Unduh PDF
Unduh PDF
Ada semakin banyak pria yang mengenakan stoking setiap tahun. Praktik ini semakin populer hingga beberapa perusahaan akhirnya memproduksi stoking khusus pria. Jika Anda ingin mencoba memakai stoking, sangat mudah untuk menemukan produk yang cocok. Perhatikanlah panduan ukuran untuk mencari yang paling pas. Setelah itu, carilah situs web khusus yang menjual stoking pria, lalu pesan produk tersebut. Jika lebih senang memakai stoking wanita, Anda bisa membelinya dari banyak tempat yang menjual pakaian wanita.
Langkah
-
Carilah panduan ukuran stoking untuk menemukan yang pas. Mencari ukuran stoking yang pas adalah langkah pertama. Sebagian besar merek dan toko memiliki panduan ukuran yang bisa dilihat secara daring. Ukur tinggi dan berat badan Anda, lalu sesuaikan dengan panduan ukuran tersebut. Panduan ini akan menunjukkan ukuran terbaik untuk tipe tubuh Anda. Gunakanlah informasi tersebut untuk mencari tahu ukuran stoking yang hendak dipesan. [1] X Teliti sumber
- Gunakanlah panduan tersebut sebelum melakukan pembelian karena ukuran masing-masing merek stoking terkadang berbeda.
- Jika ukuran tubuh Anda mendekati dua ukuran stoking, pilihlah yang lebih besar. Stoking yang terlalu ketat dapat sobek dan berubah longgar.
-
Tentukan apakah Anda ingin mengenakan stoking pria atau wanita. Sejak tahun 1990, perusahaan fesyen sudah memproduksi stoking khusus pria sehingga Anda tidak perlu mencari stoking wanita yang pas. Anda bebas memakai stoking wanita atau pria. Tentukan tujuan Anda mengenakan stoking untuk memastikan produk mana yang paling cocok. [2] X Teliti sumber
- Jika Anda senang mengenakan pakaian wanita atau datang ke acara pertunjukan waria, Anda mungkin ingin tampil lebih feminin. Carilah produk khusus wanita untuk mencapai tujuan tersebut.
- Jika Anda ingin memakai stoking untuk berolahraga atau demi kenyamanan diri, stoking pria mungkin lebih cocok. Stoking pria biasanya didesain untuk menyokong area selangkangan sehingga nyaman dikenakan pria.
- Jika tubuh Anda lebih tinggi dari 180 cm, Anda mungkin kesulitan mencari stoking wanita yang pas. Carilah produk khusus pria supaya lebih nyaman.
-
Pesan stoking yang lebih tebal di musim dingin. Beberapa pria mengenakan stoking untuk bekerja atau berolahraga saat udara sedang dingin. Jika Anda mengalami situasi serupa, carilah produk yang didesain khusus untuk menghadapi udara dingin. Ada banyak produk yang bisa dibeli secara daring. [3] X Teliti sumber
- Anda dapat mengenakan stoking di bawah celana pendek atau celana panjang supaya tetap hangat. Jika Anda mengenakannya di bawah celana, pastikan stoking tersebut cukup ketat agar nyaman.
-
Kenakanlah stoking berwarna kulit untuk visibilitas yang lebih rendah. Warna hitam atau nude akan tampak mencolok sehingga Anda sulit menyembunyikan stoking tersebut. Stoking berwarna kulit didesain agar tampak transparan dan tidak terlihat. Dengan demikian, jika celana Anda terbuka sedikit, orang-orang tetap tidak tahu Anda mengenakan stoking. [4] X Teliti sumber
- Jika kaki Anda berambut, sulit untuk menyembunyikan stoking. Cukurlah bulu kaki Anda jika ingin tetap menyembunyikan stoking tersebut.
Iklan
-
Carilah situs web yang menjual stoking khusus untuk pria. Karena stoking pria semakin populer, ada beberapa produsen yang menjualnya secara khusus. Lakukan pencarian daring untuk mencari situs web yang menjualnya. Jika sudah menemukan yang pas, pesanlah sebanyak yang Anda mau. [5] X Teliti sumber
- Swalayan besar mungkin juga menjual stoking sehingga Anda tidak perlu memesannya melalui situs web khusus. Kunjungilah situs web yang menjual pakaian untuk mencari produk yang Anda cari.
- Pastikan ukuran stoking sudah pas saat memesannya karena produk ini biasanya tidak bisa dikembalikan. Jika Anda tidak yakin, pesanlah satu produk terlebih dahulu untuk melihat kecocokannya.
-
Hubungilah produsen jika Anda punya permintaan khusus atau pertanyaan. Produsen stoking pria ingin menjual produknya! Jadi, jangan malu bertanya jika Anda kesulitan mencari produk yang cocok. Mereka dengan senang hati akan menjawab pertanyaan dan membantu Anda mencari produk terbaik. [6] X Teliti sumber
- Anda juga bisa bertanya kepada produsen apakah mereka punya produk yang tidak dicantumkan di situs webnya. Anda bisa saja menemukan stoking terbaik hanya dengan menanyakan hal simpel seperti ini.
-
Pesanlah stoking wanita dari situs web yang menjual pakaian wanita. Jika Anda tahu ukuran stoking yang pas dan ingin mengenakan stoking wanita, Anda dapat menemukan produk itu dengan mudah. Kunjungilah situs web yang menjual pakaian wanita dan pesanlah stoking sebanyak yang Anda inginkan. [7] X Teliti sumber
- Jika Anda tidak yakin dengan ukuran produk yang hendak dipesan, pesanlah satu produk terlebih dahulu. Segera coba produk tersebut setelah sampai untuk memastikan ukurannya pas. Jika memang pas, pesanlah lebih banyak. Jika tidak, cobalah ukuran lainnya.
- Stoking biasanya tidak boleh dikembalikan. Jadi, jika salah ukuran, Anda mungkin harus tetap menyimpannya.
-
Ajaklah seorang wanita jika Anda ingin membeli stoking wanita secara langsung. Anda mungkin merasa tidak nyaman atau malu membeli stoking wanita di toko. Jika ingin menyembunyikan hal tersebut dan memiliki teman wanita yang mengetahui keinginan Anda, ajaklah ia untuk pergi ke toko. Orang-orang akan berpikir stoking itu dibeli untuknya sehingga mereka tidak menatap Anda dengan penuh keheranan. [8] X Teliti sumber
- Ingatlah bahwa Anda bebas mengenakan apa saja, serta tidak salah untuk mengekpresikan diri. Jangan biarkan reaksi orang lain membuat Anda malu menjadi diri sendiri.
Iklan
Tips
- Gantilah stoking yang sudah mulai kendur.
Iklan
Peringatan
- Kaki seorang pria umumnya lebih panjang daripada kaki wanita sekalipun tinggi mereka sama. Sebagai contoh, jika Anda memiliki tinggi 177 cm, belilah stoking untuk tinggi badan 180 cm. Jika stoking terlalu pendek, bahannya akan mudah sobek, terutama di bagian buhulnya.
- Stoking harus dirawat dengan baik. Memaksa kaki masuk ke dalam stoking atau mengenakan stoking saat kuku kaki Anda panjang dapat merusak produk tersebut.
Iklan
Referensi
- ↑ https://www.avenue.com/en_US/size-charts/hosiery-sizes.html
- ↑ https://mencompressionpantyhose.com/pantyhose-for-men-more-than-mantyhose
- ↑ https://www.whowhatwear.com/best-tights
- ↑ http://nymag.com/strategist/article/best-pairs-sheer-pantyhose-hosiery.html
- ↑ https://mencompressionpantyhose.com/pantyhose-for-men-more-than-mantyhose
- ↑ https://mencompressionpantyhose.com/pantyhose-for-men-more-than-mantyhose
- ↑ https://www.seattletimes.com/life/lifestyle/fashion-qa-in-search-of-pantyhose-for-men-for-warmth-under-jeans/
- ↑ https://hannahmcknight.org/a-beginners-guide-to-crossdressing/
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 3.681 kali.
Iklan