PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Ada dua rujukan untuk berpuasa dalam Kitab Daniel yang merupakan sumber "Puasa Daniel". Kitab Daniel, Bab 1, menjelaskan bagaimana Daniel dan tiga orang temannya hanya makan sayur-mayur dan hanya minum air putih. (Daniel 1) [1] Pada akhir masa percobaan 10 hari, Daniel dan teman-temannya terlihat lebih sehat daripada teman sebaya mereka yang makan makanan kaya dari meja mewah. Dalam Kitab Daniel, Bab 10, Daniel berpuasa lagi, tidak makan "makanan sedap", daging, dan anggur. (Daniel 10) [2] Anda juga bisa mendapatkan tubuh yang lebih sehat dan pikiran yang lebih jernih dengan mengikuti "puasa" diet ini secara terbatas.

Langkah

PDF download Unduh PDF

Puasa Daniel menganjurkan pola makan sehat. Namun, jika Anda memiliki masalah kesehatan tertentu, konsultasikan dengan penyedia jasa kesehatan kepercayaan Anda sebelum melakukan diet 10 hari (atau 3 minggu) ini.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Puasa Daniel dan Hubungan Anda dengan Tuhan

PDF download Unduh PDF
  1. Hindari gangguan . Ini adalah waktu sakral antara Anda dan Tuhan. Jadi, hindarilah tayangan televisi dan radio.
  2. Sembahlah Tuhan melalui pengorbanan dan cintailah Dia melebihi karunia-Nya.
  3. Hari-hari Anda harus diisi dengan berdoa tanpa pamrih. Selama berpuasa, tingkatkan frekuensi doa harian Anda tiga kali lipat atau lebih.
  4. Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Puasa Daniel, Bagian I

PDF download Unduh PDF
  1. Sebaiknya kurangi juga asupan kafein.
  2. Daftar singkat makanan yang diperbolehkan adalah:
    • Semua buah-buahan dan sayur-mayur
    • Semua tumbuhan polong
    • Semua padi-padian
    • Kacang-kacangan dan biji-bijian
    • Tahu
    • Herbal dan rempah-rempah.
  3. Ingatlah bahwa saat menjalankan Puasa Daniel, Anda tidak diperbolehkan memakan makanan buatan atau olahan serta bahan-bahan kimia.
    • Semua daging dan produk hewani
    • Semua produk susu
    • Semua makanan kering
    • Semua lemak keras.
  4. Makanan sering kali mengandung bahan-bahan tersembunyi. Pastikan makanan yang Anda beli tidak menyalahi aturan Puasa Daniel.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Puasa Daniel, Bagian II

PDF download Unduh PDF
  1. Dalam Kitab Daniel, Buku 10, sang Nabi berpuasa untuk kedua kalinya selama 3 minggu. Mengutip Alkitab, Daniel mengatakan "makanan yang sedap tidak kumakan, daging dan anggur tidak masuk ke dalam mulutku." Puasa kedua pada dasarnya sama dengan puasa pertama, tetapi teksnya secara khusus menyebutkan tiga hal yang harus dihindari:
    • Anggur
    • Semua makanan manis (termasuk madu)
    • Semua roti beragi.
  2. Jika Anda merasa lebih energik dan lebih sehat, kemungkinan Anda pasti ingin mempertahankan pola makan yang lebih sehat. Meskipun Anda pasti ingin memakan lagi makanan yang tidak Anda makan selama berpuasa, sebaiknya lakukanlah dengan kesadaran penuh atas kualitas dan porsinya. Beberapa makanan, seperti makanan kering dan gula sebaiknya tetap dikonsumsi secara minimum.
    Iklan

Tips

  • Perbanyaklah berdoa...Anda butuh kekuatan dan petunjuk Tuhan.
  • Tetap sederhanakan diet Anda. Hindari makanan olahan, utamakan makanan sederhana atau makanan mentah.
  • Jika karena alasan tertentu Anda memakan makanan yang tidak diperbolehkan selama berpuasa, sebaiknya mohonlah ampunan dan lanjutkan berpuasa daripada menghentikannya.
  • Tentukan berapa lama Anda akan menjalankan puasa. Pada akhirnya, Anda mungkin ingin menjalankan Puasa Daniel lebih lama daripada niat semula.
  • Sediakan kacang-kacangan sehat di kantor untuk menghindari teman sekantor yang selalu ingin memberi Anda makanan.
  • Sebaiknya lengkapilah diet Anda dengan multivitamin.
  • Jika Anda mengalami kelesuan atau sakit kepala, minumlah sekurang-kurangnya 8 gelas air putih setiap hari. Sering kali, kita tidak tahu seberapa besar tubuh kita butuh air, terutama ketika berpuasa. Namun, Anda harus berhati-hati jangan sampai minum air terlalu banyak. Terlalu banyak cairan bisa jadi sama buruknya dengan kekurangan cairan.
  • Kita cenderung lebih fokus saat membantu orang lain. Persembahkan puasa Anda untuk orang tertentu.
  • Tidak minum 30 menit sebelum makan dan 30 menit setelahnya akan sangat membantu Anda dalam berpuasa.
Iklan

Peringatan

  • Selama berpuasa, Anda akan menghadapi godaan, lawanlah godaan tersebut demi Yesus Kristus.
  • Setelah Anda selesai berpuasa, makanlah makanan ringan dan perlahan-lahan tingkatkan lagi ke diet normal.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Alkitab
  • Tempat dan waktu untuk berdoa .
  • Aneka buah dan sayuran enak

Referensi

  1. http://niv.scripturetext.com/daniel/1.htm - Daniel 1
  2. http://niv.scripturetext.com/daniel/10.htm - Daniel 10
  3. Fasting For Spiritual Breakthrough karya Elmer L. Towns, diterbitkan pada 1996 oleh Regal Books, Ventura, California.
  4. Honoring God Through The Daniel Fast karya Terrance Day, diterbitkan pada 2009, http://www.danielfast.net/

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 140.479 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan