Unduh PDF Unduh PDF

Ketika rambut dinaungi listrik statis, Anda akan kesulitan untuk mempertahankan dan menjaga tata rambut yang diinginkan. Untungnya, ada banyak cara untuk mengurangi kusut dan listrik statis di rambut. Apabila rambut sering dihinggapi listrik statis, cobalah mengganti rutin perawatan rambut dengan menjauhi sisir plastik, mengurangi keramas, dan menggunakan pengering rambut ionik. Untuk perbaikan kilat, gunakan lembar pengering ( dryer sheet ) atau oleskan produk pelembap pada rambut Anda.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Mencoba Perbaikan Kilat

Unduh PDF
  1. Watermark wikiHow to Menyingkirkan Listrik Statis pada Rambut
    Kalau Anda punya lembar pengering di rumah, usapkan pada rambut ketika listrik statis mulai menumpuk di sana. Anda juga bisa memakai lembar pengering untuk mengelap sisir dan sikat demi membantu mencegah berpindahnya listrik statis. [1]
    • Lapisi laci Anda dengan lembar pengering supaya sikat di dalamnya tetap terjaga, atau bentangkan lembar pengering di bawah bantal sebelum tidur untuk membantu mencegah listrik statis.
    • Ada juga lembar pengering antistatis khusus yang dirancang untuk menyingkirkan listrik statis di rambut.
  2. Watermark wikiHow to Menyingkirkan Listrik Statis pada Rambut
    Gunakan sembarang losion biasa yang ada di rumah, misalnya losion tangan. Bubuhkan losion seukuran koin di tangan Anda, dan gosokkan di telapak tangan sebelum menyebarkannya pada rambut secara merata dan menyeluruh. [2]
    • Gunakan hanya sedikit losion. Kalau terlalu banyak, rambut bisa terlampau berat dibuatnya.
    • Usapkan jemari Anda ke sepanjang rambut untuk menyebarkan losion. Fokuskan pada ujung dan area yang tampak jelas bercabang.
  3. Watermark wikiHow to Menyingkirkan Listrik Statis pada Rambut
    Kalau Anda ingin sedari awal mencegah datangnya listrik statis ke rambut, cobalah tata rambut cepol . Anda juga bisa mengepang rambut , dengan membuat kepang tipis yang mengelilingi wajah, atau kepang besar menggunakan seluruh rambut sekaligus. [3]
    • Kalau Anda berada dalam lingkungan yang menghasilkan banyak listrik statis di rambut, tariklah menjauhi wajah sampai menjelang akan pergi.
  4. Watermark wikiHow to Menyingkirkan Listrik Statis pada Rambut
    Sebelum mengenakan topi, pindahkan belahan rambut alami Anda ke bagian lain. Kalau topi sudah dilepaskan setelah dikenakan, Anda bisa mengembalikan belahan rambut kembali seperti sediakala, dan tidak lagi perlu mengurusi listrik statis atau rambut yang lengket. [4]
  5. Sol karet lebih mudah menyalurkan listrik ke tubuh, mulai dari kaki sampai rambut. Untuk menghindarinya, sebaiknya pilih sepatu bersol kulit. Dengan demikian, Anda akan menghindari kejutan listrik kecil yang datang bersama listrik statis. [5]
  6. Bahan sintetis lebih mudah menyimpan muatan listrik, yang pada akhirnya menghasilkan listrik statis. Anda bisa mencegah listrik statis bernaung di rambut dengan mengenakan pakaian berbahan kain semacam katun, sutra, atau wol. [6]
    • Sebagai contoh, Anda bisa mencoba membungkus rambut dengan syal sutra sebelum tidur atau menggunakan sarung bantal sutra untuk melindungi rambut dari listrik statis.
    • Jauhi bahan sintetis seperti poliester atau nilon.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Mengubah Rutin Perawatan Rambut

Unduh PDF
  1. Alih-alih keramas setiap hari dengan sampo, cobalah lewatkan 1-2 hari. Hal ini lebih bagus bagi rambut jika Anda hanya keramas ketika diperlukan, dan akan membantu mengurangi listrik statis karena rambut akan menjaga minyak alaminya. [7]
    • Jika rambut cenderung mudah berminyak, metode ini mungkin tidak cocok bagi Anda. Cobalah gunakan sampo kering pada hari-hari Anda tidak keramas untuk membantu mengontrol minyak rambut.
  2. Plastik merupakan konduktor bagus bagi listrik statis, dan sisir plastik cenderung memudahkan listrik statis menaungi rambut. Usahakan menggunakan sisir atau sikat berbahan logam atau karet yang memiliki permukaan halus dan bebas listrik statis. [8]
    • Gunakan bulu alami alih-alih bulu sintetis untuk mengurangi listrik statis secara drastis.
  3. Handuk terry biasa dapat meningkatkan kusut dan listrik statis, serta mengeringkan rambut. Jadi, sebaiknya beli handuk mikrofiber atau cari kaus katun lembut dan balutkan pada rambut. [9] Cara ini berguna, terutama untuk mencegah kusut pada rambut ikal dan keriting.
    • Jika Anda membalut rambut dengan kaus, usahakan memakai yang berukuran besar sehingga seluruh rambut bisa dibungkus dengan mudah.
  4. Pengering rambut berionik membantu menetralkan muatan akibat listrik statis. Kalau Anda sudah lama memiliki pengering rambut lama, coba mutakhirkan dengan memakai model ionik baru mengeringkan lebih cepat serta menjaga rambut bebas listrik statis. [10]
    • Sebelum menggunakan pengering rambut, semprotkan pelindung panas pada rambut. Hal ini membantu mencegah listrik statis sementara juga melindungi rambut sehingga tidak rusak.
  5. Kalau Anda mengalami kejutan listrik statis di rambut setelah menggunakan pelurus atau pengeriting rambut, kemungkinan Anda belum melindungi rambut dengan benar. Semprotkan pelindung panas pada rambut sebelum menggunakan alat penata rambut yang memakai panas, dan sebarkan pelindung secara merata di sepanjang rambut. [11]
    • Jangan lupa menunggu sampai rambut sepenuhnya kering sebelum memakai alat panas supaya rambut tidak rusak.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Memilih Produk Rambut

Unduh PDF
  1. Rambut kering gampang menerima listrik statis sehingga cegah dengan menjaga kelembapannya. Kalau Anda sedang bepergian, di sekolah, atau rambut hanya perlu sedikit diperbaiki, selalu sediakan sebotol kecil kondisioner tanpa bilas. Tuangkan kondisioner seukuran koin ke tangan, dan sebarkan ke rambut untuk membantu mengurangi listrik statis. [12]
    • Minyak rambut dan krim pelembap juga bagus untuk perbaikan kilat selama perjalanan. Anda bisa menemukan minyak rambut dan krim pelembap di segmen kecantikan di toko swalayan besar, atau lewat internet.
  2. Kondisioner juga penting untuk menjaga rambut tetap terlihat sehat, terutama jika rambut Anda cenderung mudah kering. Kalau Anda tidak ingin memakai kondisioner biasa saat mandi, atau bahkan sama sekali, pertimbangkan mencari kondisioner berkualitas untuk membantu Anda mengatasi listrik statis. [13]
    • Gunakan kondisioner setiap kali Anda keramas dengan sampo untuk hasil terbaik.
    • Ketika memiliki kondisioner atau produk perawatan rambut lainnya, usahakan jauhi produk yang bahannya mengeringkan rambut, misalnya alkohol.
  3. Banyak produk hairspray yang mengandung alkohol, yang memudahkan listrik statis pindah ke rambut Anda. Untuk mencegahnya, pilihlah yang tidak mengandung alkohol. Caranya, carilah produk yang mencantumkan " alcohol-free " (bebas alkohol) di labelnya, atau Anda bisa mengecek daftar bahan di bagian belakang kemasan. [14]
    • Menggunakan secukupnya hairspray nonalkohol pada rambut justru bisa menangkal listrik statis.
  4. Kunjungi apotek atau toko kecantikan untuk mencari krim antikusut. Tuangkan produk seukuran koin ke tangan, dan usapkan pada rambut, serta fokuskan pada bagian di bawah telinga sehingga bagian atas rambut tidak berminyak. [15]
    • Sapukan jemari melalui rambut untuk menyebarkan krim secara merata.
    • Usahakan tidak terlalu banyak memakai krim antikusut di kulit kepala, terutama jika Anda memiliki rambut lurus. Produk ini cenderung lebih berat, dan saat bercampur dengan minyak alami di kulit kepala, rambut bisa terlihat lepek dan berminyak.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 15.344 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan