Unduh PDF Unduh PDF

Cupang, gigitan cinta, keduanya dapat sebagai ritual dan gangguan. Anda mungkin akan menikmati saat mendapatkan cupang , tetapi Anda akan menyesalinya pada keesokkan harinya —atau bahkan menit berikutnya. Jika Anda sedang mencari cara untuk menyembunyikan cupang Anda dari teman-teman Anda, rekan kerja, orang tua, atau siapapun yang akan berjumpa Anda di jalan, Anda telah datang ke tempat yang tepat.

Metode 1
Metode 1 dari 5:

Menutupi Cupang

Unduh PDF
  1. Menggunakan kaos atau sweater untuk menutupi cupang Anda adalah cara yang paling gampang untuk melindungi gigitan cinta Anda dari dunia ini. Walau Anda adalah seorang pria atau wanita, ini ada beberapa hal yang dapat Anda coba:
    • Sweater berleher tinggi.
    • Kaos lengan panjang dengan leher yang tinggi.
    • Sebuah jaket atau sweater dengan kerah yang menutupi leher Anda. Pastikan Anda biasanya juga memakai jenis baju ini, atau teman-teman Anda akan melihat cupang Anda karena mereka akan menertawakan kerah yang keluar.
    • Jangan memakai baju kaos berleher tinggi pada musim panas. Itu akan membuat lebih banyak perhatian pada leher Anda. Cewek-cewek dapat mencoba memakai tank top dengan kerah yang tinggi selama semua itu masih ngetrend.
    • Pakai atasan yang mengalihkan perhatian dari leher Anda. Cobalah untuk memakai kaos dengan logo yang lucu, bergaris-garis, atau risleting yang tidak biasa. Semakin ramai atasan Anda, maka semakin dikit orang yang akan melihat leher Anda.
  2. Aksesoris yang tepat juga dapat menutupi cupang Anda jika kaos yang Anda kenakan tidak dapat membantunya. Ini ada beberapa aksesoris yang dapat digunakan:
    • Scraft adalah barang yang paling umum yang digunakan untuk menutupi cupang. Hanya pastikan Anda memakainya pada musim yang tepat dan jika Anda berada di dalam ruangan, Anda tidak kelihatan aneh jika tetap mengenakannya. Dan Anda lebih baik menghindari mengenakan scraft jika sebelumnya Anda belum pernah mengenakannya.
    • Jika Anda Benar-benar preppy, gantungkan sweater pada bahu Anda, tetapi hanya melakukannya jika Anda pernah mencoba sebelumnya.
    • Jika Anda putus asa, Anda dapat menempelkan perban pada cupang Anda dan buatlah cerita. Jika Anda adalah seorang pria, Anda dapat menggunakan gigitan serangga sebagai alasan, dan jika Anda adalah seorang wanita, Anda dapat mengatakan bahwa Anda terbakar karena menggunakan catokan. Jika Anda memiliki kucing, Anda dapat mengatakan bahwa kucingnya mencakar Anda. Tetapi ingat cerita yang dibuat-buat akan lebih mengalihkan perhatian pada diri Anda.
    • Jika Anda adalah seorang wanita atau orang dengan rambut yang panjang, maka jelas menutupi cupang Anda dengan rambut Anda. Hanya memastikan Anda mengecek rambut Anda berada pada tempatnya.
    • Hindari memakai perhiasan yang menarik perhatian pada leher Anda. Para wanita, dibandingkan memakai kalung atau anting-anting, pakai cincin yang keren atau gelang. Para lelaki, lepaskan kalung atau rantai Anda, dan pakailah jam tangan.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 5:

Tutupi Cupang dengan Make Up

Unduh PDF
  1. Apakah Anda adalah seorang wanita dengan makeup yang banyak, atau seorang pria yang harus meminta pertolongan dari seorang wanita atau karena malu pergi ke toko obat, itu sangat penting untuk mendapatkan semua bahan yang tepat sebelum Anda memulai untuk menutupi cupang Anda dengan makeup. Berikut adalah barang yang Anda butuhkan: [1]
    • Korektor hijau.
    • Korektor ungu.
    • Concealer.
    • Brush makeup.
    • Foundation (pilihan).
  2. Triknya adalah menggunakan warna yang berlawanan pada cupang untuk mengimbangi dan menetralisir warna pada cupang. Di dalam cupang Anda akan berwarna ungu dan di luar cupang Anda akan berwarna merah, jadi Anda perlu untuk menggunakan warna kuning pada bagian dalam cupang.
    • Pakaikan korektor kuning dengan pelan di bagian dalam cupang denga menggunakan brush yang tipis.
  3. Bersihkan brush Anda dan menggunakannya untuk memakai korektor hijau pada bagian merah cupang.
  4. Carilah concealer yang cocok dengan warna kulit Anda dan pakai pada semua bagian cupang dengan brush make up. Jika Anda tidak pasti tingkat warna apa yang paling cocok, cobalah untuk menggunakannya terlebih dahulu pada bagian lain dari cupang untuk melihat apakah menyatu.
    • Ketika Anda telah memakainya dengan brush, Anda dapat oleskan pada jari Anda supaya masuk ke kulit Anda.
    • Bawalah alat makeup ke manapun Anda pergi jadi Anda dapat ulang memakainya jika mulai memudar.
  5. Jika Anda ingin perlindungan yang lebih untuk cupang Anda, anda dapat memakai selapis foundation untuk menjaga cupang tetap tertutupi.
    • Pakailah foundation dengan menggunakan brush foundation dan gunakan kapas untuk menyatukannya.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 5:

Tutupi Cupang dengan Sikat Gigi

Unduh PDF
  1. Gosok secara lembut dan pelan untuk meningkatkan sirkulasi pada area tersebut. Jika Anda tekan terlalu keras, Anda dapat membuat cupangnya tambah parah. [2]
    • Gunakan sikat gigi yang baru.
  2. Warna kemerahan dan pembengkakan akan terpisah, tetapi ini akan menghilang jika Anda menunggu.
  3. Diamkan selama 15 sampai dengan 20 menit.
  4. Jika Anda melihat bahwa cupang Anda sudah tidak terlalu kelihatan, pakai metode ini lagi. Jika Anda melihat Anda membuat cupang Anda tambah parah karena menggosok terlalu kuat, maka tetap mendinginkannya dan menunggunya untuk hilang.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 5:

Tutupi Cupang dengan Es Batu

Unduh PDF
  1. Memakaikan es batu atau benda yang dingin pad cupang Anda akan membantu untuk mengurangi pembengkakkan. Ini ada beberapa hal yang dapat dicoba:
    • Sebuah kompres yang dingin.
    • Es batu di dalam tas yang tertutup.
    • Kain untuk dicelupkan ke dalam air dingin.
    • Sebuah sendok yang dingin. Basahi sendok dengan air dan letakkan ke dalam kulkas selama 5 menit.
    • Dalam keadaan darurat, ambillah sebuah barang yang beku dari dalam kulkas dan tahan pada bagian cupang Anda.
  2. Diamkan untuk sementara, kemudian tinggalkan sebentar, dan letakkan es batunya lagi. Jika Anda merasa sakit, maka letakkan es batu ke tempat lain untuk sementara.
    • Jangan letakkan es batu secara langsung pada cupang tersebut. Pastikan es batunya ditutupi dengan kain, handuk kertas, dan kantong yang dapat ditutup.
    • Jika Anda menggunakan sendok, Anda harus meletakkannya pada kulkas setiap 5 menit untuk membuatnya tetap dingin, atau simpan beberapa sendok yang dingin di dalam kulkas untuk mempercepat prosesnya.
    Iklan
Metode 5
Metode 5 dari 5:

Tutupi Cupang dengan Sebuah Pijitan

Unduh PDF
  1. Letakkan handuk panas atau bantalan yang panas pada cupang Anda. Diamkan sampai areanya jadi hangat. Hanya berhati-hati jangan sampai membakar diri Anda. Jika Anda memanaskan bantalan di dalam microwave, pastikan Anda mengikuti petunjuk dan memberikan waktu untuk mendinginkannya.
    • Meletakkan benda yang panas hingga leher Anda menjadi cukup hangat
    • Jangan meletakkan benda yang panas secara langsung pada cupang Anda. Anda dapat melakukannya setelah 48 jam Anda mendapatkan cupang Anda. Jika Anda baru mendapatkan cupang Anda, letakkan es batu dan mulailah untuk memijat area tersebut.
  2. Setelah leher Anda menjadi cukup hangat, gunakan jari Anda untuk menggosok cupang Anda dalam lingkaran, dari dalam cupang menuju ke luar.
    • Ini akan membantu menghilangkan gumpalan darah dan akan meningkatkan sirkulasi pada daerah tersebut.
  3. Tarik jari Anda dari tengah ke bagian luar cupang.
    • Ingat untuk pelan-pelan. Jika Anda terlalu menekan, Anda akan membuatnya tambah parah.
  4. Istirahat dan coba untuk memijatnya lagi beberapa jam kemudian.
    Iklan

Tips

  • Jangan memakai sesuatu yang biasanya tidak Anda pakai untuk menutupi cupang Anda. Ini hanya akan menarik perhatian yang lebih pada gigitan cinta Anda.
  • Tidak masalah cara apa yang Anda gunakan, letakkan es batu ke area tersebut secepat mungkin ketika Anda menyadari bahwa cupang Anda berkurang pembengkakannya.
  • Jika Anda menggunakan cara makeup, pastikan Anda tidak memakai kaos atau aksesoris yang mencoreng daerah tersebut.
  • Cobalah untuk meletakkan es batu setelah Anda medapatkan cupang atau memijitnya jadi cupangnya tidak akan terlalu membengkak dan tidak terlalu kelihatan.
  • Menggunakan obat juga dapat membantu mengecilkan pembengkakan pada cupang Anda, yang mana dapat membantu Anda menutupinya. Gunakan aspirin atau gunakan vitamin K atau aloe vera pada area tersebut.
Iklan

Peringatan

  • Jangan meletakkan benda yang panas pada cupang hingga 48 jam.
  • Jangan meletakkan es batu secara langsung pada cupang.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

Metode Menutupi

  • Baju kaos dengan kerah yang tinggi

Metode Makeup

  • Korektor hijau
  • Korektor ungu
  • Concealer
  • Brush makeup
  • Foundation (Pilihan)

Metode Sikat Gigi

  • Sebuah sikat gigi

Metode Es Batu

  • Es batu, sebuah kompres dingin, atau sendok yang dingin

Metode Pemijitan

  • Sebuah bantalan yang panas

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 28.486 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan