Unduh PDF Unduh PDF

Apakah TikTok telah menghabiskan banyak ruang penyimpanan pada ponsel? Beberapa pengguna melaporkan bahwa TikTok bisa menghabiskan puluhan dan bahkan ratusan GB ruang penyimpanan di perangkat seluler mereka. Riwayat tontonan ( watch history ), tembolok ( cache ), draf ( draft ) yang tersimpan, dan unduhan di TikTok memang bisa menghabiskan banyak ruang di perangkat. Untungnya, Anda bisa membersihkan ruang penyimpanan secara mudah dengan melakukan beberapa langkah cepat. Baca terus artikel wikiHow ini untuk mengetahui hal-hal yang membuat TikTok menghabiskan banyak ruang di perangkat seluler dan cara membersihkan ruang penyimpanan.

Hal yang Perlu Anda Ketahui

  • Unduhan, tembolok, riwayat tontonan, dan pustaka ( library ) video bisa membuat TikTok menghabiskan banyak ruang.
  • Draf video dalam jumlah besar juga bisa menguras ruang penyimpanan.
  • Kosongkan ruang penyimpanan dengan menghapus tembolok, unduhan, riwayat tontonan, dan draf yang tersimpan, atau dengan menghapus dan memasang ulang TikTok.
Metode 1
Metode 1 dari 6:

Kenapa TikTok menghabiskan banyak ruang penyimpanan?

Unduh PDF
  1. Aplikasi TikTok sendiri memerlukan ruang sekitar 300 MB di perangkat Android, iPad, atau iPhone. Selain aplikasi, beberapa berkas yang dibuat TikTok juga bisa menghabiskan banyak ruang:
    • Cache: Tembolok atau cache merupakan penyimpanan temporer (sementara) dan berkas yang disimpan agar aplikasi bisa berjalan lebih lancar. Ketika Anda melakukan penelusuran, TikTok akan menyimpan berkas tertentu, yang akan menghabiskan banyak ruang seiring berjalannya waktu.
    • Watch History: Ketika menonton video TikTok, video yang telah ditonton akan disimpan ke dalam riwayat tontonan. Makin banyak video yang ditonton, makin besar ruang yang digunakan oleh riwayat tontonan.
    • Downloads: Video yang diunduh dari TikTok akan disimpan di ponsel. Ini termasuk unduhan video, filter, efek, stiker, dan emoji.
    • Drafts: Apabila Anda menyimpan banyak video dalam bentuk draf dan tidak mengirimnya, video tersebut akan disimpan di perangkat seluler. Beberapa pengguna bahkan bisa menyimpan puluhan atau ratusan draf. Kondisi ini akan menghabiskan banyak ruang.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 6:

Membersihkan Tembolok

Unduh PDF
  1. Salah satu cara paling mudah dan tidak merusak untuk membersihkan ruang yang dipakai TikTok adalah menghapus tembolok. Tembolok bisa dihapus melalui aplikasi TikTok, atau dari Settings jika Anda menggunakan Android. iPhone tidak menyediakan pengaturan untuk membersihkan tembolok, tetapi Anda bisa membebaskan ruang dengan menghapus tembolok dari aplikasi TikTok. Hapus tembolok melalui aplikasi TikTok dengan melakukan langkah-langkah di bawah ini:
    • Sentuh ikon profil di sudut kanan bawah layar TikTok.
    • Sentuh ikon 3 garis horizontal ( ☰ ) di sudut kanan atas.
    • Sentuh Settings and privacy .
    • Sentuh Free up space .
    • Sentuh Clear yang terdapat di sebelah " Cache ".
  2. Jika menggunakan Android, hapus tembolok TikTok melalui pengaturan dengan melakukan langkah-langkah di bawah ini:
    • Gesek layar dari atas ke bawah.
    • Sentuh ikon gir untuk membuka menu Settings .
    • Sentuh Apps .
    • Sentuh aplikasi TikTok.
    • Sentuh Storage .
    • Sentuh Clear Cache di sisi bawah layar.
      • Anda juga bisa melapangkan ruang penyimpanan menggunakan opsi Clear Data . Namun, cara ini juga akan menghapus draf dan riwayat tontonan.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 6:

Menghapus Unduhan

Unduh PDF
  1. Mengunduh banyak video, filter, efek, atau stiker di TikTok bisa menghabiskan banyak ruang pada ponsel. Jika mempunyai banyak unduhan yang tidak digunakan, Anda bisa menghapusnya. Hapus unduhan TikTok dengan melakukan langkah-langkah di bawah ini:
    • Jalankan TikTok.
    • Sentuh ikon profil di sudut kanan bawah.
    • Sentuh ikon 3 garis horizontal ( ☰ ) di sudut kanan atas.
    • Sentuh Settings and privacy .
    • Sentuh Free up space .
    • Sentuh Clear di sebelah " Downloads ".
Metode 4
Metode 4 dari 6:

Menghapus Riwayat Tontonan

Unduh PDF
  1. TikTok menyimpan video yang telah dilihat sebagai riwayat tontonan. Riwayat akan bertambah apabila Anda menonton banyak video TikTok. Jika Anda jarang menggunakan riwayat tontonan , lakukan langkah-langkah di bawah ini untuk menghapusnya:
    • Jalankan TikTok.
    • Sentuh ikon profil di sudut kanan bawah.
    • Sentuh ikon 3 garis horizontal ( ☰ ) di sudut kanan atas.
    • Sentuh Settings and privacy .
    • Sentuh Comment and watch history .
    • Sentuh Watch history .
    • Sentuh Select di pojok kanan atas.
    • Sentuh opsi radio di sebelah " Select all watch history " di sudut kiri bawah.
    • Sentuh Delete di sudut kanan bawah.
    • Sentuh Delete di jendela yang muncul.
    Iklan
Metode 5
Metode 5 dari 6:

Menghapus Draf yang Tidak Diperlukan

Unduh PDF
  1. Draf disimpan ke ruang penyimpanan perangkat. Ruang penyimpanan akan habis jika Anda mempunyai banyak simpanan draf . Lakukan langkah-langkah di bawah ini untuk menjelajahi draf dan menghapus draf yang tidak dibutuhkan:
    • Jalankan TikTok.
    • Sentuh ikon profil di sudut kanan bawah.
    • Sentuh ikon berbentuk 6 baris untuk melihat video.
    • Sentuh gambar Drafts di sisi atas daftar video.
    • Sentuh Select di pojok kanan atas.
    • Sentuh draf video yang ingin dihapus.
    • Sentuh Delete di bagian bawah.
    • Sentuh Delete di jendela yang muncul. [1]
Metode 6
Metode 6 dari 6:

Menghapus dan Memasang Ulang TikTok

Unduh PDF
  1. Banyak pengguna yang melaporkan bahwa menghapus dan memasang ulang TikTok bisa mengosongkan ruang. Dengan melakukannya, Anda akan menghapus riwayat tontonan, unduhan, tembolok, dan draf sekaligus. Lakukan langkah-langkah di bawah ini untuk menghapus dan memasang ulang TikTok:
    • Buka menu Apps (hanya untuk Android).
    • Sentuh dan tahan ikon TikTok .
    • Sentuh Uninstall (Android) atau ikon "x" (iPhone dan iPad).
    • Buka Play Store (Android) atau App Store (iPhone dan iPad).
    • Carilah TikTok.
    • Sentuh aplikasi TikTok .
    • Sentuh Install (Android) atau GET (iPhone dan iPad).
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 14.508 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan