk menghilangkan noda darah. Panas hanya akan memperkuat noda dan membuatnya permanen.
    • Selalu keringkan pakaian yang menurut Anda terkena noda dengan cara diangin-anginkan. Pengering elektrik dapat memperkuat noda.
  7. Jika Anda takut mengalami kebocoran, coba gunakan dua bentuk perlindungan sekaligus. Jika salah satu bentuk perlindungan mulai bocor, Anda punya perlindungan kedua sebagai pendukung, yang akan memberi Anda cukup waktu untuk menanganinya. [6]
    • Misalnya, Anda dapat mengenakan cangkir menstruasi bersama dengan pembalut. Atau Anda dapat mengenakan panty liner bersama tampon.
  8. Jika Anda sedang berada di tempat umum tanpa perlindungan haid apa pun dan tidak dapat meminjam atau membeli pembalut ekstra, buatlah pembalut cadangan menggunakan tisu toilet. Pergilah ke kamar mandi yang memiliki banyak tisu toilet. Balutkan segulung tisu toilet mengelilingi tangan Anda sekitar enam sampai tujuh kali. Letakkan bundelan kertas tisu toilet ini dalam celana dalam. Kemudian mantapkan posisinya pada celana dalam dengan membalut keduanya menjadi satu menggunakan selembar tisu toilet panjang. Balut sebanyak empat sampai lima putaran. [7] Meskipun pembalut darurat ini tidak akan bertahan lama, namun cukup dapat bertahan hingga Anda sampai di rumah untuk mengganti baju dan mengambil pembalut atau tampon baru.
  9. Ada beberapa produk pakaian yang dirancang untuk menyerap kebocoran dan noda haid, seperti celana dalam berbahan menyerap. Jika Anda khawatir pembalut, tampon atau cangkir menstruasi Anda bocor, celana dalam berbahan menyerap akan membantu mengendalikan petaka tersebut dan celana Anda tidak akan ternoda. [8]
  10. Jika Anda sering mengalami "kecelakaan" saat haid karena mengeluarkan darah dengan deras selama jangka waktu yang lama, Anda harus mendiskusikan masalah ini dengan dokter. Meksipun sebagian besar wanita mengalami beberapa hari yang deras saat masa haid, membanjiri satu pembalut atau tampon setiap jam selama berjam-jam berturut-turut tidaklah normal dan dapat menjadi tanda-tanda dari masalah kesehatan yang mendasar. Mengalami pendarahan deras selama lebih dari beberapa jam saja merupakan tanda bahwa Anda harus berkonsultasi dengan dokter. Jika Anda mendapati bahwa pembalut atau tampon Anda dapat tembus dengan sangat cepat, segera temui dokter Anda. [9]
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 4:

Mengumpulkan Persediaan Ekstra untuk Keadaan Darurat

Unduh PDF
  1. Pastikan bahwa Anda punya produk yang cocok untuk Anda di hari-hari saat keluar sedikit dan di hari-hari saat keluar deras. Anda harus siap untuk tahap haid seperti apa pun. Pembalut dan tampon makan waktu lama untuk kedaluwarsa selama disimpan dalam tempat yang dingin dan kering. Oleh karena itu tidak mengapa bagi Anda untuk menyimpan beberapa bungkus ekstra di rumah.
  2. Pembalut dan tampon dapat rusak karena kelembapan. Kelembapan dapat merusak bungkus dan membuat produk tersebut tidak higienis. [10] Carilah kantung antiair tempat Anda dapat menyimpan persediaan untuk menghadapi haid dengan aman. Kantung berwarna buram dapat memungkinkan Anda berjalan ke kamar mandi tanpa menunjukkan persediaan produk haid Anda kepada teman-teman sekelas.
    • Jika Anda tidak dapat menemukan kantung buram yang tahan air, pertimbangkan untuk melapisinya dua kali. Letakkan kantung plastik kecil tahan air yang jernih dalam kantung buram kecil. Anda akan mendapat manfaat tahan air dan juga privasi yang Anda inginkan.
  3. Sebagian besar sekolah dan kamar mandi umum akan menjual pembalut atau tampon. Sediakan uang untuk berjaga-jaga jika Anda harus membeli produk-produk tersebut di saat darurat. Namun beberapa sekolah mulai menyediakan produk perlindungan haid gratis kepada murid-muridnya. [11]
  4. Masukkan tiga sampai lima pembalut atau tampon bersama dengan sejumlah uang di dalam setiap kantung tahan air. Pastikan Anda menyertakan pembalut atau tampon untuk hari saat haid Anda sedikit maupun saat haid Anda deras. Perlengkapan ini tidak akan membantu Anda melewati satu periode haid penuh, tetapi akan membantu Anda menjalani satu hari penuh di sekolah atau tempat kerja, dan Anda dapat kembali mengisinya di rumah.
  5. Luangkan beberapa menit untuk memikirkan tempat-tempat yang cocok untuk menyimpan beberapa pembalut atau tampon ekstra. Beberapa tempat yang bagus untuk menyimpan persediaan menghadapi haid darurat antara lain:
    • Tas punggung atau tas olahraga Anda.
    • Tas tangan favorit Anda.
    • Laci meja Anda di kantor.
    • Loker Anda di sekolah.
    • Loker Anda di gedung olahraga atau pusat kebugaran.
  6. Jangan lupa untuk mengganti persediaan menghadapi haid Anda setiap bulannya. Haid terkadang tidak dapat diprediksi sehingga Anda harus siap dan menyediakan persediaan menghadapi haid. Bahkan jika Anda akhirnya tidak menggunakan perlengkapan tersebut, Anda mungkin punya teman yang akan berterima kasih karena Anda sangat penuh persiapan.
  7. Tidak semua orang punya akses ke loker besar atau kantor pribadi untuk menyimpan pakaian. Namun jika Anda cukup beruntung untuk memiliki tempat menyimpan pakaian, sediakanlah pakaian dalam dan celana bersih di sana. Jika Anda mengalami kebocoran di kantor atau sekolah, Anda akan dapat mengganti pakaian secara diam-diam.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 4:

Menggunakan Persediaan Menghadapi Haid dengan Benar

Unduh PDF
  1. Ada banyak jenis produk haid yang aman dan higienis di pasaran. Produk-produk ini meliputi pembalut (alias maxi pads ), tampon dan cangkir menstruasi. Banyak wanita dan gadis yang sangat menyukai produk perlindungan haid yang mereka gunakan. Para wanita lain menggabungkan beberapa produk dan menggunakannya selama satu periode haid. Cobalah berbagai produk berbeda kapan pun Anda haid dan temukan apa yang paling cocok bagi Anda dan haid Anda.
    • Pembalut adalah bantalan bersifat menyerap yang menempel pada pakaian dalam Anda. Pembalut terdiri dari berbagai jenis dan kekuatan—mulai dari panty liner untuk hari-hari saat aliran haid sedikit atau extra long overnight untuk hari-hari saat aliran haid deras. Pembalut harus diganti setiap beberapa jam dan kapan pun pembalut itu sudah penuh. Pembalut adalah produk paling mudah untuk digunakan dan mungkin merupakan pilihan terbaik bagi para gadis yang baru saja mulai menstruasi.
    • Tampon adalah tabung bersifat menyerap yang dimasukkan ke dalam vagina. Tampon menyerap cairan haid sebelum mencapai pakaian dalam Anda. Alat ini dapat membantu Anda menyembunyikan tanda-tanda menstruasi. Tampon harus diganti setiap beberapa jam dan kapan pun mulai terjadi kebocoran. Ketahuilah bahwa memakai tampon terlalu lama atau menggunakan tampon yang terlalu kuat untuk aliran haid Anda dapat menyebabkan masalah serius seperti Sindrom Syok Toksik. Pastikan Anda membaca seluruh instruksi pada kemasan dan mengikuti rekomendasi cara menggunakan tampon dengan sehat.
    • Cangkir menstruasi adalah cangkir lentur kecil yang terbuat dari silikon, lateks atau karet dengan kualitas khusus untuk peralatan medis. Cangkir ini dimasukkan ke dalam vagina tepat di bawah serviks dan menjadi segel tahan cairan. Cangkir menstruasi sering kali dapat dicuci dan kembali digunakan, tetapi harus dikosongkan dan dicuci setiap 10 sampai 12 jam. Cangkir menstruasi merupakan pilihan yang sangat aman, namun mungkin sulit dipakai dengan benar oleh gadis-gadis yang lebih muda. [12]
  2. Beberapa perusahaan telah mengembangkan produk perlindungan haid yang membantu merahasiakan menstruasi Anda. Misalnya, sekarang ada pembalut dan tampon yang bungkusnya tidak berisik saat dibuka dan berbagai persediaan yang cukup kecil sehingga dapat dimasukkan ke dalam saku. [13] Jika privasi merupakan hal penting bagi Anda, cobalah produk dengan bungkus yang tidak bersuara dan desain sangat kecil. Persediaan seperti ini dapat membantu merahasiakan menstruasi Anda.
  3. Mengganti produk menstruasi setiap beberapa jam akan membantu mengurangi bau tidak sedap dan kemungkinan terjadinya kebocoran. [14] Selain itu, Anda akan menjadi lebih nyaman dan lebih segar. Ingatlah bahwa ini merupakan masalah kesehatan dan juga masalah privasi: mengganti pembalut dan tampon setiap beberapa jam mengurangi risiko infeksi dan komplikasi. [15]
    • Tanda-tanda Sindrom Syok Toksik—komplikasi yang mungkin terjadi karena penggunaan tampon—antara lain demam, pusing, mual, muntah, diare dan ruam-ruam. [16] Hentikan penggunaan tampon dan segera hubungi dokter jika Anda mengalami gejala-gejala ini.
  4. Anda mungkin tergoda untuk membuang pembalut dan tampon ke dalam lubang toilet untuk menjaga kerahasiaan haid Anda. Akan tetapi, hal ini dapat menyumbat sistem pembuangan dan membuat toilet meluap. [17] Sebagai gantinya bungkus pembalut atau tampon bekas dalam beberapa lapis kertas toilet dan buang ke dalam tempat sampah. Beberapa produk menstruasi juga disertai bungkus plastik yang dapat digunakan untuk membungkus pembalut atau tampon bekas.
    • Sebagian besar kamar mandi umum akan menyediakan tempat sampah tertutup kecil yang dirancang khusus untuk membuang produk menstruasi.
    • Jika Anda menggunakan kamar mandi milik sendiri di rumah, pastikan tempat sampah dalam kamar mandi dilengkapi penutup, terutama jika Anda punya hewan peliharaan. [18]
    Iklan
Bagian 4
Bagian 4 dari 4:

Mengetahui Kapan Waktu Menstruasi Anda

Unduh PDF
  1. Salah satu cara termudah untuk menyembunyikan tanda-tanda menstruasi Anda adalah mengetahui kapan Anda akan haid. Dapatkan kalender dinding atau meja kecil yang dapat Anda simpan di rumah. Pastikan kalender itu merupakan kalender 365 hari. Anda akan menggunakannya untuk mencatat siklus haid Anda sehingga Anda dapat mempersiapkan diri.
    • Alternatif dari kalender fisik adalah aplikasi yang dapat Anda beli melalui telepon pintar. Jika Anda dapat mengakses telepon pintar, pertimbangkan untuk menemukan aplikasi pencatat menstruasi yang dapat membantu mengingatkan kapan menstruasi Anda diperkirakan akan mulai. [19]
  2. Pada tanda pertama haid, catat di kalender dengan tanda X atau centang warna merah. [20] Buat tanda yang sama pada kalender di hari saat menstruasi Anda berakhir. Hal ini akan membantu Anda mengetahui berapa lama siklus menstruasi Anda dan membantu Anda menentukan kapan periode menstruasi berikutnya akan mulai. [21]
    • Menyimpan kalender menstruasi juga berguna untuk para wanita yang ingin hamil atau menghindari kehamilan karena akan membantu menentukan kapan Anda berovulasi tiap bulannya. [22]
  3. Berbagai detail ini meliputi tingkat aliran darah menstruasi (sedikit atau deras), perubahan pada tekstur darah menstruasi (seperti penggumpalan) dan apakah Anda mengalami gejala-gejala menstruasi seperti keram atau kelelahan. Semua detail-detail ini dapat membantu Anda menentukan berbagai persediaan yang Anda butuhkan setiap bulan dan kapan Anda akan menggunakannya. [23] Berbagai detail ini juga dapat menjadi informasi berguna untuk dibagikan dengan dokter jika Anda menyadari adanya perubahan besar dalam siklus menstruasi Anda.
  4. Kalender menstruasi bekerja paling baik ketika Anda menulisnya secara konsisten dan teratur. [24] Semakin tepat dan semakin cermat Anda mencatatnya, semakin bagus. Ingatlah bahwa memahami tentang tubuh sendiri adalah cara terbaik untuk merasa nyaman dengan menstruasi Anda.
  5. Hitung jumlah hari antara awal siklus menstruasi terakhir Anda dan awal siklus menstruasi bulan ini. Bagi sebagian besar wanita dan para gadis, siklus menstruasi akan terjadi di antara 21 sampai 34 hari, dengan rata-rata 28 hari. [25] Akan tetapi siklus menstruasi bisa jadi sedikit lebih lama daripada itu, hingga 45 hari. [26]
    • Ingatlah bahwa banyak gadis yang baru mulai menstruasi yang akan menghabiskan beberapa waktu sebelum memiliki siklus menstruasi yang konsisten. Banyak gadis yang baru saja mulai menstruasi mengalami menstruasi secara tidak teratur selama satu sampai dua tahun pertama. Hal ini normal. [27]
    • Ketahuilah bahwa siklus menstruasi dapat berubah seiring berjalannya waktu dalam berbagai situasi, bahkan bagi para wanita yang biasanya mengalami menstruasi secara teratur. Misalnya, sejumlah wanita menyadari perubahan siklus menstruasi mereka ketika tertekan, bepergian, atau berada di dekat para wanita lain yang sedang menstruasi. Sering kali siklus menstruasi Anda akan kembali normal setelahnya, tetapi terkadang siklus Anda dapat mengalami perubahan selamanya. Kalender haid akan dapat membantu Anda mengusut perbedaan di antara perubahan sementara dan permanen. [28]
  6. Jika Anda mengalami siklus yang konsisten, Anda akan dapat memperkirakan kapan hari menstruasi berikutnya akan terjadi. Catat hari-hari ini ketika Anda memperkirakan menstruasi Anda di kalender. Pada hari-hari ini, pastikan benar-benar bahwa Anda sudah menyiapkan persediaan lebih untuk menghadapi menstruasi seperti pembalut wanita dan tampon.
    • Ingatlah bahwa menggunakan tampon sebelum menstruasi dimulai tidaklah aman. Namun, Anda dapat mengenakan panty liner atau pembalut pada hari-hari yang Anda perkirakan akan mulai menstruasi. [29]
    Iklan

Tips

  • Kunci dari memastikan bahwa haid Anda tetapi rahasia adalah pengetahuan, persiapan dan mengikuti petunjuk. Jika Anda tahu kapan harus memperkirakan haid Anda, siapkan persediaan yang tepat dan gunakan peralatan itu dengan benar sehingga tidak akan ada yang tahu.
  • Jangan malu jika Anda membutuhkan bantuan dari seseorang. Para guru, pembimbing konseling, orang tua, teman-teman, dokter dan perawat—terutama wanita dewasa—merupakan sumber-sumber bantuan yang baik jika Anda tidak siap dengan persediaan yang tepat. Mungkin terasa memalukan, namun sebagian besar wanita dan para gadis pernah mengalami "kecelakaan" saat haid dan akan dengan senang hati menolong seorang gadis yang sedang kesulitan.
  • Miliki sudut pandang dari sisi humor mengenai menstruasi Anda. Mungkin sekarang terlihat menyusahkan, tetapi membagikan cerita menstruasi yang memalukan adalah salah satu cara para wanita dewasa menjalin ikatan dengan satu sama lain. Berusahalah untuk memiliki secercah pandangan positif dan ingatlah bahwa sebuah situasi memalukan saat ini bisa jadi lucu bagi Anda hanya dalam beberapa tahun.
  • Anda dapat menggunakan bawahan pakaian renang sebagai pakaian dalam karena jika terjadi kebocoran celana seperti ini akan kering lebih cepat sehingga tidak menodai celana Anda.
Iklan

Peringatan

  • Haid adalah hal yang normal dan sehat. Tetapi ada beberapa gejala haid yang merupakan tanda bahwa Anda harus menemui dokter: haid yang tidak teratur, pendarahan di antara dua periode haid, pendarahan setelah hubungan seksual, pendarahan selama lebih dari tujuh hari, atau mengalami rasa sakit atau mual yang amat sangat selama haid. [30] Segera buat janji dengan dokter jika Anda mengalami gejala-gejala tersebut.
  • Tampon merupakan perangkat perlindungan yang bagus untuk menangani haid Anda. Tetapi Sindrom Syok Toksik adalah sebuah kemungkinan komplikasi yang dapat terjadi, terutama jika Anda menggunakan tampon berdaya serap tinggi. Jangan lupa untuk segera menelepon dokter jika Anda mengalami rasa pusing, mual, muntah, demam, atau ruam-ruam merah selama penggunaan tampon. [31]
Iklan
  1. http://www.goodhousekeeping.com/health/wellness/a32360/ways-youre-using-tampons-wrong/
  2. http://www.huffingtonpost.com/entry/high-school-free-tampon-dispenser-new-york_5604360ae4b00310edfa64da
  3. http://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/womens-health/expert-answers/menstrual-cup/faq-20058249
  4. http://www.theatlantic.com/health/archive/2015/06/dont-let-them-see-your-tampons/394376/
  5. http://kidshealth.org/teen/sexual_health/girls/supplies.html
  6. http://www.medicinenet.com/menstruation/page4.htm
  7. http://www.medicinenet.com/menstruation/page4.htm
  8. http://kidshealth.org/kid/grow/periods/pads_tampons.html#
  9. http://kidshealth.org/kid/grow/periods/pads_tampons.html#
  10. http://www.everydayhealth.com/womens-health/tracking-your-menstrual-cycle.aspx
  11. http://www.everydayhealth.com/womens-health/tracking-your-menstrual-cycle.aspx
  12. http://kidshealth.org/kid/grow/girlstuff/menstruation.html#
  13. http://www.everydayhealth.com/womens-health/tracking-your-menstrual-cycle.aspx
  14. http://always.com/en-us/tips-and-advice/your-first-period/period-calendar-why-track-your-menstrual-cycle
  15. http://always.com/en-us/tips-and-advice/your-first-period/period-calendar-why-track-your-menstrual-cycle
  16. http://www.girlshealth.gov/body/period/calendar.html
  17. http://www.girlshealth.gov/body/period/calendar.html
  18. http://kidshealth.org/kid/grow/girlstuff/menstruation.html#
  19. http://www.sheknows.com/health-and-wellness/articles/837439/body-basicsahow-to-track-your-cycle
  20. http://www.girlshealth.gov/body/period/pads.html
  21. https://my.clevelandclinic.org/health/healthy_living/hic_Coping_with_Families_and_Careers/hic_Normal_Menstruation/hic-abnormal-menstruation
  22. http://www.medicinenet.com/menstruation/page4.htm

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 7.316 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan