PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Artikel wikiHow ini menjelaskan dasar-dasar dalam melakukan pencarian web dengan Google, yaitu mesin pencari terbesar di dunia. Jika Anda telah mempelajari cara melakukan pencarian web secara mendasar, pelajari juga cara menggunakan parameter, alat, atau filter pencarian khusus agar Anda bisa mendapatkan hasil terbaik.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Melakukan Pencarian Web Dasar

PDF download Unduh PDF
  1. Anda bisa menggunakan peramban web apa saja untuk mengakses Google, misalnya Safari, Google Chrome, Microsoft Edge, atau Mozilla Firefox. Apabila tablet atau ponsel Anda telah terpasang aplikasi Google (ikonnya berbentuk huruf "G" berwarna-warni yang terdapat di daftar aplikasi), buka aplikasi tersebut untuk mengakses Google tanpa harus menggunakan peramban web.
    • Android: Pada tablet atau ponsel Samsung, ketuk ikon yang bertuliskan Internet atau Samsung Internet . Pada perangkat lain, ketuk Browser , Chrome , Web , atau tulisan lain yang mirip.
    • iPad dan iPhone: Ketuk Safari (ikon berbentuk kompas) yang terdapat di bagian bawah layar beranda untuk menjalankan peramban web.
    • KaiOS: Jalankan Browser , yaitu jendela yang digunakan untuk mengakses internet.
    • Mac: Komputer ini telah terpasang peramban Safari. Klik ikon berbentuk kompas di dock komputer Mac untuk menjalankannya. Ikon Safari biasanya terdapat di bagian bawah layar.
    • Windows 10: Komputer ini telah dilengkapi peramban Microsoft Edge . Untuk menjalankannya, klik logo Windows yang terdapat di sudut kiri bawah, lalu klik ikon Microsoft Edge yang ada di menu.
    • Windows 8 dan yang lebih lama: Gunakan Internet Explorer untuk menjelajahi web. Ikonnya berbentuk huruf "e" biru yang berada di menu Start.
  2. Kolom alamat merupakan kolom memanjang yang terdapat di bagian atas peramban web. Pada tablet atau ponsel, ketuk kolom alamat untuk memunculkan kibor ( keyboard ) dan mulailah mengetik. Jika menggunakan komputer, mulailah mengetik dengan mengeklik kolom alamat.
    • Melompatlah ke Langkah 4 apabila Anda menggunakan aplikasi Google di tablet atau ponsel.
    • Pada beberapa peramban, termasuk Safari, Chrome, dan KaiOS Browser, Anda juga bisa mengetikkan pencarian langsung ke dalam kolom alamat, tanpa harus menelusuri situs Google terlebih dahulu. Peramban lain mungkin telah menyertakan mesin pencari bawaan sendiri, misalnya Bing yang digunakan pada Microsoft Edge.
  3. Pada tablet dan ponsel, ketuk Search , Go , atau Enter . Halaman beranda Google sekarang akan ditampilkan di peramban yang Anda gunakan.
  4. Misalnya, apabila Anda mencari rumah makan yang bagus di Malang, masukkan kata kunci "rumah makan terbaik di Malang".
    • Anda dapat melakukan pencarian untuk satu kata (misalnya "komunisme", "Sumatera"), frasa ("menanam alpukat di pot", "sabun cair terbaik"), pertanyaan ("berapa jumlah penduduk Surabaya?", "Siapa gubernur Papua Barat?"), dan sebagainya.
    • Apabila Anda lebih suka mengucapkan kata yang ingin dicari, ketuk atau klik ikon berbentuk mikrofon (atau untuk menjalankan fitur pencarian melalui suara/ Search by Voice ). Selanjutnya, ikuti petunjuk yang diberikan pada layar untuk memberi izin kepada Google agar bisa mengakses mikrofon Anda. Setelah itu, ucapkan apa yang ingin Anda cari dengan keras.
  5. Dengan melakukannya, Google akan mencari kata/frasa yang Anda masukkan dan menampilkan hasil pencariannya.
  6. Klik atau ketuk situs, video, foto, atau informasi lain yang diinginkan untuk dibuka di peramban. Jika ingin kembali ke daftar hasil pencarian, ketuk atau klik tombol kembali ( back ) di peramban (biasanya berbentuk panah mengarah ke kiri yang terdapat di sudut kiri atas) .
    • Tergantung item yang dicari, hasil pencariannya akan ditampilkan dengan cara yang berbeda. Misalnya, apabila Anda mencari kata yang muncul di dalam kamus, Anda akan menjumpai definisi dan cara penggunaannya di bagian atas hasil pencarian. Jika mencari tempat tertentu, mungkin Google akan menampilkan peta.
    • Jika apa yang Anda cari tidak ada di halaman pertama, ketuk atau klik Next yang berada di bagian bawah untuk membuka halaman selanjutnya. Hasil pencarian yang paling relevan pada umumnya ditampilkan di beberapa halaman pertama pada hasil pencarian.
  7. Jika hasil pencariannya tidak memuaskan, sunting kata kunci yang Anda masukkan di kolom kosong yang terdapat di bagian atas layar dan cobalah melakukan pencarian kembali. Anda bisa membuat pencariannya menjadi lebih spesifik, atau bahkan memperluasnya apabila hasilnya terlalu sempit.
    • Misalnya, alih-alih mencari "rumah makan terbaik di Malang", cobalah menggunakan frasa "soto babat terbaik di Malang 2020".
    • Jika menginginkan hasil pencarian yang lebih baik, lihatlah metode Mendapatkan Hasil Pencarian yang lebih Spesifik .
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Mendapatkan Hasil Pencarian yang lebih Spesifik

PDF download Unduh PDF
  1. Operator ini merupakan karakter khusus yang dipahami oleh mesin pencari untuk memberi hasil pencarian yang lebih spesifik. Beberapa contoh yang dapat Anda gunakan di antaranya: [1]
    • Apabila terdapat rangkaian kata yang masuk di dalam suatu frasa, misalnya kutipan atau objek tertentu, tempatkan tanda kutip (") untuk mengapit rangkaian kata tersebut agar Google mencarinya secara persis. Ini sangat cocok digunakan ketika Anda hafal dengan beberapa baris lirik lagu dan ingin mengetahui judulnya.
    • Tambahkan minus (-) di depan kata yang tidak ingin disertakan dalam pencarian. Misalnya, apabila Anda ingin mencari " nano ", tetapi tidak ingin mencari iPod Nano, tuliskan nano -iPod sebagai kata kunci.
    • Beberapa kata umum dalam bahasa Inggris, misalnya " how " dan " the ", pada umumnya akan diabaikan oleh mesin pencari Google. Jika Anda menganggapnya penting, tambahkan plus (+) di depan kata tersebut.
    • Untuk mencari situs media sosial seperti Facebook atau Twitter, tempatkan simbol @ di depan kata kunci. Misalnya @wikihow .
    • Apabila Anda hanya ingin mendapatkan hasil pencarian di suatu situs tertentu, tambahkan site: di depan kata kunci. Misalnya, untuk mencari "Windows 10" di situs wikiHow Indonesia, tuliskan: site:id.wikihow.com "Windows 10" .
    • Jika ingin mencari barang dalam kisaran harga tertentu, Anda bisa menggunakan sintaksis ini: guitar $200..$300 . Dalam contoh ini, hasil pencarian Anda akan menampilkan gitar dengan harga antara $200 dan $300.
  2. Tergantung apa yang dicari, terdapat opsi untuk hanya menampilkan jenis hasil pencarian tertentu, misalnya video, gambar, atau artikel berita, menggunakan opsi yang terdapat di bagian atas halaman hasil pencarian. Cara melakukannya:
    • Ketuk atau klik Images yang berada di bagian atas hasil pencarian jika hanya ingin menampilkan gambar yang sesuai dengan apa yang Anda cari.
      • Lihat artikel wikiHow ini jika ingin mengetahui cara mencari gambar terbalik menggunakan Google.
    • Ketuk atau klik Videos jika ingin menampilkan video yang berada di berbagai situs (seperti YouTube), yang sesuai dengan kata kunci Anda.
    • Ketuk atau klik News untuk memunculkan artikel berita yang dimuat di berbagai sumber berita utama yang sesuai dengan kata kunci Anda.
    • Ketuk atau klik Books untuk menampilkan daftar buku-buku yang sesuai dengan apa yang Anda cari.
      • Carilah artikel di wikiHow untuk informasi lebih lanjut mengenai cara menggunakan fitur pencarian buku di Google.
    • Anda juga bisa menggunakan opsi-opsi lain, seperti Maps (peta), Flights (penerbangan), dan Finance (keuangan) bersamaan dengan apa yang Anda cari. Misalnya, ketika memasukkan suatu alamat, Anda bisa mengeklik Maps untuk menampilkannya di peta, atau Flights jika ingin membuat rancangan perjalanan ke tempat tersebut.
  3. Untuk menampilkan hasil pencarian hanya pada 24 jam terakhir, setahun terakhir, atau periode waktu yang lain, lakukan beberapa langkah di bawah ini:
    • Pilih Tools atau Search Tools . Pada komputer, terdapat tautan Tools di bagian atas halaman, di atas hasil. Jika menggunakan tablet atau ponsel, mungkin Anda harus menggeser ke kiri bilah tautan yang terdapat di atas hasil pencarian (bilah ini bertuliskan ALL , NEWS , VIDEOS , dan IMAGES ), dan mengetuk SEARCH TOOLS di bagian ujung bilah.
    • Ketuk atau klik menu Any Time .
    • Gantilah dengan durasi waktu yang lain. Halaman hasil pencarian akan dimuat ulang dan menampilkan hasil di rentang waktu yang dipilih.
    • Ketuk atau klik Clear yang terdapat di bagian atas halaman untuk menghapus filter waktu.
  4. Ketika mencari foto atau video, gunakan filter untuk menetapkan beberapa hal seperti kualitas, durasi, ukuran, dan sebagainya:
    • Pilih Tools atau Search Tools yang terdapat di bagian atas hasil pencarian video atau gambar. Ini akan memunculkan beberapa menu.
    • Saat mencari video, gunakan menu buka-bawah ( drop-down ) yang berada di bagian atas halaman untuk memilih durasi (lamanya video), sumber (misalnya Facebook atau YouTube), atau apakah Anda hanya ingin mencari video yang memiliki takarir (teks terjemahan atau subtitle ).
    • Ketika mencari foto, gunakan menu buka-bawah yang terdapat di bagian atas untuk menentukan ukuran, jenis, warna, dan hak penggunaan foto.
    • Jika ingin melakukan pencarian gambar yang lebih spesifik, cobalah menggunakan fitur Pencari Gambar Google Lanjutan .
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Melakukan Pencarian Lanjutan

PDF download Unduh PDF
  1. Gunakan https://www.google.com/advanced_search untuk memperoleh hasil pencarian yang paling akurat. Halaman Advanced Search (pencarian lanjutan) Google bisa digunakan untuk menetapkan berbagai parameter pencarian di dalam satu formulir. Halaman ini bisa diakses melalui peramban di komputer, tablet, atau ponsel.
  2. Ini terdapat di bagian atas formulir. [2] Semua kotak tidak harus diisi, Anda hanya perlu mengisi kotak yang dianggap penting untuk pencarian.
    • Pada " all these words ", masukkan semua kata yang dianggap penting di dalam pencarian. Hasil pencarian hanya akan menampilkan semua kata yang Anda masukkan di kotak ini.
    • Pada " this exact word or phrase ", tik frasa atau kalimat secara persis yang sesuai dengan keinginan Anda. Hasil pencarian hanya memunculkan situs-situs yang memuat frasa atau kalimat yang Anda masukkan.
    • Gunakan opsi " any of these words " apabila Anda menginginkan hasil pencarian yang berisi kata tertentu ATAU kata yang lain.
    • Pada kolom " none of these words ", tik kata apa saja yang tidak ingin ditampilkan di halaman hasil pencarian.
    • Pada kolom " numbers ranging from ", tik rentang angka yang ingin ditampilkan di hasil pencarian. Opsi ini biasanya digunakan untuk mencari ukuran atau harga suatu barang.
  3. Sekarang Anda dapat menetapkan berbagai opsi filter untuk hasil pencarian. Sekali lagi, semua opsinya tidak harus dipilih—Anda hanya perlu memilih opsi yang diperlukan untuk mempersempit pencarian.
    • Gunakan " Language " untuk menetapkan bahasa dari konten yang akan muncul di hasil pencarian.
    • Gunakan " Region " untuk menampilkan halaman yang berasal dari area atau negara tertentu.
    • Anda bisa menggunakan menu " Last Update " untuk menentukan "umur" halaman yang ingin ditampilkan di hasil pencarian.
    • Masukkan alamat situs di " Site or domain " yang kosong apabila Anda hanya ingin melakukan pencarian di situs web tertentu.
    • Di " Terms appearing " yang kosong, tentukan di mana kata kunci Anda muncul di suatu halaman, apakah di judul halaman atau di dalam artikel.
    • Gunakan " SafeSearch " untuk memilih apakah hasil pencarian juga menampilkan konten dewasa.
    • Menu " File Type " digunakan untuk memilih format berkas, misalnya berkas PDF dan DOC Microsoft Word.
    • Gunakan " Usage rights " untuk memfilter hasil pencarian berdasarkan status lisensinya.
  4. Sekarang hasil pencariannya akan ditampilkan sesuai dengan filter yang Anda tetapkan.
    Iklan

Tips

  • Kata kunci yang sama mungkin memberi hasil yang berbeda (walaupun mirip) jika dilakukan di hari yang lain.
  • Banyak peramban yang mempunyai kotak pencarian bawaan yang dapat digunakan untuk menjelajahi Google atau mesin pencari yang lain. Jika hal ini terjadi, Anda dapat langsung memasukkan kata kunci di kotaknya tanpa harus membuka halaman situs mesin pencarinya.
  • Anda bisa menyesuaikan preferensi pada pencarian Google menggunakan tautan Preferences yang terdapat di samping kotak pencarian Google.
  • Sebaiknya Anda masuk ke akun Google terlebih dahulu agar bisa mengakses semua fitur alat pencarian dan internet Google secara lengkap.
  • Pilih kata kunci dengan baik - pilih kata atau gabungan kata yang unik untuk topik yang ingin dicari agar Anda bisa mendapatkan hasil yang hanya terkait dengan topik yang diinginkan.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 54.094 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan