PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Artikel ini mengajarkan cara menerapkan gaya rambut panjang ke avatar Bitmoji di ponsel iPhone dan Android. Anda tidak lagi bisa mengedit avatar Bitmoji melalui komputer.

Langkah

PDF download Unduh PDF
  1. Ketuk ikon aplikasi Bitmoji yang berupa wajah tersenyum di latar belakang hijau muda. Halaman utama Bitmoji Anda akan terbuka jika Anda sudah log masuk ke Bitmoji.
    • Jika Anda belum log masuk, ketuk opsi log masuk yang diinginkan (misalnya Snapchat ) dan masukkan informasi yang dibutuhkan.
    • Jika Anda membuat avatar Bitmoji melalui Snapchat, Anda bisa membuka Snapchat, mengetuk ikon profil di sudut kiri atas layar, mengetuk wajah avatar di tengah menu, mengetuk Edit Bitmoji , dan ketuk Edit My Bitmoji untuk membuka akun Bitmoji Anda. Kalau Anda melakukan langkah ini, lewatkan langkah berikut.
  2. Tombol ini berikon kepala dan pensil di sudut kanan atas layar. Dengan demikian, editor atribut Bitmoji Anda akan terbuka.
  3. Editor Bitmoji biasanya membuka bagian " Hairstyle ", yang tampak di bilah hijau di sepanjang layar.
    • Jika Anda tidak berada di halaman " Hairstyle ", ketuk panah arah kanan atau kiri di kedua sisi layar untuk mencarinya. Letaknya berada di antara bagian " Hair Color " dan " Eyebrows ".
  4. Gulir ke bawah untuk mencari gaya rambut panjang, lalu ketuk gaya yang Anda suka.
    • Avatar tipe Bitmoji and Bitstrips memiliki gaya rambut panjang, walaupun opsinya dapat berbeda.
  5. Ketuk tanda centang di bagian atas kanan layar Anda. Bitmoji Anda kini sudah memiliki rambut panjang yang menawan.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 2.993 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan