Unduh PDF Unduh PDF

Ada beberapa langkah yang bisa diikuti jika Anda ingin mencari tahu tanggal ulang tahun seseorang tanpa menanyakannya secara langsung, entah Anda lupa tanggalnya atau ingin memberikan kejutan kepada teman baru dengan mengucapkan selamat di hari spesialnya. Waspadalah terhadap situs-situs yang mengaku dapat mencari tanggal ulang tahun seseorang. Biasanya, situs seperti ini mengharuskan Anda untuk membayar biaya dan tidak selalu bisa diandalkan. Akan lebih mudah bagi Anda untuk menggali informasi di media sosial, bertanya kepada orang lain yang mungkin tahu, atau mengobrol dengan yang bersangkutan mengenai topik yang bisa memancingnya untuk memberi tahu tanggal ulang tahunnya sendiri.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Memanfaatkan Media Sosial

Unduh PDF
  1. Buka halaman profil Facebook yang bersangkutan untuk melihat informasi pribadinya. Salah satu cara mudah untuk mengetahui tanggal ulang tahun seseorang adalah dengan mencarinya di Facebook. Jika Anda memiliki akun Facebook sendiri, masuk ke akun dan tikkan nama teman/orang yang bersangkutan pada bilah pencarian di atas layar. Setelah mengakses profilnya, Anda bisa melihat tanggal ulang tahunnya pada kolom informasi di bawah foto profilnya. [1]
    • Jika orang yang bersangkutan memiliki akun privat, Anda harus berteman terlebih dahulu dengannya agar bisa melihat informasi pribadinya. Sentuh atau klik tombol “ Add Friend ” (“Tambahkan Teman”) di samping namanya untuk mengirimkan permintaan pertemanan.
    • Jika tanggal lahirnya tidak ditampilkan di kolom informasi, coba periksa linimasanya untuk mengetahui apakah ada teman-temannya yang mengucapkan selamat ulang tahun pada tahun lalu. Cukup gulirkan halaman hingga Anda melihat kiriman-kiriman bertema ulang tahun yang diunggah pada tanggal yang sama.
  2. Ikuti ia di Instagram dan cari unggahan bertema ulang tahun. Jika Anda menggunakan Instagram, Anda bisa mengetahui tanggal ulang tahun seseorang dengan melihat fotonya. Kunjungi halaman profilnya (atau profil salah satu sahabatnya) dan tinjau kiriman-kiriman dari tahun lalu. Bukan hal asing ketika seseorang mengunggah fotonya sendiri di hari ulang tahunnya sehingga ada kemungkinan unggahan tersebut bisa Anda temukan di profilnya. [2]
    • Jika Anda masih belum beruntung, coba telusuri unggahan-unggahan dari teman yang sama-sama mengenalnya untuk mencari foto yang memuat orang yang bersangkutan.
    • Perlu diingat bahwa jika orang yang bersangkutan memiliki profil privat, Anda harus mengirimkan permintaan mengikuti terlebih dahulu dan menunggu hingga ia menerima permintaan tersebut sebelum bisa mengakses foto-fotonya. [3]

    Nah! Ketahuan!

    Teman-teman sering kali mengucapkan selamat ulang tahun kepada seseorang dengan menandainya dalam unggahan mereka. Sentuh tab kanan di bawah nama pengguna orang yang bersangkutan untuk melihat segmen “ Tagged Photos ” dan menelusuri foto-foto yang memuat penanda profilnya.

  3. Cari emoji kue ulang tahun di samping namanya pada Snapchat . Ikon kue ulang tahun ditampilkan oleh Snapchat di samping nama pengguna pada tanggal ulang tahunnya (sesuai entri yang ditambahkan ke segmen informasi pribadi). Jika Anda berteman dengan orang yang bersangkutan di Snapchat, tikkan namanya pada daftar teman dan perhatikan apakah ada ikon kue ulang tahun di samping namanya. Anda mungkin perlu memeriksanya setiap hari dalam jangka waktu tertentu jika Anda tidak memiliki gambaran jelas mengenai tanggal ulang tahunnya. [4]
    • Untuk mengetahui lebih pasti tanggal ulang tahun seseorang dari profil Snapchat-nya, periksa apakah ia menampilkan lambang zodiak pada panel informasinya. Tanda ini ditampilkan sebagai kotak ungu kecil yang memuat satu dari 12 lambang zodiak. [5]
    • Jika Anda tidak mengetahui apa pun tentang astrologi, kunjungi http://snapchatemojis.com/birthdays/ dan cocokkan lambang zodiaknya dengan tanggal lahir yang sesuai.
  4. Periksa halaman profil Twitter yang bersangkutan atau cari gambar balon pada twitnya. Seperti halnya platform media sosial lain, Twitter memungkinkan para penggunanya untuk menambahkan tanggal lahirnya ke segmen informasi pribadi. Jika orang yang bersangkutan memasukkan informasi tanggal lahirnya, tanggal tersebut akan ditampilkan di pojok kiri atas halaman profilnya. Saat hari ulang tahunnya tiba, akan ada gambar balon berwarna neon pada setiap twit yang ia unggah di hari tersebut. [6]
    • Penambahan tanggal lahir pada halaman profil bersifat opsional sehingga jika ia memutuskan untuk tidak memasukkan informasi tersebut, Anda tidak memiliki pilihan selain mencari tahu dengan cara lain.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Bertanya kepada Orang Lain

Unduh PDF
  1. Bicaralah kepada teman atau kenalan yang sama-sama mengenalnya dan tanyakan apakah ia mengetahui tanggal ulang tahun orang yang bersangkutan. Meskipun tidak mengetahuinya, mereka mungkin bisa menawarkan diri untuk mencari tahu tanggal tersebut sehingga Anda tidak perlu bertanya langsung kepada orang yang bersangkutan. [7]
    • Coba katakan, “Sepertinya ulang tahun Richard sebentar lagi akan tiba. Apa kamu tahu tanggal berapa hari ulang tahunnya?”
    • Jika Anda berencana memberikan kejutan untuknya, pastikan Anda juga memberi tahu rencana tersebut kepada informan (dan memintanya merahasiakan rencana Anda). Jika tidak, ada kemungkinan informan bisa membocorkan rencana Anda secara tidak sengaja.
  2. Rekan kerja yang lain mungkin mengetahui informasi yang Anda cari, terutama jika ia sudah bekerja selama bertahun-tahun dengan yang bersangkutan. Jika tidak, bicaralah kepada atasan secara tertutup dan mintalah bantuannya. Ia dapat melihat catatan karyawan perusahaan dan mencarikan informasi tanggal lahir orang yang bersangkutan. [8]
    • Anda juga bisa mengetahui tanggal ulang tahun rekan kerja saat meminta izin mengadakan pesta di kantor. Coba tanyakan, “Apakah kami boleh mengadakan pesta kecil untuk ulang tahun Naomi? Apakah Bapak/Ibu tahu tanggal ulang tahunnya?”

    Kebijakan Privasi

    Beberapa perusahaan mungkin tidak bisa memberikan informasi pribadi karyawan dengan bebas sehingga ada baiknya Anda memiliki rencana cadangan jika permintaan informasi Anda ditolak.

  3. Jika orang yang bersangkutan adalah seorang sahabat, hubungi dan minta bantuan dari salah seorang kerabatnya. Anda bisa mengatakan, misalnya, “Aduh! Saya lupa. Kapan hari ulang tahun Joni, ya?” Ada kemungkinan ia dengan senang hati akan membantu. [9]
    • Hanya hubungi anggota keluarganya jika Anda sudah mengenalnya secara pribadi dan pernah berhubungan dengannya sebelumnya. Jika tidak, pertanyaan Anda (yang sebetulnya tidak bersifat negatif) bisa dianggap sebagai pelanggaran privasi.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Mencari Tahu dari Orang yang Bersangkutan Secara Langsung

Unduh PDF
  1. Jika Anda baru saja mengenalnya, tidak ada salahnya menanyakan tanggal ulang tahunnya. Pertanyaan sederhana seperti “Kapan tanggal ulang tahunmu? Biasanya, apa yang kamu lakukan di hari ulang tahunmu?” menjadi langkah mudah untuk mendapatkan informasi yang Anda cari dan mengawali obrolan pribadi yang hangat. Ia pun mungkin akan merasa senang karena Anda mau bertanya dan peduli dengan hari ulang tahunnya! [10]
    • Jika orang yang bersangkutan adalah seorang teman lama atau sahabat, mungkin ia tidak akan marah ketika Anda mengaku bahwa Anda lupa dengan tanggal ulang tahunnya. Cukup tanyakan dengan santai, “Ulang tahunmu sebentar lagi, ‘kan? Eh, sebentar! Kapan tanggal ulang tahunmu?”

