Unduh PDF Unduh PDF

Artikel wikiHow ini menjelaskan cara memperbaiki disk error yang terjadi pada cakram keras ( hard drive ) yang korup atau rusak. Anda dapat melakukannya di komputer Mac dan Windows. Ingatlah bahwa Anda tidak dapat memperbaiki cakram keras yang rusak secara fisik menggunakan perangkat lunak. Bawalah cakram keras tersebut ke layanan pemulihan data profesional.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Di Komputer Windows

Unduh PDF
  1. Apabila Anda ingin memperbaiki cakram keras eksternal atau diska lepas ( flash drive ) yang tidak berfungsi, tancapkan perangkat tersebut ke porta ( port ) USB di komputer.
    • Lewati langkah ini apabila Anda ingin memperbaiki cakram keras internal.
  2. Ini merupakan folder yang ada di sisi kiri jendela File Explorer. Jendela This PC akan terbuka.
  3. Di bawah heading " Devices and drives ", klik cakram keras yang ingin diperbaiki.
    • Biasanya, cakram keras internal komputer akan diberi label OS (C:) .
  4. Sebuah bilah alat ( toolbar ) akan ditampilkan.
  5. Jendela Properties akan terbuka.
  6. Opsi ini terletak di sisi kanan bagian " Error checking " di dekat bagian atas jendela Properties. [1]
  7. Komputer akan mulai memindai bad sector .
  8. Jika pemindaian telah selesai, hasilnya akan ditampilkan di sebuah jendela pop-up .
  9. Opsi ini terdapat di bagian bawah jendela pop-up . Windows akan berusaha untuk memperbaiki disk error , yang bisa berupa tindakan apa saja mulai dari melakukan format ulang pada bad sector tersebut hingga memindahkan berkas bad sector ke sektor baru yang tidak korup.
    • Mungkin Anda harus mengeklik Scan and repair drive beberapa kali untuk mengatasi semua galat ( error ).
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Di Komputer Mac

Unduh PDF
  1. Apabila Anda ingin memperbaiki cakram keras eksternal atau diska lepas yang tidak berfungsi, tancapkan perangkat tersebut ke porta USB di komputer.
    • Lewati langkah ini apabila Anda ingin memperbaiki cakram keras internal.
    • Mungkin Anda membutuhkan adaptor USB 3 ke USB-C apabila komputer Mac Anda tidak mempunyai porta USB.
  2. Menu item ini berada di bagian atas layar. Sebuah menu buka-bawah ( drop-down ) akan ditampilkan.
    • Apabila tidak ada menu Go di bagian atas layar, klik ikon aplikasi Finder yang ada di dock komputer Mac (atau klik pada desktop) agar menu tersebut muncul.
  3. Opsi ini terdapat di bagian bawah menu buka-bawah.
  4. Klik ganda ikon Disk Utility, yang berbentuk cakram keras abu-abu dengan stetoskop di atasnya.
  5. Di pojok kiri atas jendela, klik cakram keras yang ingin diperbaiki.
  6. Ini adalah gambar stetoskop yang ada di bagian atas jendela Disk Utility.
  7. Disk Utility akan mulai memindai (dan memperbaiki) bad sector pada cakram keras yang dipilih.
  8. Jika Disk Utility telah selesai memperbaiki cakram keras, sebuah jendela akan muncul yang memberi keterangan mengenai apa saja yang telah diperbaiki.
    • Apabila tidak ada perbaikan yang dilakukan, berarti tidak ada bad sector yang harus diperbaiki di cakram keras tersebut.
  9. Untuk setiap perbaikan (atau rangkaian perbaikan) yang dicantumkan, jalankan kembali Disk Utility untuk memindai masalah yang lain. Jika Disk Utility sudah tidak melaporkan perbaikan lagi setelah pemindaiannya selesai, berarti cakram keras komputer Mac Anda telah diperbaiki. [2]
    Iklan

Tips

  • Kebanyakan cakram keras telah menyediakan overflow sector (semacam sektor tambahan) di dalamnya. Ini berarti bad sector yang terdeteksi secara otomatis akan dialihkan ke overflow sector yang tidak terpakai.
Iklan

Peringatan

  • Cakram keras yang telah rusak secara fisik harus segera dibawa ke layanan pemulihan data. Apabila cakram keras Anda rusak secara fisik, segera hentikan penggunaannya dengan mematikan dan mencabut komputer dari sumber daya (dan mengeluarkan baterai yang ada di laptop).
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 26.721 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan