Unduh PDF Unduh PDF

Apakah Anda sedang memperbaiki penampilan sofa lama atau ingin memberi tampilan yang baru pada sofa Anda yang masih nyaman digunakan? Anda bisa mempertimbangkan untuk membuat bantal duduk sendiri dari busa dan kain yang murah. Anda akan terkesan pada betapa mudah dan murahnya membuat perabotan baru yang cantik dari bahan-bahan yang sederhana ini.

Langkah

Unduh PDF
  1. Untuk sebagian besar bantal duduk biasa, Anda memerlukan kain, busa, serat katun, ritsleting, mesin jahit dan benang yang cocok. Cukup sederhana kan? Anda juga akan memerlukan beberapa alat-alat tertentu, seperti gunting, meteran, penggaris, setrika dan jarum pentul.
    • Pastikan untuk memilih kain yang tebal dan kuat, bantal duduk mudah rusak, sehingga Anda tidak bisa asal memilih kain untuk membuatnya.
    • Jika Anda tidak hanya akan mengisi kembali bantal duduk yang telah Anda miliki, pilihlah bantal duduk yang kuat, dan berat serta nyaman untuk duduk (jangan hanya membeli bantal yang sedang diskon). Sedikit pengeluaran ekstra akan memberikan manfaat untuk Anda.
  2. Jika Anda akan memperbaiki bantal duduk yang sudah ada, mulailah dengan mengeluarkan bantal dari sarungnya, dan memotong jahitannya. Ukur lembaran kain yang sebenarnya, dan gunakan ukuran yang sama untuk membuat sarung bantal dari kain yang baru. Anda akan memerlukan dua lapis kain: lapisan atas (hanya perlu ukuran panjang dan lebar saja), dan lapisan bawah (memerlukan ukuran panjang, lebar, dan tebal bagian sisinya). Jika Anda membuat bantal duduk dari awal, maka Anda akan memerlukan tiga ukuran dasar, yaitu: panjang, lebar dan tebal bantal.
    • Untuk mendapatkan ukuran panjang, ukur bagian yang paling panjang dari bantal duduk, dan tambahkan 2,5 cm ekstra.
    • Untuk mendapatkan ukuran lebar, ukur bagian yang lebih pendek dan tambahkan 2,5 cm ekstra.
    • Untuk mendapatkan ukuran tebal, ukur tinggi bantal, gandakan ukuran ini dan tambahkan 2,5 cm. Sebagai contoh, jika tinggi bantal adalah 10 cm, gandakan menjadi 20 cm dan tambahkan 2,5 cm menjadi 23 cm.
  3. Jika Anda telah membeli kain baru yang belum dicuci sebelumnya, maka Anda harus mencucinya terlebih dahulu (ikuti petunjuk dalam kemasannya) untuk mencegah kain ini mengerut setelahnya. Jemur kain Anda hingga kering dan potong sesuai ukuran yang telah Anda buat. Jika perlu, setrika kain Anda terlebih dahulu untuk menyingkirkan kerutan kain yang mungkin ada setelah dicuci.
  4. Letakkan busa bantal duduk Anda di tengah-tengah kain dengan sisi pola kain menghadap ke bawah, dan gunakan pensil untuk menggambar garis luarnya. Ambil bagian sudut kain, dan lipat secara diagonal. Gunakan mesing jahit Anda untuk menjahit 2,5 cm sudut di lipatan diagonal ini. Setelah bagian sudutnya selesai dijahit, potong sisa lipatan diagonal sejauh 2,5 cm dari jahitan yang baru Anda buat.
  5. Ritsleting harus dijahit terlebih dulu sebelum menjadit bagian bantal yang tertutup. Letakkan kedua lembar kain Anda bersebelahan, gunakan jarum pentul untuk menandai bagian tengahnya. Letakkan sehingga bagian yang berpola saling berhadapan. Pada sisi di mana Anda akan menjahitkan ritsleting, buat ukuran keluar dari bagian tengah (tempat di mana jarum pentul berada). Jahit di seluruh sisinya, dari sudut ke sudut menggunakan jahitan berjarak 1 cm dan satu jahitan panjang. Ulangi ini pada sisi yang kedua. Letakkan ritsleting di antara ke dua sisi, gunakan jarum pentul agar posisinya tidak berubah, dan jahitkan kain yang melekat pada ritsleting. [1]
    • Pastikan ritsleting Anda sudah terletak di tengah-tengah sebelum Anda menusukkan jarum pentul atau menjahitnya.
  6. Jahit sekeliling kain Anda, gunakan jarum pentul untuk menahan kedua lembar kain (dengan kain masih dalam posisi terbalik). Jahit masing-masing sisi dengan jahitan berjarak 1 cm. Saat Anda mencapat sudut bantal putar kain di mesin jahit sehingga Anda bisa terus menjahit tanpa menggerakkannya. Gunakan jahitan balik untuk menyelesaikan jahitan Anda.
    • Menyelesaikan bantal Anda. Balik sarung bantal Anda dengan membiarkan ritsleting tetap terbuka. Potong busa bantal Anda sesuai ukurannya, dan bungkuslah menggunakan sarung bantal yang baru Anda buat dengan memasukkannya melalui lubang ritsleting, dan sesuaikan posisinya hingga pas di dalam sarung bantal. Rapihkan sarung bantal Anda, dan selesai! [2]
    Iklan

Tips

  • Jarak jahitan adalah panjang kain di antara jahitan benang.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Busa bantal
  • Kain
  • Gunting
  • Benang yang cocok
  • Jarum pentul biasa
  • Ritsleting atau kancing
  • Mesin jahit
  • Setrika

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 33.302 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan