PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Belakangan ini, cukup banyak video TikTok yang membahas sosok pick-me boy . Jika kamu sering menonton video seperti ini, mungkin muncul pertanyaan apa sebenarnya arti pick-me boy . Biasanya, video TikTok memberikan gambaran tentang perilaku mereka, tetapi tidak mengungkapkan latar belakang munculnya istilah ini. Artikel wikiHow ini akan memaparkan beragam hal seputar tindakan dan ucapan pick-me boy . Jadi, kamu tahu apa yang perlu dilakukan kalau suatu saat bertemu mereka.

Hal yang Perlu Kamu Ketahui

  • Pick-me boy memanipulasi cewek secara emosional dengan berpura-pura menjadi pribadi yang rendah diri.
  • Pick-me boy juga melakukan kebohongan dengan mengeklaim bahwa mereka mendukung paham feminisme atau berpandangan progresif untuk mendapatkan simpati dari orang lain.
  • Istilah pick-me boy berasal dari Bahasa Inggris sehari-hari Afrika-Amerika. Istilah ini dimasukkan dalam kamus Urban Dictionary dan mulai viral di TikTok pada tahun 2021.
Metode 1
Metode 1 dari 3:

Apa arti pick-me boy ?

PDF download Unduh PDF
  1. adalah julukan untuk cowok yang merendahkan diri sebagai taktik memanipulasi cewek secara emosional. Pada awalnya, mereka terkesan seperti cowok minder, tetapi sebenarnya ini hanya strategi untuk mendapatkan pengakuan atau simpati dari cewek incaran. [1]
    • Biasanya, mereka akan mengatakan sesuatu yang bernada meremehkan diri sendiri agar cewek yang sedang mengobrol dengannya mau memberikan pengakuan dan pujian kepadanya. Bahkan, ia mungkin melangkah lebih jauh, misalnya mengajak berkencan dengan harapan si cewek incaran akan merasa bersalah kalau menolak.
  2. berusaha mencari simpati dengan menyuarakan paham feminisme, padahal isu ini bukan hal penting untuknya. Ia akan memberikan opini yang terdengar sangat progresif atau feminis untuk membuat dirinya berbeda dari cowok lain.
    • Pick-me boy juga dikenal sangat suka berasumsi stereotipe tentang peran gender.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Dari mana istilah pick-me boy berasal?

PDF download Unduh PDF
  1. Istilah ini muncul kali pertama di majalah daring, misalnya Dominique dan The Root pada tahun 2017. Dalam beberapa artikel, pick-me man digambarkan sebagai salah satu tipe budak cinta sebab ia mau melakukan apa saja demi wanita yang disukai. [2]
    • Istilah pick-me boy berawal dari budaya kulit hitam di internet, tetapi saat ini, artinya sudah berubah.
    • Perilaku pick-me boy bisa disamakan dengan budak cinta . Jadi, sampaikan apa yang kamu rasakan dengan jujur dan lugas saat berinteraksi dengannya.
  2. Setelah menjadi salah satu entri dalam Urban Dictionary pada bulan Februari, istilah ini mulai viral di TikTok sehingga menjadi sangat populer.
    • Banyak video TikTok menyajikan tontonan tentang pick-me girl dan pick-me boy , tetapi istilah ini berkonotasi kurang baik. Jadi, waspadalah terhadap tontonan seperti ini. Pick-me girl adalah julukan untuk cewek yang berperilaku eksentrik agar disukai para cowok .
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Seperti apa gaya bahasa pick-me boy ?

PDF download Unduh PDF
  1. Inilah gaya pick-me boy memberikan pujian, tetapi ada sesuatu yang ia inginkan di balik ucapannya. Ia berharap kamu akan menyanggah pendapatnya, lalu mengatakan bahwa ia pantas untukmu. Ia tidak ragu melanjutkan taktik ini sampai berhasil mengajakmu kencan. Saat mengobrol via chat , kalimat seperti ini juga bisa menjadi jurus ampuhnya:
    • Pick-me boy : "Hai. 😃"
      Kamu: "Hai juga."
      Pick-me boy : "Wow! Akhirnya ada cewek yang mau bales chat aku".
    • Saat mulai mengobrol, ia terkesan sangat santun atau pemalu, tetapi sikapnya langsung berubah drastis begitu kamu menolaknya.
  2. Ia berbicara seperti ini agar kamu merasa iba kepadanya. Selain itu, ia juga sedang menantangmu dengan memasang jebakan. Ia berharap kamu akan memberikan kesempatan untuk membuktikan bahwa ia keliru. Ia memang mahir menerapkan psikologi terbalik yang licik. Mungkin juga, ia akan berkata:
    • "Aku sadar aku jauh dari ganteng".
    • "Cuma kamu yang mau ngobrol sama aku".
    • " Gapapa . Siapa yang mau hang out sama aku?"
      • Setelah mengucapkan kalimat seperti ini, ia akan diam sambil menatapmu sebab ia berharap kamu menyela dan memberikan koreksi.
  3. Ia bisa ujug-ujug membahas isu tentang feminisme hanya untuk memberikan kesan bahwa ia berpandangan progresif. Jangan kaget jika ia langsung melakukan pendekatan setelah mengatakan hal-hal seperti ini. Ia mengira kamu akan terkesan kepadanya dan tidak akan menolaknya karena ia berpihak kepada kaum wanita. [3]
    • Pada awalnya, ia akan membahas isu tertentu dengan antusias sebelum mengalihkan topik percakapan dan fokus kepadamu.
  4. Kalimat seperti ini adalah jurus pemungkas untuk menaklukkan cewek incaran. Ia akan kembali menggunakan frasa ini jika gagal mendapatkan pengakuan atau dukungan emosional darimu. Usaha ini ibarat anak kecil yang merengek dibelikan mainan. Ia berharap kamu akan berubah pikiran sehingga tetap melanjutkan obrolan atau mau diajak kencan.
    • Ia mungkin menggunakan taktik lain dengan berkata, misalnya, "Aku nggak ganggu kamu lagi, deh".
    • Perhatikan begitu sikapnya mulai berubah. Bisa jadi, ia terlihat sangat terpukul dan menangis atau kesal dan marah.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 18.821 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan