Unduh PDF
Unduh PDF
Artikel wikiHow ini akan mengajarkan kepada Anda cara menghapus nama dari kiriman dengan penanda yang Anda unggah ke Facebook, serta cara menghapus nama Anda sendiri pada kiriman dengan penanda yang orang lain unggah. Kiriman ini mencakup sebagian besar unggahan, termasuk teks, foto, dan video. Anda tidak bisa menghapus penanda profil orang lain yang ditambahkan ke kiriman pengguna lain.
Langkah
Metode 1
Metode 1 dari 4:
Menghilangkan Penanda dari Kiriman Sendiri Melalui Facebook Seluler
-
Buka Facebook. Sentuh ikon aplikasi Facebook yang tampak seperti huruf “f” putih dengan latar belakang biru tua. Setelah itu, halaman umpan berita atau news feed akan ditampilkan jika Anda sudah masuk ke akun.
- Jika belum, masukkan alamat surel (atau nomor telepon) dan kata sandi akun terlebih dahulu, kemudian sentuh tombol “ Log In ” (“Masuk”).
-
Sentuh tombol ☰ . Tombol ini berada di pojok kanan bawah layar (iPhone) atau pojok kanan atas layar (Android). Setelah itu, menu akan ditampilkan.
- Pada beberapa versi Facebook, Anda perlu menyentuh ikon kisi titik berukuran 3 x 3 untuk membuka menu.
- Jika kiriman berada pada halaman pengguna lain, sentuh bilah pencarian di bagian atas layar, tikkan nama teman yang bersangkutan, dan sentuh namanya.
-
Sentuh nama Anda. Nama biasanya ditampilkan di bagian atas menu. Setelah itu, Anda akan dibawa ke halaman profil pribadi.
- Jika unggahan berada di halaman pengguna lain, sentuh profilnya untuk berkunjung ke halamannya.
-
Geser layar ke kiriman dengan penanda yang ingin dihapus. Setelah kiriman ditemukan, Anda bisa menghapus penanda pada kiriman tersebut.
-
Sentuh Edit Post (“Sunting Kiriman”). Opsi ini berada pada menu drop-down . Setelah itu, kiriman bisa Anda sunting.
-
Hapus nama yang ditandai. Sentuh bagian depan nama, kemudian tekan tombol hapus ( backspace ) pada kibor ponsel atau tablet untuk menghapus penanda.
-
Sentuh Save (“Simpan”). Opsi ini berada di pojok kanan atas layar. Setelah itu, perubahan akan disimpan dan penanda terpilih akan dihapus.Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 4:
Menghilangkan Penanda pada Kiriman Orang Lain Melalui Facebook Seluler
-
Buka Facebook. Sentuh ikon aplikasi Facebook yang tampak seperti huruf “f” putih dengan latar belakang biru tua. Setelah itu, halaman umpan berita atau news feed akan ditampilkan jika Anda sudah masuk ke akun.
- Jika belum, masukkan alamat surel (atau nomor telepon) dan kata sandi akun terlebih dahulu, kemudian sentuh tombol “ Log In ” (“Masuk”)..
-
Kunjungi kiriman dengan penanda yang ingin dihapus. Masukkan nama pengguna yang mengunggah kiriman di bilah pencarian yang ditampilkan di bagian atas halaman, sentuh namanya, dan sentuh profilnya untuk masuk ke halamannya.
-
Geser layar ke kiriman dengan penanda yang ingin dihapus. Setelah kiriman ditemukan, Anda bisa menghapus nama Anda sendiri dari kiriman tersebut.
-
Sentuh Remove Tag (“Hapus Penanda”). Opsi ini berada di bagian atas menu drop-down .
-
Sentuh tombol OK ketika diminta. Setelah itu, penanda profil Anda akan dihapus dari kiriman. Anda akan mendapatkan pemberitahuan yang menunjukkan bahwa penanda profil Anda telah berhasil dihapus dari unggahan.
- Nama Anda akan tetap ditampilkan di kiriman, tetapi unggahan tersebut tidak akan ditampilkan di halaman Facebook Anda. Selain itu, nama yang ada pada kiriman tidak akan ditautkan ke halaman profil Anda.
Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 4:
Menghilangkan Penanda pada Kiriman Sendiri Melalui Situs Desktop Facebook
-
Buka Facebook. Kunjungi https://www.facebook.com/ . Halaman umpan berita atau news feed akan dibuka jika Anda sudah masuk ke akun.
- Jika belum, masukkan alamat surel (atau nomor telepon) dan kata sandi akun terlebih dahulu, kemudian klik tombol “ Log In ” (“Masuk”) di pojok kanan atas halaman.
-
Klik tab nama. Anda bisa melihat nama depan Anda di sisi kiri bilah biru yang ditampilkan di bagian atas halaman Facebook. Klik nama untuk membuka halaman Facebook Anda.
- Jika Anda mengunggah kiriman ke halaman orang lain, tikkan nama pengguna tersebut pada bilah pencarian di bagian atas halaman, klik namanya, dan klik profilnya untuk berkunjung ke halamannya.
-
Geser layar ke unggahan dengan penanda yang ingin dihapus. Setelah menemukan kiriman yang diinginkan, Anda bisa menghapus penanda.
-
Klik tombol ⋯ . Tombol ini berada di pojok kanan atas kiriman. Setelah diklik, menu drop-down akan ditampilkan.
-
Klik Edit Post (“Sunting Kiriman”). Opsi ini berada pada menu drop-down . Setelah itu, Anda bisa mengubah teks kiriman.
-
Hapus nama yang ditandai. Klik bagian depan nama, kemudian tekan tombol Delete pada kibor komputer hingga nama menghilang. Setelah itu, pengguna yang ditandai akan dihapus dari kiriman.
-
Klik Save (“Simpan”). Tombol ini berada di pojok kanan bawah unggahan. Setelah itu, perubahan akan disimpan dan penanda akan dihapus dari kiriman.Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 4:
Menghilangkan Penanda pada Kiriman Orang Lain Melalui Situs Desktop Facebook
-
Buka Facebook. Kunjungi https://www.facebook.com/ . Halaman umpan berita atau news feed akan dibuka jika Anda sudah masuk ke akun.
- Jika belum, masukkan alamat surel (atau nomor telepon) dan kata sandi akun terlebih dahulu, kemudian klik tombol “ Log In ” (“Masuk”) di pojok kanan atas halaman.
-
Buka kiriman dengan penanda yang ingin Anda hapus. Masukkan nama pengguna yang mengunggah kiriman di bilah pencarian yang ada di atas halaman, klik namanya, dan klik profilnya untuk berkunjung ke halamannya.
- Jika kiriman berada pada halaman pribadi Anda, cukup klik tab nama Anda di pojok kanan atas halaman dan telusuri halaman hingga Anda menemukan kiriman.
-
Geser layar untuk menemukan kiriman. Setelah menemukannya, Anda bisa menghilangkan tanda pada kiriman tersebut.
-
Klik tombol ⋯ . Tombol ini berada di pojok kanan atas unggahan. Setelah itu, menu drop-down akan dibuka.
-
Klik Remove Tag (“Hapus Penanda”). Opsi ini berada di bagian atas menu drop-down .
-
Klik OK ketika diminta. Penanda profil Anda akan dihapus dari kiriman. Nama Anda akan tetap ditampilkan di kiriman, tetapi unggahan tersebut tidak akan ditampilkan di halaman Anda. Selain itu, nama yang ditampilkan di kiriman tidak akan ditautkan ke profil Anda.
- Jika perlu, Anda bisa melaporkan unggahan dengan menandai kotak di bagian bawah jendela pop-up sebelum mengeklik “ OK ”.
Iklan
Tips
- Anda bisa mengatur privasi akun Facebook agar pengguna lain harus mendapatkan izin dari Anda sebelum kiriman-kiriman dengan penanda profil Anda ditampilkan di dinding pribadi atau halaman umpan berita.
Iklan
Peringatan
- Anda tidak bisa menghilangkan penanda profil sendiri dari komentar.
Iklan
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 51.386 kali.
Iklan