Unduh PDF
Unduh PDF
Artikel wikiHow ini menjelaskan cara mengalahkan gim ( game ) flash Grow Cube. Gim ini dapat dimainkan di komputer desktop atau perangkat Android.
Langkah
-
Kunjungi Grow Cube. Jalankan peramban ( browser ) web di komputer dan kunjungi http://www.eyezmaze.com/grow/cube/#more . Selanjutnya, klik Click here to enable Adobe Flash , lalu klik Allow atau OK saat diminta.
- Tergantung pengaturan peramban, Grow Cube bisa langsung dijalankan ketika Anda membuka situs Grow Cube.
- Anda juga bisa mengunduh Grow Cube di Google Play Store untuk memainkannya di perangkat Android.
-
Pilih ikon " Person " (orang). Seseorang akan dijatuhkan di atas Grow Cube. Tidak ada kejadian apa pun pada titik ini.
-
Pilih ikon " Water " (air). Ini akan memunculkan air di bagian kiri Grow Cube, di beberapa lapisan ke bawah. Orang tersebut akan menggali untuk mencapai air tersebut. Sebuah geiser (mata air panas) akan menyembur keluar.
-
Pilih ikon " Plant " (tanaman). Ikonnya berbentuk tiga bulatan warna-warni yang berada di pojok kiri bawah. Beberapa tanaman akan muncul di sepanjang bagian atas Cube, dan seseorang yang lain akan muncul. Keduanya akan menggali sungai. Jika telah selesai melakukannya, bagian atas Grow Cube akan berubah hijau.
-
Pilihlah ikon " Pot " (pot) di pojok kanan atas. Tanaman akan sedikit tumbuh, dan seseorang yang lain akan muncul. Orang-orang yang Anda miliki akan mulai menggali bagian pojok Cube yang terdekat dengan Anda.
-
Pilihlah ikon " Glass Tube " (pipa kaca). Seluruh Tanaman akan sedikit tumbuh, dan seseorang yang lain akan muncul. Semua orang yang Anda miliki akan menggali lebih jauh dan menjumpai gua.
-
Pilih ikon " Fire " (api). Pipanya akan bertambah panjang dan pot akan membesar. Orang-orang tersebut akan menggali sedikit lebih jauh, dan salah satu dari mereka akan menyalakan api di bawah pot.
-
Pilih ikon " Bowl " (mangkuk). Pipanya akan bertambah panjang, lalu tanaman akan dimasukkan ke dalam pot, dan rambatannya akan berjatuhan. Salah seorang akan membawa obor ke dalam gua yang gelap untuk meneranginya.
-
Pilihlah ikon " Bone " (tulang). Di bagian bawah Cube akan muncul sebuah tulang, dan mangkuknya akan berubah menjadi menara yang besar. Salah seorang akan melebarkan sungai sehingga mengairi kanal irigasi yang digali di bagian bawah Cube.
-
Pilih ikon " Spring " (pegas) atau " Ball " (bola). Anda bisa memilih salah satunya, asalkan hanya ada dua opsi ini yang tersisa. Hasil yang didapatkan sama saja.
-
Pilihlah ikon yang tersisa. Dengan melakukannya, Grow Cube akan diselesaikan, dan adegan " CONGRATULATIONS " terakhir akan ditampilkan.
-
Dapatkan akhir cerita rahasia. Walaupun akhir cerita ini bukan merupakan penyelesaian Grow Cube yang sebenarnya, Anda bisa mendapatkan sesuatu yang lucu jika memilih benda-benda dengan urutan berikut ini: [1] X Teliti sumber
- Fire Tower (menara api) — Pilih " Fire " → " Bowl " → " Spring " → " Ball " → " Bone " → " Person " → " Plant " → " Glass Tube " → " Pot " → " Water "
- Round Tube (pipa bundar) — Pilih " Person " → " Bone " → " Plant " → " Bowl " → " Glass Tube " → " Spring " → " Ball " → " Pot " → " Fire " → " Water "
Iklan
Tips
- Meskipun Grow Cube hanya bisa diselesaikan dengan menjalankan urutan yang dijelaskan di artikel ini, Anda bisa melakukan eksperimen menggunakan urutan yang lain untuk mendapatkan animasi yang berbeda.
Iklan
Peringatan
- Jika urutan objek yang Anda pilih keliru, kubusnya tidak bisa tumbuh secara maksimal sehingga Anda tidak akan bisa menikmati seluruh animasi yang dijelaskan di artikel ini.
Iklan
Referensi
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 5.958 kali.
Iklan