Unduh PDF Unduh PDF

Sinopsis buku merupakan ringkasan alur cerita atau konten buku. Agen pustaka atau penerbit sering kali mengharuskan para penulis untuk mengirimkan sinopsis karya yang mereka tulis. Memadatkan konten seluruh buku ke dalam beberapa paragraf atau halaman tentunya menjadi tantangan yang cukup sulit. Terlebih lagi, tidak ada satu cara khusus untuk menulis sinopsis yang baik. Meskipun demikian, Anda tetap dapat mengambil langkah-langkah tertentu untuk membuat sinopsis hebat yang dapat menarik perhatian para pembaca dan membuat mereka tidak sabar untuk membaca buku yang diresensikan.

Metode 1
Metode 1 dari 4:

Membuat Sinopsis Novel

Unduh PDF
  1. Meskipun sinopsis merupakan cuplikan yang sangat singkat dari keseluruhan novel, Anda tetap perlu meluangkan waktu untuk membuat premis keseluruhan dari novel tersebut dan mencantumkan informasi-informasi penting yang dibutuhkan pembaca agar dapat memahami cerita. [1]
    • Bayangkan seseorang membaca sinopsis sebuah buku sebelum membaca buku tersebut. Informasi apa yang penting untuk dicantumkan? Apakah ada detail-detail tertentu terkait latar novel atau ‘dunia’ buatan Anda yang dibutuhkan pembaca agar ia dapat memahami novel tersebut?
    • Ingatlah bahwa Anda mencoba mengajak pembaca untuk masuk ke dalam cerita sehingga pastikan Anda mencantumkan beberapa detail yang menarik agar pembaca dapat memvisualisasikan latar tempat dan waktu dalam cerita.
  2. Mungkin Anda merasa kebingungan ketika mencoba menentukan apa yang ingin Anda cantumkan dalam sinopsis, namun sebagai panduan, cobalah kenali dan tandai konflik utama dalam cerita. [2]
    • Perjuangan seperti apa yang harus dihadapi oleh protagonis atau karakter utama dalam cerita?
    • Apakah ada halangan tertentu yang dihadapi oleh karakter dan perlu disebutkan dalam sinopsis?
    • Apa yang terjadi jika protagonis mengalami kegagalan?
  3. Meskipun Anda merasa frustrasi ketika mencoba meringkas sebuah novel dengan perkembangan karakter yang hebat ke dalam sinopsi, kebanyakan agen pustaka mengharapkan sinopsis yang dapat menunjukkan perubahan karakter utama di sepanjang alur cerita. [3]
    • Cobalah untuk tidak menunjukkan karakter-karakter utama dari satu dimensi saja dengan menunjukkan reaksi mereka terhadapi situasi-situasi yang berbeda. Meskipun tidak ada banyak ruang dalam penulisan sinopsis (dalam hal ini, batasan karakter atau halaman), Anda masih bisa menunjukkan pada pembaca seperti apa karakter-karakter dalam cerita dan perubahan mereka di sepanjang alur cerita.
  4. Karena sinopsis didesain untuk menjadi ringkasan atau kesimpulan buku, Anda perlu membuat garis besar alur dan menggambarkan arah narasi novel. [4]
    • Sering kali kita kewalahan dengan banyaknya detail dalam cerita, namun untuk memudahkan cobalah cantumkan simpulan singkat (1 sampai 2 kalimat) dari setiap bab. Setelah itu, cobalah kaitkan dan sambungkan setiap kesimpulan tersebut. [5]
    • Anda tidak bisa menyebutkan semua detail dalam alur cerita sehingga cobalah kenali beberapa detail cerita yang penting agar pembaca dapat memahami cerita. Pertimbangkan apakah akhir cerita masih terdengar atau tampak masuk akal tanpa adanya detail-detail tertentu. Jika masih tampak masuk akal, hapus detail-detail tersebut dari sinopsis. [6]
  5. Anda mungkin enggan membocorkan akhir cerita, namun sinopsis yang dibuat perlu memuat akhir novel secara jelas. [7] [8]
    • Agen pustaka ingin mengetahu cara Anda menyelesaikan konflik dalam novel dan menjadikan cerita yang ada menjadi sebuah kesatuan.
    • Jangan khawatir. Jika cerita atau novel Anda diterbitkan, sinopsisnya tidak akan dicetak di bagian belakang buku sehingga cerita dalam novel tidak akan dibocorkan pada pembaca.
  6. Penting bagi Anda untuk meninjau kembali sinopsis yang dibuat, serta meminta orang lain meninjaunya. Semakin banyak umpan balik yang Anda terima dari orang lain, semakin jelas sinopsis yang Anda buat.
    • Ada baiknya Anda membaca sinopsis yang dibuat dengan lantang karena Anda dapat menemukan kesalahan tata bahasa dengan lebih teliti dan mendapatkan kesempatan untuk meningkatkan penggunaan bahasa. Otak Anda akan memproses informasi dalam cara yang berbeda ketika Anda membacanya dengan lantang dan, sering kali, Anda bisa menemukan kesalahan atau masalah yang sebelumnya tidak Anda temukan. [9]
    • Mintalah teman-teman, anggota keluarga, atau rekan kerja yang belum membaca buku Anda atau tidak familiar dengan karya Anda untuk membaca sinopsis yang telah dibuat. Mereka dapat memberikan pandangan yang lebih objektif dan memberi tahu Anda apakah sinopsis yang dibuat masuk akal, serta mampu membawa mereka ke dalam cerita.
  7. Sebelum mengirimkan sinopsis, pastikan sinopsis tersebut dapat menjawab beberapa pertanyaan penting berikut ini: [10]
    • Siapa karakter utama dalam buku/novel?
    • Apa yang ia cari atau coba untuk raih?
    • Siapa atau apa yang menyulitkan pencarian, perjalanan, atau petualangannya?
    • Apa yang pada akhirnya terjadi?
  8. Banyak penulis yang mengatakan bahwa sinopsis merupakan salah satu karya atau tulisan yang paling sulit untuk ditulis karena pada sinopsis, seluruh materi buku dipadatkan menjadi beberapa paragraf saja. Untungnya, semakin sering Anda berlatih menulis sinopsis, semakin baik kemampuan Anda dalam menuslinya. [11]
    • Untuk berlatih, cobalah tulis satu sinopsis buku ternama (atau karya klasik) atau tulislah sinopsis dari buku yang baru saja Anda baca. Terkadang lebih mudah untuk berlatih menggunakan buku yang tidak menuntut persiapan selama berjam-jam, berhari-hari, atau bahkan bertahun-tahun.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 4:

Menulis Sinopsis untuk Buku Non-Fiksi

Unduh PDF
  1. Jika Anda bekerja untuk agen pustaka atau penerbit tertentu, Anda perlu bertanya atau mengenali panduan khusus penulisan sinopsis yang pihak agen atau penerbit miliki. Pastikan mengikuti format yang diberikan dan mengirimkannya sesuai dengan cara yang pihak agen atau penerbit inginkan agar sinopsis Anda diterima dengan baik. [12]
    • Jika Anda merasa tidak yakin, tanyakan pihak agen pustaka atau penerbit mengenai panjang, format, dan gaya penulisan sinopsis yang mereka gunakan.
    • Dalam penulisan sinopsis, bahkan sebagai tugas kelas, pastikan Anda mengikuti instruksi atau panduan yang diberikan oleh guru.
  2. Berikan ringkasan buku . Seperti halnya dalam penulisan sinopsis untuk karya fiksi, Anda perlu memberikan ringkasan konten untuk karya non-fiksi. [13]
    • Berfokuslah untuk menjelaskan argumen Anda dengan jelas, dan terangkan mengapa buku yang bersangkutan resensi perlu diterbitkan. Buatlah argumen mengenai beberapa hal yang membuat buku Anda penting.
  3. Meskipun Anda belum selesai membaca (atau menulis) buku tersebut, Anda harus tetap dapat memberikan garis besar susunan buku dalam sinopsis yang dibuat. Pecah buku ke dalam beberapa bab (dengan judul bab sementara) agar agen pustaka atau penerbit bisa memahami arah buku tersebut. [14]
    • Anda juga dapat memberikan deskripsi singkat untuk setiap bab (dalam satu atau dua kalimat).
  4. Pada sinopsis yang dibuat, jelaskan apa yang membedakan buku Anda dari buku-buku lain dengan tema atau topik yang serupa. Selain itu, jelaskan pula bagaimana Anda menampilkan tema atau topik secara berbeda. [15] [16]
    • Sebagai contoh, apakah buku yang Anda tulis menawarkan perspektif yang unik atau pola pikir baru mengenai topik yang dibahas?
    • Cantumkan daftar nama-nama penulis dan terbitan buku, serta jelaskan keaslian proyek/karya Anda.
    • Selain itu, jelaskan mengapa Anda merupakan penulis yang sangat tepat atau layak untuk menulis karya tersebut.
  5. Pihak penerbit akan meninjau buku Anda dan mencoba menentukan pasar dan target pembacanya. Oleh karena itu, sediakan ruang dalam sinopsis untuk mendiskusikan target pasar yang Anda harapkan untuk buku yang Anda tulis. [17]
    • Cantumkan informasi pada bagian tersebut terkait toko buku yang berpotensi menjual buku Anda. Ini membantu pihak penerbit untuk menilai apakah buku tersebut akan mendapatkan pembaca atau audiens ketika dijual di toko tersebut, serta cara penjualan yang tepat untuk buku Anda.
    • Pikirkan apakah menurut Anda ada beberapa grup yang memang berminat untuk membaca buku tersebut. Sebagai contoh, pikirkan apakah buku tersebut akan digunakan dalam mata kuliah tertentu, atau apakah ada acara tertentu (mis. peringatan bersejarah) yang terkait dengan buku tersebut dan memungkinkan penjualan untuk dilakukan pada acara tersebut. [18]
  6. Banyak buku-buku non-fiksi yang diterima oleh penerbit (meskipun penulisannya belum selesai), namun Anda tetap perlu membuat jadwal progres penulisan yang jelas dalam sinopsis. [19]
    • Jelaskan apa saja yang telah diselesaikan dan perkirakan kapan manuskrip yang Anda buat telah siap.
  7. Anda perlu mencantumkan detail lain dalam sinopsis (mis. perkiraan jumlah kata) dan menjelaskan apakah Anda memerlukan ilustrasi untuk buku atau tidak. Semakin banyak informasi tentang struktur dan format yang dicantumkan, pihak penerbit akan lebih mudah menentukan apakah mereka dapat menerima proyek/karya Anda. [20]
  8. Agar sinopsis yang dibuat lebih ‘kuat’, bagikan kualifikasi Anda yang menarik dan unik, serta membantu dalam proses penulisan buku. [21]
    • Meskipun pendidikan dan latihan merupakan hal-hal penting yang perlu disebutkan, pikirkan juga apakah ada beberapa hal dari latar belakang kehidupan Anda yang mungkin dianggap menarik oleh penerbit atau pembaca.
  9. Seperti halnya aktivitas menulis lainnya, berbagi draf sinopsis dengan orang lain dapat membantu Anda meningkatkan penggunaan kata dan membuat sinopsis lebih jelas dan menarik. Mintalah teman-teman, anggota keluarga, atau rekan kerja untuk memberikan umpan balik terkait sinopsis yang Anda buat.
    • Anda tidak harus menjadi seorang spesialis dalam bidang atau topik yang melatarbelakangi buku untuk menentukan apakah sinopsis yang dibuat menarik atau layak untuk dibaca. Oleh karena itu, jangan khawatir jika Anda tidak menemukan seseorang yang merupakan ahli dalam bidang atau topik yang diangkat dalam sinopsis atau buku Anda.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 4:

Menghindari Kesalahan-kesalahan Umum

Unduh PDF
  1. Sinopsis harus ditulis dari sudut pandang orang ketiga, bukan dari sudut pandang karakter-karakter utama. Selain itu, untuk penulisan sinopsis dalam beberapa bahasa lain dengan sistem waktu khusus (mis. tenses bahasa Inggris atau partikel lampau untuk bahasa Jepang atau Korea), biasanya sinopsis ditulis dalam bentuk masa sekarang ( present tense ). [22] [23]
    • Sebagai contoh, daripada menulis “Aku pergi ke vila di pinggir pantai setiap musim panas,” Anda dapat menulis, “Susan berlibur ke pantai setiap musim panas.”
  2. Perlu diingat bahwa sinopsis haruslah singkat sehingga kalimat-kalimat yang terlalu panjang dan berbelit-belit merupakan salah satu kesalahan umum dalam penulisan sinonpsis. Meskipun Anda merasa enggan untuk memotong dialog dan mengurangi jumlah kata, pengurangan atau pemotongan bagian dapat membantu Anda membuat sinopsis yang lebih rapi dan lebih nyaman untuk dibaca. [24]
    • Pertimbangkan apakah detail-detail yang ada sangat relevan dengan sinopsis atau detail-detail tersebut—sebetulnya—dapat dihapus. Jika pembaca masih dapat memahami seperti apa konten buku tanpa adanya detail-detail tersebut, hapuslah detail-detail tersebut dari sinopsis.
    • Biasanya, dialog tidak harus dicantumkan dalam sinopsis, namun jika Anda mencantumkannya, batasi panjang dialog dan pastikan dialog yang dicantumkan dapat menunjukkan titik balik atau perkembangan karakter yang penting.
    • Jangan terlalu terbebani untuk membuat tulisan yang liris atau rumit. Tulisan seperti itu akan memakan banyak ruang. Di samping itu, Anda juga perlu memfokuskan penggunaan energi pada penggunaan kata-kata yang tepat dan pembuatan kesimpulan yang jelas untuk buku Anda. Ketika anda membaca kembali sinopsis yang dibuat, tanyakan pada diri sendiri apakah ada kata yang lebih jelas atau lebih tepat untuk menggantikan kata yang digunakan dalam sinopsis tersebut.
  3. Anda mungkin telah meluangkan banyak waktu untuk mengembangkan karakter-karakter dalam cerita, termasuk latar belakang mereka. Akan tetapi, sinopsis bukanlah tempat untuk melihat semua detail pada karakter dan mengenal setiap karakter yang ada. [25] [26] [27]
    • Cantumkan detail-detail karakter secukupnya saja untuk membuat karakter tampak menarik dan menjelaskan hubungannya dengan karakter-karakter lain. Dalam sinopsis, beberapa frasa biasanya cukup untuk menjelaskan siapa karakter tersebut dan latar belakangnya.
  4. Sinopsis dibuat untuk menjadi ringkasan atau tinjauan singkat buku sehingga jangan tergoda untuk mencantumkan analisis atau penafisran sastra dari tema atau makna tersembunyi yang ada pada buku. Sinopsis bukanlah tempat untuk membahas tentang hal-hal tersebut.
  5. Meskipun Anda tergoda untuk membangun ketegangan dan meninggalkan beberapa pertanyaan yang tidak terjawab (atau, setidaknya, membuat pertanyaan retoris), hal-hal seperti itu dapat mengalihkan perhatian pembaca dari sinopsis yang Anda buat. [28]
    • Sebagai contoh, jangan menulis “Apakah Reza berhasil mengetahui anggota geng motor yang memukuli adiknya?” Daripada mencantumkan pertanyaan seperti itu, cantumkan jawaban untuk pertanyaan tersebut dalam sinopsis Anda.
  6. Anda perlu membuat sinopsis yang dapat menarik perhatian para pembaca dan membuat mereka ingin membaca keseluruhan karya yang Anda tulis. Kesimpulan singkat dari alur dasar cerita hanya akan membuat pembaca merasa seperti sedang membaca buku manual teknis yang membosankan. [29]
    • Oleh karena itu, cobalah masukkan lebih banyak emosi dan detail pada sinopsis dengan menunjukkan perasaan karakter yang ada dalam buku/novel.
    • Jika Anda merasa hanya menulis hal-hal seperti “Ini terjadi, lalu itu terjadi, dan akhirnya, ini terjadi,” sudah waktunya Anda berhenti sejenak dan menulis kembali sinopsis ketika Anda merasa lebih segar atau baik. Jangan sampai sinopsis yang ditulis terasa membosankan seperti susunan pertandingan olahraga.
    • Dalam menulis sinopsis, beberapa penulis menyarankan untuk berpura-pura menjelaskan buku pada teman-teman Anda, seperti halnya ketika Anda ingin menjelaskan tentang sebuah film yang sangat menarik. Hilangkan hal-hal yang terlalu sepele atau membosankan dan berfokuslah pada hal-hal yang menjadi sorotan utama dalam buku. [30]
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 4:

Memformat Sinopsis Buku

Unduh PDF
  1. Jika sinopsis yang dibuat lebih panjang dari satu halaman, gandakan spasi dokumen. Dengan begini, agen pustaka dapat membaca sinopsis Anda dengan lebih mudah. [31]
  2. Ketika Anda terburu-buru menyelesaikan sinopsis, terkadang Anda lupa untuk mencantumkan judul buku dan nama Anda. Oleh karena itu, pastikan kedua informasi tersebut dicantumkan di setiap halaman, di pojok kiri atas. [32]
    • Jika agen pustaka menyukai sinopsis Anda, pastikan mereka tahu kontak Anda yang dapat dihubungi.
  3. Meskipun Anda tergoda untuk menggunakan jenis huruf yang lebih menarik, ada baiknya Anda tetap menggunakan jenis huruf yang standar seperti Times New Roman. Selain mudah dibaca, jenis huruf tersebut dapat dibuka dan ditampilkan di berbagai perangkat. [33]
    • Jika Anda mengetik menggunakan jenis huruf tertentu, tetap gunakan jenis huruf yang sama untuk sinopsis yang dibuat agar jenis hurufnya sesuai. Ketika mengirimkan sinopsis, Anda mungkin ikut menyertakan contoh bab sehingga jika Anda menggunakan jenis huruf yang sama untuk buku dan bab, kedua lampiran yang dikirimkan akan tampak seperti satu paket yang serasi.
  4. Meskipun sinopsis merupakan dokumen yang pendek, jangan sampai sinopsis yang dikirimkan tampak seperti tulisan yang Anda tulis begitu saja (mis. seperti ketika Anda menulis diari secara bebas, sesuai dengan apa yang muncul di pikiran). Agar sinopsis tidak tampak seperti itu, Anda perlu menjorokkan paragraf ke dalam sehingga sinopsis Anda tampak rapi dan teratur. [34]
  5. Peraturan panjang sinopsis beragam, tergantung pada agen pustaka atau perusahaan penerbit yang Anda tuju. Pastikan Anda mengikuti peraturan yang diberikan atau tanyakan pada agen pustaka atau penerbit mengenai aturan panjang yang mereka gunakan.
    • Beberapa penulis menyarankan untuk menulis sepanjang lima halaman sebagai permulaan. Setelah itu, padatkan dan pendekkan dokumen jika diperlukan. [35]
    • Persiapkan diri untuk mengikuti aturan panjang yang berbeda dengan terlebih dahulu menyiapkan sinopsis sepanjang satu halaman dan tiga halaman. Ketika aturan panjang sinopsis yang harus diikuti berbeda, setidaknya Anda dapat mengubah sinopsis versi satu halaman atau tiga halaman dengan mudah. [36]
    Iklan

Tips

  • Mulailah menulis sinopsis dengan meringkas setiap bab ke dalam satu sampai dua halaman. Setelah itu, hubungkan setiap ringkasan bab.
  • Cara yang baik untuk menulis sinopsis buku adalah dengan berpura-pura menceritakan buku tersebut pada teman Anda, seolah-olah Anda sedang membicarakan film yang menarik. Berfokuslah pada bagian-bagian penting dan lewati detail-detail atau bagian-bagian alur yang dirasa tidak penting.
  • Tulislah sinopsis menggunakan sudut pandang orang ketiga, bukan sudut pandang karakter dalam buku/novel yang bersangkutan.
  • Perhatikan dan ikuti peraturan panjang tulisan atau format khusus yang diberikan oleh agen pustaka atau penerbit.
Iklan
  1. https://www.writersandartists.co.uk/writers/advice/34/preparing-for-submission/query-letter-and-synopsis/a-synopsis
  2. https://www.writersandartists.co.uk/writers/advice/60/preparing-for-submission/query-letter-and-synopsis/what-is-a-synopsis-and-why-are-they-so-hard-to-write
  3. https://literaryconsultancy.co.uk/media/press-publicity/how-to-write-a-synopsis/
  4. https://literaryconsultancy.co.uk/media/press-publicity/how-to-write-a-synopsis/
  5. https://literaryconsultancy.co.uk/media/press-publicity/how-to-write-a-synopsis/
  6. https://www.writersandartists.co.uk/writers/advice/34/preparing-for-submission/query-letter-and-synopsis/a-synopsis
  7. https://literaryconsultancy.co.uk/media/press-publicity/how-to-write-a-synopsis/
  8. https://www.writersandartists.co.uk/writers/advice/34/preparing-for-submission/query-letter-and-synopsis/a-synopsis
  9. https://literaryconsultancy.co.uk/media/press-publicity/how-to-write-a-synopsis/
  10. https://www.writersandartists.co.uk/writers/advice/34/preparing-for-submission/query-letter-and-synopsis/a-synopsis
  11. https://literaryconsultancy.co.uk/media/press-publicity/how-to-write-a-synopsis/
  12. https://www.writersandartists.co.uk/writers/advice/34/preparing-for-submission/query-letter-and-synopsis/a-synopsis
  13. http://carlywatters.com/2013/11/04/how-to-write-a-book-synopsis/
  14. http://romanceuniversity.org/2010/05/28/ctw-how-to-write-a-synopsis-without-losing-your-mind/
  15. https://janefriedman.com/novel-synopsis/
  16. https://janefriedman.com/novel-synopsis/
  17. http://romanceuniversity.org/2010/05/28/ctw-how-to-write-a-synopsis-without-losing-your-mind/
  18. http://www.huffingtonpost.com/holly-robinson/book-synopsis-tips_b_2426724.html
  19. https://janefriedman.com/novel-synopsis
  20. https://janefriedman.com/novel-synopsis/
  21. http://www.huffingtonpost.com/holly-robinson/book-synopsis-tips_b_2426724.html
  22. http://romanceuniversity.org/2010/05/28/ctw-how-to-write-a-synopsis-without-losing-your-mind/
  23. http://romanceuniversity.org/2010/05/28/ctw-how-to-write-a-synopsis-without-losing-your-mind/
  24. http://romanceuniversity.org/2010/05/28/ctw-how-to-write-a-synopsis-without-losing-your-mind/
  25. http://romanceuniversity.org/2010/05/28/ctw-how-to-write-a-synopsis-without-losing-your-mind/
  26. http://romanceuniversity.org/2010/05/28/ctw-how-to-write-a-synopsis-without-losing-your-mind/
  27. http://carlywatters.com/2013/11/04/how-to-write-a-book-synopsis/

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 60.525 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan