Unduh PDF Unduh PDF

Beberapa program paling dasar di komputer Windows ternyata menjadi program-program yang paling sulit ditemukan, dan Microsoft Paint adalah salah satunya. Untungnya, ada beragam cara yang bisa diikuti untuk menemukan program ini, baik jika Anda lebih menyukai navigasi berkas-ke-berkas yang lebih sederhana atau metode yang lebih rumit melalui perintah program Run. Yang lebih memudahkan lagi, setelah Anda menemukan berkas program, Anda selalu bisa membuat pintasannya di desktop. Berikut adalah beberapa cara menemukan program Microsoft Paint di komputer Windows.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Mencari Program Microsoft Paint di Komputer

Unduh PDF
  1. Untuk mengakses Microsoft Paint, Anda perlu melewati beberapa langkah di menu “Start”. Buka menu dengan mengeklik tombolnya di pojok kiri bawah layar menggunakan tombol tetikus kiri.
    • Terlepas versi sistem operasi yang digunakan, menu “Start” akan selalu ditampilkan di pojok kiri bawah layar.
    • Anda juga bisa membuka menu “Start” dengan menekan tombol Win pada kibor. Meskipun posisi kibor mungkin berbeda di setiap kibor, biasanya tombol berada di pojok kiri bawah kibor.
  2. Setelah menampilkan menu “Start”, cari tab berlabel " All Apps " pada kolom kiri menu dan klik menggunakan tombol tetikus kiri. Daftar lengkap semua berkas atau program yang Anda sudah pasang di komputer akan ditampilkan dan salah satunya adalah Microsoft Paint. [1]
    • Menu “Start” mungkin memiliki tab berlabel " All Programs ", dan bukan " All Apps ", tergantung pada versi Windows yang digunakan. Jika tab "All Programs " ditampilkan, cukup klik tab tersebut.
  3. Pada menu " All Apps ", geser penyeleksi ke bawah dengan mengeklik ikon panah bawah di sisi kanan daftar berkas/program, mengeklik dan menyeret bilah di sisi kanan daftar ke arah bawah, atau menggulirkan halaman dengan tetikus atau trackpad . Anda perlu mencari berkas/folder " Windows Accessories " sehingga Anda harus mengakses segmen "W" sebelum bisa membaca opsi-opsi yang tersedia. Folder " Windows Accessories " memuat berkas-berkas standar sistem yang disertakan dalam sistem operasi, termasuk WordPad dan Paint.
    • Folder " Windows Accessories " mungkin hanya dilabeli sebagai " Accessories ", tergantung pada versi Windows yang digunakan. Jika ya, klik folder atau tab tersebut.
  4. Setelah menemukan berkas/folder " Windows Accessories ", klik folder dengan tombol kiri tetikus, kemudian geser layar ke bawah hingga Anda menemukan berkas bernama " Microsoft Paint ". Berkas ini merupakan berkas tujuan Anda!
  5. Klik dua kali ikon "Microsoft Paint" dengan tombol kiri tetikus untuk membuka program.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Membuka Microsoft Paint Melalui Run

Unduh PDF
  1. Jika Anda perlu membuka Microsoft Paint, tetapi tidak bisa menemukan pintasannya, Anda harus mengakses direktori berkas utamanya. Terlepas dari versi sistem operasi yang digunakan, ikon “Start” ditampilkan di pojok kiri bawah layar. Klik ikon tersebut untuk membuka menu “Start”.
  2. Meskipun Anda tidak sengaja menghapus pintasan Microsoft Paint, Anda tidak akan sampai menghapus program tersebut dari komputer. Namun, pencarian berkas asli program mungkin sulit dilakukan. Dalam situasi seperti ini, Anda perlu menggunakan Run untuk mengakses berkas utama Paint. Pada bilah pencarian di bagian bawah menu “Start”, tikkan "Run" (tanpa tanda kutip). Entri teratas hasil pencarian dilabeli sebagai " Run " dengan frasa " Desktop app " di bawahnya. Klik entri ini untuk membuka program Run.
    • Sistem-sistem operasi lama seperti Windows XP memiliki pintasan program Run pada menu “Start”. Untuk sistem operasi seperti ini, cukup klik ikon Run untuk membuka proram.
    • Anda juga bisa menggunakan fitur pencarian pada menu “Start” untuk mencari Microsoft Paint. Setelah itu, Anda bisa membuat pintasan program dengan mengeklik kanan ikon Paint dan memilih " create shortcut " dari menu drop-down . [2]
  3. Pada kotak dialog Run, tikkan "mspaint.exe" (tanpa tanda kutip) dan klik " OK " untuk mencari Microsoft Paint. Setelah jeda sesaat, antarmuka Microsoft Paint akan ditampilkan di layar.
  4. Saat Anda ingin menyimpan hasil karya, ada baiknya Anda memilih lokasi penyimpanan seperti desktop agar karya atau hasil pekerjaan mudah diakses.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Membuat Pintasan Microsoft Paint

Unduh PDF
  1. Untuk mengakses Microsoft Paint, Anda perlu melewati beberapa langkah di menu “Start”. Buka menu dengan mengeklik tombolnya di pojok kiri bawah layar menggunakan tombol kiri tetikus.
    • Terlepas versi sistem operasi yang digunakan, menu “Start” akan selalu ditampilkan di pojok kiri bawah layar.
    • Anda juga bisa membuka menu “Start” dengan menekan tombol Win pada kibor. Meskipun posisi kibor mungkin berbeda di setiap kibor, biasanya tombol berada di pojok kiri bawah kibor.
  2. Setelah menampilkan menu “Start”, cari tab berlabel " All Apps " pada kolom kiri menu dan klik menggunakan tombol tetikus kiri. Daftar lengkap semua berkas atau program yang Anda sudah pasang di komputer akan ditampilkan dan salah satunya adalah Microsoft Paint. [3]
    • Menu “Start” mungkin memiliki tab berlabel " All Programs ", dan bukan " All Apps ", tergantung pada versi Windows yang digunakan. Jika tab "All Programs " ditampilkan, cukup klik tab tersebut.
  3. Pada menu " All Apps ", geser penyeleksi ke bawah dengan mengeklik ikon panah bawah di sisi kanan daftar berkas/program, mengeklik dan menyeret bilah di sisi kanan daftar ke arah bawah, atau menggulirkan halaman dengan tetikus atau trackpad . Anda perlu mencari berkas/folder " Windows Accessories " sehingga Anda harus mengakses segmen "W" sebelum bisa membaca opsi-opsi yang tersedia. Folder " Windows Accessories " memuat berkas-berkas standar sistem yang disertakan dalam sistem operasi, termasuk WordPad dan Paint.
    • Folder " Windows Accessories " mungkin hanya dilabeli sebagai " Accessories ", tergantung pada versi Windows yang digunakan. Jika ya, klik folder atau tab tersebut.
  4. Setelah menemukan berkas/folder " Windows Accessories ", klik folder dengan tombol kiri tetikus, kemudian geser layar ke bawah hingga Anda menemukan berkas bernama " Microsoft Paint ". Berkas ini merupakan berkas tujuan Anda!
  5. Setelah menemukan berkas aplikasi asli Paint, Anda perlu membuat pintasan sebagai akses mudah. Klik kanan ikon Microsoft Paint dan pilih " More Options " dari menu drop-down dan klik " Pin to Taskbar ". Pintasan Microsoft Paint akan ditambahkan ke bilah tugas di bagian bawah layar. Mulai sekarang, untuk membuka Paint, Anda hanya perlu mengeklik ikon Paint di bilah tugas dengan tombol kiri tetikus. Setelah itu, Anda sudah siap menggunakan aplikasi tersebut!
    • Jika Anda menggunakan sistem operasi yang lebih lama (sebelum Windows 10), klik kanan ikon Microsoft Paint dan pilih " Create Shortcut " dari menu drop-down . Pintasan akan ditampilkan di desktop. Setelah itu, Anda bisa mengeklik dan menyeret ikon pintasan tersebut ke bilah tugas.
  6. Setiap kali Anda perlu menggunakan Microsoft Paint, cukup klik ikon Paint. Anda tidak perlu mencari beragam berkas program lagi untuk menemukannya!
    • Jika Anda ingin mengubah nama pintasan, klik kanan ikonnya dan pilih " Rename " dari menu drop-down .
    Iklan

Tips

  • Secara umum, Anda tidak perlu takut program Paint sampai benar-benar menghilang dari komputer. Karena aplikasi ini merupakan berkas sistem, Microsoft Paint tidak akan ditampilkan sebagai aplikasi yang dapat dihapus di fitur " Add or Remove Programs " program Control Panel sehingga kemungkinannya kecil bagi Anda untuk menghapusnya secara tidak sengaja.
  • Jika Anda sampai menghapus berkas sistem Paint, Anda selalu bisa melakukan pemulihan sistem .
  • Setiap kali Anda tidak sengaja menghapus pintasan, Anda bisa dengan mudah melacak kembali berkas asli melalui fitur pencarian dan membuat berkas baru mengikuti metode yang dijelaskan di atas.
  • Fitur pencarian dan program Run bisa diakses dalam berbagai cara, tergantung pada versi sistem operasi yang digunakan. Namun, cara mengakses MS Paint secara manual akan sama pada sistem operasi Windows apa pun.
Iklan

Peringatan

  • Jangan mengeklik atau mengakses berkas sistem selain berkas program Paint pada kandar keras. Karena berkas-berkas tersebut merupakan berkas sistem, Anda justru berisiko merusak komputer jika sampai memindahkan atau menghapus berkas tersebut.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 20.823 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan