PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Soda kue (dikenal juga dengan nama natrium bikarbonat) merupakan sejenis garam yang biasanya dijual dalam bentuk bubuk berwarna putih. Karena soda kue ( baking soda ) aman dikonsumsi dan ramah lingkungan, produk ini bisa digunakan di sekitar rumah untuk menggantikan pembersih komersial. Soda kue juga memiliki banyak manfaat lain, misalnya menghilangkan bau dan membantu membuat makanan menjadi mengembang.

Metode 1
Metode 1 dari 4:

Menggunakan Soda Kue untuk Bahan Pembersih

PDF download Unduh PDF
  1. Siapkan botol semprot, lalu masukkan 1 sdt. (5 gram) soda kue, ½ sdt. (3 ml) sabun cuci piring cair, dan 2 sdm. (30 ml) cuka. Kocok semua bahan dan biarkan menggelegak dan mengendap. Selanjutnya, masukkan air hangat hingga memenuhi botol. Kocok botolnya sebelum digunakan. [1]
    • Semprotan ini bisa digunakan untuk membersihkan dapur, kamar mandi, lantai, dinding, wastafel, dan kulkas. Anda juga bisa menggunakannya untuk membersihkan peralatan dan permukaan lain.
    • Soda kue bersifat basa dan sedikit abrasif sehingga bisa digunakan sebagai bahan pembersih rumah tangga yang efektif.
  2. Untuk noda, kotoran yang sulit dihilangkan, dan wadah bekas makanan panggang, buatlah pasta dengan mencampur soda kue dan garam kasar dengan perbandingan yang sama. Selanjutnya, berilah beberapa tetes sabun cuci piring cair dan air secukupnya untuk membentuk pasta. [2] Oleskan pasta pada kain bersih dan biarkan selama 10 menit, kemudian gosokkan pada area yang kotor sebelum Anda membilasnya. Pasta ini bisa digunakan untuk menggosok beberapa jenis benda, seperti:
    • Piring bekas wadah makanan panggang
    • Wadah yang terkena noda saus [3]
    • Cangkir teh, teko kopi, dan teko teh yang terkena noda. [4]
    • Microwave dan oven yang terkena noda lemak dan makanan panggang.
    • Alat pemanggang yang kotor
    • Pancuran ( shower ) dan wastafel kotor
  3. Soda kue bisa digunakan untuk menyerap minyak dan lemak pada piring dan perlengkapan, atau bahkan yang menempel di lantai garasi atau jalan masuk. Untuk tumpahan lemak dan minyak di luar rumah, taburkan soda kue pada tumpahan dan biarkan terserap selama kira-kira 10 menit. Gosok areanya dengan sikat, lalu bilas dengan air melalui slang. Jika di dalam ruangan, taburkan soda kue pada tumpahan, lalu seka dengan kain bersih 10 menit kemudian.
    • Untuk menyingkirkan lemak yang menempel pada piring, campur 1 sendok soda kue dengan air sabun, lalu rendam piringnya selama sekitar 10 menit dan gosok hingga bersih. [5]
    KIAT PAKAR

    Jennifer Rodriguez

    Ahli Kebersihan dan Kepala Petugas Higiene di Pro Housekeepers
    Jennifer Rodriguez adalah Kepala Petugas Kebersihan di Pro Housekeepers. Dia berpengalaman lebih dari dua dekade di bidang kebersihan baik perumahan maupun properti umum. Sosoknya ditampilkan di sejumlah media seperti First For Women, Fatherly, Business Insider dan NBC News. Pro Housekeepers menyediakan jasa kebersihan premium untuk klien perumahan maupun komersial di seluruh negeri. Pro Housekeepers mempekerjakan staf dengan latar belakang yang terverifikasi dan telah melewati metodologi pelatihan ketat untuk memastikan mereka selalu memenuhi standar berkualitas tinggi.
    Jennifer Rodriguez
    Ahli Kebersihan dan Kepala Petugas Higiene di Pro Housekeepers

    Pakar Kami Sependapat: Untuk membersihkan bagian atas kompor, tuang soda kue pada kotoran dan minyak yang menempel. Biarkan soda kue melekat selama beberapa menit, kemudian seka dengan penggosok dan lap basah. Anda juga dapat menaburkan soda kue pada noda oli yang tercecer di jalan masuk. Gosok nodanya dengan sikat, kemudian bilas dengan air.

  4. Soda kue bisa membuat cucian menjadi lebih bersih karena dapat menghilangkan minyak, memutihkan pakaian, dan menyingkirkan bau. Tambahkan 200 gram soda kue ke dalam mesin cuci, lalu cucilah pakaian dengan detergen dan pengaturan mesin seperti biasa. [6]
    • Soda kue sangat baik dalam menghilangkan bau pada pakaian olahraga, perlengkapan olahraga, popok, pakaian bayi, handuk berbau apak, serta kain bau yang lain.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 4:

Menggunakan Soda Kue untuk Menghilangkan Bau

PDF download Unduh PDF
  1. Soda kue akan menyerap dan menyingkirkan bau. Terdapat banyak cara yang bisa digunakan untuk menyingkirkan bau di area yang kecil. Pada ruang tertutup, buka satu kotak soda kue dan tempatkan di rak atau bawah kursi. Metode ini sangat cocok untuk menghilangkan bau pada:
    • Kamar berukuran kecil
    • Kulkas
    • Lemari pakaian
    • Mobil
    KIAT PAKAR

    Jennifer Rodriguez

    Ahli Kebersihan dan Kepala Petugas Higiene di Pro Housekeepers
    Jennifer Rodriguez adalah Kepala Petugas Kebersihan di Pro Housekeepers. Dia berpengalaman lebih dari dua dekade di bidang kebersihan baik perumahan maupun properti umum. Sosoknya ditampilkan di sejumlah media seperti First For Women, Fatherly, Business Insider dan NBC News. Pro Housekeepers menyediakan jasa kebersihan premium untuk klien perumahan maupun komersial di seluruh negeri. Pro Housekeepers mempekerjakan staf dengan latar belakang yang terverifikasi dan telah melewati metodologi pelatihan ketat untuk memastikan mereka selalu memenuhi standar berkualitas tinggi.
    Jennifer Rodriguez
    Ahli Kebersihan dan Kepala Petugas Higiene di Pro Housekeepers

    Pakar Kami Sependapat: Masukkan soda kue di dalam wadah kecil terbuka, lalu tempatkan di dalam kulkas untuk mengurangi bau dan menjaga agar benda yang disimpan di sana tetap segar dalam waktu yang lama. Anda juga bisa menghilangkan bau saluran pembuangan dengan menuang ½ cangkir soda kue ke dalamnya, yang diikuti dengan ½ cangkir cuka. Setelah itu, guyurkan 4-6 cangkir air panas ke dalam saluran pembuangan.

  2. Taburkan soda kue dalam jumlah besar pada furnitur atau lantai. Biarkan soda kue menempel di sana selama sekitar 15 menit sebelum Anda menyedot areanya secara menyeluruh. [7]
  3. Anda bisa menaburkan soda kue langsung pada peralatan dan benda untuk menghilangkan bau tidak sedap. Taburkan 100 gram soda kue ke dalam benda-benda yang berbau tidak sedap, seperti keranjang, tempat sampah, saluran pembuangan, mangkuk toilet, mesin pengolah sampah ( garbage disposal ), mesin cuci piring, dan mesin cuci.
  4. Karena soda kue tidak beracun dan aman dikonsumsi, bahan ini juga bagus untuk menyingkirkan bau pada sepatu, mainan, dan benda pribadi lain yang berukuran kecil. Taburkan soda kue, biarkan selama 15 menit agar bahan ini menyerap bau, lalu bersihkan soda kue di luar rumah. [8]
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 4:

Menggunakan Soda Kue untuk Perawatan Pribadi

PDF download Unduh PDF
  1. Campur ½ sdt. (3 gram) soda kue dengan 100 ml air hangat. Berkumurlah dengan campuran ini selama sekitar 30 detik. Setelah itu, ludahkan campuran soda kue dan berkumurlah dengan air bersih.
    • Obat kumur sederhana ini bisa menyingkirkan bau mulut, mematikan bakteri jahat di dalam mulut, dan mencegah kerusakan gigi. [9]
  2. Gunakan mangkuk kecil untuk mencampur 250 ml air hangat dengan 1 sdt. (5 gram) soda kue. [10] Rendam sikat dan sisir ke dalam mangkuk selama kira-kira 30 menit untuk membersihkan minyak dan kotoran. Keluarkan sikat rambut dan sisir dari campuran, lalu bilas dengan air bersih. Keringkan sisir dengan menepuknya. Setelah itu, biarkan sikat dan sisir mengering sendiri.
    • Gunakan cara yang sama untuk membersihkan dan menghilangkan bau pada sikat gigi, penahan gigi, gigi palsu, dan perlengkapan gigi yang lain. Gunakan 2 sdt. (10 gram) soda kue untuk setiap 250 ml air untuk membersihkan benda-benda tersebut. [11]
  3. Larutkan sedikit soda kue ke dalam air untuk melembutkan kulit dan meredakan ruam karena popok. Isilah ember besar, wadah untuk merendam kaki, atau bak mandi bayi dengan air hangat, lalu tambahkan 2 sdm. (30 gram) soda kue. Rendam kaki atau tangan di dalam bak tersebut selama kira-kira 10 menit untuk melembutkan kulit. Untuk meredakan ruam karena popok, rendam pantat bayi ke dalam campuran soda kue. [12]
    • Jika jumlahnya sangat kecil, soda kue bisa digunakan dengan aman untuk meredakan ruam yang disebabkan oleh popok karena bahan ini dapat menetralkan asam (yang terdapat di dalam urine dan feses bayi) yang menyebabkan ruam. [13]
    • Gunakan soda kue secukupnya dan dalam jumlah kecil pada kulit karena kadar pH-nya yang tinggi bisa merusak dan mengiritasi kulit.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 4:

Menggunakan Soda Kue untuk Memasak dan Memanggang

PDF download Unduh PDF
  1. (5 gram) soda kue pada makanan panggang agar bisa mengembang dan mekar. Soda kue yang dicampur dengan cairan dan asam akan menghasilkan gelembung karbon dioksida, yang membuat roti, kue, dan makanan panggang lain mengembang. Anda bisa menambahkan soda kue pada resep apa saja yang memerlukan cairan (seperti susu atau air) dan asam, misalnya: [14]
    • Jus lemon
    • Krim tartar
    • Krim asam
    • Buttermilk
    • Cuka
  2. Sifat alkali yang terdapat di dalam soda kue bisa mengurangi kadar keasaman yang tinggi pada makanan. Sebagai contoh, apabila Anda membuat saus atau sup yang terlalu asam, tambahkan 1 sdt. (5 gram) soda kue untuk menetralkan rasanya. [15]
    • Anda juga dapat menambahkan soda kue pada limun, sup dan saus buatan pabrik, tomat kalengan, atau bahkan teh untuk mengurangi keasaman dan kepahitannya. [16]
  3. Anda bisa membuat baking powder sendiri dengan mencampur 2 sdt. (7 gram) krim tartar dengan 1 sdt. (5 gram) soda kue. Kocok kedua bahan hingga tercampur rata untuk mendapatkan 1 sdm. (15 gram) baking powder .
    • Baking powder buatan sendiri ini bisa digunakan untuk menggantikan baking powder buatan pabrik dalam jumlah yang sama. [17]
  4. Basahi buah atau sayuran dengan air, lalu taburkan soda kue pada kulitnya. Gunakan kain yang lembap untuk menggosok buah atau sayuran tersebut hingga bersih dari debu dan kotoran. Bilas buah dan sayuran menggunakan air bersih sebelum Anda menyantap atau memasaknya. [18]
    Iklan

Peringatan

  • Menggunakan soda kue untuk melakukan pengelupasan kulit atau sebagai bahan deodoran, perawatan kulit, dan perawatan rambut tidak dianjurkan. pH kulit dan kulit kepala biasanya berkisar antara 4,5 dan 6,5 (sedikit asam), sedangkan pH soda kue sekitar 9 (basa). Mengoleskan sesuatu yang memiliki pH setinggi ini pada kulit dan kulit kepala bisa membuat kulit mengalami ruam, kering, dan rusak. [19]
  • Soda kue bisa dimanfaatkan sebagai antasid yang efektif, tetapi tidak disarankan karena memiliki kandungan natrium yang tinggi. Dalam satu sendok teh (5 gram) soda kue, terdapat lebih dari 1.200 mg natrium, padahal asupan natrium harian yang dianjurkan berkisar antara 1.500 dan 2.300 mg. [20]
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 22.186 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan