Unduh PDF Unduh PDF

Pengeritingan merupakan proses yang berat untuk rambut. Jadi, berikan perhatian pada rambut Anda! Karena proses pengeritingan dapat membuat rambut Anda kering, berfokuslah untuk memulihkan kelembapan dan melindungi rambut Anda dari kerusakan. Bahkan dengan melakukan sedikit perubahan seperti memberikan tambahan pelembap secara mendalam seminggu sekali dan membiarkan rambut mengering dengan sendirinya, kesehatan rambut Anda bisa meningkat. Semua usaha untuk memberikan hidrasi ekstra pada rambut dapat membuat rambut Anda lebih lembut dan tidak terlalu kusut.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Melembapkan dan Memperbaiki Rambut Kering

Unduh PDF
  1. Bahan kimia yang keras akibat proses pengeritingan kemungkinan dapat mengeringkan rambut, jadi rambut Anda perlu pelembap! Bacalah label produk dan dapatkan produk rambut yang mengandung bahan-bahan yang memberikan nutrisi tambahan, seperti: [1]
    • Argan, alpukat, kelapa
    • Keratin
    • Shea butter
    • Lidah buaya
    • Gliserin
    • Fatty alcohol atau alkohol lemak seperti stearil alkohol atau cetil alkohol
  2. Rambut Anda mungkin kering, tetapi mungkin juga terbakar karena proses pengeritingan. Pilih sampo lembut yang tidak mengandung sulfat atau paraben karena bisa membuat rambut Anda semakin kering. Sebagai gantinya, gunakan sampo pelembap yang khusus diformulasikan untuk rambut yang disemir karena sampo ini baik untuk menutrisi rambut yang habis diproses. [2]
    • Anda juga bisa mencari sampo khusus untuk memperbaiki kerusakan rambut.
  3. Belilah kondisioner yang mengandung keratin, yaitu protein yang bisa menghaluskan rambut dan mengurangi kusut. Gosokkan kondisioner ke telapak tangan Anda dan usapkan ke rambut Anda yang baru dikeramasi. Biarkan kondisioner tersebut menempel pada rambut Anda hingga 10 menit agar meresap dan melembapkan. Kemudian, bilas semua kondisioner. [3]
    • Gunakan selalu air dingin atau air hangat, jangan air panas, supaya rambut Anda tidak semakin kering.
  4. Anda mungkin mengira kondisioner standar yang biasa Anda pakai bisa melembabkan rambut Anda, tetapi rambut kering dan rusak membutuhkan lebih banyak nutrisi. Setelah kondisioner biasa dibilas, semprotkan kondisioner tanpa-bilas atau pijat krim kondisioner tanpa-bilas ke rambut Anda yang masih basah. Produk ini akan menghidrasi rambut Anda pada siang hari dan mencegah kusut. [4]
    • Ingat, bacalah baik-baik daftar komposisinya dan pilih kondisioner tanpa-bilas yang mengandung minyak sehat, gliserin, asam lemak, dan protein seperti keratin.
  5. Seminggu sekali, lakukan perawatan hidrasi yang dalam untuk rambut Anda. Belilah masker rambut yang mengandung nutrisi untuk menghidrasi rambut Anda. Carilah produk yang mengandung minyak kelapa atau minyak argan, shea butter , atau minyak alpukat, misalnya. Pijat masker ke rambut Anda setelah Anda keramas dengan sampo. Kemudian, diamkan masker di rambut Anda selama 10 menit sebelum dibilas. [5]
    • Pakailah masker untuk melembapkan rambut seminggu sekali agar kesehatan rambut Anda meningkat seiring berjalannya waktu.
    • Usapkan sebagian besar masker pada bagian tengah dan ujung rambut, bukan di bagian akar karena dua area ini kemungkinan lebih rusak akibat proses pengeritingan.
  6. Lakukan perawatan sebulan sekali dengan mengoleskan minyak zaitun hangat pada rambut Anda untuk membuat rambut menjadi lebih relaks dan lurus. Kalau rambut Anda sangat kusut dan kering, tuangkan 120 ml minyak zaitun ke wajan lalu nyalakan kompor dengan api kecil. Setelah minyak hangat, matikan kompor dan dinginkan minyak sampai tidak terlalu panas ketika disentuh. Usapkan minyak zaitun pada rambut Anda yang kering sampai seluruhnya terlapisi dengan minyak zaitun, lalu diamkan selama 15 menit. Kemudian keramasi rambut dengan sampo dan bilas sampai bersih. [6]
    • Pakailah sisir bergigi jarang untuk meratakan minyak zaitun dari akar sampai ujung rambut.
    • Lakukan perawatan minyak hangat sebulan sekali sampai rambut Anda terlihat halus dan sehat kembali.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Melindungi Rambut dari Kerusakan

Unduh PDF
  1. Kalau Anda terbiasa keramas setiap hari, berikan istirahat untuk rambut Anda karena keramas akan menghilangkan minyak alami rambut Anda. Berikan tambahan jeda satu atau dua hari agar rambut Anda tetap lembap dan terlindungi. [7]
    • Anda sulit menunda keramas? Gunakan sampo kering pada akar rambut kalau Anda merasa rambut Anda lepek atau berminyak.
    • Keramaslah 2 sampai 3 kali dalam seminggu.
  2. Rambut yang keriting lebih mudah kusut daripada rambut yang halus dan sehat. Untuk mempermudah menyikat atau menyisir rambut, semprotkan atau usapkan produk antikusut dari ujung rambut hingga ke akar rambut setelah Anda memakai kondisioner. Jika Anda tidak punya produk antikusut tanpa-bilas, bilaslah produk antikusut yang sudah dipakai itu dengan air hangat. [8]
    • Gunakan produk antikusut tiap setelah keramas. Anggap saja hal itu sebagai perlindungan ekstra agar kelak tidak terjadi kerusakan!
  3. Rambut yang rusak lebih rapuh dan rentan patah ketika masih basah. Jadi, jangan menarik-narik atau menyikat rambut basah Anda dengan kasar. Bahkan, jangan gunakan sikat atau sisir ketika rambut masih basah—gunakan jari Anda untuk mengurai dan tunggu sampai rambut agak kering sebelum menggunakan sisir bergigi jarang untuk menyisirnya dengan lembut. [9]
    • Jangan menggosok rambut Anda keras-keras dengan handuk untuk mengeringkannya karena hal ini akan menimbulkan gesekan yang membuat rambut Anda kusut. Alih-alih, bungkus atau tekan-tekan rambut Anda dengan kaus katun.
  4. Rambut yang dikeriting cenderung kering dan ujungnya kusut, tetapi Anda hanya akan memperburuk kondisinya jika mengeringkan rambut menggunakan alat pengering setelah keramas. Alih-alih, tekan-tekan rambut Anda dengan kaus dan biarkan mengering secara alami. [10]
    • Rambut Anda yang dikeriting tersebut akan lebih terlindungi dari kerusakan yang lebih lanjut akibat panas.
  5. Kalau Anda berubah pikiran dan tidak menginginkan rambut yang keriting atau bergelombang, Anda mungkin tergoda untuk meluruskannya dengan flat iron atau curling iron , tetapi jangan lakukan! Rambut Anda telah melewati banyak proses perawatan dan panas bisa membuatnya makin rusak. Tunggu sampai rambut Anda sehat, lembut, dan elastis sebelum Anda menata rambut menggunakan alat pemanas.
    • Jika Anda terpaksa menggunakan pengering rambut atau pemanas untuk menata rambut, gunakan setelan suhu yang paling rendah.
  6. Jika Anda tidak puas dengan rambut Anda atau ingin melakukan perubahan, Anda mungkin ingin mewarnainya. Sayangnya, pewarna kimia untuk semir rambut itu bersifat keras. Jika rambut Anda masih rusak karena proses pengeritingan, rambut Anda bisa kusut, tipis, dan semakin rusak. [11]
    • Tidak yakin apakah rambut Anda cukup sehat untuk diwarnai? Mintalah pendapat penata rambut Anda atau main aman saja. Tunggu sampai rambut Anda terasa lembut dan kuat seperti dulu.
  7. Sinar UV dari sinar matahari dapat benar-benar membahayakan rambut Anda. Jadi, hindarilah sinar matahari atau kenakan topi atau syal ketika berada di luar. Untuk memberikan lapisan perlindungan ekstra, semprotkan pada rambut Anda produk hair protection yang mengandung sodium laneth , protein terhidrolisis, dan silikon sebelum Anda pergi keluar. [12]
    • Tambahkan dengan memberikan kondisioner ekstra jika Anda berada di luar selama beberapa saat. Karena terkena panas dan matahari, rambut Anda mungkin akan lebih kering dari biasanya.
  8. Apakah proses pengeritingan membuat rambut Anda tipis dan ujungnya sulit diatur? Sayangnya, pengeritingan yang buruk dapat merusak rambut Anda sehingga ujung rambut Anda ada yang mencuat lurus di bawah bagian yang ikal atau gelombang. Perhatikan baik-baik ujung rambut Anda dan potong semua rambut yang bercabang atau mencuat.Anda tidak perlu memangkas rambut terlalu banyak, cukup sekitar 1,5 cm untuk menghilangkan ujung rambut yang bercabang dan mendorong pertumbuhan rambut. [13]
    • Meskipun dapat Anda lakukan sendiri, mungkin akan lebih mudah jika Anda minta tolong teman untuk membantu Anda memangkas bagian belakang rambut Anda.
    Iklan

Tips

  • Jika Anda sudah mencoba segala macam cara untuk memulihkan rambut, tetapi rambut Anda masih rusak, berdiskusilah dengan penata rambut yang Anda percaya. Mereka mungkin dapat merekomendasikan produk khusus yang cocok Anda untuk membantu pemulihan rambut Anda.
  • Kalau Anda mencoba menghilangkan pengeritingan yang buruk, keramasi rambut Anda dalam waktu 48 jam setelah dikeriting. Ini akan mengendurkan batang rambut sehingga tidak mengeriting seluruhnya.
  • Rawat rambut Anda yang rusak dengan hati-hati. Hindari gaya yang menarik rambut ke belakang dan membuatnya tegang. Jangan membuat kucir kuda. Sebagai gantinya, gunakan syal atau jepit rambut.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 961 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan