Unduh PDF Unduh PDF

Artikel wikiHow ini akan menunjukkan kepada Anda cara mengubah peramban ( browser ) web utama pada komputer, ponsel, atau tablet menjadi peramban yang Anda lebih sukai. Anda dapat mengubah peramban web utama pada sistem operasi atau platform apa pun, termasuk iPhone atau iPad. Namun, Anda perlu memasang peramban web baru yang diinginkan (mis. Firefox atau Chrome) sebelum bisa melihatnya sebagai opsi peramban pada menu pengaturan.

Metode 1
Metode 1 dari 5:

Pada Windows

Unduh PDF
  1. Anda bisa mengakses menu ini dengan menekan tombol Windows + “ i ” pada kibor, atau mengeklik ikon roda gigi pada menu “Start” Windows.
  2. Opsi ini ditandai oleh ikon daftar poin.
  3. Opsi ini berada pada panel kiri.
  4. Jendela “ Choose an App ” akan dibuka dan menampilkan daftar program yang terpasang pada komputer. Anda bisa melihat peramban web baru yang sudah dipasang pada daftar ini.
    • Jika Anda belum memasang peramban baru, kunjungi halaman utama peramban dan unduh berkas pemasangan peramban.
  5. Setelah mengeklik opsi yang berbeda, preferensi peramban web utama komputer akan diperbarui. Peramban web baru sekarang sudah diatur untuk membuka semua ekstensi, tautan, dan pintasan yang berkaitan dengan peramban atau internet.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 5:

Pada MacOS

Unduh PDF
  1. Untuk mengaksesnya, klik menu Apple di pojok kiri atas layar, kemudian pilih “ System Preferences ” pada menu.
    • Jika peramban yang ingin digunakan belum ada pada komputer, Anda perlu memasangnya terlebih dahulu sebelum melanjutkan.
  2. Daftar opsi-opsi sistem umum akan ditampilkan.
  3. Setelah terpilih, peramban akan diatur untuk membuat semua tautan web, pintasan, dan ekstensi yang berhubungan dengan peramban pada komputer.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 5:

Pada Perangkat Android

Unduh PDF
  1. Anda bisa mengakses menu tersebut dengan menyentuh ikon roda gigi pada daftar aplikasi perangkat, atau menyeret bagian atas home screen ke arah bawah dan memilih ikon roda gigi di pojok kanan atas layar.
    • Jika Anda belum memasang peramban yang ingin digunakan, pasang peramban dari Play Store sebelum melanjutkan.
  2. Nama opsi ini mungkin berbeda, tergantung pada versi sistem operasi atau perangkat, tetapi biasanya selalu memiliki kata " Apps " atau " Applications ".
  3. Jika Anda tidak melihat opsi ini, coba sentuh opsi “ Advanced ” terlebih dahulu. [1]
  4. Daftar semua aplikasi yang Anda bisa gunakan sebagai peramban web utama pada perangkat akan ditampilkan.
  5. Peramban akan ditetapkan sebagai peramban web utama pada perangkat Android setelahnya.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 5:

Pada iPhone atau iPad

Unduh PDF
  1. Selama Anda sudah memasang peramban yang diinginkan dari App Store, Anda bisa melihatnya di daftar aplikasi.
  2. Daftar aplikasi yang Anda bisa gunakan sebagai peramban web utama akan dimuat.
  3. Peramban web terpilih akan ditetapkan sebagai peramban utama pada iPhone atau iPad.
    Iklan
Metode 5
Metode 5 dari 5:

Pada Ubuntu

Unduh PDF
  1. Anda bisa membukanya dengan mengeklik tombol “ Activities ” di pojok kiri atas desktop, atau menggeser kursor ke pojok kiri atas hot corner (jika diaktifkan). [3]
  2. Pada jendela “ Activities View ”, Anda bisa langsung mengetikkan kata kunci tersebut untuk melakukan pencarian.
  3. Daftar aplikasi utama pada komputer akan ditampilkan.
  4. Setelah itu, daftar peramban yang tersedia di komputer akan ditampilkan. Pastikan Anda sudah menginstal peramban baru pada komputer agar peramban ditampilkan di daftar.
  5. Setelah itu, pengaturan baru akan disimpan secara otomatis. Kapan pun Anda mengeklik tautan web, tautan akan dimuat di peramban terpilih. [4]
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 3.914 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan