Unduh PDF Unduh PDF

Memohon kepada orang tua untuk membelikan Anda iPhone adalah permintaan yang besar: harga ponsel tersebut saja sudah tergolong mahal, dan Anda juga perlu mengeluarkan biaya untuk mengaktifkan nomor telepon dan paket data di dalamnya. Terlebih lagi, orang tua mungkin saja meragukan tanggung jawab Anda dalam menggunakan ponsel tersebut. Sebelum meminta, Anda harus menunjukkan bahwa Anda bertanggung jawab dan dapat dipercaya. Anda juga harus memulai pembicaraan dengan strategi-strategi tertentu agar permintaan Anda dapat dikabulkan. Pastikan bahwa Anda selalu membantu dalam pekerjaan rumah dan buatlah orang tua memiliki harapan yang tinggi kepada Anda.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Menunjukkan bahwa Anda Bertanggung Jawab

Unduh PDF
  1. Jika Anda cenderung menghilangkan atau merusak barang mahal, orang tua mungkin tidak akan mau "menghabiskan" lebih banyak uang untuk membelikan Anda iPhone yang mahal. Anda perlu menghabiskan beberapa minggu atau bahkan beberapa bulan untuk mengubah pola pandang mereka sebelum menyatakan permintaan. [1]
    • Jika Anda sudah memiliki ponsel, pastikan bahwa Anda selalu menjaganya dengan hati-hati. Jika Anda sering menaruhnya secara sembarangan, orang tua akan ingat mengenai hal itu ketika Anda meminta untuk dibelikan ponsel yang lebih mahal.
  2. Pastikan bahwa Anda juga menjaga perangkat elektronik lain dengan baik, termasuk sistem gim, iPod, tablet, dan/atau komputer. Jaga semua perangkat tersebut agar tetapi bersih, rapi, dan terlindung dengan baik. Sebagai contoh, bawa selalu laptop Anda dengan sarung pelindungnya, jangan pernah makan atau minum di sekitar laptop, atau beberapa hal lainnya.
    • Anda juga harus menjaga perhiasan, jam tangan, dan aksesori mahal lainnya dengan baik. Sebagai contoh, jika Anda baru saja kehilangan anting mahal yang didapatkan pada hari natal, orang tua akan menjadikan itu sebagai bukti bahwa Anda tidak dapat diberi kepercayaan untuk memiliki barang lain (misalnya iPhone!).
  3. Jika Anda rajin membereskan rumah tanpa diminta oleh orang tua, mereka akan menyadarinya. Jika Anda meneruskannya untuk jangka panjang, Anda dapat meyakinkan orang tua bahwa Anda layak mendapatkan iPhone.
    • Dengan menyelesaikan pekerjaan rumah dengan cepat dan tidak mengeluh—atau bahkan mau bekerja lebih—Anda menunjukkan bahwa Anda dapat menjalankan tanggung jawab dengan serius dan Anda mau membantu.
  4. Meskipun iPhone adalah alat yang bermanfaat untuk belajar di sekolah (akan dibahas lebih dalam nanti), orang tua mungkin akan merasa takut, karena bisa saja iPhone membuat Anda tidak dapat belajar dengan fokus. Sebelum meminta orang tua untuk membelikan Anda iPhone, berfokuslah dalam menjaga atau memperbaiki nilai Anda.
    • Jika nilai Anda buruk, Anda harus mengikuti semua pelajaran (atau mendapatkan pelajaran tambahan) untuk meningkatkan nilai yang baik. Ajaklah pengajar Anda untuk berdiskusi dan meminta umpan balik tentang kelebihan dan kekurangan Anda, lalu buatlah rencana untuk meningkatkan nilai.
  5. Anda mungkin bisa mendapatkan les gratis di sekolah, tetapi jika Anda (atau orang tua Anda) mau membayar untuk les tambahan, uang tersebut layak dikeluarkan:
    • Anda seharusnya bisa mendapatkan nilai yang lebih baik di sekolah, kemudian menunjukkan kepada orang tua bahwa Anda belajar dengan serius.
  6. Sebagai salah satu bagian dari strategi untuk meyakinkan orang tua untuk membelikan iPhone, Anda mungkin dapat membantu dengan mengeluarkan sebagian biayanya. [2] Tentu, Anda memerlukan uang sendiri untuk melakukannya.
    • Selama orang tua menyetujuinya, pertimbangkan untuk menemukan pekerjaan paruh waktu untuk jam-jam setelah sekolah atau pada akhir pekan. Periksalah semua toko bahan makanan, toko pakaian, dan/atau restoran untuk melihat apakah ada lowongan yang tersedia.
    • Tawarkan jasa sebagai guru les, penjaga bayi, atau pembersih taman. Anda juga bisa memulai bisnis pembuatan dan penjualan karya seni, atau mulai menjual kue-kue panggang.
  7. Setelah Anda memiliki pemasukan, Anda mungkin akan merasa sangat ingin menghabiskannya untuk bersenang-senang, misalnya dengan membeli baju baru, gim video baru, atau menghabiskan malam di bioskop. Meskipun tidak salahnya jika Anda bermewah-mewahan selama Anda sanggup untuk melakukannya, ingatlah bahwa Anda memiliki tujuan lain yang lebih besar.
    • Baik jika uang Anda didapatkan dari hasil kerja keras sendiri, atau mungkin sebagai uang jajan atau hadiah (misalnya uang yang diberikan oleh nenek ketika Anda berulang tahun), Anda perlu menunjukkan kepada orang tua bahwa Anda dapat menabung, dan juga membatasi pengeluaran.
  8. Luangkan waktu untuk merencanakan batas pengeluaran yang disesuaikan dengan pemasukan mingguan/bulanan Anda, dan tuliskan juga pengeluaran rutin Anda. Setelah itu, ingatlah untuk tidak pernah mengeluarkan uang melebihi batas yang Anda tentukan.
    • Artinya, Anda mungkin harus menolak ajakan teman untuk pergi makan piza, tetapi Anda harus tetap berfokus pada tujuan akhir, yaitu iPhone.
    • Dengan menjaga pengeluaran di dalam batas, Anda mengembangkan sikap disiplin, dan juga membiasakan diri untuk berfokus. Dalam waktu singkat, Anda akan menjadi orang yang lebih baik, dan dapat menunjukkan kepada orang tua bahwa Anda mampu membantu mengeluarkan biaya untuk membeli iPhone dan paket data.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Mempersiapkan Diri sebelum Berbicara dengan Orang Tua

Unduh PDF
  1. Sebelum berbicara dengan orang tua, lakukan pencarian mengenai biaya yang diperlukan untuk membeli atau mengganti iPhone baru. Pastikan bahwa Anda mencari tahu tentang layanan jaringan yang digunakan oleh keluarga Anda, dan jenis paket data yang diaktifkan, kemudian lakukan pencarian di dalam internet tentang biayanya.
    • Anda mungkin bisa mendapatkan ponsel dengan biaya yang murah, atau bahkan gratis, tergantung pada jenis paket data yang digunakan, dan program hadiah yang berlaku. [3]
    • Meskipun demikian, orang tua mungkin saja tetap harus mengeluarkan beberapa ratus ribu setiap bulan untuk paket data ponsel Anda, dan jika dijumlahkan, biaya tahunan akan meningkat sebanyak beberapa juta. [4] Meskipun biayanya mungkin bisa lebih murah, inti yang harus Anda pahami adalah bahwa Anda harus berusaha semaksimal mungkin untuk mengetahui biaya yang sekarang dikeluarkan, dan berapa banyak beban yang akan ditambahkan ke dalam pengeluaran bulanan keluarga Anda jika ditambahkan dengan sebuah iPhone baru.
  2. Anda telah bekerja keras agar lebih bertanggung jawab dalam menggunakan waktu, uang, dan barang-barang yang Anda miliki: bagus! Semoga saja orang tua Anda menyadarinya, tetapi sekarang adalah saat untuk menunjukkannya.
    • Salinlah buku rapor, atau kertas hasil ujian dan tugas terbaru.
    • Anda mungkin juga dapat mengumpulkan tanda terima gaji atau salinan saldo bank terbaru Anda.
    • Pastikan bahwa Anda juga mempersiapkan salinan yang berisi batas pengeluaran, yang di dalamnya termasuk biaya yang dapat Anda keluarkan untuk membeli ponsel.
    • Simpan semua berkas tersebut ke dalam sebuah direktori yang akan Anda bawa ketika menyampaikan keinginan kepada orang tua.
  3. Penting bagi Anda untuk memilih waktu dan tempat yang tepat untuk memulai pembicaraan ini dengan orang tua. Anda harus menunjukkan keseriusan diri, dan berusahalah semaksimal mungkin untuk meningkatkan kemungkinan Anda dalam mendapatkan persetujuan mereka. [5]
    • Daripada mengatakannya secara tiba-tiba ketika orang tua baru pulang kerja dan merasa lelah, cobalah cara berikut: "Mama dan papa, aku telah mencari tahu tentang kelebihan yang bisa didapatkan dengan memiliki iPhone, dan aku rasa aku sudah cukup dewasa dan bertanggung jawab untuk memiliki iPhone. Aku sudah siapin beberapa berkas sebagai proposal, dan aku ingin menyampaikan itu. Bisakah kita membicarakannya akhir pekan ini?"
    • Mungkin saja mereka merasa kagum ketika menyadari bahwa anaknya telah dewasa, dan itu adalah tanda yang baik!
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Berusaha agar Permintaan Anda Dikabulkan

Unduh PDF
  1. Setelah orang tua Anda sepakat untuk duduk dan membicarakannya bersama Anda, jelaskan betapa bermanfaatnya iPhone untuk Anda. Salah satu fitur yang paling berguna dari iPhone adalah alat untuk mengatur diri, misalnya fitur kalender yang disediakan.
    • Jelaskan cara iPhone dapat digunakan agar Anda tetap bisa berfokus dalam belajar, bekerja, atau aktivitas ekstrakurikuler, dan jelaskan cara yang dapat dilakukan oleh mereka untuk mengirimkan informasi tentang janji untuk bertemu, sehingga akan muncul pada kalender ponsel. [6]
  2. Secara garis besar, iPhone adalah komputer portabel yang dapat mengakses internet dengan mudah; memiliki iPhone berarti Anda dapat mengakses perpustakaan, guru, dan referensi terbaik secara langsung. [7]
    • Jelaskan tentang semua fitur bermanfaat yang bisa digunakan ketika Anda memiliki iPhone, misalnya aplikasi kamus dan ensiklopedia gratis, dan juga kemudahan untuk mengakses situs web kelas Anda.
    • Memiliki daftar aplikasi edukasi untuk ditunjukkan kepada orang tua mungkin merupakan hal yang bagus. Anda juga dapat membukakan halaman toko aplikasi menggunakan laptop/komputer untuk menunjukkannya kepada orang tua, atau bahkan Anda dapat meminjam iPhone sahabat untuk menunjukkan demonstrasi.
  3. Orang tua Anda mungkin merasa khawatir karena pernah membaca tentang studi yang menunjukkan bahwa 1 dari 3 anak muda pernah mengirimkan foto bugil dirinya kepada orang lain, dan ada lebih dari setengah anak muda yang diminta untuk melakukannya. Studi yang sama juga menyatakan bahwa anak-anak yang melakukan sexting cenderung lebih aktif dalam hal seksual. [8]
    • Sampaikan kepada orang tua bahwa Anda tidak akan menggunakan ponsel untuk melakukan sexting atau mengambil foto bugil diri, dan berjanjilah bahwa Anda akan memberi tahu mereka jika ada orang lain yang mengganggu atau meminta Anda untuk melakukan hal-hal seksual.
  4. Orang tua Anda mungkin mengkhawatirkan bahwa Anda akan "ketagihan" dengan iPhone, sampai-sampai Anda tidur terlalu malam karena menjelajahi web atau membalas pesan teks.
    • Studi menunjukkan bahwa tidur di dekat ponsel dapat mengganggu kualitas tidur, dan mungkin juga menjadi salah satu faktor penyebab depresi. [9]
    • Buatlah kesepakatan untuk mematikan ponsel pada malam hari dan menaruhnya di kamar lain. Meskipun iPhone memiliki alarm, Anda dapat menggunakan jam beker biasa untuk membangunkan diri.
  5. Meskipun tidak ada batas pengiriman pesan teks yang diberikan oleh paket data Anda, orang tua mungkin saja mengkhawatirkan kemungkinan Anda akan terus menempel dengan ponsel dengan terus-terusan bertukar pesan dengan teman.
    • Hal tersebut dapat menjauhkan diri Anda dari keluarga, dan keahlian komunikasi Anda pun mungkin tidak akan berkembang. [10]
    • Sampaikan kepada orang tua bahwa Anda mau meletakkan ponsel ketika makan malam dan pergi bersama mereka, dan sampaikan juga bahwa Anda tidak akan mengirim teks teks pada saat belajar.
  6. Orang tua mungkin akan lebih mau untuk membelikan iPhone jika Anda membiarkan mereka untuk menggunakan fitur kontrol parental. [11]
    • Dengan kontrol parental, mereka dapat memantau waktu yang dihabiskan dalam menggunakan ponsel, memantau semua situs yang dikunjungi, dan juga berbagai hal lainnya.
    • Pada faktanya, orang tua mungkin akan merasa lebih nyaman dengan memberikan Anda kebebasan setelah mereka tahu bahwa fitur GPS dan pemantau dapat digunakan untuk melacak posisi Anda dan mengetahui dengan siapa Anda pergi.
  7. [12]
    • Setelah Anda menyampaikan permintaan, cobalah untuk mengucapkan sesuatu seperti :"Mama dan papa, aku tahu permintaanku sangat besar, tetapi aku ingin meminta kalian untuk percaya kepadaku. Jika kalian bersedia untuk memberikan sebuah kesempatan, aku tidak akan mengecewakan kalian, dan aku akan sangat mensyukurinya".
  8. Orang tua mungkin ingin atau memerlukan waktu untuk memikirkan dan membahasnya secara pribadi, dan meminta jawaban langsung tidak akan membantu Anda. [13]
    • Sampaikan bahwa Anda bersedia untuk menunggu jawaban mereka: "Terima kasih telah mendengarkanku. Apakah kalian memerlukan waktu untuk membahasnya berdua?"
  9. Anda sudah berusaha semaksimal mungkin untuk menunjukkan alasan bahwa Anda layak untuk dipercayakan dengan sebuah iPhone, dan wajar jika Anda memiliki harapan yang tinggi. Meskipun begitu, orang tua Anda mungkin saja akan mengatakan "tidak".
    • Meskipun Anda memiliki alasan untuk mendapatkan iPhone, orang tua Anda tentu memiliki alasan tersendiri untuk menolak permintaan Anda sekarang. Tidak apa-apa jika Anda mau meminta mereka untuk menyampaikan alasannya, dan jika mereka bersedia untuk melakukannya, Anda mungkin dapat memahami pola pandang mereka dan berusaha untuk mengubah keputusannya. [14]
  10. Jika memang begitu, Anda dapat menawarkan masa percobaan penggunaan ponsel, dan bersedia jika ponsel diambil ketika Anda tidak memenuhi semua janji. Untuk melakukannya, Anda harus sepakat bahwa ponsel dapat diambil oleh orang tua ketika Anda tidak memenuhi janji.
  11. Jika orang tua menolak semua saran Anda, mintalah mereka untuk mempertimbangkannya kembali nanti, lalu akhiri pembicaraan.
    • Anda memiliki kemungkinan lebih besar untuk mendapatkan persetujuan mereka dalam beberapa bulan ke depan jika Anda tidak merengek dan mencibir sembari menunggu.
  12. Jika orang tua akhirnya menyetujui permintaan Anda—selamat! Anda sekarang harus memenuhi semua janji yang telah diucapkan kepada mereka.
    • Sebagai contoh, jika Anda berjanji untuk mematikan ponsel pada pukul 21.00 setiap malam, lakukan! Jangan kira orang tua tidak tahu atau tidak peduli ketika Anda sekali-sekali memeriksa ponsel pada pukul 22.00 atau 23.00 setelah mereka tidur.
    Iklan

Tips

  • Membicarakan tentang "iPhone" kepada orang tua dapat menunjukkan bahwa Anda tertarik dan mengetahui tentang produk tersebut. Dengan menyebutkan tentang iPhone dan menyampaikan semua informasi tentang iPhone secara bertahap, yang salah satunya adalah harga iPhone, Anda dapat menunjukkan kepada mereka bahwa Anda tahu tentang ponsel yang ingin dibeli, dan mereka mungkin akan merasa bahwa Anda bertanggung jawab dengan begitu.
  • Temukan tawaran iPhone yang murah dengan jaringan yang bagus.
  • Jika Anda membeli iPhone bekas, pastikan bahwa kontrak yang berlaku asli.
  • Pastikan bahwa orang tua Anda yakin bahwa nilai Anda tidak akan jatuh.
  • Jika mereka menolak permintaan Anda, bersabarlah. Tunjukkan bahwa Anda sudah cukup dewasa untuk memiliki ponsel.
  • Jangan pernah marah jika orang tua menolak permintaan Anda.
  • Jika orang tua menolak permintaan Anda, Anda dapat mencoba untuk meminta iPhone lama mereka, sehingga mereka tidak perlu membeli iPhone baru untuk Anda.
Iklan

Peringatan

  • Kehilangan iPhone adalah sebuah kerugian yang besar. Hal ini dapat memberatkan pikiran orang tua.
  • Jika mereka mengatakan bahwa mereka tidak akan membelikan Anda iPhone tahun ini, tanggapi dengan bijaksana dan cobalah untuk berperilaku sesempurna mungkin hingga hari natal atau hari ulang tahun Anda tiba. Dengan begitu, mereka dapat melihat betapa pentingnya iPhone bagi Anda, dan jika hari ulang tahun atau hari natal sudah dekat, mereka mungkin akan mempertimbangkan untuk membelikannya untuk Anda.
  • Beberapa orang tua tidak ingin anaknya memiliki iPhone. Jika memang demikian, bersyukurlah karena Anda masih diperbolehkan untuk memiliki ponsel. Tidak hanya mahal ketika membelinya, hal-hal lain yang diperlukan dalam menggunakan iPhone juga mahal, dan mungkin saja mereka tidak memiliki uang lebih untuk sebuah ponsel yang menurut mereka hanya untuk dimainkan.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 39.694 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan