Unduh PDF
Unduh PDF
Merias wajah memang bukan keharusan, tetapi banyak orang yang melakukannya agar merasa percaya diri. Pengetahuan akan cara merias wajah yang benar penting untuk berbagai alasan. Keahlian merias wajah tidak hanya berguna untuk menciptakan penampilan yang Anda inginkan, tetapi juga membantu agar riasan tahan lebih lama. Langkah-langkah riasan wajah alami atau dramatis pada dasarnya sama, perbedaannya hanyalah pada warna dan banyaknya kosmetik yang digunakan.
Langkah
-
Cuci wajah, kemudian oleskan toner dan pelembap. Riasan dapat menyumbat pori-pori sehingga Anda harus mulai dengan wajah yang bersih. Toner membantu menutup pori, sementara pelembap akan menghaluskan kulit dan memudahkan pengaplikasian alas bedak. Pelembap juga mencegah kulit kering dan bersisik di bawah alas bedak.
- Ketika mengoleskan pelembap, fokuskan pada area yang paling kering, seperti dahi dan pipi.
- Pelembap harus digunakan, bahkan jika kulit Anda berminyak. Pilih pelembap dengan formula ringan berbasis gel yang khusus untuk jenis kulit berminyak.
- Jika kulit Anda sangat kering, pelembap biasa mungkin tidak cukup. Pilih pelembap dengan formula kaya berbasis krim yang khusus untuk kulit kering.
-
Pertimbangkan untuk menggunakan primer. Meskipun tidak esensial, primer dapat menciptakan tampilan beda pada riasan. Sedikit primer saja sudah cukup untuk membuat perubahan sehingga Anda tidak memerlukan banyak-banyak untuk menutupi wajah. Primer membantu mengurangi kilap dan “menambal” pori besar atau kerut halus sehingga bagus untuk dipakai saat pemotretan dan acara khusus. Sebagian besar formula primer tidak menyumbat pori-pori.
-
Pilih alas bedak yang sesuai warna kulit. Alas bedak tersedia dalam berbagai jenis, termasuk bubuk, cair, dan krim. Alas bedak bubuk (tabur atau padat) sangat bagus untuk kulit berminyak, sementara jenis cair atau krim paling baik untuk kulit kering. Kulit normal atau kombinasi dapat menggunakan formula apa pun yang diinginkan. [1] X Teliti sumber Akan tetapi, pada akhirnya Anda harus memilih formula yang paling nyaman digunakan.
- Alas bedak tersedia dalam warna hangat dan dingin. Warna tersebut berkaitan dengan warna dasar kulit, dan membantu Anda menentukan alas bedak yang paling sesuai.
- Makin kental formula alas bedak, makin bagus fungsinya menutup ketidaksempurnaan wajah. Jika Anda ingin tampilan yang lebih ringan dan alami, cobalah krim BB.
-
Aplikasikan alas bedak di seluruh wajah. Mulailah dengan menepuk atau menaburkan alas bedak di hidung, dagu, dan dahi. Kemudian, baurkan ke arah rahang dan garis rambut untuk menciptakan hasil yang halus dan lembut. Gunakan kuas atau spons jika Anda memakai alas bedak cair atau krim, dan kuas bedak jika memakai alas bedak bubuk.
-
Pakai concealer , jika mau. Concealer bukan bagian wajib dalam riasan, tetapi dapat membantu jika Anda tidak percaya diri dengan jerawat, tanda lahir, dan bayangan di bawah mata. Untuk kesan alami, pilih warna concealer yang sesuai warna kulit. [2] X Teliti sumber Cara pemakaian tergantung apa yang ingin Anda tutupi, sebagaimana berikut: [3] X Teliti sumber
- Untuk menutupi bayangan di bawah mata, aplikasikan concealer dalam bentuk segitiga terbalik, yang memanjang hingga ke atas pipi. Baurkan dengan jari manis atau spons.
- Untuk menutupi bayangan yang sangat gelap di bawah mata, gunakan concealer berwarna oranye atau persik terlebih dahulu, lalu tambahkan dengan concealer biasa.
- Untuk menutupi jerawat, pertama-tama gunakan concealer hijau untuk menetralkan warna merah, kemudian tambahkan dengan concealer biasa. Aplikasikan dengan spons mini atau kuas, kemudian tepuk-tepuk dengan spons mini bersih untuk meratakan.
-
Selesaikan dengan bedak atau semprotan. Langkah akhir ini tidak hanya membuat riasan tahan lebih lama, tetapi juga mengurangi kilap dan memberi sentuhan halus. Semprotan dapat disemprotkan saja ke wajah, sementara bedak harus diaplikasikan dengan kuas bedak yang lembut dan halus.
- Aplikasikan bedak tipis-tipis saja. Tujuannya adalah menghaluskan tampilan kulit, bukan menciptakan topeng kosmetik.
- Jika Anda menggunakan terlalu banyak bedak tanpa sengaja, sapu kelebihannya dengan kuas bedak yang bersih. [4] X Teliti sumber
Iklan
-
Pertimbangkan mengaplikasikan bronzer untuk kesan alami seakan baru terkena cahaya matahari. Bronzer dapat digunakan sendiri tanpa perona pipi, atau bersamaan untuk tampilan yang lebih cerah. Penggunaan bronzer bisa dilewatkan, dan langsung menggunakan perona pipi. Untuk mengontrol bronzer , pilih kuas lembut berbulu pendek. Pastikan Anda membaurkannya dengan baik. Jika terlalu kasar, haluskan dengan bedak transparan. [5] X Teliti sumber
- Jika bronzer digunakan bersama perona pipi, aplikasikan di sepanjang garis rambut/dahi atas menuju lekuk pipi dan tepat di bawah rahang. [6] X Teliti sumber
- Jika Anda ingin menggunakan bronzer saja, aplikasikan di tempat yang biasanya terkena matahari, yaitu pipi atas, dahi, batang hidung, dan dagu. Ada juga yang suka mengaplikasikan bronzer di bawah leher untuk mencerahkan area tersebut, terutama jika leher terlihat pucat. [7] X Teliti sumber
-
Pilihlah perona pipi . Seperti alas bedak, perona pipi juga tersedia dalam berbagai formula, seperti bubuk, krim, dan gel/calit. Perona pipi bubuk paling cocok untuk tipe kulit berminyak, sementara krim lebih baik untuk kulit kering. Formula gel (termasuk calit) bertahan paling lama. [8] X Teliti sumber Berikut kiat untuk memilih perona pipi: [9] X Teliti sumber
- Jika kulit Anda putih, pilih warna merah muda dan persik, dan hindari warna cokelat.
- Apabila warna kulit Anda medium, gunakan warna merah muda dan persik. Jika nuansa warna kulit cenderung dingin, Anda juga bisa menggunakan warna keunguan.
- Untuk kulit gelap, cobalah warna koral, oranye, berry , atau tembaga. Jauhi nuansa warna dingin atau terang karena kulit akan terlihat kelabu.
-
Aplikasikan perona pipi. Cara menggunakan perona pipi bergantung pada formula yang Anda pilih. Perona berbasis bubuk harus diaplikasikan dengan kuas, sementara formula krim dan gel dapat diaplikasikan dengan jari. Perona pipi biasanya diaplikasikan menyudut, mulai dari pipi ke arah pelipis. Selain itu, Anda juga dapat menggunakan perona pipi untuk membentuk kontur wajah. Misalnya: [10] X Teliti sumber
- Jika Anda berwajah bulat dan ingin merampingkannya, isap pipi ke dalam, kemudian aplikasikan perona pipi pada cekungan yang terbentuk. Sapukan ke arah pelipis.
- Jika wajah Anda berbentuk hati dan perlu diseimbangkan, aplikasikan perona pipi tepat di bawah bulatan pipi, kemudian baurkan ke arah garis rambut.
- Jika ingin melembutkan bentuk wajah yang panjang, aplikasikan perona pada bulatan pipi dan baurkan, tetapi jangan sapukan ke arah pelipis.
-
Sempurnakan dengan bedak atau semprotan sekali lagi. Gunanya adalah agar perona pipi dan/atau bronzer tidak terhapus atau menghilang. Sentuhan kedua ini juga menutupi area yang sebelumnya mungkin terlewatkan.Iklan
-
Aplikasikan primer perona mata, jika mau. Primer perona mata membantu menghaluskan kelopak mata sehingga perona lebih mudah diaplikasikan. Primer membuat perona mata tampak lebih cerah dan tahan lama. Aplikasikan pada seluruh area antara alis dan garis bulu mata atas.
-
Pilih nuansa warna perona mata. Warnanya sendiri tidak terlalu penting, selama ada nuansa terang mengilap, nuansa terang tidak mengilap, nuansa medium, dan nuansa gelap. [11] X Teliti sumber Anda dapat menggunakan warna-warna yang serupa untuk tampilan menyatu, atau warna-warna kontras untuk kesan lebih dramatis.
- Untuk riasan alami, pilih warna netral dengan banyak krem dan cokelat.
- Untuk riasan malam hari, pertimbangkan nuansa yang lebih elegan, seperti perak atau emas.
- Jangan takut mencoba warna lain, seperti hijau, biru, atau cokelat.
- Supaya mata lebih menonjol, pilih warna kontras. Misalnya, jika mata Anda cokelat, pilih warna biru, hijau, atau ungu. Untuk mata biru, cobalah warna tembaga atau emas.
-
Gunakan warna medium di seluruh kelopak mata dengan kuas perona mata lembut. Mulailah di sepanjang garis bulu mata, dan baurkan ke arah alis. Nuansa warna yang dipilih harus mendekati warna kulit, tidak terlalu terang dan tidak terlalu gelap. Pilih perona tanpa kilap untuk tampilan alami atau perona berkilap untuk kesan lebih dramatis.
- Jika ingin riasan sederhana, aplikasi sampai di sini sudah cukup. Jika Anda ingin tampilan lebih dramatis, teruslah membaca.
-
Haluskan perona mata dengan membaurkan warna terang tanpa kilap di bawah alis. Gunakan kuas perona mata terlebih dahulu, kemudian baurkan dengan kuas pembauran. Tekankan fokus pada bagian luar mata lebih daripada bagian dalam.
-
Ciptakan dimensi dengan mengaplikasikan nuansa gelap di lipatan ujung mata menggunakan kuas khusus untuk lipatan. Warnanya harus lebih gelap dari warna lain. Untuk efek smokey , sapukan hingga ke sudut luar mata dengan kuas tipis. Baurkan bayangan yang terbentuk ke sudut luar mata untuk menciptakan bentuk "<" atau ">" seperti segitiga. Fokuskan pada bagian luar, dan hindari sudut dalam mata.
- Untuk tampilan smokey , aplikasikan perona mata gelap di bulu mata bawah.
-
Usapkan warna terang berkilap di tulang alis dan sudut dalam mata. Warna ini harus yang paling terang dari semua warna yang digunakan. Pilihan paling bagus adalah putih atau warna paling pucat. Warna yang cerah dan kilap membantu membuka mata sehingga tampak lebih besar dan cemerlang.
-
Gunakan eyeliner untuk mempertegas bentuk mata. Dongakkan kepala dan turunkan kelopak mata. Lihat ke cermin, dan aplikasikan eyeliner di sepanjang garis bulu mata. Jika menemui kesulitan, tarik sudut luar mata sedikit. Ingat bahwa teknik ini tidak dianjurkan karena kulit yang halus di sekitar mata akan tertarik dan dapat menyebabkan kerut. [12] X Teliti sumber
- Untuk riasan siang hari, gunakan warna eyeliner yang lebih terang dan alami, seperti abu-abu atau cokelat.
- Untuk riasan alami, gunakan eyeliner pensil berwarna cokelat atau hitam lembut. Baurkan sedikit untuk memperhalus garis yang tegas.
- Untuk riasan dramatis, cobalah eyeliner cair berwarna hitam. Pertimbangkan untuk menambahkan ujung bersayap melewati sudut luar mata.
-
Selesaikan dengan maskara jika Anda ingin membuat bulu mata tampak lebih panjang dan tebal. Pilih maskara yang memberi efek lebih panjang dan memberi volume. Aplikasikan dari dasar bulu mata ke ujungnya dengan gerakan biku pendek.
- Untuk riasan alami, pilih maskara cokelat gelap atau hitam lembut, dan aplikasikan pada bulu mata atas saja. Hasilnya lebih natural dan halus.
- Untuk riasan malam hari, aplikasikan maskara di bulu mata atas dan bawah. Pilih jenis maskara yang memperpanjang dan menebalkan.
Iklan
-
Mulailah dengan lip balm untuk melembapkan bibir. Lip balm tidak hanya membuat bibir tampak lebih penuh, tetapi juga lebih lembut. [13] X Teliti sumber Jika Anda memilih riasan alami, memakai lip balm berwarna saja sudah cukup. Akan tetapi, jika ingin lebih, teruslah membaca.
- Jika bibir Anda pecah-pecah, pertimbangkan eksfoliasi dengan sikat gigi atau scrub gula.
-
Pilih warna lipstik dan pensil bibir. Anda dapat memilih warna apa pun, tetapi pastikan keduanya sesuai. Untuk riasan alami, pertimbangkan warna bibir, atau satu dua tingkat lebih tua dari warna alami bibir. Hindari kilap berlebihan. Untuk riasan dramatis, pertimbangkan warna cerah dan berani, seperti merah. Warna berkilap juga sangat cocok untuk tampilan dramatis.
- Jika riasan mata Anda sudah dramatis, pilih warna bibir netral. Dengan demikian, warna bibir tidak akan mengalahkan riasan mata.
-
Gunakan pensil bibir untuk membentuk garis luar bibir. Pensil tidak hanya menegaskan bentuk bibir, tetapi juga mencegah lipstik melebar keluar garis. [14] X Teliti sumber Jika Anda ingin membuat bibir tampak lebih penuh, torehkan pensil di luar garis alami, tetapi jangan terlalu jauh karena bibir akan terkesan palsu.
-
Isi keseluruhan bibir dengan pensil. Langkah ini biasanya diabaikan, tetapi penting. Lipstik akan tahan lebih lama karena menempel pada pensil. Warna lipstik juga tampak lebih kaya. Selain itu, lipstik yang sudah pudar juga tidak terlalu kelihatan.
-
Pakai lipstik. Anda dapat mengaplikasikan lipstik langsung dari tabungnya, tetapi penggunaan kuas akan memberi kontrol lebih. Jangan melewati garis bibir.
-
Keringkan lipstik dengan tisu, aplikasikan lapisan kedua, lalu keringkan lagi. Cara ini membuat lipstik lebih tahan lama. Lipat tisu jadi dua lalu selipkan di antara bibir, dan katupkan. Pakai lipstik sekali lagi, kemudian keringkan untuk terakhir kalinya. [15] X Teliti sumber
- Periksa apakah lipstik mengenai gigi. Jika ya, bersihkan dengan tisu.
-
Buat lipstik bertahan lama. Langkah ini tidak benar-benar diperlukan, tetapi akan membuat hidup lebih mudah karena Anda tidak perlu memakai lipstik berulang-ulang. Mulailah dengan menarik tisu sampai tipis. Tempelkan di bibir, kemudian tepukkan bedak pada bibir dengan pelan menggunakan kuas bedak yang lembut dan halus. Setelah itu, lepaskan tisu dan buang.
-
Selesaikan dengan selapis lip gloss , jika mau. Penambahan lip gloss membuat bibir lebih penuh. Akan tetapi, sebaiknya aplikasikan lip gloss hanya di bagian tengah bibir yang biasanya tertimpa cahaya.Iklan
Tips
- Aplikasikan alas bedak paling tidak 5 menit setelah pelembap. Alas bedak bubuk akan meresap minyak dan menghasilkan riasan yang lebih tahan lama. [16] X Teliti sumber
- Fokuskan area mata atau bibir saja. Artinya, jika Anda ingin memakai lipstik terang, riasan mata harus netral. Jika ingin riasan mata yang menonjol, pilih lipstik warna bibir. [17] X Teliti sumber
- Aplikasikan alas bedak lebih dahulu, kemudian concealer . Alasannya adalah, alas bedak mungkin sudah cukup untuk menutupi area yang ingin Anda sembunyikan. Selain itu, jika diaplikasikan lebih dahulu, concealer mungkin akan terhapus ketika Anda melapisinya dengan alas bedak. [18] X Teliti sumber
- Gunakan pelembap dengan SPF untuk melindungi kulit dari sinar matahari.
- Pertimbangkan kontur . Kontur sebenarnya tidak begitu diperlukan, tetapi beberapa tahun terakhir sangat populer. Kontur dapat menegaskan sudut alami wajah, sempurna untuk pemotretan.
- Jika menginginkan riasan sederhana, abaikan lipstik dan gunakan lip gloss tipis-tipis.
- Beberapa krim BB didesain untuk membaur dengan warna kulit dan tidak tersedia dalam beberapa nuansa warna, tetapi krim BB jenis baru menyediakan berbagai warna. Untuk hasil terbaik, pilih jenis baru tersebut dengan warna yang paling mendekati warna kulit.
- Jika Anda menggunakan pensil mata, lapisi dengan perona mata berwarna mirip agar lebih tahan lama.
- Untuk hasil terbaik, gunakan alas bedak cair yang juga mengandung pelembap untuk menghidrasi dan melembutkan kulit.
- Jangan banyak menggunakan shimmer atau glitter . Biasanya, Anda hanya perlu menggunakannya di satu area. Misalnya, jika perona mata yang dipilih bernuansa metalik, hindari glitter di pipi atau garis leher.
Iklan
Hal yang Anda Butuhkan
Membuat Fondasi
- Pembersih wajah
- Toner
- Pelembap
- Alas bedak
- Kuas alas bedak, spons, atau kuas bedak
- Bedak atau semprotan
- Primer (opsional)
- Concealer (opsional)
Menambah Dimensi dan Warna
- Perona pipi
- Kuas bedak
- Bronzer (opsional)
- Highlighter (opsional)
Mendandani Mata
- Primer perona mata (opsional)
- Perona mata
- Eyeliner
- Maskara
- Kuas perona mata
Mewarnai Bibir
- Pensil bibir
- Lip gloss
- Lipstik
- Tisu
- Bedak (opsional)
Referensi
- ↑ http://www.realsimple.com/beauty-fashion/makeup/makeup-mistakes/applying-blush-incorrectly
- ↑ http://www.glamour.com/beauty/2011/05/perfect-makeup-8-super-easy-steps-for-looking-flawless-fast
- ↑ http://www.cosmopolitan.com/style-beauty/beauty/how-to/a32305/genius-concealer-hacks-every-woman-needs-to-know/
- ↑ http://beautybible.com/the-beauty-bible/make-up/evening-make-up/
- ↑ http://www.abeautifulmess.com/2014/09/how-to-apply-bronzer-like-a-pro.html
- ↑ http://www.abeautifulmess.com/2014/09/how-to-apply-bronzer-like-a-pro.html
- ↑ http://thebeautydepartment.com/2015/08/how-to-apply-bronzer-correctly/
- ↑ http://www.realsimple.com/beauty-fashion/makeup/makeup-face/how-to-apply-blush/cream-blushes
- ↑ http://www.realsimple.com/beauty-fashion/makeup/makeup-mistakes/applying-blush-incorrectly
- ↑ http://www.realsimple.com/beauty-fashion/makeup/makeup-face/how-to-apply-blush/where-to-apply-blush
- ↑ https://www.makeupgeek.com/content/tutorials/makeup-101-how-to-apply-eye-makeup/
- ↑ http://www.cosmopolitan.com/style-beauty/beauty/how-to/a47786/eyeliner-mistakes/
- ↑ http://www.seventeen.com/beauty/makeup-skincare/advice/g186/perfect-red-lips/?slide=1
- ↑ http://www.seventeen.com/beauty/makeup-skincare/advice/g186/perfect-red-lips/?slide=2
- ↑ https://bellatory.com/makeup/How-to-Apply-Lipstick-Like-a-Pro
- ↑ http://www.realsimple.com/beauty-fashion/makeovers-tips/timesavers/how-to-make-makeup-last-all-day-00100000067441/index.html
- ↑ http://www.becomegorgeous.com/make-up/party_make-up/makeup_ideas_for_special_occasions-2148.html
- ↑ http://www.cosmopolitan.com/style-beauty/beauty/how-to/a32305/genius-concealer-hacks-every-woman-needs-to-know/
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 31.497 kali.
Iklan