    Bukan Urusan Anda

    Jangan menanyakan usia lawan bicara sebagai topik awal obrolan. Di beberapa budaya, hal ini dianggap sedikit menyinggung, terutama jika Anda belum mengenalnya dengan baik.

  2. Sebagai langkah yang lebih “tersembunyi”, minta ia menceritakan momen ulang tahun terbaiknya, atau menggambarkan pesta ulang tahun idealnya. Saat ia memberikan jawaban, perhatikan apakah Anda bisa mengambil beberapa informasi penting, seperti bulan/musim kelahirannya atau momen lain yang berdekatan dengan tanggal ulang tahunnya. [11]
    • Jika Anda masih kesulitan mengetahui tanggal pastinya, ubah pertanyaan agar ia bisa memberikan jawaban yang lebih terperinci. Sebagai contoh, jika ia bercerita bahwa ia pergi bermain seluncur es (di danau) pada hari ulang tahunnya, Anda bisa menanyakan, “Wah! Pasti asyik! Ah, jadi hari ulang tahunmu jatuh di musim dingin, ya?”
  3. Ceritakan tentang ulang tahun Anda begitu saja dan perhatikan apakah ia menanggapinya dengan cerita tentang ulang tahunnya sendiri. Pernyataan seperti “Aku senang karena berulang tahun di bulan Februari. Aku bisa mencari kegiatan yang mengasyikkan saat cuaca masih terasa sejuk” dapat menjadi umpan agar ia mau bercerita tentang ulang tahunnya. Setidaknya, ia bisa menyebutkan bulan atau musim tertentu yang bertepatan dengan tanggal ulang tahunnya. [12]
    • Jika ulang tahun Anda akan tiba sebentar lagi, Anda juga bisa mengatakan, “Wah! Tinggal sebulan lagi menuju ulang tahunku!” dan perhatikan apakah ia pun menyebutkan jarak menuju tanggal ulang tahunnya sendiri.
  4. Dengan mengetahui lambang astrologi seseorang, Anda bisa mendapatkan gambaran yang lebih jelas mengenai tanggal ulang tahun seseorang. Awali obrolan dengan menanyakan zodiaknya dan gunakan informasi tersebut untuk menentukan kemungkinan tanggal ulang tahunnya. Dengan demikian, Anda setidaknya memiliki informasi atau gambaran yang lebih dekat dengan tanggal ulang tahunnya. Anda juga bisa memfokuskan pencarian secara lebih spesifik. [13]
    • Saat ia menyebutkan zodiaknya, coba dorong ia untuk menyebutkan tanggal ulang tahunnya dengan pertanyaan lanjutan seperti, “Oh! Zodiakmu Pises? Hmm... Berarti kamu berulang tahun di bulan September. Ya, ‘kan?” Dengan sedikit dorongan, ia bisa memberi tahu Anda tanggal ulang tahunnya secara pasti.
    • Jika ia tidak mengetahui zodiaknya, coba putar balik pertanyaan yang diajukan. Tanyakan mengenai tanggal lahirnya, kemudian sebutkan hubungan tanggal tersebut dengan zodiak yang sesuai. Ia tidak akan menduga bahwa sebenarnya Anda sedang mencoba mengetahui tanggal lahirnya.
    Iklan

Tips

  • Manfaatkan kreativitas Anda dan gabungkan beberapa sumber untuk mempersempit pencarian. Sebagai contoh, Anda mungkin sudah mengetahui zodiaknya. Gunakan rentang tanggal zodiak tersebut untuk mencari kiriman bertema ulang tahun yang diunggah pada jangka waktu tersebut di Facebook atau Instagram.
  • Setelah mengetahui tanggal ulang tahunnya, catat tanggal tersebut di kalender atau ponsel agar Anda tidak sampai lupa lagi.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 329.111 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan