Unduh PDF
Unduh PDF
Sedang mencari cara untuk menjadikan penampilan Anda lebih cantik dan menawan? Nail art dapat menjadikan pakaian Anda lebih menarik untuk acara istimewa atau dapat menambahkan sentuhan unik pada penampilan Anda sehari-hari. Meskipun nail art yang sangat mendetail paling baik dilakukan oleh profesional, ada sejumlah desain yang dapat Anda buat sendiri. Cobalah desain dua warna, glitter (bubuk kilap) dan permata, polkadot, campuran warna, pola marmer atau menggunakan teknik menera untuk membuat efek yang mengagumkan.
Langkah
-
Bersihkan cat kuku yang lama. Pastikan Anda memulai prosedur ini dengan permukaan kuku yang bersih, dengan cara membersihkan cat kuku lama yang masih menempel pada kuku.
-
Potong dan kikirlah kuku Anda. Bentuklah kuku-kuku Anda untuk membuatnya rapi. Usahakan untuk tidak memotong kuku terlalu pendek karena Anda akan menghiasnya dengan nail art . Alangkah baiknya jika Anda memiliki ruang yang lapang saat mengerjakan.
-
Bubuhkan cat kuku lapisan dasar ( basecoat ) pada kuku. Cat kuku lapisan dasar pada umumnya berwarna putih bening atau kebiru-biruan, dan dapat dibeli di tempat-tempat yang menjual cat kuku. Cat kuku lapisan dasar akan melindungi kuku agar tidak berubah warna atau rusak akibat cat kuku dan bahan-bahan nail art lainnya. Bubuhkan cat kuku lapisan dasar pada kuku sebanyak satu lapisan dan diamkan hingga benar-benar mengering sebelum Anda melanjutkan ke langkah berikutnya. Terkadang cat kuku lapisan dasar akan tetap terasa lengket setelah mengering. Tekstur yang lengket ini bertujuan untuk membantu lapisan cat kuku berikutnya melekat lebih lama dan tidak mengelupas. Pilihlah cat kuku lapisan dasar yang paling Anda sukai.Iklan
-
Bubuhkan cat kuku dengan warna yang berbeda hanya pada ujung kuku. Pilihlah dua warna komplementer yang akan terlihat indah jika dipadukan pada kuku yang sama.
- Bubuhkan cat kuku lapisan dasar berwarna atau yang berwarna putih bening. Biarkan hingga mengering.
- Tempelkan stiker manikur Prancis pada kuku, namun jangan tutupi ujung kuku dengan stiker. Jika Anda tidak memiliki stiker tersebut, gunakan stiker yang bentuknya hampir sama dengan stiker manikur Prancis, seperti stiker lingkaran yang biasa digunakan untuk memperkuat lubang ordner pada kertas.
- Oleskan cat kuku pada ujung kuku di atas stiker. Anda boleh sedikit menodai stiker ketika mengoleskan cat kuku pada ujung kuku.
- Lepaskan stiker ketika cat masih dalam keadaan basah, supaya cat tidak terkelupas bersamaan dengan stiker saat stiker dilepaskan.
- Diamkan hingga cat benar-benar mengering dan selesaikan dengan cat kuku lapisan luar ( topcoat ) berwarna putih bening.
-
Tambahkan stiker atau permata pada kuku Anda. Mulailah dengan membubuhkan cat kuku favorit Anda dalam satu lapisan dan perindah dengan hiasan yang cantik.
- Bubuhkan cat kuku lapisan dasar berwarna atau yang berwarna putih bening. Diamkan hingga mengering.
- Bubuhi kuku Anda dengan sedikit lem atau gel kuku. Bubuhkan ke atas kuku, mengarah ke ujung kuku, atau di pojok bawah kuku. Pikirkan tempat yang terlihat paling bagus untuk menempelkannya.
- Ambillah stiker atau permata dengan pinset dan letakkan di atas gel atau lem. Gunakan pinset untuk menekan stiker atau permata secara perlahan agar melekat dengan baik. Biarkan lem mengering.
- Bubuhkan cat kuku lapisan luar berwarna putih bening pada kuku untuk mencegah stiker atau permata lepas dari perekatnya.
-
Buatlah efek glitter pada kuku. Cobalah salah satu teknik berikut ini:
- Campurkan bubuk glitter dengan gel kuku atau cat kuku berwarna putih bening, dan gunakan pada kuku Anda. Ketika sudah mengering, bubuhkan cat kuku lapisan luar di atasnya.
- Bubuhkan gel atau cat kuku pada satu kuku atau lebih. Taburi kuku dengan glitter dan biarkan mengering sebelum menyelesaikannya dengan cat kuku lapisan luar.
Iklan
-
Buatlah gambar titik-titik sederhana. Pilihlah dua warna cat kuku, salah satunya sebagai cat kuku lapisan dasar dan satu lagi sebagai warna titik. Jika suka, Anda dapat menggunakan beberapa warna untuk menggambar titik-titiknya.
- Bubuhkan cat kuku lapisan dasar berwarna. Diamkan hingga benar-benar mengering.
- Celupkan kuas kecil, tusuk gigi atau pin ke dalam cat kuku yang akan digunakan untuk membuat titik-titik dan cecahkan sedikit alat tersebut pada kuku. Teruslah mencecah untuk menggambar titik-titik sebanyak yang Anda inginkan. Untuk membuat efek yang lain, Anda dapat membuat titik-titik dengan berbagai ukuran dengan menggunakan alat yang ujungnya lebih tipis atau lebih tebal. Untuk membuat efek titik-titik yang kabur atau memudar, celupkan alat ke dalam cat kuku sebanyak satu kali dan buatlah beberapa titik tanpa mencelupkan alat kembali ke dalam cat kuku. Anda juga dapat menggunakan alat yang ujungnya tipis dan halus untuk menarik cat yang masih basah, untuk membuat pola sinar, pusaran dan desain lainnya.
- Jika desain titik-titik sudah mengering, selesaikan dengan membubuhkan cat kuku lapisan luar berwarna putih bening sebagai lapisan luar.
-
Buatlah desain bunga. Pola titik-titik dapat disusun agar terlihat seperti bunga. Pilihlah 3 warna cat kuku: warna untuk cat kuku lapisan dasar, warna untuk bagian tengah bunga, dan warna untuk kelopak bunga.
- Bubuhkan cat kuku lapisan dasar pada kuku. Diamkan hingga benar-benar mengering.
- Gunakan kuas yang ujungnya tipis atau tusuk gigi untuk membuat 5 titik yang diatur melingkar pada kuku. Titik-titik ini akan menjadi kelopak bunga.
- Setelah titik-titik kelopak mengering, gunakan warna yang sama untuk membuat lingkaran sederhana di tengah titik-titik kelopak. Anda dapat memberikan tambahan detil pada desain dengan membuat garis putih kecil di tengah kelopak, atau membuat daunnya menggunakan cat kuku berwarna hijau. Berhati-hatilah agar tidak membuat terlalu banyak bunga pada setiap kuku. Pastikan Anda menyisakan jarak antara satu bunga dengan bunga yang lain.
- Setelah desain bunga mengering, selesaikan dengan cat kuku lapisan luar yang berwarna putih bening.
-
Buatlah motif macan tutul. Untuk membuat desain ini, pilihlah dua warna cat kuku: warna yang terang dan warna yang gelap. Cobalah memilih warna fuchsia (merah muda terang) atau jingga dan hitam.
- Gunakan warna yang lebih terang untuk membuat tutul pada kuku. Anda tidak perlu membuatnya seragam, sama seperti bentuk tutul pada macan tutul yang tidak seragam.
- Setelah titik-titik tutul mengering, gunakan warna yang lebih gelap untuk menggambar bentuk "C" atau "U" di bagian luar tutul.
- Setelah desain tutul mengering, selesaikan dengan cat kuku lapisan luar berwarna putih bening – atau bubuhkan cat kuku bening yang mengandung glitter untuk memperindah desain.
Iklan
-
Buatlah pola pusaran. Anda memerlukan tiga warna cat kuku yang berbeda: satu warna untuk cat kuku lapisan dasar dan dua macam warna yang perpaduannya akan terlihat bagus jika dibubuhkan di atas warna cat kuku lapisan dasar.
- Bubuhkan warna cat kuku lapisan dasar dan biarkan hingga megering.
- Bubuhkan cat kuku lapisan luar berwarna putih bening untuk melapisi cat kuku lapisan dasar, dan biarkan hingga mengering.
- Buatlah pusaran warna pertama menggunakan tusuk gigi.
- Gunakan tusuk gigi bersih untuk membuat pusaran warna kedua di atas pusaran warna pertama yang masih basah.
- Tariklah kedua warna ke arah luar secara bersamaan dan buatlah pusaran menggunakan tusuk gigi, kuas striper (kuas khusus nail art ) atau alat lainnya yang bersih. Anda juga dapat membuat efek marmer dengan membubuhkan beberapa titik warna pusaran pertama secara acak pada kuku, kemudian membuat beberapa titik warna pusaran kedua di sekitar atau di atas titik-titik warna pertama. Gunakan alat yang Anda pilih untuk mencampur titik-titik warna dengan pola selang-seling, bentuk huruf S, atau angka 8.
-
Cobalah desain gradasi (ombre). Desain ombre akan terlihat paling bagus jika menggunakan golongan warna yang sama, seperti ungu dan biru. Untuk membuat desain ini, Anda memerlukan tiga warna: warna gelap, sedang, dan terang.
- Bubuhkan cat kuku yang berwarna paling gelap pada kuku dan biarkan mengering.
- Celupkan spons riasan ke dalam cat kuku dengan tingkat warna yang sedang/menengah (cukup celupkan sedikit menggunakan spons) dan bubuhkan warna tersebut pada ujung jari, dimulai dari ujung kuku ke arah bawah untuk membuat efek memudar.
- Gunakan spons riasan yang bersih untuk membubuhkan warna yang paling muda pada kuku dengan metode yang sama seperti sebelumnya, dimulai dari ujung kuku dan memudar ke arah bawah kuku. Hasil yang Anda peroleh yaitu tampilan kuku berwarna terang pada ujungnya yang menggelap ke arah bawah kuku (warna cat kuku lapisan dasar).
- Gunakan cat kuku lapisan luar berwarna putih bening di atasnya saat lapisan cat kuku masih basah agar warna desain lebih membaur.
-
Buatlah efek cat air. Untuk membuat desain ini, Anda memerlukan dua warna atau lebih: putih, dan satu atau dua warna lainnya yang Anda inginkan.
- Gunakan cat kuku warna putih sebagai cat lapisan dasar.
- Sebelum cat lapisan dasar mengering, buatlah titik-titik dengan satu atau dua warna lain di atas cat lapisan dasar menggunakan tusuk gigi atau alat lainnya.
- Celupkan kuas besar ke dalam aseton dan cecahkan pada titik-titik cat tersebut. Gunakan aseton dan kuas tersebut untuk menipiskan dan memudarkan titik-titik cat yang ada di atas cat lapisan dasar berwarna putih. Jika berhasil, Anda akan memperoleh desain impresionistik yang terinspirasi dari Monet.
- Setelah desain cat air mengering, oleskan cat lapisan luar berwarna putih bening.
-
Membuat desain kuku acid-washed . Untuk membuat desain yang mirip seperti tampilan celana jin acid-washed , gunakan cat kuku berwarna biru dan putih.
- Gunakan warna biru sebagai lapisan dasar. Biarkan mengering dan oleskan cat lapisan luar berwarna putih bening.
- Setelah lapisan cat mengering, oleskan satu lapisan cat kuku berwarna putih di atas lapisan dasar.
- Celupkan spons riasan ke dalam aseton dan gunakan spons untuk mengusap cat kuku putih secara perlahan agar cat menipis. Berhentilah mengusap ketika lapisan cat berwarna biru cukup terlihat untuk memperoleh tampilan acid-washed .
- Setelah desain acid-washed mengering, selesaikan dengan mengoleskan cat kuku lapisan luar berwarna putih bening.
Iklan
-
Siapkan peralatan Anda. Teknik water-marble merupakan teknik kreatif yang menggunakan air dan bermacam-macam warna untuk menciptakan desain kuku yang unik. Siapkan alat-alat berikut: Satu cat kuku lapisan dasar dan dua atau tiga cat kuku yang warnanya cocok jika dipadukan bersama, seperti biru muda, kuning dan putih. Satu buah cangkir atau mangkuk kecil dan bermulut lebar yang diisi dengan air bersuhu ruang hingga hampir penuh. Petroleum jelly .
-
Oleskan cat lapisan dasar. Diamkan hingga benar-benar mengering.
-
Bubuhkan cat kuku berwarna ke dalam air. Teteskan sedikit cat kuku ke dalam air dari ketinggian yang rendah. Perhatikan bagaimana cat kuku membentuk lingkaran warna di dalam air.
-
Teteskan warna yang lain pada bagian tengah lingkaran warna yang pertama. Teruslah melakukan penetesan warna dengan cara yang sama, yaitu di bagian tengah lingkaran warna, dengan menggunakan warna-warna secara bergantian hingga Anda melihat pola yang membentuk target sasaran.
-
Gunakan tusuk gigi untuk mengubah bentuk desain. Posisikan tusuk gigi di dalam air dan tariklah tusuk gigi melewati pola target sasaran tersebut sehingga membentuk pola yang lain. Desain jaring laba-laba merupakan desain yang populer, begitu pula dengan desain bunga dan bentuk-bentuk geometris. Jangan terlalu banyak menggerakkan tusuk gigi; jika Anda terlalu banyak membaurkan warna, warna-warna tersebut tidak akan terlihat jelas satu sama lain. Jika Anda membuat suatu desain menggunakan tusuk gigi dan tidak menyukainya, Anda hanya perlu menghapus percobaan pertama tersebut dan memulai kembali dari awal.
-
Lekatkan desain tersebut pada kuku Anda. Oleskan petroleum jelly pada kulit di sekitar kuku dan jari-jari tangan. Posisikan kuku berhadapan dengan desain yang telah Anda buat secara hati-hati dan tenggelamkan sedikit kuku Anda. Singkirkan air dari kuku. Tiuplah air yang masih menetes dari kuku dan gunakan stik kapas atau bola kapas (yang telah diberi aseton jika perlu) untuk membersihkan tepi-tepi kuku dan menghapus cat kuku yang mengenai jari Anda.
-
Diamkan hingga benar-benar mengering. Selesaikan dengan cat lapisan luar berwarna putih bening.Iklan
-
Ikuti kelas yang diadakan di salon kuku di kota Anda. Bersama guru yang profesional dalam waktu beberapa jam saja akan lebih efektif dalam meningkatkan keterampilan Anda dibandingkan waktu bertahun-tahun berlatih sendiri.
-
Bacalah buku-buku tentang nail art . Anda dapat mencarinya di perpustakaan atau toko buku setempat, atau Anda dapat membelinya lewat internet.
-
Carilah di internet. Internet menyediakan banyak sumber, terutama jika Anda mencari ide baru. Selain mencari situs-situs yang berisi foto-foto desain yang baru, Anda dapat mencari forum-forum tempat orang-orang yang menyukai nail art membicarakan tentang teknik-teknik dan pengalaman dalam mempelajarinya.
-
Tontonlah video-video di situs-situs seperti YouTube. Video-video ini akan menunjukkan Anda langkah demi langkah prosedur untuk membuat berbagai desain.Iklan
Tips
- Oleskan kembali cat kuku lapisan luar setiap dua atau tiga hari untuk melindungi desain Anda dan menjaga kuku tetap terlihat berkilau. Gunakan minyak kutikula setiap hari.
- Gunakan alat yang berbeda untuk membuat warna yang berbeda, atau bersihkan kuas atau alat Anda setiap selesai membubuhkan warna, sama seperti Anda yang akan membersihkan kuas cat saat akan menggunakan warna yang lain.
- Semua nail art dimulai dengan kuku yang sehat. Kuku harus dalam bentuk yang baik dan merata (dan bukan kuku yang digigit-gigit). Kutikula Anda harus dalam keadaan yang sehat dan tidak terkelupas.
- Perlakukan kuku dengan baik-kenakan sarung tangan saat berkebun atau melakukan pekerjaan lainnya, dan berhati-hatilah saat melakukan tindakan seperti membuka kaleng soda yang dapat merusak kuku.
- Anda dapat membeli perlengkapan nail art profesional yang terdiri dari semua kuas, kuas striper dan alat untuk membuat pola marmer yang akan Anda perlukan. Anda juga dapat berimprovisasi menggunakan tusuk gigi atau peniti untuk membuat bentuk titik-titik dan warna-warna pusaran dengan teliti, atau Anda dapat membeli kuas berujung tipis dan detail di toko perlengkapan hobi atau seni di kota Anda. Anda dapat dengan mudah membeli perlengkapan untuk melakukan teknik-teknik yang lebih rumit, seperti airbrushing , di situs Amazon atau situs lainnya.
- Jika salah satu kuku terpecah, mulailah dari awal dan kikit semua kuku Anda. Jika Anda tidak ingin mengikir kuku, gunakan warna yang padat. Manikur Perancis akan menarik perhatian orang pada kuku Anda yang tidak rata.
- Anda dapat menempelkan selotip di sekitar kuku, untuk mencegah cat kuku mengenai kulit! Anda juga dapat membuat efek 'kristal' dengan membubuhkan cat lapisan dasar, kemudian mengoleskan cat kuku lapisan pertama, diikuti dengan cat kuku lapisan kedua, dan kemudian menambahkan gula atau glitter , sebelum mengoleskan cat kuku lapisan penutup.
- Jika Anda tidak memiliki alat untuk membuat bentuk titik, cobalah menggunakan alat lainnya yang ada di rumah, seperti tusuk gigi, jarum, pena, dll.
- Anda memerlukan tangan yang stabil dan bakat untuk menggambar atau berkreasi. Nail art membutuhkan waktu dan kesabaran, ha ini bukanlah sesuatu yang dapat dikatakan pada Anda. Anda perlu memiliki buku yang berisi berbagai macam desain kuku atau membayangkannya sendiri di dalam pikiran. Anda juga dapat mencari gambar-gambar desain nail art di situs Google dan Anda akan memperoleh banyak ide.
- Untuk menjadi seniman kuku yang lebih mahir, gunakan teknik menera kuku. Teknik ini memudahkan Anda dalam membubuhkan gambar yang detail pada kuku. Teknik ini memerlukan peralatan khusus yang dapat dibeli di toko-toko peralatan kuku.
- Siapkan semua peralatan saat Anda memulainya. Karena cat kuku akan selalu mengering, Anda akan bekerja secepat mungkin. Anda perlu mempersiapkan segala sesuatu sebelum mulai. Carilah inspirasi di majalah mode atau lingkungan di sekitar Anda.
- Berusahalah sebaik mungkin dalam mendesain kuku, tidak apa-apa jika hasilnya tidak tepat sesuai dengan keinginan. Satu-satunya hal yang penting adalah usaha Anda!
Iklan
Peringatan
- Jangan mencuci kuas dengan air. Hal ini akan menyebabkan cat kuku yang ada pada kuas mengeras. Sebaliknya bersihkan kuas dengan cairan penghapus cat kuku.
- Pastikan setiap warna nail art benar-benar mengering sebelum mulai membubuhkan warna yang lain (kecuali jika Anda ingin membaurkannya); jika cat warna yang pertama masih basah, cat akan membaur dan merusak desain Anda.
- Aseton dan sebagian besar penghapus cat kuku berbau tajam dan mudah terbakar. Gunakan produk ini di ruangan yang memiliki pertukaran udara yang baik dan hindari api, percikan api atau merokok di sekitar produk ini atau saat cairan masih dalam keadaan basah di kuku Anda.
- Sebagian orang mungkin akan alergi terhadap sebagian produk kuku. Jika Anda mengalami reaksi negatif terhadap suatu produk, cucilah tangan Anda sampai bersih, gunakan aseton untuk menghapusnya jika perlu dan hentikan penggunaan produk tersebut.
Iklan
Hal yang dibutuhkan
- Cat kuku
- Lem atau gel kuku
- Cotton bud (stik kapas)
- Permata atau stiker
- Pinset
- Cat kuku lapisan luar ( topcoat )
- Bubuk kilap ( glitter )
- Stiker manikur Prancis ( French manicure )
- Kuas berujung tipis, peniti atau tusuk gigi
- Spons riasan
- Kapas
- Aseton
- Cangkir atau mangkuk bermulut lebar
- Petroleum jelly
- Alat untuk menera
- Alat pengikis
- Image plate (kumpulan desain gambar untuk nail art )
- Cat kuku untuk menera
- Buku-buku, situs-situs web dan YouTube sebagai inspirasi
Artikel Terkait
- Cara Mengecat Kuku dengan Pola Marmer
- Cara Melukis Galaksi Mini pada Kuku
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 186.222 kali.
Iklan