Unduh PDF
Unduh PDF
Di seluruh dunia, ada banyak kucing liar yang tinggal di gang, tanah kosong, dan halaman belakang. Meskipun tidak berbahaya bagi manusia, kucing liar dapat mengganggu populasi burung. Selain itu, kucing liar juga dapat menularkan penyakit pada kucing peliharaan. Untuk menjauhkan kucing liar, cobalah buang sumber makanan atau barang atau objek yang dapat dijadikan sebagai “kandang” dari halaman rumah Anda. Selain itu, Anda juga bisa menerapkan program TNK (tangkap, netralkan, kembalikan) agar kucing-kucing liar berhenti berkembang biak.
Langkah
Metode 1
Metode 1 dari 3:
Membuang Sumber Makanan dan Objek yang Dapat Menjadi “Kandang” Kucing
-
Buang sumber makanan untuk kucing liar. Mulailah dengan memastikan sampah rumah tangga tidak sampai menumpuk dan keluar dari tempat sampah. Setelah itu, amankan tempat sampah dengan memasang tutup yang rapat. Pastikan pula Anda tidak meninggalkan sisa makanan organik di luar ruangan. Mintalah para tetangga untuk memasang tutup tempat sampah yang rapat untuk mengamankan tempat sampah mereka. [1] X Teliti sumber
- Perlu diingat bahwa kucing dapat bertahan hidup dengan sumber makanan yang sangat sedikit. Oleh karena itu, mungkin Anda tidak bisa membuang sumber makanan mereka sepenuhnya di daerah tempat tinggal.
- Jika Anda biasanya memberi makan kucing yang ada, tempatkan makanan dalam jarak sekitar 9 meter dari rumah. Jangan tempatkan makanan di depan pintu, kecuali Anda memang berniat ingin “mengumpulkan” kucing-kucing liar di sana.
-
Buang atau halangi objek-objek yang bisa dijadikan kandang agar kucing tidak bisa tinggal atau bersarang. Kucing akan mencari tempat yang hangat dan kering untuk tinggal dan berlindung dari panas dan hujan. Ketika tidak dapat mencari tempat yang tepat, kucing akan pindah ke tempat atau daerah yang lain. Oleh karena itu, halangi bukaan kecil di bawah teras atau dek, dan pastikan pintu gudang di luar rumah tertutup rapat. Buang tumpukan kayu dan potong rumput yang tebal agar kucing tidak dapat tinggal di area-area tersebut. [2] X Teliti sumber
- Jika kucing-kucing liar tampak berkumpul pada satu titik di rumah Anda, cari tahu apa yang digunakan sebagai tempat tinggal kucing-kucing tersebut. Setelah itu, blokir akses menuju “kandang”.
- Kayu tripleks dan kawat ayam dapat menjadi bahan penutup bukaan yang murah dan efektif. Pasang kayu tripleks atau kawat menggunakan kokot atau paku pada bukaan/celah agar kucing tidak dapat memasukinya.
-
Semprotkan produk pengusir kucing pada halaman. Beberapa perusahaan memproduksi semprotan kimia pengusir kucing. Produk ini mengandung bahan-bahan dan bau (baik yang bersifat natural maupun sintetis) yang tidak disukai oleh kucing. Ikuti petunjuk penggunaan yang tertera pada kemasan untuk mengetahui frekuensi penggunaan produk. Semprotkan area-area tertentu di halaman rumah Anda yang sering didatangi oleh kucing. [3] X Teliti sumber
- Anda bisa membeli produk pengusir kucing dari toko perlengkapan hewan peliharaan atau toko perlengkapan rumah (mis. ACE).
- Produk-produk seperti ini aman dan tidak beracun, baik bagi kucing liar maupun kucing peliharaan.
-
Hubungi layanan pengendali hewan jika Anda tidak bisa mengendalikan populasi kucing liar di daerah tempat tinggal. Jika lahan atau halaman rumah sering didatangi oleh banyak kucing liar, Anda mungkin perlu menghubungi pusat atau layanan pengendali hewan liar di daerah Anda. Pihak pengendali dapat mengambil langkah untuk mengusir kucing liar. Namun, perlu diingat bahwa agensi atau pihak penyedia layanan seperti ini biasanya akan menjebak kucing liar dan membunuhnya.
- Pembasmian populasi kucing dari tempat tinggalnya sebetulnya menimbulkan fenomena yang dikenal dengan istilah vacuum effect . Populasi kucing baru akan pindah ke area yang kosong dan mulai menggunakan “sumber daya” yang tersedia untuk bertahan hidup.
Iklan
-
Pasang alat penyiram kebun bersensor gerak untuk menyemprotkan air pada kucing yang datang. “Ketidakcocokan” kucing dan air sudah dikenal di mana-mana. Artinya, kucing akan menghindari jangkauan air dan halaman rumah Anda. [4] X Teliti sumber Agar orang-orang yang melewati rumah Anda tidak sampai terkena semprotan air, aktifkan alat penyiram di malam hari dan atur agar air disemprotkan ketika hewan berada dalam jarak sekitar 1,2 meter dari alat.
- Bonus tambahan dari proses pengusiran kucing ini adalah rumput dan bunga di halaman Anda ikut tersiram sehingga bisa tumbuh dengan baik.
-
Sebarkan kulit sitrun di atas tanah kebun. Kucing tidak menyukai bau dan rasa buah-buahan sitrun, seperti jeruk, lemon, jeruk nipis, dan grapefruit . Ketika nanti Anda menikmati atau memeras sari dari salah satu buah tersebut, sebarkan kulit buah tersebut ke kebun atau taman. Kucing liar pasti akan menjauhi kebun rumah Anda. [5] X Teliti sumber
- Penanaman pohon buah sitrun tidak dapat menjauhkan kucing dari kebun secara efektif karena bau pohonnya tidak sekuat bau kulit buahnya.
-
Rentangkan kawat ayam di atas petak tanah yang sering digali kucing. Jika kucing liar sering menggali tanah atau menggigiti akar tanaman yang mencuat keluar, Anda bisa menghalangi akses si pus ke daerah tersebut menggunakan kawat ayam. Belilah kawat dengan ukuran yang cukup untuk menutupi tanah kebun Anda. Tempatkan kawat secara langsung di atas tanah, dan tempatkan batu-batu pada keempat sisi kawat agar kucing tidak bisa memindahkan kawat tersebut. [6] X Teliti sumber
- Anda bisa membeli kawat ayam dengan ukuran apa pun dari toko perangkat keras atau toko perlengkapan rumah tangga.
-
Tanam herba atau tanaman yang tidak disukai kucing. Langkah atau kiat ini serupa dengan penggunaan kulit jeruk. Jika Anda mengisi kebun atau petak tanaman dengan herba yang dibenci kucing, ada kemungkinan kucing tidak akan menggali tanah di kebun Anda. Tanamlah minimal 3-4 tanaman pengusir kucing di kebun untuk menjauhkan kucing liar. Tanaman-tanaman yang dapat mengusir kucing, di antaranya adalah: [7] X Teliti sumber
- Lavendel
- Timi lemon
- Inggu ( rue )
- Pennyroyal
-
Taburkan lada hitam giling pada area-area yang sering digunakan kucing untuk berkumpul. Kucing akan terganggu oleh telapak kaki yang terasa pedas ketika sedang membersihkan diri. Jika Anda secara rutin menaburkan lada hitam di halaman, kucing akan memahami bahwa lahan Anda merupakan penyebab rasa tidak nyaman tersebut. Taburkan lada hitam giling di atas teras depan, lantai gudang, teras belakang, atau tempat lain yang sering digunakan kucing liar untuk bermain atau tidur.
- Anda juga bisa menjauhkan kucing dari halaman berumput menggunakan lada hitam. Namun, Anda harus sering menaburkannya kembali, terutama setelah hujan deras.
Iklan
-
Tangkap kucing liar yang masuk ke lahan Anda untuk dinetralkan dan dikembalikan. Cara paling efektif untuk membasmi kucing dalam jangka panjang adalah dengan menangkapnya terlebih dahulu agar Anda bisa membawanya untuk dinetralkan. Belilah kotak kucing berbahan plastik atau logam dengan pintu (pastikan Anda menggunakan perangkat yang aman), dan masukkan ikan tuna, sarden, atau makanan kucing sebagai umpan ke dalam kotak. Tempatkan kotak perangkap di daerah yang sering didatangi kucing untuk makan, dan tutupi kotak dengan selimut. [8] X Teliti sumber
- Ketika kucing berhasil ditangkap, jangan biarkan kucing keluar dari kotak. Tutupi kotak perangkap dengan selimut untuk menenangkannya.
- Anda bisa membeli kotak perangkap kucing yang aman dari toko perlengkapan hewan peliharaan, pusat penampungan hewan, atau toko perlengkapan rumah tangga.
-
Jangan bawa kucing ke pusat penampungan hewan. Sebagian besar pusat penampungan tidak menerima kucing liar karena biasanya kucing liar tidak dapat diadopsi. Kucing liar sering kali malu dan tidak bisa bersosialisasi sehingga tidak dapat dibawa pulang. Selain itu, kucing-kucing liar yang dikirimkan ke pusat-pusat penampungan hampir selalu dibunuh.
- Meskipun demikian, Anda bisa menghubungi pusat penampungan hewan atau organisasi penyelamatan hewan untuk mendapatkan saran. Mereka dapat memberikan Anda saran terkait cara menjebak kucing secara aman, menghindari cakarannya, dan mencegah agar Anda tidak sampai melukai si kucing. [9] X Teliti sumber
-
Bawa kucing ke dokter hewan yang dapat menetralkan dan menandai kucing. Di beberapa daerah atau negara, sebagian besar dokter hewan memiliki program yang memungkinkan mereka untuk menetralkan kucing secara gratis karena populasi kucing liar memang menjadi masalah yang cukup terkenal di daerah/negara tersebut. Hubungi dokter hewan atau pusat penampungan hewan liar di kotak Anda untuk mencari program yang cocok dengan situasi yang ada. Jelaskan bahwa Anda akan membawa kucing liar untuk dinetralkan. Sebagian besar dokter hewan juga mau memotong atau menggunting telinga kucing sebagai tanda bahwa kucing tersebut sudah ditangkap dan dinetralkan. [10] X Teliti sumber
- Pastikan dokter hewan yang akan dikunjungi sudah mengetahui sejak awal bahwa Anda akan membawa kucing liar karena ia mungkin tidak ingin memegang hewan liar.
- Proses penetralan kucing merupakan cara yang aman (dan ramah) untuk mencegah reproduksi kucing dan mengendalikan populasi kucing di daerah tempat tinggal Anda.
-
Bawa kembali kucing ke rumah dan biarkan ia pulih. Setelah membawanya ke dokter hewan, Anda bertanggung jawab untuk menjaga kesehatannya dalam jangka pendek. Bawa kembali ia ke rumah dan pastikan ia sudah cukup pulih untuk hidup di habitatnya setelah prosedur selesai. [11] X Teliti sumber
- Jangan pernah lepaskan kucing liar ke alam bebas ketika kucing berada dalam kondisi terluka atau terbius.
-
Lepaskan kucing di tempat penjebakan sebelumnya. Pada saat ini, kucing tersebut sudah mengalami trauma sehingga hanya bisa menyesuaikan diri dengan lingkungan yang sudah ia kenali sebelumnya. Selain itu, kucing jantan biasanya mengusir kucing jantan lain yang tidak dikenal dari koloninya. Ini artinya kucing betina yang belum dinetralkan tidak memiliki kesempatan lain untuk kawin dengan kucing jantan lain sehingga populasi kucing dapat dikendalikan. Tujuan akhir dari strategi tangkap-netralkan-kembalikan ini adalah mencegah perkembangbiakan berlanjut pada kucing-kucing yang sering berkeliaran bebas. [12] X Teliti sumber
- Agar metode ini dapat mengendalikan populasi kucing liar secara lebih efektif, sebagian besar atau semua kucing yang ada pada populasi tersebut harus ditangkap, dinetralkan, dan dikembalikan. Dalam waktu singkat, populasi kucing liar akan menurun karena kucing tidak dapat berkembang biak.
- Jika Anda menerapkan metode ini, Anda bisa memberi makan kucing liar dengan aman setelah membawanya pulang karena kucing tersebut tidak akan bisa berkembang biak lagi.
Iklan
Tips
- Istilah stray cat dalam bahasa Inggris mengacu kepada kucing yang terpisah dari pemiliknya, sementara istilah feral cat berarti kucing liar yang sejak awal dilahirkan dan bertahan hidup di alam bebas.
- Pendekatan tangkap-netralkan-kembalikan (TNK) hanya boleh diterapkan pada kucing yang benar-benar liar. Kucing liar yang sudah dijinakkan, tetapi tidak lagi tinggal bersama pemiliknya perlu dibawa ke tempat penampungan agar bisa dimandikan dan diadopsi kembali. [13] X Teliti sumber
- Jika kucing yang sering masuk ke halaman rumah merupakan kucing dengan identitas yang sudah terdaftar, hubungi pemiliknya dan mintalah agar ia merawatnya di dalam rumah. Jika si pemilik kucing tidak dapat diajak bekerja sama, hubungi pusat pengendalian hewan atau polisi untuk mengajukan keluhan.
- Cara mengurangi populasi kucing liar di daerah tempat tinggal Anda yang paling efektif adalah dengan menerapkan metode TNK. Jika Anda tidak ingin menangkap sendiri kucing liar, mintalah bantuan pusat pengendali hewan untuk menerapkan metode tangkap-netralkan-kembalikan ini.
- Tempat sampah di luar restoran sering kali menjadi sumber makanan untuk kucing hewan, terutama karena biasanya tempat sampah tersebut dibiarkan terbuka dan hanya dikosongkan setelah penuh. Jika tempat sampah restoran di daerah tempat tinggal Anda tampaknya menarik perhatian kucing-kucing liar, bicaralah kepada pemilik restoran mengenai strategi untuk mengamankan tempat sampah tersebut.
- Cobalah baca buku atau tanyakan mengenai kucing kepada teman-teman Anda. Mungkin Anda akan mulai menyukai kucing atau berhenti membencinya.
Iklan
Peringatan
- Jangan pernah mencoba melukai kucing yang melewati rumah Anda. Selain kejam dan jahat, perbuatan ini juga dianggap ilegal di sebagian besar daerah/negara.
- Jangan mencoba menjebak atau menyudutkan kucing liar karena hewan tersebut dapat menjadi cukup ganas. Jika Anda digigit atau dicakar oleh kucing liar, segera dapatkan perawatan medis untuk memastikan Anda memiliki kekebalan tubuh yang baik terhadap virus atau bakteri yang dibawa kucing.
Iklan
Referensi
- ↑ https://pestkilled.com/how-to-get-rid-of-cats/
- ↑ http://www.wildlifeanimalcontrol.com/straycats.html
- ↑ https://pestkilled.com/how-to-get-rid-of-cats/
- ↑ https://pestkilled.com/how-to-get-rid-of-cats/
- ↑ https://pestkilled.com/how-to-get-rid-of-cats/
- ↑ https://davidsuzuki.org/queen-of-green/keep-cats-garden/
- ↑ https://davidsuzuki.org/queen-of-green/keep-cats-garden/
- ↑ https://www.peta.org/issues/animal-companion-issues/animal-companion-factsheets/trap-neuter-return-monitor-programs-feral-cats-right/
- ↑ https://www.azhumane.org/stray-pet-resources/trap-neuter-return/
- ↑ https://www.peta.org/issues/animal-companion-issues/animal-companion-factsheets/trap-neuter-return-monitor-programs-feral-cats-right/
- ↑ https://www.peta.org/issues/animal-companion-issues/animal-companion-factsheets/trap-neuter-return-monitor-programs-feral-cats-right/
- ↑ https://www.petsmartcharities.org/blog/helping-stray-cats-in-your-neighborhood
- ↑ https://www.peta.org/issues/animal-companion-issues/animal-companion-factsheets/trap-neuter-return-monitor-programs-feral-cats-right/
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 24.775 kali.
Iklan