Unduh PDF Unduh PDF

Apabila saluran udara mesin pengering sudah lama tidak dibersihkan, sebaiknya Anda segera memulainya. Saluran udara mesin pengering pakaian bisa tersumbat serat dari pengering dan memengaruhi fungsi mesin. Kalau Anda bisa memindahkan mesin pengering untuk mencapai saluran udara, pembersihan bisa dilakukan sendirian. Namun, dalam sebagian kasus, saluran udara mungkin tidak bisa dijangkau sendiri. Kalau demikian, gunakan jasa profesional untuk mengatasi masalah ini.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Membersihkan Saluran Udara Sendiri

Unduh PDF
  1. 1
    Kosongkan layar serat. Pertama-tama, kosongkan layar serat layaknya setelah mencuci pakaian. Sebaiknya Anda melakukannya setelah setiap kali mencuci pakaian. Saat membersihkan saluran udara, periksa layar serat terlebih dahulu dan singkirkan semua serat yang ada. Pembersihan saluran udara sebaiknya selalu diawali dengan membersihkan layar serat. [1]
  2. 2
    Lepaskan sambungan pengering. Jangan pernah membersihkan saluran udara pengering ketika mesin masih tersambung dengan listrik karena sangat berbahaya. Cari dan lepaskan steker mesin yang tersambung di soket listrik dinding untuk memutuskan aliran listrik. [2]
  3. 3
    Pindahkan mesin pengering. Saluran udara pengering berada di belakang mesin sehingga Anda perlu memindahkan mesinnya dari dinding untuk dapat mengakses saluran udara. Terkadang, mesin pengering sangat berat sehingga tidak bisa digerakkan. Selain itu, mesin pengering juga sulit dipindahkan karena berada di ruangan yang cukup sempit. Kalau demikian, sebaiknya gunakan jasa profesional. [3]
    • Apabila mesin pengering cukup berat, mintalah bantuan satu atau dua orang.
  4. 4
    Lepaskan tabung. Saluran pengering adalah lubang yang memanjang melalui di dinding. Mesin pengering dan saluran udara dihubungkan oleh slang yang terpasang pada dinding menggunakan sekrup. Gunakan obeng untuk melepaskan sekrup, lalu lepaskan slang dari dinding sehingga saluran udara dapat diakses. [4]
    • Jenis obeng yang dibutuhkan bermacam-macam. Cek tipe sekrup terlebih dahulu untuk mengetahui jenis obeng yang diperlukan.
    • Simpan sekrup-sekrup di dalam mangkuk supaya tidak hilang. Anda akan membutuhkannya untuk memasang kembali slang.
  5. 5
    Sedot saluran udara dengan pengisap debu. Pasangkan kepala nozel pada pengisap debu. Sedot saluran udara di dinding dengan memasukkan nozel sejauh mungkin ke dalam saluran. Setelah itu, sedot slang yang menyambung ke pengering, sejauh yang mampu dicapai nozel. [5]
    • Jika Anda tidak memiliki pengisap debu, gunakan sikat debu lentur yang pegangannya bisa dipanjangkan. Anda juga bisa menggunakan udara terkompresi untuk meniupkan serat keluar dari saluran udara pengering.
  6. 6
    Kembalikan semua pada tempatnya. Pasang kembali nozel yang memanjang dari pengering ke dinding dan eratkan dengan sekrup. Setelah itu, geser mesin pengering kembali ke tempatnya. Sambungkan steker pengering kembali ke soket listrik dinding, dan mesin pengering Anda bisa kembali digunakan. Setelah saluran udaranya bersih, kinerja mesin pengering akan membaik. [6]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Menggunakan Jasa Profesional

Unduh PDF
  1. 1
    Carilah teknisi HVAC di daerah Anda. Dalam sebagian kasus, saluran udara mesin pengering tidak bisa dibersihkan sendiri, misalnya akibat saluran udara tidak bisa dijangkau. Selain itu, Anda tidak bisa melakukan pembersihan menyeluruh tanpa bantuan profesional. Jika pengering tidak mengeringkan pakaian dengan baik setelah Anda membersihkan saluran udara pengering sendirian, sebaiknya gunakan jasa profesional. Anda membutuhkan teknisi HVAC ( Heating, Ventilation, Air-Conditioning ), yang ahli dalam membersihkan saluran pengering. Coba cari jasa profesional di internet atau halaman kuning buku telepon. [7]
    • Coba minta rekomendasi dari tetangga karena kebanyakan rumah pernah memanggil jasa profesional untuk membersihkan saluran udara pengeringnya.
  2. 2
    Tetapkan anggaran pembersihan saluran udara pengering. Harga jasa pembersihan saluran udara pengering cukup mahal, biasanya mulai dari Rp1.300.000-2.500.000. Tentukan banyaknya biaya pembersihan yang mampu Anda keluarkan. Hubungi berbagai perusahaan, dan minta perkiraan biayanya. Carilah perusahaan yang menawarkan jasa sesuai anggaran Anda [8]
    • Jangan menunda pembersihan saluran udara pengering terlalu lama hanya karena ingin berhemat. Saluran udara pengering harus dibersihkan minimal sekali setahun supaya tidak mudah terbakar. [9]
  3. 3
    Jadwalkan waktu pembersihan. Setelah Anda menemukan jasa profesional yang cocok, hubungi perusahaan tersebut dan jadwalkan waktu pembersihan. Anda harus menyisihkan waktu luang untuk berada di rumah saat staf pembersih datang sehingga Anda bisa menunjukkan letak mesin pengering, saluran keluar, dan kotak sekring. [10]
  4. 4
    Dapatkan diagnosis yang disarankan. Uji diagnostik digunakan untuk menilai seberapa baik pembersihan saluran udara. Pengujian ini juga menentukan apakah gas dari saluran udara mengalir keluar rumah dan tidak ada celah atau lubang di saluran udara. Tergantung pada berbagai faktor, misalnya usia rumah, staf pembersih dapat menyarankan dilakukannya tes diagnostik. Berkonsultasilah dengan staf pembersih terkait tes yang sesuai untuk rumah Anda. [11]
    • Tes diagnostik ini mungkin dikenakan tarif tambahan sehingga pastikan terlebih dahulu supaya biaya tidak melebihi anggaran.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Menjaga Kebersihan Saluran Udara Pembersih

Unduh PDF
  1. 1
    Pelajari tanda-tanda saluran udara sudah perlu dibersihkan. Anda harus langsung bertindak setelah tanda-tanda ini muncul. Bersihkan saluran udara mesin pengering jika muncul gejala-gejala berikut: [12]
    • Pakaian tidak kering
    • Pakaian terasa sangat panas setelah dikeringkan
    • Panas berlebih dari pengering.
    • Jumlah benang di wadah serat terlalu banyak.
    • Bau berlebih pada lembar pengering
  2. 2
    Jaga kebersihan lantai di sekeliling pengering. Selama pembersihan teratur, sapu semua benang dan serpihan di lantai dekat pengering. Mesin pengering akan mengisap kotoran dan serpihan dari lantai yang membuat saluran udara lebih cepat kotor. Jadi, kebersihan saluran udara pengering pakaian bisa dijaga dengan menyapu lantai di sekitar mesin. [13]
  3. 3
    Batasi penggunaan lembar pengering. Lembar pengering dapat membuat pakaian tercium lebih segar, tetapi juga membantu penumpukan serat di saluran udara. Sebaiknya, kurangi lembar pengering kalau memungkinkan. Produk pelembut pakaian juga sebaiknya dipakai secukupnya karena sisa pelembut pakaian bisa menyumbat saluran udara pengering. [14]
  4. 4
    Gunakan siklus pengering singkat. Lakukan siklus kering dalam interval 30-40 menit untuk meningkatkan sirkulasi udara. Sirkulasi udara yang buruk dapat menyebabkan endapan kotoran dan serpihan di saluran udara pengering. [15]
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 4.849 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan