PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Saat kamu pergi berbelanja, ke sekolah, pertandingan olahraga, konser, dan lainnya, apakah kamu melihat gadis-gadis yang ingin kamu kenal lebih dalam? Berikut adalah langkah-langkah yang akan membantumu menarik perhatian para gadis.


Metode 1
Metode 1 dari 2:

Menjadi Lelaki Keren

PDF download Unduh PDF
  1. Rasa percaya diri dan harga diri adalah kualitas yang sangat menarik. Gadis-gadis akan jatuh cinta pada laki-laki yang percaya dengan dirinya sendiri dan hal-hal yang dapat dia lakukan. Lakukan hal-hal yang akan meningkatkan rasa percaya dirimu seperti menjadi sukarelawan, mempelajari keterampilan baru, atau bepergian.
    • Kamu bisa meningkatkan rasa percaya dirimu dengan menjadi sukarelawan organisasi seperti Rumah Kemanusiaan. Hal ini akan memberimu kesempatan untuk membuktikan kepada semua orang bahwa kamu bisa melakukan sesuatu dan menciptakan perubahan.
    • Kamu juga bisa meningkatkan rasa percaya dirimu dengan mempelajari kemampuan baru, seperti bahasa lain. Hal ini bisa dilakukan dengan mudah dan gratis secara daring ke situs web seperti Livemocha.
  2. Hal ini tidak akan membuatmu merasa lebih baik. Kamu hanya bisa menjadi dirimu sendiri dan ini adalah hal yang bagus! Tunjukkan pada dunia betapa hebatnya dirimu dan berhentilah mencoba menjadi orang lain yang hebat.
    • Jangan mencoba bertingkah seperti orang lain selain dirimu. Para gadis akan menyadari jika kamu berusaha keras dan meniru seseorang, dan mereka tidak akan tertarik. Bertingkah seperti berandalan padahal kamu besar di daerah pinggiran kota yang kaya? Maaf, peniru. Dia akan menyadarinya. Jadilah dirimu sendiri dan berbahagialah dengan dirimu sendiri. Para gadis akan menganggapnya menarik.
  3. Jangan mengabaikan kebersihan badan atau lemari pakaianmu. Mengapa seorang gadis harus menyukaimu jika kamu bahkan tidak menyukai dirimu sendiri sampai-sampai tidak merawat tubuhmu sendiri? Keramasi rambutmu dan mandilah secara teratur, gunakan deodoran, gunakan pakaian yang tidak bolong atau ternoda, dan gosoklah gigimu.
    • Jangan khawatir untuk menggunakan pakaian dengan merek terkenal. Dia akan lebih memperhatikan jika pakaianmu pantas untuk kamu pakai dan sesuai warnanya, yang akan membuatmu terlihat hebat, dibandingkan tulisan merek yang tertera di dadamu.
    • Tentunya, jangan berlebihan. Gel di rambutmu adalah ide bagus, tetapi tidak terlalu basah dan terlalu keras seperti batu, kan?
  4. Jangan terlihat marah, kesal, dan lainnya yang membuatmu tidak menyenangkan untuk diajak bicara. Jika kamu terlihat marah padanya setiap kali kamu berbicara dengannya, untuk apa dia ingin berbicara denganmu, apalagi mengencanimu? Tersenyumlah, jadilah orang yang ramah, dan cobalah untuk membuat dirimu mudah diajak bicara.
  5. Jadilah seseorang yang ingin dikencani para gadis. Kamu tidak harus pandai tetapi setidaknya cobalah untuk memiliki pengetahuan dan rasa ingin tahu. Jadilah orang baik yang berusaha keras untuk memperbaiki hidup orang-orang di sekitarmu. Dan lakukan sesuatu dengan hidupmu. Bagian ini sangatlah penting. Keluarlah dan bekerjalah untuk membuat hidupmu lebih baik.
    • Kamu bisa lebih memiliki pengetahuan dengan membaca hal-hal yang menarik untukmu. Apakah kamu tahu bahwa ada banyak buku tentang perkembangan senjata seperti pedang? Buku-buku tentang dugaan cara dinosaurus membunuh mangsanya? Ya, waktunya membaca.
    • Pikirkan tentang mimpimu. Apa yang kamu inginkan untuk hidupmu? Apakah hal yang paling menarik untukmu? Menunjukkan hal yang kamu sukai sangatlah menarik untuk para gadis: mereka ingin berpikir bahwa kamu akan mencintai mereka sebesar kamu mencintai…baseball atau apa pun.
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Membuatnya Senang

PDF download Unduh PDF
  1. Berbicaralah dengannya dan dengarkan dia. Tanyakan tentang keluarganya dan kota tempat dia besar, agama dan politiknya, dan hal-hal yang senang dia lakukan. Jangan kritis atau kasar dengan jawabannya: mereka adalah milik mereka sendiri, bukan milikmu! Hormati ide, pendapat, dan kepercayaannya. Para gadis menyukai jika kamu memperlakukan mereka seperti orang lain. Jika kamu ingin gadis-gadis tertarik padamu, menghormati mereka seperti orang lain adalah awal yang baik untuk memulai.
    • Misalnya, tanyakan hobi favoritnya, kemudian tanyakan awal mula dia menyenangi hobi itu. Ini adalah cara yang bagus untuk membicarakan tentang kota dan cara dia besar, keluarganya, dan lai-lain.
  2. Dia menyukai Metallica…kamu menyukai Metallica…..Nah! Kalian punya sesuatu untuk dibicarakan! Tanyakan musik-musik yang dia dengarkan, film yang dia tonton, dan hal-hal yang dia lakukan di waktu luang. Temukan suatu kesamaan dan kamu akan lebih mengetahui satu sama lain dan menjalin hubungan.
  3. Kami tidak menjamin bahwa kamu tidak akan memasuki zona teman. Tetapi dengan menjadi temannya dan menunjukkan bahwa dia adalah orang yang menyenangkan, adalah cara terbaik untuk menarik perhatiannya. Tunjukkan padanya bahwa kamu senang bersamanya dan perhatikan seberapa senang dirimu bersamanya.
    • Dukunglah dia saat mengalami hari yang buruk, bantulah dia melupakan masalahnya, hadirlah saat dia membutuhkan bantuan, dan dengarkan dia saat dia berbicara.
  4. Jangan memandanginya kemudian menghindari kontak mata. Jangan berkeliling di sekitarnya, tetapi tidak pernah mengatakan apapun. Jangan melihat….bagian tubuhnya (meskipun menggoda). Jangan membuat gerakan seksual yang aneh jika kamu tidak mengenalnya dengan baik dan jangan menggunakan kata-kata orang lain. Hal-hal seperti ini akan membuatnya takut dan membuatmu terlihat kurang menarik.

Tips

  • Ketahuilah bahwa "menarik perhatian" hanyalah bagian dari suatu hubungan.
  • Gadis-gadis menyukai laki-laki yang mengerti mereka, mendengarkan sangatlah penting.
  • Pujilah penampilannya dan dia akan merasa percaya diri.
  • Mengertilah pikirannya dan kamu akan tahu cara berinteraksi dengannya.
  • Selalu bersikap baik, ramah, dan menghargai ide dan perasaannya.
  • Jangan mengirimkan pesan atau melakukan hal lain saat berbicara dengannya. Tetapi, berikan 100% perhatianmu padanya dan selalu berinteraksi hanya dengannya.
  • Lelucon dan mengejek sangatlah menyenangkan jika kamu tahu hal-hal yang bisa ditertawakan. Jadi berhati-hatilah dan jangan terlalu berlebihan. Beberapa gadis senang mengejek! Pastikan untuk tidak melewati batas dan menjadi kejam dan berlebihan.
  • Jangan gunakan terlalu banyak wewangian.
  • Pahamilah perasaannya dan jangan pamer di depannya atau dia akan menyadarinya dan perasaannya akan berubah.
  • Jangan berkelahi dengan teman lainnya yang juga "menarik".

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 6.528 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?