Unduh PDF Unduh PDF

Artikel wikiHow ini akan mengajarkan kepada Anda cara menghubungkan mesin pencetak HP (yang didukung) ke jaringan nirkabel. Dengan menghubungkan perangkat, Anda bisa mencetak dokumen dari komputer yang terhubung ke jaringan yang sama, tanpa harus menghubungkan mesin ke komputer. Akan tetapi, tidak semua mesin pencetak HP memiliki fungsi nirkabel sehingga pastikan perangkat bisa dihubungkan ke internet sebelum Anda melanjutkan ke langkah berikutnya.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Menghubungkan Mesin Pencetak Secara Otomatis

Unduh PDF
  1. Untuk menggunakan fitur HP Auto Wireless Connect, komputer dan konfigurasi jaringan harus memenuhi beberapa persyaratan, seperti: [1]
    • Komputer harus menjalankan sistem operasi Windows Vista atau versi yang lebih baru (PC), atau OS X 10.5 (Leopard) atau yang lebih baru (Macintosh).
    • Komputer harus terhubung ke perute nirkabel 802.11 b/g/n melalui jaringan berkekuatan 2.4 GHz. Jaringan 5.0GHz saat ini belum didukung oleh perangkat-perangkat HP.
    • Sistem operasi komputer harus dapat mengendalikan jaringan nirkabel.
    • Komputer harus menggunakan koneksi nirkabel ke jaringan dan sistem operasi.
    • Komputer harus menggunakan alamat IP dinamis, bukan statis (jika Anda tidak berlangganan atau membeli alamat IP yang sudah jelas statis, ada kemungkinan Anda menggunakan alamat IP dinamis).
  2. Kunjungi situs https://support.hp.com/us-en/drivers/ dan tikkan nomor model perangkat, klik “ Find ”, dan klik tombol “ Download ” yang ada di samping entri perangkat lunak teratas.
  3. Setelah itu, proses pemasangan mesin pencetak akan dimulai.
  4. Jika cocok dengan fitur HP Auto Wireless Connect, perangkat akan langsung dipersiapkan untuk terhubung ke jaringan.
    • Mesin pencetak hanya akan menjalankan pengaturan ini selama dua jam saja.
  5. Petunjuk yang ditampilkan akan berbeda, tergantung kepada jenis mesin pencetak dan sistem operasi komputer.
  6. Pilihan ini ditampilkan di bagian tengah halaman.
  7. Setelah itu, komputer akan mencari mesin pencetak dan mengirimkan informasi jaringan nirkabel ke mesin.
  8. Anda mungkin perlu menunggu selama beberapa menit hingga komputer terhubung. Setelah itu, Anda bisa melihat pesan konfirmasi di layar komputer.
  9. Selesaikan pengaturan pada komputer dengan mengikuti perintah-perintah lainnya yang ditampilkan di layar. Setelah pengaturan selesai, Anda bisa mulai menggunakan mesin pencetak.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Menghubungkan Mesin Pencetak Secara Manual

Unduh PDF
  1. Untuk memasang peranti, biasanya Anda hanya perlu menghubungkan mesin ke komputer menggunakan kabel USB. Meskipun demikian, banyak produk mesin pencetak yang juga dilengkapi dengan CD pemasangan perangkat lunak.
  2. Pastikan mesin sudah terhubung ke sumber daya, kemudian tekan tombol daya (“ Power ”).
  3. Pada beberapa perangkat, Anda perlu membuka atau menyalakan layar sentuh secara terpisah.
    • Jika mesin pencetak tidak memiliki layar sentuh, Anda perlu menghubungkan mesin ke jaringan nirkabel melalui proses pemasangan perangkat lunak. Jika peranti mesin sudah terpasang, Anda mungkin perlu menghapusnya dan memasangnya kembali agar mesin pencetak dapat terhubung ke jaringan nirkabel.
  4. Penempatan dan tampilan pilihan ini berbeda, tergantung kepada jenis mesin pencetak yang digunakan. Akan tetapi, sering kali pilihan ini ditandai oleh ikon kunci pas dan/atau roda gigi.
    • Anda mungkin perlu menggeser layar dari bawah ke arah (atau dari kiri ke kanan) untuk menemukan pilihan “ Setup ”.
    • Anda mungkin memiliki opsi untuk memilih “ Wireless ”. Jika pilihan tersendia, sentuh “ Wireless ”.
  5. Setelah itu, pengaturan nirkabel akan ditampilkan.
  6. Setelah itu, mesin pencetak akan mulai mencari jaringan nirkabel.
    • Anda mungkin perlu memilih “ Wireless Setup Wizard ” pada menu ini.
  7. Nama yang dipilih merupakan nama yang Anda tetapkan pada jaringan nirkabel ketika dibuat.
    • Jika Anda tidak menetapkan nama jaringan ketika mengatur jaringan nirkabel, ada kemungkinan Anda akan melihat kombinasi nomor model perute dan nama produsen/pabrik pembuat produk.
    • Jika Anda tidak melihat nama jaringan, geser layar ke bagian bawah layar, pilih kolom yang ditampilkan, dan masukkan nama jaringan.
  8. Kata sandi yang dimasukkan merupakan sandi yang Anda gunakan untuk masuk dan terhubung ke jaringan nirkabel.
    • Jika perute memiliki tombol “ WPS ”, Anda bisa menekan dan menahan tombol tersebut selama tiga detik.
  9. Setelah itu, informasi log masuk jaringan akan disimpan. Sekarang, mesin pencetak akan dihubungkan ke jaringan.
  10. Sekarang, Anda bisa mencetak dokumen melalui jaringan nirkabel.
    Iklan

Tips

  • Beberapa mesin pencetak yang tidak dilengkapi dengan layar sentuh memiliki tombol WPS yang dapat ditekan untuk mengaktifkan modus pasangan (" pairing ") pada perangkat. Anda bisa menekan tombol “ WPS ” pada perute selama tiga detik untuk menghubungkan perute dan jaringan.
  • Jika tidak bisa menghubungkan mesin pencetak ke jaringan nirkabel, Anda mungkin perlu menghubungkannya secara manual ketika ingin mencetak dokumen.
Iklan

Peringatan

  • Setiap mesin pencetak berbeda dengan jenis mesin lainnya, meskipun tergolong ke dalam kategori yang sama. Oleh karena itu, pastikan Anda selalu membaca buku panduan penggunaan perangkat untuk mengetahui instruksi khusus jika perlu.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 61.893 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan