Langkah
-
Gambarlah sebuah cincin. Untuk menggambar cincin, gambarlah sebuah lingkaran. Lalu gambarlah sebuah lingkaran yang lebih kecil di dalam lingkaran yang pertama tadi. Lalu di bagian tengah bawah dari lingkaran kecil, gambarlah sebuah trapesium kecil.
-
Gambarlah sebuah bentuk plus dibawah lingkaran luar.
-
Pada semua ujung palang plus, buatlah bentuk yang melebar. Buatlah agar paruh bawah dari bagian plus yang vertikal agar menjadi melebar. Shank adalah bagian vertikal dari jangkar dan stock adalah bagian horizontalnya.
-
Gambarlah bentuk sabit di bawah plus, buatlah agar bentuk sabit ini sedikit lebih lebar dari palang plus.
-
Pada tengah-tengah sabit, gambarlah sebuah segitiga kecil yang menunjuk ke bawah. Ini disebut mahkota ( crown ). Pada kedua ujung sabit, gambarlah sebuah segitiga yang menunjuk keluar. Ini disebut fluke .
-
Gambarlah garis bentuk dari jangkar berdasarkan dari sketsa yang telah Anda buat.
-
Hapuslah garis-garis penuntun.
-
Tambahkan warna.Iklan
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 7.093 kali.
Iklan