Unduh PDF Unduh PDF

Menggambar lingkaran tanpa bantuan memang sulit, tetapi untungnya banyak alat dan trik yang bisa digunakan untuk mempermudahnya. Mulai dari memakai jangka sampai menjiplak benda bulat, menggambar lingkaran bisa dilakukan dengan mudah setelah menemukan metode yang paling cocok bagi Anda!

Metode 1
Metode 1 dari 6:

Menjiplak Lingkaran

Unduh PDF
  1. Semua benda bulat bisa dipakai. Anda bisa menggunakan gelas bulat, dasar lilin, atau kertas berbentuk lingkaran. Pastikan saja pinggiran benda-benda ini cukup halus.
  2. Tempelkan bagian bulat benda datar di atas kertas pada bagian yang ingin digambari lingkaran. Gunakan tangan nondominan untuk menahan benda sehingga tidak bergerak ketika Anda menjiplak.
  3. Gunakan pensil untuk menelusuri pinggiran bulat benda sampai Anda menyelesaikan lingkaran. Kalau sudah selesai, ambil benda dari kertas dan lingkaran Anda sudah jadi!
    • Kalau setelah benda diambil gambar lingkaran ternyata terputus, sambungkan memakai pensil.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 6:

Menggambar Lingkaran Memakai Jangka

Unduh PDF
  1. Masukkan pensil ke celah di ujung jangka gambar dan eratkan sehingga tidak lepas. [1]
  2. Kalau Anda akan membuat lingkaran besar, tarik lengan-lengan jangka saling menjauhi sehingga sudutnya membesar. Kalau lingkarannya kecil, perdekat lengan-lengan jangka sehingga sudutnya mengecil. [2]
  3. Posisikan jangka di tempat lingkaran ingin digambar. Lingkaran akan digambar oleh ujung jangka yang dipasangi pensil, sementara ujung jangka lainnya akan berperan sebagai titik pusat lingkaran. [3]
  4. Jaga kedua ujung jangka tetap menyentuh kertas selagi memutar jangka sehingga ujung yang dipasangi pensil menggambar lingkaran. [4]
    • Usahakan tidak menggeser jangka selagi menggambar karena akan membuat lingkaran tidak bulat sempurna.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 6:

Memakai Benang

Unduh PDF
  1. Semakin panjang benangnya, semakin besar lingkaran yang akan digambar.
  2. Ujung benang yang bebas akan menjadi titik pusat lingkaran. Gunakan jari untuk menahan ujung benang ini sehingga tidak bergerak.
  3. Terus tahan ujung benang ketika Anda menggambar lingkaran. Kalau benang dijaga tetap tegang selagi menggambar, Anda akan memperoleh lingkaran sempurna!
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 6:

Memakai Busur Derajat

Unduh PDF
  1. Posisikan busur pada kertas tempat lingkaran akan digambar.
  2. Inilah separuh lingkaran pertama Anda. Jangan menjiplak sisi datar busur.
    • Pastikan Anda menahan busur sehingga tidak bergerak ketika menjiplak dan merusak gambar Anda.
  3. Sejajarkan sisi datar busur dengan ujung separuh lingkaran yang sebelumnya dibuat. Kemudian, jiplak sisi lengkung busur untuk menutup lingkaran.
    Iklan
Metode 5
Metode 5 dari 6:

Memakai Pin

Unduh PDF
  1. Anda bisa memakai segala macam kardus, asalkan tebal dan bisa ditembus pin. [5]
  2. Posisikan pin sehingga lubang tusukannya akan menjadi titik pusat lingkaran. Pastikan pin menembus erat sehingga tidak bergerak ketika menggambar lingkaran. [6]
  3. Semakin besar karet gelang, semakin besar pula lingkaran yang akan digambar. Kalau Anda ingin menggambar lingkaran kecil, gunakan karet kecil atau balutkan karet dua kali di pin. [7]
    • Kalau tidak ada karet gelang, Anda bisa mengikat benang sehingga membentuk lingkaran dan memakainya.
  4. Pada titik ini, karet gelang akan dibalutkan pada pin dan pensil. [8]
  5. Pastikan Anda menjaga karet gelang tetap tegang selagi menggambar lingkaran sehingga sempurna. [9]
    Iklan
Metode 6
Metode 6 dari 6:

Menggambar Lingkaran dengan Tangan

Unduh PDF
  1. Sebaiknya pensil dipegang layaknya akan menulis atau menggambar seperti normal.
  2. Pilihlah tempat lingkaran ingin digambar.
    • Usahakan tidak menekan mata pensil terlalu keras pada kertas. Mata pensil hanya perlu menyentuh kertas dengan ringan.
  3. Gunakan tangan bebas untuk menggerakkan kertas secara perlahan sehingga pensil menggambar lingkaran di kertas. Jika Anda membuat lingkaran besar, gerakkan kertas secara besar, dan sebaliknya.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 44.857 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan