Unduh PDF
Unduh PDF
Semua orang ingin hidup bahagia, tetapi banyak yang tidak tahu caranya. Terlebih lagi, aktivitas sehari-hari, pekerjaan, teknologi, dan masalah kesehatan cukup menyita perhatian. Jika kehidupan Anda saat ini kurang menyenangkan, susunlah rencana untuk melakukan perubahan dalam setahun yang membantu Anda meraih kebahagiaan hidup dan menjaga kesehatan. Langkah penting yang membuat Anda bisa menikmati hidup bahagia adalah menjalani keseharian dengan berolahraga , bekerja, berekreasi, dan bersosialisasi secara seimbang.
Langkah
-
Tentukan makna kebahagiaan menurut Anda. Setiap orang bebas mengartikan kata "bahagia" secara subjektif sesuai pemahaman masing-masing. Pertama-tama, lakukan refleksi untuk menentukan hal-hal yang Anda anggap penting dalam kehidupan sehari-hari. Tanyakan kepada diri sendiri: apa tujuan hidup yang ingin dicapai? apa yang membuat Anda merasa bahagia? Cara meraih kebahagiaan bisa ditentukan jika pertanyaan di atas sudah terjawab.
- Jangan biarkan orang lain menentukan arti kehidupan yang bermakna untuk Anda. Banyak orang menganggap kondisi tertentu sebagai ukuran kebahagiaan, alih-alih berdasarkan kebutuhan yang bersifat universal, misalnya membina rumah tangga, memiliki keturunan, menikmati pengalaman menyenangkan, atau memiliki karier yang prospektif. Bagaimanapun juga, apa yang Anda anggap bermakna identik dengan sesuatu yang sangat penting bagi Anda. [1] X Sumber Tepercaya Simply Psychology Kunjungi sumber
-
Biasakan menulis jurnal . Catatlah pengalaman sehari-hari, entah yang mengesalkan atau menyenangkan. Cara ini bermanfaat meningkatkan kesehatan mental dan membantu Anda menyadari kebiasaan positif dan negatif saat menjalani keseharian. Terlebih lagi, menulis jurnal merupakan sarana merefleksikan pikiran dan perasaan sehingga Anda lebih mengenal diri sendiri . Selain itu, Anda mampu membentuk pola pikir baru yang positif guna meredakan stres dan mengatasi masalah . [2] X Teliti sumber
- Tentukan sarana menulis jurnal yang paling efektif, misalnya menggunakan bolpoin dan buku tulis atau laptop. Apa pun sarana yang digunakan, pastikan Anda bisa menuangkan pemikiran ke dalam tulisan dan memanfaatkannya sebagai bahan refleksi.
-
Ceritakan keseharian Anda kepada orang lain. Adakalanya, apa yang sesungguhnya Anda inginkan dan butuhkan dengan mengekspresikan diri kepada orang lain. Selain itu, mereka bisa memberikan masukan bermanfaat yang selama ini tidak terpikirkan.
- Jika Anda tidak mau berdiskusi dengan anggota keluarga atau teman, buatlah janji untuk bertemu konselor. Menjalani terapi dengan bercerita merupakan cara efektif mengatasi masalah emosional dan membentuk pola pikir positif yang memicu rasa bahagia. [3] X Teliti sumber
-
Tentukan aspek kehidupan yang membentuk keseharian Anda. Tulislah hal-hal yang Anda anggap penting saat menjalani keseharian, misalnya bersosialisasi , bekerja, beribadah, berkumpul dengan keluarga, berekreasi, berolahraga, dan berdonasi. Kemudian, lakukan evaluasi guna menentukan seberapa tinggi tingkat kepuasan Anda menjalani setiap aspek kehidupan tersebut. Kebahagiaan hidup tercapai jika Anda mampu menyeimbangkan aspek kehidupan yang menjadi prioritas saat menjalani keseharian. [4] X Teliti sumber
- Tanamkan dalam hati frasa "Jangan berlebihan". Kurangi aktivitas yang berlebihan agar Anda bisa menjalani kehidupan yang seimbang.
-
Cari tahu cara mengalokasikan tambahan waktu untuk melakukan rencana aktivitas yang selama ini belum terlaksana. Sebagai contoh, seandainya selama ini Anda kurang berkontribusi dalam komunitas dan jarang berolahraga, pikirkan cara memberikan lebih banyak waktu untuk melakukan aktivitas tersebut.
- Untuk meningkatkan kepedulian terhadap masyarakat, buatlah rencana menyelenggarakan beberapa kegiatan amal.
- Untuk menjaga kesehatan, susunlah anggaran keuangan guna menghitung ketersediaan dana untuk membayar iuran keanggotaan gym . Sempatkan mencari informasi tentang hal ini dengan mengunjungi gym terdekat.
- Jika Anda sangat sibuk, pikirkan kegiatan yang bisa dikurangi untuk mendapatkan tambahan waktu atau sumber daya yang dibutuhkan. Cara paling baik, mulailah dengan mengurangi aktivitas yang paling menyita waktu (misalnya bekerja).
-
Luangkan waktu untuk mengevaluasi kondisi kehidupan Anda beberapa bulan sekali. Tinjaulah keseharian Anda (misalnya dengan membaca jurnal) lalu tentukan bermanfaat tidaknya perubahan yang sudah dilakukan dengan mengevaluasi seberapa bahagianya Anda saat ini. Jangan memikirkan pendapat orang lain tentang kehidupan Anda sebab Anda sendiri yang menjalaninya. [5] X Teliti sumber
- Sesulit apa pun, berikan cukup waktu kepada diri sendiri untuk mengubah kondisi kehidupan Anda saat ini. Berusahalah mengubah hal-hal kecil selama setahun. Setelah itu, Anda mampu menentukan apa yang membuat Anda merasa bahagia.
Iklan
-
Belajarlah mengikhlaskan hal-hal yang tidak bisa dikendalikan. Pada kenyataannya, banyak hal dalam kehidupan sehari-hari yang sulit atau tidak bisa kita kendalikan. Ini adalah hal yang wajar. Walaupun situasi tertentu mustahil diubah, Anda bisa mengubah cara menyikapinya. Keinginan mengubah sesuatu yang tidak bisa diubah kerap merugikan diri sendiri dan memicu stres. [6] X Teliti sumber
- Setiap kali Anda memikirkan hal yang tidak bisa dikendalikan, tulislah di secarik kertas, masukkan ke dalam kotak, lalu abaikan. Mengikhlaskan sesuatu yang memicu stres memberikan Anda kesempatan berfokus pada hal-hal yang bisa dikendalikan.
-
Jalani hidup dalam kekinian . Alih-alih terus berjuang mewujudkan impian masa depan, pikirkan cara menjalani keseharian yang menyenangkan. Anda tidak bisa menikmati hidup jika terpaku pada tujuan jangka panjang. Kehidupan yang nyata terjadi hanya saat ini. Langkah ini tidak menyarankan agar Anda menjalani keseharian seolah-olah besok hari kiamat sebab tidak seorang pun bisa memastikannya, tetapi ada baiknya Anda meluangkan waktu untuk menikmati kekinian setiap hari dengan cara berikut: [7] X Teliti sumber
- Lakukan tugas satu per satu. Jangan mengerjakan beberapa tugas secara bersamaan.
- Beristirahatlah sejenak sebelum memulai tugas berikutnya agar Anda sempat melakukan refleksi dan tidak merasa dikejar waktu.
- Sisihkan waktu 5-10 menit sehari untuk berdiam diri tanpa melakukan apa pun.
- Kunyahlah makanan perlahan-lahan sambil mengamati rasa dan tekstur makanan yang sedang disantap.
-
Lakukan hal baru setiap minggu. Cari tahu aktivitas menyenangkan di kota Anda dengan bertanya kepada teman, membaca buletin lokal berisi jadwal pertunjukan seni, atau melalui internet. Beranikan diri mengambil risiko untuk melakukan aktivitas baru sendirian atau bersama teman. Pastikan Anda memperoleh pengalaman baru dengan pemikiran yang terbuka . Langkah ini memberikan banyak manfaat, misalnya: [8] X Teliti sumber
- Membangun keberanian dengan menghadapi hal-hal yang belum dipahami.
- Mengatasi kebosanan.
- Memberikan kesempatan mengembangkan diri.
-
Pelajari pengetahuan baru. Ikuti kursus gratis melalui situs web, di dalam kelas, atau video daring. Cari tahu lembaga pendidikan yang menawarkan kursus berbiaya murah untuk mempelajari fotografi, komputer, atau keterampilan lain yang Anda minati, misalnya melalui tautan berikut:Iklan
-
Jangan bekerja di akhir pekan. Pastikan Anda mengalokasikan waktu untuk diri sendiri dan/atau anggota keluarga 2 hari seminggu. Ingatkan diri sendiri bahwa bekerja di akhir pekan adalah hal abnormal sehingga kondisi kehidupan tidak berjalan normal. Jika Anda bisa mengurangi jam kerja dalam aspek kehidupan kerja, tersedia lebih banyak waktu untuk menikmati aspek lain dalam kehidupan sehari-hari.
- Bayangkan pekerjaan seperti balon yang terus mengembang saat diisi udara. Kebutuhan waktu kerja semakin banyak jika Anda selalu memprioritaskan pekerjaan sebab semakin banyak tugas yang harus diselesaikan. Pastikan Anda bekerja hanya di hari kerja!
-
Matikan perangkat elektronik saat Anda tiba di rumah. Mintalah anggota keluarga melakukan yang sama beberapa jam sehari agar Anda bisa saling berkomunikasi. Penelitian menunjukkan bahwa kehidupan lebih menyenangkan jika Anda tidak sering-sering mengecek surel atau pesan masuk. Jadi, matikan ponsel agar Anda bisa menikmati kebersamaan dengan orang-orang terkasih. [9] X Teliti sumber
-
Lakukan hal-hal berisiko saat bekerja. Jadilah sukarelawan dalam komunitas tertentu atau bekerjalah melebihi target yang ditentukan. Pekerjaan terasa lebih menyenangkan jika Anda berinisiatif dan memanfaatkan lebih banyak pengetahuan. [10] X Sumber Tepercaya Harvard Business Review Kunjungi sumber
- Bagaimanapun juga, ingatlah bahwa kehidupan yang seimbang juga penting. Tanyakan kepada diri sendiri perlu tidaknya Anda bekerja lebih lama untuk melakukan sesuatu yang menyenangkan meskipun alokasi waktu untuk menikmati aspek kehidupan yang lain harus dikurangi. Hanya Anda yang mampu menjawabnya.
-
Ingatlah apa sebabnya Anda bekerja. Banyak orang bekerja agar bisa menikmati hidup. Jika Anda menghabiskan waktu hanya untuk bekerja sehingga tidak sempat berkumpul dengan keluarga atau melakukan hal-hal yang digemari, pikirkan cara mengurangi jam kerja.
- Akan tetapi, Anda boleh bekerja keras jika pekerjaan memberikan banyak manfaat dan kondisi kehidupan yang diinginkan sebab yang terpenting adalah apa yang Anda utamakan untuk meraih kebahagiaan hidup.
Iklan
-
Sisihkan waktu untuk berolahraga secara teratur. Anda bisa hidup lebih sehat dan panjang usia jika rutin melatih jantung dan otot minimal 30 menit per hari. [11] X Sumber Tepercaya Mayo Clinic Kunjungi sumber Jagalah kesehatan fisik dengan cara berikut:
- Ajaklah anggota keluarga atau teman-teman beraktivitas di alam terbuka sambil bertualang. Pikirkan cara menyenangkan untuk berolahraga beberapa kali seminggu atau di akhir pekan, misalnya mendaki gunung, bersepeda, berjalan kaki di lingkungan perumahan, atau berolahraga dengan tim.
- Bergabunglah dalam klub olahraga atau komunitas hobi. Jika Anda gemar berolahraga dengan tim, bergabunglah dalam klub sepak bola, futsal, atau bola basket. Carilah informasi tentang klub olahraga dan komunitas hobi yang beraktivitas di malam hari atau akhir pekan.
- Lakukan latihan fisik yang baru. Jika Anda biasa berolahraga di gym , ubahlah rutinitas latihan dengan mengikuti kelas baru atau berlatih di luar ruangan, misalnya joging atau berlari beberapa kali seminggu.
-
Luangkan waktu untuk berjalan kaki di alam terbuka. Melihat pemandangan alam yang indah membuat Anda merasa kagum dan takjub. [12] X Teliti sumber Jadi, lakukan aktivitas sambil menikmati keindahan alam setiap ada kesempatan untuk menjaga kesehatan dan mengekspresikan kekaguman.
-
Biasakan tidur malam sesuai kebutuhan. Pastikan Anda tidur malam 8 jam setiap hari dan sisihkan waktu untuk menyiapkan diri sebelum tidur dan saat bangun pagi masing-masing 1 jam. Langkah ini membuat Anda merasa lebih relaks dan nyaman. Buatlah jadwal tidur dan terapkan secara konsisten. Kebiasaan menerapkan pola tidur yang baik membuat Anda mudah terlelap di malam hari. [13] X Sumber Tepercaya Mayo Clinic Kunjungi sumber
- Siapkan kamar tidur yang tenang dan gelap agar Anda lebih mudah terlelap. Jangan mengonsumsi kafeina menjelang tidur malam yang membuat Anda tetap terjaga.
-
Jadilah sukarelawan dalam kegiatan amal. Donasikan waktu dan berikan bantuan kepada orang-orang yang membutuhkannya. Penelitian menunjukkan bahwa langkah ini memicu rasa bahagia, meningkatkan kemampuan berempati , dan membuat hidup terasa menyenangkan. [14] X Sumber Tepercaya Greater Good Magazine Kunjungi sumber
- Cari tahu kesempatan menjadi sukarelawan dengan mengakses situs web komunitas kegiatan amal, bertanya kepada teman, atau membaca surat kabar.
-
Jalinlah relasi yang baik dengan orang lain dalam komunitas. Sisihkan waktu minimal 1 jam seminggu untuk berinteraksi dengan orang-orang positif yang suportif tanpa teralihkan oleh urusan pekerjaan. Langkah ini bermanfaat meningkatkan kesehatan mental dan mengurangi stres . Ingatlah bawah dukungan orang lain dalam komunitas sangat dibutuhkan untuk menjaga kesehatan. [15] X Sumber Tepercaya Mayo Clinic Kunjungi sumberIklan
Referensi
- ↑ http://www.simplypsychology.org/maslow.html
- ↑ http://psychcentral.com/lib/the-health-benefits-of-journaling/
- ↑ http://www.forbes.com/sites/alicegwalton/2014/06/03/11-intriguing-reasons-to-give-talk-therapy-a-try/
- ↑ https://www.psychologytoday.com/blog/transitions-through-life/201111/happiness-is-balancing-act
- ↑ https://www.psychologytoday.com/blog/fighting-fear/201306/caring-what-other-people-think
- ↑ https://www.psychologytoday.com/blog/just-little-anxious/201205/you-can-t-always-control-what-you-want
- ↑ http://www.rd.com/health/wellness/10-steps-to-mindfulness/
- ↑ https://www.psychologytoday.com/blog/happiness-in-world/201004/trying-new-things
- ↑ https://www.psychologytoday.com/blog/happiness-in-world/201004/trying-new-things
- ↑ https://hbr.org/2013/01/how-to-have-a-year-that-matter%20http://blogs.hbr.org/haque/2013/01/how_to_have_a_year_that_matter.html
- ↑ http://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/fitness/basics/fitness-basics/hlv-20049447
- ↑ https://www.psychologytoday.com/blog/the-athletes-way/201505/the-power-awe-sense-wonder-promotes-loving-kindness
- ↑ http://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/adult-health/in-depth/sleep/art-20048379
- ↑ http://greatergood.berkeley.edu/article/item/5_ways_giving_is_good_for_you
- ↑ http://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/stress-management/in-depth/social-support/art-20044445
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 3.073 kali.
Iklan