Unduh PDF
Unduh PDF
Artikel wikiHow ini akan mengajarkan kepada Anda cara memindahkan aplikasi dan data pribadi dari iPhone lama ke iPhone baru, serta membagikan berkas (secara satu per satu) antara dua iPhone melalui AirDrop.
Langkah
-
Buka menu pengaturan atau “ Settings ” pada iPhone lama. Anda dapat menemukan menu pengaturan ini di home screen .
-
Sentuh ID Apple. ID ditampilkan di atas layar.
-
Sentuh iCloud .
-
Geser alihan pada setiap konten atau data yang Anda ingin pindahkan. Pastikan alihan untuk setiap opsi yang Anda ingin pindahkan berwarna hijau .
-
Sentuh iCloud Backup .
-
Geser alihan “ iCloud Backup ” ke posisi aktif atau “ On ” . Jendela pesan pop-up akan ditampilkan.
-
Sentuh OK .
-
Sentuh Back Up Now . Semua data akan disimpan sebagai cadangan ke iCloud. Setelah pencadangan selesai, baca metode pengembalian data dari berkas cadangan iCloud untuk mengetahui cara memindahkan data-data terpilih ke perangkat baru.Iklan
-
Nyalakan perangkat baru. Anda akan “disapa” dengan halaman “ Hello ”.
- Ikuti metode ini setelah Anda membuat berkas cadangan di iCloud pada perangkat lama.
- Jika Anda sudah mengatur perangkat baru, Anda perlu mengatur ulang ponsel agar bisa memulai dari awal. Berikut adalah caranya:
- Buka menu pengaturan atau “ Settings ” perangkat
- Sentuh “ General ”.
- Pilih “ Reset ”.
- Pilih “ Erase all content and settings ”. iPhone akan dijalankan ulang dan menampilkan halaman “ Hello ”.
-
Ikuti petunjuk yang ditampilkan di layar hingga Anda tiba di halaman WiFi.
-
Sambungkan perangkat ke jaringan WiFi. Perangkat harus terhubung ke dalam jaringan agar Anda bisa mengembalikan data melalui berkas cadangan iCloud.
-
Ikuti petunjuk yang ditampilkan di layar hingga Anda tiba di halaman “ Apps & Data ”.
-
Sentuh Restore from iCloud backup . Halaman log masuk akan ditampilkan setelahnya.
-
Masuk ke akun iCloud. Gunakan ID Apple dan kata sandi yang sama dengan entri yang digunakan pada iPhone lama.
-
Pilih berkas cadangan terbaru saat diminta. Proses pemulihan/pengembalian data akan dimulai.
- Setelah selesai, semua data yang dicadangkan ke iCloud akan tersedia di perangkat baru.
Iklan
-
Aktifkan AirDrop pada kedua iPhone. Jika Anda hanya perlu mengirimkan beberapa berkas dari satu perangkat ke perangkat lain, akan lebih mudah jika Anda menggunakan AirDrop. Berikut adalah cara mengaktifkan AirDrop:
- Geser bagian bawah home screen ke arah atas untuk membuka jendela pusat kendali (“ Control Center ”).
- Sentuh dan tahan ikon koneksi (WiFi, paket data, atau Bluetooth). Menu akan ditampilkan setelahnya.
- Sentuh “ AirDrop ”.
- Tentukan apakah Anda hanya akan menerima data (“ Receive Only ”), terhubung dengan perangkat seseorang yang ada di daftar kontak saja (“ Contacts Only ”), atau siapa pun (“ Everyone ”).
- Jika ID Apple pengguna iPhone lain tidak tersimpan di daftar kontak, Anda tidak dapat melihat ponselnya jika opsi “ Contacts Only ” terpilih. Dalam situasi ini, Anda bisa menambahkannya sebagai kontak atau memilih opsi “ Everyone ”.
-
Buka aplikasi dengan data yang Anda ingin pindahkan. Sebagai contoh, jika Anda ingin mengirimkan foto, buka aplikasi Photos .
-
Sentuh konten yang Anda ingin kirimkan. Konten akan dibuka di aplikasi.
- Anda bisa memilih beberapa foto pada sebagian besar aplikasi (mis. Photos). Cukup sentuh dan tahan salah satu foto, kemudian pilih foto-foto lainnya yang Anda inginkan.
-
Sentuh ikon “ Share ” . Ikon ini biasanya berada di bagian bawah layar. Daftar opsi berbagi berkas akan ditampilkan.
- Segmen AirDrop berada di bagian atas menu “ Sharing ”. Orang-orang di sekitar yang mengaktifkan fitur AirDrop pada perangkatnya (jika Anda memilih “ Everyone ”) akan ditampilkan di halaman.
-
Sentuh iPhone yang menjadi tujuan pengiriman data. Selama kedua perangkat menggunakan pengaturan AirDrop yang tepat, berkas dapat dipindahkan ke iPhone tujuan.Iklan
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 1.898 kali.
Iklan