Unduh PDF Unduh PDF

Prosedur jailbreaking pada iPad 2 memungkinan Anda untuk memasang perangkat tegar ( firmware ) iOS terbaru, serta tema dan aplikasi yang tidak disediakan oleh Apple atau App Store dan dikembangkan oleh komunitas jailbreak . Untuk men- jailbreak perangkat, Anda harus menentukan perangkat lunak jailbreak yang kompatibel dengan perangkat, kemudian memasang perangkat tersebut dan menggunakannya untuk melakukan jailbreak .

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Men- jailbreak iPad 2

Unduh PDF
  1. Pada halaman ini, Anda bisa mengetahui program jailbreak yang dibutuhkan untuk men- jailbreak iPad 2.
  2. Anda bisa mengetahui versi iOS pada menu “ About ” di menu pengaturan perangkat (“ Settings ”).
    • Sentuh “ Settings ”, pilih “ General ”, dan sentuh “ About ” untuk mengetahui versi iOS perangkat Anda.
  3. Halaman Jailbreak Wizard akan menampilkan nama program yang dibutuhkan untuk men- jailbreak iPad 2. Sebagai contoh, jika Anda memiliki iPad 2 yang menjalankan iOS 6.1.3, dan Anda menggunakan komputer Windows, perangkat dapat di- jailbreak menggunakan p0sixspwn versi 1.0.8.
  4. Halaman ini menawarkan tautan-tautan unduh untuk semua perangkat lunak jailbreak .
  5. Jika program yang Anda butuhkan tidak tersedia, kunjungi situs resmi pengembang melalui mesin pencarian.
  6. Program jailbreak secara otomatis akan diunduh ke komputer.
  7. Buka berkas pemasangan program jailbreak , kemudian pilih opsi untuk menjalankan (“ Run ”) atau memasang program pada komputer.
  8. Beberapa program jailbreak akan menghapus data-data pribadi dari perangkat.
  9. Komputer dan program membutuhkan beberapa saat untuk mengenali perangkat.
  10. Program akan memandu Anda dari awal hingga akhir seluruh proses, dan meminta Anda menonaktifkan fitur-fitur tertentu pada iPad (mis. kode sandi). Perangkat mungkin dijalankan ulang beberapa kali selama proses berlangsung.
  11. Cydia akan ditampilkan di Springboard perangkat.
  12. Anda sekarang dapat menelusuri dan memasang aplikasi, tema, dan konten jailbreak lainnya pada perangkat.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Penyelesaian Masalah

Unduh PDF
  1. Coba gunakan peralatan jailbreak lain yang disediakan di halaman Jailbreak Wizard jika peralatan pertama gagal men- jailbreak perangkat. Peralatan-peralatan jailbreak dikembangkan oleh pihak ketiga yang tidak terikat/berafiliasi dengan Apple, dan tidak dijamin selalu bekerja setiap saat.
  2. Prosedur ini dapat menangani masalah yang berkaitan dengan kegagalan atau kerusakan perangkat keras.
  3. Pasang semua pembaruan perangkat lunak dan perangkat tegar pada iPad 2 dan komputer jika jailbreak memunculkan satu atau beberapa pesan galat. Perangkat lunak yang sudah “kedaluwarsa” terkadang memicu masalah kompatibilitas dengan program jailbreak .
  4. Pulihkan iPad 2 melalui iTunes pada komputer jika jailbreak tidak berfungsi atau memicu masalah perangkat lunak pada perangkat. Proses ini akan membatalkan atau menonaktifkan jailbreak , serta mengembalikan pengaturan pabrik ke iPad.
  5. Coba hapus dan pasang ulang program jailbreak untuk menangani galat atau masalah yang terjadi akibat proses pemasangan yang gagal/rusak. Kerusakan atau masalah pada pemasangan program terkadang membuat program jailbreak tidak dapat berfungsi secara efisien. [1]
    Iklan

Peringatan

  • Lakukan jailbreak pada iPad 2 dengan risiko sendiri. Pahami pula bahwa prosedur jailbreak tidak didukung oleh pihak Apple dan akan menghanguskan garansi perangkat. Pihak Apple dan para pengembang program jailbreak tidak bertanggung jawab atas kerusakan pada iPad 2 atau komputer akibat proses jailbreak .
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 6.599 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan