PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Apakah Anda ingin melakukan perubahan di ruter ( router ) Huawei tetapi tidak mengetahui password admin? Jika kata sandi admin ruter hilang, atau Anda sekadar ingin mengatur ulang kunci keamanan Wi-Fi, kami siap membantu! Baca terus artikel wikiHow ini untuk mengetahui cara reset kata sandi ruter Huawei (jika lupa sandi), serta cara mencari dan reset kata sandi yang digunakan untuk terhubung ke jaringan Wi-Fi.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Reset Kata Sandi Log Masuk ( Login ) Ruter

PDF download Unduh PDF
  1. Cara ini digunakan untuk mengganti kata sandi admin (log masuk) untuk ruter Huawei, baik Anda mengingatnya maupun tidak. Cara melakukannya:
    • Hubungkan komputer ke titik akses ( access point ) Wi-Fi ruter atau gunakan kabel eternet. Apabila menggunakan kabel eternet, tancapkan salah satu ujung kabel ke porta ( port ) eternet komputer (atau adaptor USB, apabila tidak ada porta eternet), dan ujung yang lain ke porta LAN ruter. [1]
    • Temukan stiker pada ruter Huawei, dan cari alamat IP default -nya. [2] Alamat IP akan berbentuk seperti ini: 192.168.1.1 atau 10.0.0.1 .
    • Pada peramban ( browser ) web, masukkan alamat IP ruter di kolom alamat, lalu tekan tombol Enter atau Return . Layar log masuk akan ditampilkan.
  2. Apabila Anda tahu kata sandi admin dan sekadar ingin menggantinya, masuklah ( login ) sekarang dan lanjutkan ke Langkah 3. Namun, apabila Anda lupa dengan informasi log masuk ruter dan belum pernah mengubahnya, cobalah memasukkan kata sandi default untuk model ruter yang Anda miliki. Cara menemukan informasi log masuk:
    • Cobalah informasi admin/login (bukan sandi Wi-Fi atau kunci WEP) yang tertera pada stiker atau papan nama ruter terlebih dahulu.
    • Setelah itu, cobalah menggunakan admin untuk nama pengguna ( username ) dan admin untuk kata sandi ( password ). Informasi log masuk ini digunakan pada sebagian besar ruter Huawei. [3]
    • Apabila Anda tetap tidak bisa masuk, cobalah menggunakan kombinasi berikut ini:
      • Username: vodafone Password: vodafone
      • Username: root Password: admin
      • Username: (biarkan kosong) Password: admin
      • Username: telecomadmin Password: admintelecom
      • Username: user Password: HuaweiUser
      • Username: user Password: user
      • Username: admin Password: 3bb
      • Username: admin Password: 1234
      • Username: admin Password: superonline
      • Username: homebro Password: homebro
      • Username: admin Password: LTEcpe
      • Username: digicel Password: digicel
    • Apabila Anda tidak bisa menemukan informasi log masuk default ruter dan kata sandi default -nya tidak berfungsi, lakukan pencarian di internet untuk model ruter Anda. Sebagai contoh, tuliskan "Huawei 4G CPE Pro 2", dan ikuti dengan " default admin password ".
  3. Jika informasi log masuk tidak dapat digunakan, dengan mudah Anda bisa reset ruter ke pengaturan default bawaan pabrik. [4] Setelah Anda melakukannya, masuklah menggunakan kata sandi admin default dan perbarui pengaturannya. Cara reset ruter:
    • Cari lubang reset pada ruter Huawei. Lubangnya sangat kecil, dan hanya bisa dimasuki oleh peniti atau jarum. Tempatnya akan berbeda-beda, tergantung model ruter.
    • Masukkan benda kecil seperti jarum, misalnya alat untuk mengeluarkan kartu SIM, penjepit kertas yang telah diluruskan, atau peniti ke dalam lubang dan tekan selama kira-kira 5 detik.
    • Setelah melepas tombol reset, tunggu beberapa saat untuk menyegarkan ( refresh ) alat admin ruter agar Anda bisa mengaksesnya melalui situs web.
  4. Setelah ruter disetel ulang, Anda bisa menggunakan informasi log masuk default yang tercantum di stiker ruter, di buku panduan, atau dari daftar yang tercantum di atas.
  5. Menu ini berada di sudut kanan atas layar. [5]
    • Jika opsi ini tidak ada, klik More Functions yang terdapat di sudut kanan atas halaman, klik System Settings , klik Change Login Password pada panel kiri, kemudian melompatlah ke Langkah 8.
  6. Opsi menu ini terletak pada panel kiri.
  7. Opsi ini berada pada panel kiri di bawah " System ".
  8. Masukkan kata sandi default saat ini di kolom " Current password ", lalu tikkan dan konfirmasikan kata sandi yang baru ke 2 kolom kosong berikutnya. Nama penggunanya tetap sama, tetapi Anda bisa mengubah kata sandi sesuka hati. Setelah kata sandi diubah, Anda harus menggunakan kata sandi tersebut untuk masuk ke dalam ruter setiap kali ingin mengubah sesuatu.
  9. Setelah kata sandi yang baru disimpan, Anda harus menggunakannya untuk masuk ke dalam ruter jika ingin melakukan perubahan.
  10. Apabila Anda telah menyetel ulang ruter, kata sandi Wi-Fi juga akan diatur ulang ke kunci default yang tertera pada ruter Huawei. Jika mau, Anda bisa reset kata sandi Wi-Fi sesuai keinginan.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Reset Kata Sandi Wi-Fi (pada Aplikasi Seluler)

PDF download Unduh PDF
  1. Ikonnya berwarna biru yang di dalamnya terdapat rangkaian mata rantai berwarna putih.
    • Jika belum memiliki aplikasi ini, Anda bisa mengunduhnya melalui Play Store (perangkat Android) atau App Store (untuk iPhone/iPad).
  2. Halaman perincian ruter akan dibuka.
  3. Tautan berwarna biru ini terdapat di sisi bawah halaman.
  4. Opsi ini berada di bagian tengah menu.
  5. Anda bisa menemukannya di sisi atas menu.
  6. Jika mau, Anda bisa menyentuh ikon berbentuk mata untuk menampilkan kata sandi saat ini. Hapus kata sandi saat ini, lalu masukkan kata sandi yang baru di kolom " Wi-Fi password ".
  7. Kata sandi Wi-Fi yang baru sekarang sudah aktif.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Reset Kata Sandi Wi-Fi (pada Situs Web)

PDF download Unduh PDF
  1. Cara melakukannya:
    • Pastikan komputer telah terhubung ke titik akses Wi-Fi ruter atau ke kabel eternet. Apabila menggunakan kabel eternet, tancapkan salah satu ujungnya ke porta eternet komputer (atau adaptor, jika komputer tidak memiliki porta eternet), dan ujung yang lain ke porta LAN ruter.
    • Temukan stiker pada ruter Huawei, dan cari alamat IP default -nya. Alamat IP akan berbentuk seperti ini: 192.168.1.1 atau 10.0.0.1 .
    • Pada peramban web, masukkan alamat IP ruter di kolom alamat, lalu tekan tombol Enter atau Return .
  2. Masuklah dengan nama pengguna dan kata sandi administrator ruter. Jika tidak tahu nama pengguna dan kata sandinya, periksa stiker di ruter, atau gunakan cara ini untuk melakukan penyetelan ulang, apabila perlu.
  3. Opsi ini berada di bilah biru yang terdapat di sisi atas halaman. [6]
    • Di beberapa ruter Huawei, Anda harus mengeklik My Wi-Fi di sisi atas layar. [7]
  4. Anda bisa menemukan opsi ini di sisi atas panel kiri.
    • Melompatlah ke langkah selanjutnya jika opsi ini tidak ada.
  5. Hapus kata sandi yang terdapat di dalam kolom " Wi-Fi password " atau " Wi-Fi network password ", lalu tikkan kata sandi baru yang ingin digunakan untuk terhubung ke jaringan Wi-Fi.
  6. Kata sandi Wi-Fi yang baru akan disimpan. Mulai sekarang, siapa saja yang ingin terhubung ke jaringan ini harus menggunakan kata sandi baru tersebut.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 35.933 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan