Unduh PDF
Unduh PDF
Facebook dapat mengingatkan Anda akan acara atau ulang tahun teman Anda. Namun, bagaimana jika Anda tidak mengakses "Facebook" setiap hari? Untungnya Anda dapat melakukan sinkronisasi. Setiap jadwal acara di "Facebook", termasuk hari ulang tahun teman Anda, dapat muncul di dalam aplikasi "iCal" ("Calendar") pada komputer "Mac", perangkat "iOS", atau pada aplikasi kalender lain seperti "Google Calendars".
Langkah
-
Buka halaman "Facebook Events" Anda. Anda dapat dengan cepat mengunjungi halaman tersebut dengan mengakses facebook.com/events/upcoming/ . Login ke akun "Facebook" Anda. jika Anda belum melakukannya.
-
Cari kotak “ Events Happening This Week ”. Biasanya ini terdapat di sebelah kanan halaman " Events ", di bawah “ Upcoming Birthdays ”.
-
Cari kotak kecil di bawah kolom “ Events Happening This Week ”. Anda akan melihan dua tautan: “ Upcoming Events ” dan “ Birthdays ".
-
Klik “ Upcoming Events ”. Setelah ini, kalender akan terbuka. Jika Anda ingin melakukan sinkronisasi kalender ulang tahun, klik tautan “ Birthdays ”. [1] X Teliti sumber
-
Klik “ Subscribe .” Kalender akan ditambahkan ke aplikasi "Calendar" Anda.
-
Masukkan nama kalender pada kolom “ Name ”. Masukkan nama seperti “Facebook Events” untuk memudahkan Anda mengatur kalender.
- Anda dapat memilih warna untuk kalender acara Anda pada menu di sebelah kanan kolom “ Name ”.
-
Pilihlah lokasi sinkronisasi kalender. Jika Anda ingin melakukan sinkronisasi kalender dengan seluruh perangkat "iOS" dan "OS X" Anda, pilih opsi “ iCloud ”.
-
Hapus tanda centang pada “ Alerts ” (opsional). Anda akan dapat mengubah pengaturan pemberitahuan untuk acara Facebook Anda.
-
Gunakan menu “ Auto-Refresh ” untuk memilih seberapa sering kalender diperbaharui. Jika acara Anda sering berubah, tingkatkan frekuensi kalender diperbaharui.
-
Klik . OK untuk menyimpan perubahan Anda. Setelah beberapa saat, jadwal-jadwal acara "Facebook" Anda akan muncul di kalender Anda.Iklan
-
Unduh dan instal aplikasi "Facebook", agar Anda dapat melakukan sinkronisasi kalender acaranya Anda pada aplikasi "Calendar" di perangkat "iOS" Anda.
- Pastikan Anda telah login pada aplikasi dengan akun Facebook Anda setelah menginstalnya.
-
Buka aplikasi " Settings ".
-
Gulir ke bawah dan pilih “Facebook”.
-
Login dengan akun "Facebook" Anda, jika Anda belum melakukannya.
-
Geser opsi “Calendars” ke posisi “ ON ”.
-
Buka aplikasi "Calendars".
-
Pilih tombol “Calendars” pada bagian bawah layar.
-
Gulir hingga Anda menemukan “Facebook”.
-
Pilih kalender yang ingin ditampilkan. Tanda centang (✓) akan muncul di samping nama kalender jika kalender telah ditampilkan.Iklan
-
Buka halaman "Facebook Events" Anda. Anda dapat dengan cepat mengunjungi halaman tersebut dengan mengakses facebook.com/events/upcoming/ . Login ke akun "Facebook" Anda, jika Anda belum melakukannya.
-
Cari kotak “ Events Happening This Week ”. Biasanya ini terdapat di sebelah kanan halaman " Events ", di bawah “ Upcoming Birthdays ".
-
Cari kotak kecil di bawah kolom “ Events Happening This Week ”. Anda akan melihan dua tautan: “ Upcoming Events ” dan “ Birthdays ".
-
Klik kanan pada tautan “ Upcoming Events ” dan pilih “ Copy link address ” atau “ Copy URL ”. Jika Anda ingin melakukan sinkronisasi kalender ulang tahun, klik kanan tautan “ Birthdays ”.
-
Buka "Google Calendar" dengan mengakses calendar.google.com .
-
Klik panah bawah (▼) di samping “ Other calendars ”. Ini terletak di bagian kiri halaman " Calendar ".
-
Pilih “ Add by URL ”. Ini akan membuka jendela baru.
-
Tempel tautan " Facebook Calendar " yang telah disalin ke dalam kotak. Klik “ Add calendar ” untuk menambahkan ke dalam "Google Calendar" Anda.
-
Tunggu beberapa saat ketika kalender sedang diimpor. Pesan akan muncul ketika kalender telah selesai diimpor.
-
Sesuaikan pengaturan kalender. Setelah selesai diimpor, Anda dapat menyesuaikan pengaturan kalender Anda. Sorot menu " Facebook Calendar " dalam daftar kalender Anda lalu klik panah bawah (▼) yang muncul.
- Anda dapat mengganti warna kalender acara dari daftar yang tersedia.
- Pilih “ Calendar settings ” untuk mengganti nama kalender, membaginya dengan orang lain, dan mengubah pengaturan pemberitahuan.
Iklan
Tips
- Perlu diingat bahwa metode ini bukan sinkronisasi dua arah, karena daftar acara di "Facebook" tidak otomatis diperbaharui ketika Anda memperbaharui jadwal acara pada komputer Anda. Setiap jadwal acara yang diperbaharui di "Facebook" akan tampil pada program kalender Anda, tetapi tidak sebaliknya.
Iklan
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 2.245 kali.
Iklan