Unduh PDF Unduh PDF

Para ilmuwan memperkirakan bahwa kita berada di ambang Sixth Mass Extinction (kepunahan massal keenam), yaitu kejadian global ketika ¾ spesies di muka bumi binasa. Banyak ilmuwan yang merasa aktivitas manusia menjadi penyebab meningkatnya tingkat kepunahan. Jika Anda ingin membantu, Anda banyak hal besar dan kecil yang dapat dilakukan. Terapkan gaya hidup yang lebih sadar lingkungan, terlibat secara politis, dan bersukarela membantu orang lain. [1]

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Mengubah Gaya Hidup

Unduh PDF
  1. Jika Anda ingin turut serta memangkas tingkat kepunahan hewan, jangan gunakan produk yang membahayakan lingkungan. Banyak perusahaan yang mengambil makanan dan sumber lainnya dengan cara yang merusak lingkungan habitat spesies.
    • Cari produk yang terbuat dari bahan daur ulang. Sering kali produk ini ditandai dengan panah hijau membentuk lingkaran. Anda juga bisa memperoleh informasi di label produk untuk mengetahui seberapa banyak produk dibuat dari bahan daur ulang. [2]
    • Jika Anda mengenakan riasan, pilih produk yang sesuai. Banyak perusahaan kosmetik yang terkenal menerapkan uji coba pada hewan dan praktik tidak sadar lingkungan lainnya, seperti Olay dan Garnier, yang melakukannya secara rutin. Baca label pada kosmetik, sampo, dan kondisioner untuk memastikannya tidak terlibat uji coba pada hewan. [3]
    • Banyak produk yang memakai minyak sawit. Minyak ini digunakan pada makanan, kosmetik, dan sabun. Banyak hutan tropis yang digunduli untuk membuat kebun pohon sawit. Jika produk mengandung minyak sawit pada label produk yang dibeli, pastikan perusahaan memanen minyak dalam cara yang berkelangsungan ( sustainable ). Anda bisa menemukan daftar perusahaan yang mendukung praktik pemanenan minyak sawit secara etis di situs Union of Concerned Scientists. [4]
  2. Anda dilarang membeli produk berbahan hewan langka atau terancam punah. Banyak orang suka membawa suvenir seusai jalan-jalan. Namun, banyak suvenir ini yang terbuat dari hewan langka. Jauhi produk yang terbuat dari gading, tempurung kura-kura, dan batu karang. Sebaiknya Anda juga menjauhi produk yang terbuat dari bulu harimau atau hewan langka lainnya. [5]
  3. Banyak praktik agraris yang diterapkan perusahaan makanan berbahaya bagi lingkungan dan spesies terancam punah. Jika Anda ingin turut menjaga lingkungan, belilah makanan lokal. Carilah toko grosir yang membeli langsung dari petani lokal serta pasar tradisional di kota. Petani kecil-kecilan biasanya tidak merusak lingkungan dan menjalankan praktik agraris yang lebih etis dan berkelangsungan. [6]
  4. Kurangi jejak karbon keseluruhan Anda untuk membantu melestarikan lingkungan. Hal ini dapat melindungi habitat dan kelestarian berbagai spesies langka. Terkadang, perubahan kecil dapat memiliki dampak besar terhadap jumlah energi dan bahan bakar fosil yang digunakan rumah tangga.
    • Ganti bola lampu. Beralihlah ke lampu fluoresen kompak, yang bisa dibeli di sebagian besar supermarket. Jenis bola lampu ini memakai bahan bakar fosil jauh lebih sedikit dibandingkan bola lampu konvensional. [7]
    • Cabut perangkat elektronik ketika tidak sedang digunakan. Bahkan jika produk tidak digunakan, listrik dari stopkontak tetap terpakai apabila kabelnya masih terpasang. Pastikan untuk mencabut perangkat dapur, seperti alat pembuat kopi dan pemanggang roti, ketika tidak digunakan. Sebaiknya Anda juga mencabut kabel pengisi daya laptop dan ponsel ketika tidak dipakai. [8]
    • Turunkan suhu termostat sebanyak dua derajat. Kemungkinan, Anda tidak akan merasakan perubahan suhu yang kecil ini, tetapi energi yang dihemat cukup signifikan. Anda juga akan mengurangi tagihan listrik. [9]
  5. Industri daging memiliki dampak besar bagi lingkungan dengan merusak kelayakan hidup hewan langka. Hutan hujan tropis yang merupakan rumah banyak hewan terancam punah, sering kali digunduli untuk membuat lahan pabrik. Anda bisa membantu dengan beralih ke makanan berbahan dasar tumbuhan. [10]
    • Diet vegetarian berarti Anda tidak mengonsumsi produk dari daging hewan. Produk hewani lain seperti telur, mentega, susu, dan keju masih diterima tetapi Anda harus menjauhi daging ayam atau sapi. Protein dalam diet vegetarian dapat bersumber dari kacang, legum, telur, dan keju. [11]
    • Diet vegan tidak menyertakan semua produk hewani, termasuk keju dan telur. Banyak orang yang menjadi vegan karena sejumlah peternak yang menghasilkan produk hewani nondaging masih menerapkan praktik yang membahayakan lingkungan. Sebagai vegan, protein Anda bersumber dari buncis, kacang-kacangan, dan biji-bijian. [12]
    • Sebelum beralih ke diet vegetarian atau vegan, sebaiknya bicarakan dahulu dengan dokter. Vegan, utamanya, harus mengonsumsi vitamin tertentu untuk memastikan tubuh mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan karena sama sekali tidak memakan produk hewani.
    • Jika komitmen menjadi vegetarian atau vegan terlalu memberatkan, cukup jumlah daging yang dikonsumsi. Sebagai tambahan membantu melestarikan lingkungan, mengurangi konsumsi daging juga bagus untuk kesehatan Anda. [13] Anda bisa memiliki 1-2 malam dalam seminggu untuk untuk mencoba makanan vegan atau vegetarian. Anda juga bisa mencoba memakan daging hanya sekali sehari.
  6. Sebaiknya Anda berusaha mendaur ulang produk seperti kaleng, kardus, dan plastik. Sebaiknya Anda juga beralih ke produk yang bisa dipakai kembali ( reusable ). Misalnya, gunakan kain lap alih-alih tisu, dan jangan beli produk yang tidak terbuat dari bahan biodegradable (terurai hayati).
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Ikut Terlibat

Unduh PDF
  1. Cara terbaik untuk membantu spesies langka adalah dengan melindungi lingkungan hidupnya. Luangkan waktu Anda bersama alam dengan mengunjungi atau bersukarela di suaka margasatwa lokal. Organisasi ini selalu membutuhkan donasi dan sukarelawan karena sering kali kekurangan dana.
    • Anda sudah cukup membantu hanya dengan mengunjungi yayasan perlindungan alam. Anda bisa berdonasi di pintu masuknya, serta mempelajari berbagai hal tentang hewan terancam punah dan pentingnya melindungi lingkungan sehingga Anda bisa mendidik orang-orang terdekat. Semakin banyak orang yang terlibat dalam melindungi hewan teancam punah, semakin baik. [14]
    • Anda juga bisa bersukarela. Suaka margasatwa sering kali tidak memiliki anggaran besar sehingga sangat bergantung pada sukarelawan untuk tetap bisa beroperasi. Kali berikutnya Anda mengunjungi suaka margasatwa, tanyakan perihal kerja sukarela. [15]
  2. Berusahalah untuk membuat rumah yang ramah lingkungan. Hal ini dapat membantu menyelamatkan spesies langka di area Anda.
    • Kalau Anda memiliki hewan peliharaan, awasi ketika berada di luar ruangan. Jangan tinggalkan kucing atau anjing di luar semalaman karena bisa berkelahi dan bahkan membunuh burung, hewan pengerat, dan hewan lainnya di lingkungan Anda. [16]
    • Buang sampah ke dalam kaleng atau ember berkunci. Jangan sampai hewan liar tanpa sengaja memakan zat beracun dari sampah. [17]
    • Jika Anda memiliki taman, jadilah sadar lingkungan. Jauhi penggunaan herbisida atau pestisida yang berlebihan. Pilih pestisida organik alih-alih produk yang terbuat dari bahan kimia sintetis. [18]
  3. Masalah terbesar dalam melindungi hewan liar adalah menjaga keamanan habitatnya. Saat memilih wakil rakyat berikutnya, lakukan dengan bijak. Dukunglah kandidat yang menjalankan platform untuk mendukung perlindungan lingkungan.
    • Carilah kandidat yang ingin mengurangi ketergantungan terhadap bahan bakar fosil dan mendukung praktik peternakan yang lebih efisien. Perhatikan riwayat voting calon kandidat yang berhubungan dengan masalah lingkungan. Berikan suara kepada calon yang secara konsisten berusaha memperbaiki lingkungan negara Anda. [19]
    • Berlebihnya populasi manusia merupakan penyebab utama kerusakan lingkungan. Oleh karenanya, cari kandidat yang mendukung pendidikan dan perawatan kesehatan bagi wanita di seluruh dunia. Perempuan yang memiliki akses pada kontrasepsi cenderung tidak mengalami kehamilan tidak terduga atau diharapkan. Mendidik dan merawat kesehatan wanita di seluruh dunia dapat memangkas populasi berlebih dan membantu melestarikan lingkungan. [20]
  4. Anda juga bisa terlibat secara politis dengan bergabung dalam organisasi yang berdedikasi terhadap hak dan kelestarian hewan. Greenpeace, PETA, dan National Wildlife Foundation merupakan beberapa organisasi internasional yang maju secara politis untuk melindungi hewan terancam punah. Anda bisa membantu organisasi ini hanya dengan menjadi anggota, dan berdonasi sedikit sekali setahun. Namun, Anda juga bisa menyumbangkan waktu dan tenaga. Apabila Anda ingin membantu spesies langka, cobalah melalui tindakan langsung. Cari cabang lokal organisasi yang berdedikasi terhadap hak dan kelestarian hewan. Carilah peluang untuk terlibat.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Mendidik Orang Lain

Unduh PDF
  1. Pengetahuan merupakan alat kuat jika ingin membantu spesies hewan yang terancam punah. Gunakan media soisal untuk mendidik teman dan anggota keluarga. Apabila orang memahami pentingnya untuk lekas bertindak, mereka akan lebih mau membantu.
    • Poskan artikel relevan di situs media sosial. Sebaiknya Anda membagikan berita dan cerita yang membahas fakta dan daftar abstrak untuk instruksi cara membantu. Sebagai contoh, Anda bisa mengeposkan daftar perubahan kecil yang bisa diambil untuk mengurangi jejak karbon. Anda juga bisa membagikan resep dan artikel, serta cara membuat makanan vegetarian atau vegan favorit.
    • Dorong orang lain untuk menandatangani petisi. Petisi daring tidak segera mengasilkan tindakan langsung, tetapi dapat menambah kesadaran terkait isu. Jika politisi, pemimpin lain, dan perusahaan melihat banyaknya orang yang peduli, mereka akan menaruh perhatian lebih.
    • Dorong orang lain untuk memilih wakil rakyat yang mendukung hukum kesejahteraan hewan dan praktik pelestarian lingkungan menjelang masa pemilu. Jika cukup orang yang mengekspresikan keprihatinannya, Anda bisa memberikan dampak nyata dalam pemilu.
  2. Ekspresikan kekhawatoran Anda dengan orang lain. Pendidikan dapat menjadi alat kuat untuk mengubah masyarakat. Anda tidak perlu sok bijak atau menyindir orang lain. Namun, Anda bisa menyarankan perubahan kecil ketika peluangnya muncul. Sebagai contoh, ajak rekan kerja untuk menggunakan carpool ke kantor. Singgung dampak positif yang dapat membantu kelestarian lingkungan. [21]
  3. Sebagian organisasi yang disebut di atas sering mengadakan kampanye. Anda bisa menyumbangkan waktu untuk menjaga stan di suatu acara atau membagikan selebaran.
    • Jika Anda mencari pekerjaan baru, pertimbangkan melamar ke organisasi seperti National Wildlife Federation. Kalau memiliki pengalaman mengedit, Anda bisa membantu menuliskan rilis pers dan berita yang menginformasikan masyarakat terkait isu kesejahteraan hewan dan lingkungan. Anda bisa menghasilkan uang selagi melawan penyebab punahnya hewan-hewan.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 3.983 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan