Apakah laptop Anda perlu diperbarui, sudah rusak, atau sudah lama tidak digunakan? Anda mungkin perlu menyingkirkan laptop tersebut. Apabila laptop berusia cukup tua, mungkin terdapat berkas dan data berharga yang mungkin tetap ingin Anda simpan, atau dijauhkan dari orang lain. Dengan membersihkan perangkat keras dan mempelajari cara yang tepat untuk menyingkirkannya, Anda tidak perlu khawatir untuk membuang atau menjual laptop Anda.
Langkah
-
Pindahkan data yang Anda butuhkan. Apabila tidak dipindahkan, data dan berkas yang ada di laptop akan hilang secara permanen ketika laptop disingkirkan. Sisihkan waktu untuk memeriksa seluruh folder di laptop untuk menyimpan berkas-berkas penting. [1] X Teliti sumber Di bawah ini adalah beberapa cara untuk melakukan back up data dan berkas:
- Belilah cakram keras eksternal untuk menyimpan data dan berkas Anda. Perangkat ini akan tersambung ke laptop melalui kabel USB. Setelah tersambung, Anda bisa memindahkan berkas dari laptop ke cakram keras eksternal. Untuk mengakses dan menyalin berkas tersebut, Anda bisa menyambungkan cakram keras eksternal ke komputer lain.
- Anda juga bisa menyimpan berkas secara daring melalui layanan penyimpanan berkas seperti Google Drive, iCloud, atau Dropbox. Layanan ini memperbolehkan Anda untuk menyimpan berkas-berkas penting secara daring. Layanan ini juga menyediakan ruang yang cukup luas. Akan tetapi, apabila ingin menyimpan berkas dengan ukuran yang cukup besar, Anda mungkin harus membayar tarif yang sudah ditetapkan.
-
Batalkan otorisasi program yang sudah terdaftar. Kebanyakan program komputer membatasi jumlah perangkat yang bisa menggunakan program tersebut apabila hanya memiliki satu lisensi. Atur Microsoft Office, iTunes, Adobe Creative Suite, dan program lain yang terpasang di laptop untuk membatalkan otorisasinya. [2] X Teliti sumber
- Untuk membatalkan otorisasi iTunes, klik “ Account ” pada bilah atas lalu pilih “ Deauthorize This Computer. ”
- Untuk membatalkan program Adobe, pilih “ Help ,” “ Deactivate ,” lalu “ Deactivate Permanently .”
- Beberapa program mungkin memiliki metode pembatalan otorisasi yang berbeda. Periksa di internet untuk mengetahui cara membatalkan otorisasi program tertentu.
-
Hapus berkas sensitif. Walaupun Anda akan menghapus total isi perangkat keras laptop, sebaiknya hapus berkas sensitif seperti rekening koran, dokumen perpajakan, atau foto pribadi secara manual. Gunakan program yang bisa menghapus berkas-berkas tersebut secara permanen. Apabila hanya dihapus, berkas mungkin masih bisa ditemukan di tempat sampah ( recycling bin ) dan diakses kembali. [3] X Teliti sumber
- Apabila menggunakan Windows, pilih program seperti CCleaner, Eraser, atau File Shredder untuk menghapus berkas sensitif.
- Apabila menggunakan Mac, Anda tidak perlu mengunduh program-program di atas. Pindahkan seluruh file yang ingin dihapus ke tempat sampah. Tekan dan tahan tombol command lalu klik ikon tempat sampah. Pilih “ Empty Trash Securely ” untuk menghapus berkas yang ada di tempat sampah.
-
Hapus riwayat penelusuran peramban. Apabila Anda sudah cukup lama menggunakan peramban di laptop, peramban tersebut mungkin menyimpan informasi pribadi, kata sandi, atau bahkan informasi rekening Anda. Hapus seluruh informasi ini sebelum menyingkirkan laptop. [4] X Teliti sumber Di bawah ini adalah cara untuk menghapus riwayat penelusuran di peramban tertentu:
- Apabila menggunakan Safari, klik menu “Safari” di pojok kiri atas layar dan pilih “ Clear History .” Pastikan Anda mencentang “ all history .” Setelahnya, klik tombol “ Clear History ” di pojok bawah jendela.
- Apabila menggunakan Google Chrome, Internet Explorer, Microsoft Edge, atau Mozilla Firefox, tekan Ctrl+Shift+Del untuk menghapus riwayat penelusuran. Pastikan Anda mencentang seluruh opsi yang muncul. Pilih rentang waktu yang menghapus seluruh riwayat penelusuran. Setelahnya, klik tombol hapus di pojok bawah jendela untuk menghapus seluruh data penelusuran Anda.
-
Hapus seluruh program yang terpasang di laptop. Layaknya peramban, program komputer lain juga dapat menyimpan informasi pribadi Anda. Ini biasanya dilakukan agar Anda tidak perlu mengetik ulang informasi pribadi Anda. Periksa dan hapus seluruh program yang menyimpan informasi pribadi Anda. Apabila ingin benar-benar aman, hapus seluruh program yang terpasang di laptop. [5] X Teliti sumber
- Beberapa program tertentu, seperti MIcrosoft Word atau Excel, mungkin menyimpan nama lengkap dan alamat Anda. Anda tentunya tidak ingin orang yang tidak dikenal mengetahui informasi ini.
- Apabila laptop menggunakan program jual beli, seperti Steam, informasi kredit atau rekening Anda mungkin masih tersimpan.
-
Setel ulang laptop dan lakukan format cakram keras. Setelah menyimpan berkas-berkas penting dan menghapus data sensitif dari laptop, lakukan setel ulang sistem untuk menghapus seluruh isi cakram keras laptop. Mengembalikan laptop ke setelan pabrik dan menghapus isi cakram keras mungkin merupakan proses yang sulit. Maka dari itu, pelajari cara untuk melakukannya. [6] X Teliti sumber
-
Copot atau hancurkan cakram keras apabila laptop sudah tidak bisa digunakan. Apabila Anda akan menyingkirkan laptop yang sudah tidak bisa menyala, mungkin sulit untuk melihat isi cakram keras laptop. Maka dari itu, sebaiknya copot cakram keras dari laptop. [7] X Sumber Tepercaya Federal Trade Commission Kunjungi sumber Di bawah ini adalah beberapa cara untuk mencopot cakram keras:
- Beberapa laptop keluaran lama biasanya menggunakan cakram keras yang bisa dikeluarkan melalui lubang di bagian samping. Anda mungkin perlu menekan tombol untuk mengeluarkan cakram keras laptop. Setelahnya, Anda dapat memegang dan menariknya keluar dengan mudah. [8] X Teliti sumber
- Cakram keras mungkin berada di balik panel plastik pada bagian belakang laptop. Carilah potongan plastik panjang di dekat tempat laptop terbuka. Umumnya, potongan plastik ini dilindungi oleh sekrup. Lepaskan sekrup yang terpasang pada panel atau cakram keras untuk mengeluarkan cakram keras dari laptop. [9] X Teliti sumber
- Apabila tidak tahu cara mengeluarkan cakram keras, periksa buku panduan laptop atau cari di internet.
- Apabila ingin menyimpan berkas yang ada di dalamnya, simpan cakram keras laptop di dalam kantong plastik anti statis. Anda juga bisa membawa cakram keras ke tempat reparasi komputer untuk membantu mengambil berkas-berkas yang ada di dalamnya.
- Apabila tidak membutuhkan berkas yang ada di dalam cakram keras, gunakan bor listrik untuk melubangi beberapa bagian cakram keras. Ini dilakukan untuk menghancurkan cakram keras. Anda juga bisa menyingkirkan laptop bersamaaan dengan cakram keras yang ada di dalamnya. [10] X Teliti sumber
Iklan
-
Jual laptop. Walaupun laptop cukup lambat atau sudah tidak berfungsi, Anda mungkin masih bisa menjualnya. Iklankan laptop di beberapa situs web atau di sekitar rumah Anda. Pastikan Anda mencantumkan kekurangan dan spesifikasi laptop. [11] X Sumber Tepercaya Consumer Reports Kunjungi sumber
- Beberapa orang membeli laptop bekas untuk mengambil suku cadang di dalamnya. Selama kondisinya masih baik, beberapa orang masih berminat untuk membeli laptop bekas yang bahkan sudah tidak berfungsi.
-
Tukarkan laptop dengan uang atau kartu hadiah. Banyak toko elektronik dan perusahaan laptop yang menyelenggarakan program penukaran barang elektronik. Program ini memperkenankan Anda untuk menukarkan laptop bekas dengan uang tunai atau kartu hadiah. Cari di internet atau tanyakan kepada pegawai toko elektronik untuk mencari program ini. Anda juga bisa memperkirakan berapa uang yang akan Anda dapatkan dari program ini. [12] X Teliti sumber
- Best Buy, Apple, dan Amazon memiliki program penukaran produk yang beroperasi di berbagai daerah.
- Bandingkan harga jual laptop dan metode pembayaran setiap program untuk mendapatkan untung yang maksimal.
KIAT PAKARPerekayasa Jaringan & Dukungan Komputer MejaSpike Baron adalah Pemilik Spike's Computer Repair. Berbekal lebih dari 25 tahun pengalaman di industri teknologi, Spike menjalankan bisnis yang mengkhususkan diri pada reparasi komputer Mac dan PC, penjual komputer bekas, penghapusan virus, pemulihan data, dan peningkatan perangkat keras dan lunak. Spike memegang sertifikasi CompTIA A+ dan merupakan Pakar Solusi besertifikasi Microsoft.Pakar Kami Sependapat: Beberapa perusahaan umumnya menyelenggarakan program penukaran barang elektronik selama satu hari setiap bulannya. Perusahaan tersebut lalu akan mendaur ulang atau membuang barang elektronik yang didapat. Beberapa kota juga menyediakan pusat daur ulang yang menerima barang elektronik.
-
Sumbangkan laptop Anda. Apabila laptop masih berfungsi, Anda mungkin bisa menyumbangkannya kepada kerabat atau orang yang membutuhkan. Kunjungi internet lalu cari organisasi amal yang menerima laptop bekas. Laptop tersebut lalu akan diberikan ke yang membutuhkan. [13] X Sumber Tepercaya Consumer Reports Kunjungi sumber
- World Computer Exchange adalah salah satu organisasi amal yang menerima barang elektronik bekas.
-
Bawa laptop ke pendaur ulang barang elektronik. Kebanyakan laptop dan barang elektronik mengandung benda berbahaya di dalamnya, seperti timah, merkurium, atau kadmium. Untuk membuang barang elektronik dengan aman, beberapa daerah menyediakan tempat daur ulang khusus barang elektronik. Cari tempat daur ulang barang elektronik terdekat di internet. [14] X Sumber Tepercaya Consumer Reports Kunjungi sumber
- Beberapa pendaur ulang mengharuskan Anda untuk membawa sendiri barang elektronik ke tempat daur ulang terdekat. Beberapa layanan daur ulang lain juga bisa menjemput barang elektronik Anda. Carilah layanan daur ulang yang sesuai dengan kebutuhan.
-
Buang laptop. Apabila tidak ada cara lain, Anda bisa membuang laptop ke tempat sampah. Akan tetapi, metode ini dapat merusak lingkungan. Maka dari itu, lakukan ini apabila memang tidak ada cara lain. [15] X Sumber Tepercaya Consumer Reports Kunjungi sumber
- Beberapa daerah menetapkan aturan yang mewajibkan penduduknya untuk membuang atau mendaur ulang barang elektronik dengan aman. Pastikan daerah tempat Anda tinggal memperbolehkan penduduknya untuk membuang barang elektronik di tempat sampah.
Iklan
Peringatan
- Selalu kenakan kacamata pelindung ketika melubangi barang elektronik menggunakan bor. Ketika melubangi perangkat keras, serpihan kecil dan tajam mungkin bisa melukai Anda.
Referensi
- ↑ https://www.techlicious.com/how-to/how-to-safely-get-rid-of-an-old-computer/
- ↑ https://www.laptopmag.com/articles/get-rid-of-old-laptop-2
- ↑ https://www.techlicious.com/how-to/how-to-safely-get-rid-of-an-old-computer/
- ↑ https://www.techlicious.com/how-to/how-to-safely-get-rid-of-an-old-computer/
- ↑ https://www.techlicious.com/how-to/how-to-safely-get-rid-of-an-old-computer/
- ↑ https://www.techlicious.com/how-to/how-to-safely-get-rid-of-an-old-computer/
- ↑ https://www.consumer.ftc.gov/articles/0010-disposing-old-computers
- ↑ https://www.youtube.com/watch?v=dYcPT-xrLBM&feature=youtu.be&t=91
- ↑ https://www.youtube.com/watch?v=dYcPT-xrLBM&feature=youtu.be&t=82
- ↑ https://www.youtube.com/watch?v=dYcPT-xrLBM&feature=youtu.be&t=104
- ↑ https://www.consumerreports.org/laptop-computers/what-to-do-with-your-old-laptop/
- ↑ https://www.laptopmag.com/articles/get-rid-of-old-laptop-2
- ↑ https://www.consumerreports.org/laptop-computers/what-to-do-with-your-old-laptop/
- ↑ https://www.consumerreports.org/recycling/how-to-recycle-electronics/
- ↑ https://www.consumerreports.org/recycling/how-to-recycle-electronics/