PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Anda bisa mengangkat noda atau bekas cat rambut dari karpet menggunakan bahan dan teknik yang tepat. Pertama, coba angkat noda tanpa bahan kimia keras. Anda bisa menggunakan campuran air, cuka, dan sabun pencuci piring, serta alkohol. Untuk bahan pembersih yang lebih kuat, gunakan produk pembersih berbahan dasar amonia. Sebagai opsi terakhir, gunakan hidrogen peroksida untuk mengangkat noda secara ampuh. Jika karpet mengalami perubahan warna setelah Anda mengangkat noda cat rambut, coba warnai kembali karpet menggunakan pulpen atau spidol khusus kain.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Menggunakan Sabun Pencuci Piring, Cuka, dan Alkohol

PDF download Unduh PDF
  1. Siapkan mangkuk besar atau ember, kemudian tuangkan 480 ml air hangat. Tambahkan 1 sendok makan (15 ml) sabun pencuci piring dan 1 sendok makan (15 ml) cuka. Campurkan bahan-bahan tersebut setelahnya. [1]
  2. Celupkan kain lap bersih ke campuran pembersih. Peras kain agar karpet tidak sampai basah. Setelah itu, dengan hati-hati tekan kain pada noda. Jangan gosokkan kain pada noda agar cat rambut tidak sampai masuk lebih dalam ke serat karpet. [2]
  3. Setelah menggunakan campuran pembersih pada noda cat rambut, gunakan kain lap kering dan bersih untuk mengangkat noda. Kain lap kering akan menyerap sisa cat yang berhasil terangkat oleh campuran pembersih. Secara bergantian, gunakan campuran pembersih dan angkat dengan handuk kering hingga noda menghilang. [3]
    • Gunakan kain lap yang Anda tidak keberatan jika kotor.
  4. Setelah noda terangkat, tutulkan spons yang sudah dicelupkan ke air bersih pada area yang sama. Basahi seluruh area. Gunakan kain lap bersih dan kering untuk menyerap air dari karpet setelahnya. [4]
  5. Jika ada cat rambut yang tersisa, gunakan alkohol untuk mengangkatnya. Tuangkan alkohol ke kain lap bersih dan tutulkan pada noda. Ulangi proses ini hingga seluruh noda terangkat. [5]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Menggunakan Campuran Amonia

PDF download Unduh PDF
  1. Jika sabun pencuci piring, cuka, dan alkohol tidak dapat mengangkat noda cat rambut dari karpet, buat campuran pembersih berbahan dasar amonia. Siapkan mangkuk atau ember, kemudian campurkan 480 ml air hangat dengan 1 sendok teh (5 ml) sabun pencuci piring dan 1 sendok makan (15 ml) amonia. Buka pintu dan jendela untuk mendorong ventilasi udara saat Anda menggunakan campuran ini karena campuran tersebut dapat memicu keracunan. [6]
  2. Kenakan sarung tangan karet untuk melindungi tangan. Celupkan kain lap bersih ke campuran amonia dan peras. Setelah itu, tutulkan kain pada noda tumpahan cat rambut sehingga seluruh noda terlapisi. [7]
  3. Setelah noda terlapisi campuran pembersih, biarkan campuran menempel agar dapat bekerja. Atur penghitung waktu atau alarm ponsel agar Anda bisa menetapkan batas waktu. Jauhkan anak-anak dan hewan peliharaan dari area kerja. [8]
  4. Setelah 30 menit, celupkan kain lap barus (atau spons) ke campuran pembersih. Peras spons atau kain. Setelah itu, tutulkan kembali pada noda dan biarkan campuran menempel selama 5 menit. [9]
  5. Setelah noda terangkat, basahi kain lap bersih atau spons dengan air. Tutulkan pada karpet secara merata dan gunakan kain lap lain untuk mengangkat kelembapan dan noda yang tersisa. Setelah itu, biarkan karpet kering selama 24 jam. [10]
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Mengangkat Noda Membandel Menggunakan Hidrogen Peroksida

PDF download Unduh PDF
  1. Pastikan Anda melapisi noda secara menyeluruh. Namun, jangan sampai hidrogen peroksida mengenai bagian karpet yang lain. Jika Anda tidak memiliki pipet, Anda bisa meratakan hidrogen peroksida pada noda secara hati-hati menggunakan sendok teh. [11]
    • Perlu diingat bahwa hidrogen peroksida bisa mengangkat warna dari karpet. Oleh karena itu, gunakan metode ini sebagai pilihan terakhir setelah Anda mencoba metode-metode lain.
  2. Diamkan lapisan hidrogen peroksida pada karpet agar bisa mengangkat noda. Jauhkan anak-anak dan hewan peliharaan dari area kerja dalam jangka waktu tersebut. Tunggu selama 24 jam tanpa menyentuh noda. [12]
  3. Setelah 24 jam, angkat hidrogen peroksida dari karpet dengan air. Basahi spons bersih dan tekankan secara hati-hati pada permukaan noda. Setelah itu, keringkan area yang sudah dibersihkan dengan mengangin-anginkannya. [13]
  4. Jika campuran hidrogen peroksida menyebabkan perubahan atau pemudaran warna pada karpet, beli pulpen atau spidol khusus kain dengan warna yang paling menyerupai warna asli karpet di toko perlengkapan kerajinan tangan. Gunakan pulpen atau spidol dalam goresan tipis pada bagian karpet yang pudar hingga merata. Setelah itu, biarkan bagian tersebut kering selama 24 jam dan warnai kembali karpet jika perlu. [14]
    • Uji pulpen atau spidol pada selembar kain terlebih dahulu untuk mengetahui warnanya.
    Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

Menggunakan Sabun Pencuci Piring, Cuka, dan Alkohol

  • Sabun pencuci piring
  • Cuka
  • Mangkuk atau ember
  • Kain lap bersih
  • Alkohol

Menggunakan Campuran Amonia

  • Sabun pencuci piring
  • Amonia
  • Kain lap bersih

Mengangkat Noda Membandel dengan Hidrogen Peroksida

  • Hidrogen peroksida
  • Pipet
  • Spons basah
  • Pulpen atau spidol khusus kain

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 1.480 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan