Unduh PDF
Unduh PDF
Artikel wikiHow ini akan mengajarkan kepada Anda cara menyesuaikan dan memperbarui daftar isi pada dokumen Word. Saat membuat daftar isi di Word, nomor halaman akan ditambahkan secara otomatis berdasarkan tajuk-tajuk yang Anda tambahkan ke setiap bagian atau segmen dokumen. Word memudahkan Anda untuk mengatur tampilan nomor halaman dan judul bagian pada daftar isi. Jika Anda membuat perubahan yang memengaruhi tajuk bagian atau nomor halaman pada dokumen, Anda perlu memilih opsi “ Update Table ” agar daftar isi tetap sesuai.
Langkah
-
Format tajuk untuk setiap bagian atau segmen dokumen. Fitur pembuat daftar isi Word secara otomatis menghasilkan daftar isi berdasarkan tajuk-tajuk pada dokumen. [1] X Sumber Tepercaya Microsoft Support Kunjungi sumber Ini artinya setiap bagian atau segmen yang Anda ingin hadirkan dalam daftar isi harus memiliki tajuk dengan format yang sesuai.
- Jika suatu segmen atau bagian ingin ditampilkan sebagai segmen utama dalam daftar isi, pilih tajuknya, klik tab “ Home ”, dan pilih “ Heading 1 ” pada panel " Styles ".
- Untuk menambahkan subsegmen atau subbagian ke segmen utama pada daftar isi, terapkan opsi “ Heading 2 ” pada tajuk subbagian tersebut. Pilih tajuk dan klik opsi “ Heading 2 ” dari segmen “ Styles ”.
- Anda juga bisa menggunakan opsi “ Heading 3 ”, “ Heading 4 ”, dan opsi-opsi lainnya untuk menambahkan lebih banyak halaman atau bagian ke daftar isi.
- Pastikan halaman yang Anda ingin sertakan dalam daftar isi memiliki tajuk.
-
Klik lokasi untuk menambahkan daftar isi. Biasanya, daftar isi ditambahkan di awal dokumen.
-
Klik tab References . Tab ini berada di bagian atas jendela Word.
-
Klik Table of Contents pada bilah peralatan. Bilah ini berada di pojok kiri atas jendela Word. Daftar gaya atau desain daftar isi (“ Table of Contents ”) akan diperluas.
-
Pilih templat gaya otomatis. Beberapa opsi gaya akan ditampilkan untuk daftar isi Anda. Pilih salah satu gaya yang disarankan. Setelah gaya dipilih, daftar isi yang memuat nomor halaman untuk setiap bagian atau segmen yang sudah diformat akan ditambahkan ke dokumen.Iklan
-
Klik tab References . Tab ini berada di bagian atas jendela Word. [2] X Sumber Tepercaya Microsoft Support Kunjungi sumber
- Gunakan metode ini jika Anda sudah membuat perubahan (mis. mengganti tajuk atau menambahkan/menghapus halaman) ke dokumen dan perlu memperbarui daftar isi agar mengikuti perubahan tersebut.
- Satu-satunya cara mengubah nama segmen pada daftar isi adalah mengganti nama tajuk yang sesuai pada dokumen.
-
Klik Update Table pada panel " Table of Contents ". Panel ini berada di pojok kiri atas layar. Dua opsi akan ditampilkan.
-
Pilih opsi pembaruan.
- Pilih “ Update page numbers only ” jika Anda ingin memperbarui nomor halaman tanpa menerapkan perubahan yang Anda lakukan pada tajuk.
- Pilih “ Update entire table ” untuk menerapkan semua perubahan tajuk dan nomor halaman.
-
Klik OK . Daftar isi sekarang sudah selesai diperbarui.Iklan
-
Klik tab References . Tab ini berada di bagian atas jendela Word.
-
Klik Table of Contents pada bilah peralatan. Bilah ini berada di pojok kiri atas jendela Word. Daftar gaya atau desain daftar isi akan diperluas.
-
Klik Custom table of contents pada menu. Kotak dialog “ Table of Contents ” akan dibuka setelahnya.
-
Sesuaikan preferensi umum. Kotak " Print Preview " di pojok kiri atas layar menampilkan tampilan daftar isi saat dokumen dicetak, sementara kotak " Web preview " menampilkan tampilan daftar isi di web/internet. [3] X Sumber Tepercaya Microsoft Support Kunjungi sumber
- Tandai kotak centang di samping " Show page numbers " untuk menampilkan atau menyembunyikan nomor halaman. Jika Anda ingin menyembunyikan nomor halaman pada versi web dari daftar isi, centang kotak di samping " Use hyperlinks instead of page numbers ".
- Centang kotak di samping " Right align pages numbers " untuk menyesuaikan perataan daftar isi.
- Untuk mengubah tampilan garis atau pola yang memisahkan judul tajuk dengan nomor halaman, pilih opsi dari menu " Tab leader ".
- Untuk memilih tema lain, klik opsi dari menu " Format ".
- Untuk menyesuaikan banyaknya tingkat penajukan yang ditampilkan di daftar isi, pilih opsi dari menu " Show levels " (opsi bawaan yang terpilih secara otomatis adalah “3”).
-
Klik tombol Modify . Tombol ini berada di pojok kanan bawah jendela. Pada opsi ini, Anda bisa mengubah properti teks pada halaman daftar isi.
- Jika Anda tidak melihat tombol ini, klik menu " Formats " dan pilih “ From template ”. Setelah itu, tombol akan muncul.
-
Pilih gaya atau desain dan klik Modify . Gaya yang Anda bisa ubah akan ditampilka pada kotak " Styles ", di sisi kiri jendela. Saat mengeklik gaya (mis. “ TOC 1 ”), Anda bisa melihat ukuran fon, penjarakan, dan detail lainnya. Klik “ Modify ” agar Anda bisa mengubah detail-detail tersebut.
-
Buat perubahan dan klik OK . Anda bisa memilih fon, perataan, warna, dan beragam detail lain yang berbeda untuk setiap gaya terpilih. Sebagai alternatif, Anda bisa mempertahankan gaya atau opsi bawaan yang tersedia dari templat daftar isi yang Anda pilih.
-
Klik OK . Perubahan yang Anda buat akan langsung diterapkan ke daftar isi.Iklan
Referensi
- ↑ https://support.microsoft.com/en-us/office/insert-a-table-of-contents-882e8564-0edb-435e-84b5-1d8552ccf0c0
- ↑ https://support.microsoft.com/en-us/office/update-a-table-of-contents-6c727329-d8fd-44fe-83b7-fa7fe3d8ac7a
- ↑ https://support.microsoft.com/en-us/office/format-or-customize-a-table-of-contents-9d85eb9c-0b55-4795-8abb-a49885b3a58d#ID0EAACAAA=Newer_versions
Iklan