Unduh PDF Unduh PDF

Harga celana jin usang atau belel bisa cukup mahal. Untungnya, Anda bisa mengubah celana jin biasa menjadi celana jin usang dengan hanya pisau cukur dan gunting . Kegiatan ini cukup menyenangkan serta mudah dilakukan untuk mengubah celana jin yang sudah kuno sekalipun menjadi celana jin usang. Cukup tandai area yang ingin Anda sobek, kemudian gunakan pisau cukur untuk membuat irisan secara horizontal dan lepaskan benang-benangnya dengan pinset. Setelah selesai, Anda akan mendapatkan celana jin usang.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Persiapan

Unduh PDF
  1. Anda bisa membuat celana jin usang dari celana jin apa saja. Namun, pilihlah celana jin yang tidak masalah jika disobek. Jika Anda belum pernah mencoba membuat celana jin usang sebelumnya, ada baiknya Anda memilih celana jin lama. Jadi, Anda tidak akan kecewa apabila celana tersebut rusak.
  2. Watermark wikiHow to Membuat Jeans Usang
    Cara termudah untuk menentukan bagian yang akan disobek adalah dengan mengenakannya terlebih dahulu. Celana jin akan tampak berbeda saat dikenakan orang berbeda. Jadi, tidak ada aturan umum untuk menentukan area lutut pada celana, misalnya. Coba kenakan celana jin dan tandai area yang ingin Anda sobek dengan pulpen, spidol, atau kapur. [1]
    • Celana jin usang biasanya sobek di area lutut, kantong belakang, paha atas, atau samping. Tandai area yang ingin Anda sobek. Contohnya, jika Anda ingin menyobek area paha atas, tentukan berapa banyak sobekan yang ingin Anda tampilkan saat mengenakan celana jin. [2]
    • Jika Anda belum pernah mencoba membuat celana jin usang sebelumnya, Anda tidak disarankan untuk menyobek area samping celana. Jahitan samping celana jin diperlukan untuk mempertahankan bentuknya. Jadi, jahitan ini mudah lepas. Jika pun Anda memutuskan untuk menyobek bagian samping celana, cukup buat beberapa sobekan saja.
    • Jika Anda ingin menyobek kantong belakang celana, Anda mungkin tidak perlu mengenakannya terlebih dahulu.
  3. Sebaiknya, pilihlah area yang datar dan terang. Misalnya, cobalah membuat celana jin usang di meja dapur. Anda juga boleh menggunakan lapisan tertentu seperti terpal untuk menampung serpihan kain selama membuat celana jin usang.
  4. Watermark wikiHow to Membuat Jeans Usang
    Menggosokkan ampelas pada celana jin akan memudahkan Anda memotong dan mencabut benangnya dengan pinset. Jadi, Anda boleh mencoba langkah ini pada celana jin yang sangat tebal. Mengampelas celana jin juga akan membuat warnanya tampak pudar. Jika ingin menciptakan tampilan warna pudar pada celana jin, gosokkan ampelas perlahan-lahan pada area tersebut sebelum disobek. Jangan mengampelas celana jin terlalu kuat. Cukup gunakan ampelas hingga warnanya memudar dan kainnya sedikit menipis. [3]
  5. Watermark wikiHow to Membuat Jeans Usang
    Ambil selembar karton dan potong hingga bisa dimasukkan ke dalam kaki celana jin. Masukkan karton ke dalam celana jin. Lapisan karton ini berfungsi untuk mencegah Anda menyobek bagian belakang celana jin. [4]
    • Selama membuat celana jin usang, Anda boleh memasukkan selembar karton atau lembaran kayu ke kantong belakangnya sebagai lapisan pelindung.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Memotong Celana Jin

Unduh PDF
  1. Watermark wikiHow to Membuat Jeans Usang
    Gunakan pisau cukur atau gunting untuk melakukannya. [5] Jika Anda ingin membuat lubang yang rapi, potonglah celana jin mengikuti garis horizontal. Jika Anda ingin memperlihatkan benang putih celana jin, kikis tepi potongan ini untuk membuat benang celana jin keluar. [6]
    • Potonglah celana jin sepanjang 1-2 cm. [7]
    • Ingatlah, buatlah beberapa potongan saja jika Anda ingin menyobek bagian samping celana jin dan jauhi jahitan sampingnya.
  2. Watermark wikiHow to Membuat Jeans Usang
    Setelah melubangi celana jin, tarik tepi kain dengan pinset hingga helai-helai benang keluar menutupi hasilnya. Tarik benang celana jin semaksimal mungkin, tetapi hanya dari area yang telah dilubangi. Usahakan untuk menyingkirkan seluruh benang berwarna sehingga hanya benang putih elastis saja yang menutupi lubang sobekan. [8]
    • Anda tidak akan bisa menyingkirkan seluruh benang berwarna dari celana jin. Mungkin masih akan ada benang-benang halus yang tersisa di sekitar tepi lubang setelah Anda selesai. Namun, benang-benang ini akan lepas saat celana jin dicuci. Jadi, jangan cemas saat melihat hasil yang Anda peroleh tidak sempurna pada awalnya.
  3. Watermark wikiHow to Membuat Jeans Usang
    Biasanya masih akan ada serpihan kain atau benang yang menempel di celana jin setelah Anda memotong dan menggunakan pinset. Siapkan rol pembersih kain dan sapukan ke area sobekan di celana jin. Sapukan rol pembersih ini sebanyak yang diperlukan untuk membersihkan serpihan kain. [9]
  4. Mencuci celana jin tepat setelah selesai akan membantu membersihkan serpihan dan benang yang masih tersisa. Gunakan air dingin untuk melindungi celana jin. Air hangat dan air panas tidak boleh digunakan untuk mencuci celana jin usang. Anda boleh mengeringkan celana ini seperti sebelumnya. [10]
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Menghindari Kesalahan Umum

Unduh PDF
  1. Tidak semua celana jin tahan terhadap proses ini. Berat celana jin denim pun berbeda-beda, mulai dari sekitar 0,1 kg. Sebagai panduan umum, pilihlah celana jin dengan berat minimal 0,5 kg untuk dibuat menjadi celana jin usang. Celana jin seperti ini cukup tahan apabila dibuat menjadi celana jin usang. [11]
    • Berat celana jin seharusnya tercantum dalam labelnya.
  2. Celana jin usang lebih rentan terhadap kerusakan selama dicuci. Jadi, bacalah labelnya secara saksama terlebih dhaulu. Pastikan Anda mengetahui petunjuk perawatan khusus celana tersebut. Ikuti petunjuk ini dengan baik setelah celana jin dicuci. [12]
  3. Sebagian besar celana jin tidak perlu sering dicuci, terlebih celana jin usang. Anda sebaiknya tidak terlalu sering mencuci celana usang ini untuk mencegahnya sobek. Usahakan untuk mencuci celana ini tidak lebih dari sebulan sekali. [13]
    Iklan

Tips

  • Biarkan celana jin selama beberapa saat. Setelah dilubangi, celana jin lama-kelamaan akan semakin usang. Mulailah dengan mengoyak celana jin di beberapa bagian, dan seiring pemakaian, celana tersebut akan tampak usang secara alami.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 9.929 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan