Unduh PDF Unduh PDF

Artikel wikiHow ini akan mengajarkan kepada Anda cara menggunakan peralatan bawaan Linux Debian untuk memasang paket perangkat lunak. Jika Anda menggunakan Debian versi desktop, Anda bisa memakai Synaptic untuk memasang paket aplikasi dengan antarmuka grafis point-and-click . Anda juga dapat menggunakan perintah “ apt ” pada program baris perintah untuk mencari dan memasang paket pemasangan dari internet. Terakhir, jika Anda sudah mengunduh berkas paket perangkat lunak berekstensi “*.deb”, Anda dapat menjalankan perintah “ dpkg ” untuk memasang paket melalui program baris perintah.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Menggunakan Pengelola Paket Grafis ( Graphical Package Manager )

Unduh PDF
  1. Selama Anda memasang versi Debian yang memiliki dukungan desktop, Synaptic tersedia secara bawaan pada sistem operasi. [1] Anda bisa menemukannya pada menu “ Applications ” atau di bawah segmen “ System ” > “ Administration ”. Jika Anda ingin menggunakan pengelola paket grafis yang berbeda, buka program tersebut. Sebagian besar program memiliki cara kerja yang serupa.
    • Anda juga bisa menjalankan Synaptic dari program baris perintah menggunakan perintah sydo synaptic .

    Tip : Jika Anda tidak menemukan pengelola paket grafis, Anda bisa memasangnya melalui program baris perintah . Anda dapat memilih satu dari program-program berikut: KPackage, Klik, Autopackage, Bitnami, dan Click N Run.

  2. Ikon kaca pembesar ini berada di bagian atas jendela.
  3. Anda bisa menggunakan bilah pencarian untuk mencari program tertentu atau menelusuri daftar program berdasarkan kategorinya.
  4. Centang kotak di samping pake yang ingin dipasang. Anda bisa memasang beberapa paket sekaligus jika mau.
  5. Tombol ini berada di bagian bawah jendela. Synaptic akan mengunduh dan memasang paket-paket terpilih setelahnya.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Menggunakan Perintah “ Apt

Unduh PDF
  1. Jika Anda menggunakan antarmuka pengguna grafis atau graphical user interface (GUI), biasanya Anda dapat mengeklik ikon Terminal secara langsung atau menekan pintasan Ctrl + Alt + T .
  2. Setelah mengetikkan perintah pada jendela Terminal, tekan tombol Enter atau Return untuk menjalankannya. Jika kata sandi root sudah terverifikasi, program pengelola paket akan diperbarui dan dilengkapi dengan sumber-sumber perangkat lunak terbaru. [2]
  3. Jika Anda sudah mengetahui nama paket yang ingin dipasang, beralihlah ke langkah berikutnya. Jika tidak, jalankan perintah apt-cache search NamaPerangkat (entri NamaPerangkat mengacu pada nama perangkat lunak yang diinginkan) pada jendela baris perintah.
    • Perintah ini terkadang menghasilkan beragam opsi yang mungkin tidak relevan. Bersabarlah dan baca deskripsi setiap paket untuk mengetahui paket yang Anda ingin pasang. Jika tidak yakin, Anda bisa menggunakan perintah apt show NamaPaket (entri NamaPaket mengacu pada nama paket yang ditampilkan) untuk melihat deskripsi yang lebih lengkap mengenai paket yang ditemukan.
    • Jika Anda tidak yakin dengan nama lengkap program, coba cari kata yang menjelaskan fungsi paket. Sebagai contoh, Anda bisa menggunakan perintah apt-cache search paint untuk menampilkan nama-nama paket program menggambar, seperti GIMP dan Krita.
  4. Ganti entri NamaPaket dengan nama paket yang sebenarnya. Sebagai contoh, jika Anda ingin memasang paket dillo (nama peramban web), tikkan perintah sudo apt-get install dillo .
    • Jika elemen atau sumber tambahan dibutuhkan agar paket dapat dipasang, cukup ikuti perintah yang ditampilkan di layar untuk memasangnya sekarang.
    • Untuk menghapus paket yang sudah dipasang, gunakan perintah sudo apt-get remove NamaPaket . [3]
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Menggunakan Peralatan Dpkg

Unduh PDF
  1. Jika Anda ingin memasang paket program berekstensi .deb , Anda dapat menggunakan peralatan bawaan Debian bernama dpkg . [4] Awali dengan mengunduh berkas *.deb yang diinginkan dari sumber yang Anda mau.
  2. Jika Anda menggunakan antarmuka pengguna grafis atau graphical user interface (GUI), biasanya Anda dapat mengeklik ikon Terminal secara langsung atau menekan pintasan Ctrl + Alt + T .
  3. Sebagai contoh, jika Anda menyimpan berkas ke folder pada direktori lokal bernama downloads , tikkan cd downloads dan tekan tombol Enter atau Return .
  4. Ganti entri NamaPaket dengan nama lengkap paket berekstensi “.deb”. Setelah itu, paket perangkat lunak akan dipasang pada komputer.
    • Sebagai contoh, jika Anda ingin memasang paket bernama “icewm_0.8.11-2.deb”, tikkan sudo dpkg –i icewm_0.8.11-2.deb dan tekan tombol Enter atau Return .
    • Tikkan kata sandi root saat diminta untuk menyelesaikan perintah.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 5.141 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan