Unduh PDF
Mengetahui penyebab Anda mendapati pesan " No Location Found " ketika mencari teman di aplikasi Find My
Unduh PDF

Rasanya mengecewakan ketika kita berusaha mencari lokasi teman kita di aplikasi Find My di iPhone atau iPad, tetapi yang muncul hanya pesan “ No Location Found ” di bawah namanya. Apa arti pesan galat ini? Meskipun hal ini tidak berarti teman Anda berhenti membagikan lokasi mereka pada Anda, kemungkinan ada masalah sinyal dengan layanan lokasi entah di gadget Anda atau mereka. Di artikel ini, akan dijelaskan penyebab hal itu dan bagaimana mengatasinya.

Hal-Hal yang Perlu Anda Ketahui

  • Pesan “ No Location Found ” tidak akan muncul jika teman Anda berhenti membagikan lokasinya pada Anda.
  • Pesan ini bisa berarti ponsel mereka berada di luar jaringan atau mereka mematikan layanan penunjuk lokasi.
  • Anda mungkin akan melihat pesan “ No Location Found ” jika Mode Pesawat ( Airplane ) di ponsel Anda aktif.
Metode 1
Metode 1 dari 3:

Apa Arti “ No Location Found ” di Aplikasi Find My ?

Unduh PDF
  1. Jika teman Anda berhenti membagikan lokasinya kepada Anda, pesan “ No Location Found ” tidak akan terlihat. Sebaliknya, kemungkinan yang terjadi adalah salah satu hal berikut ini:
    • Kalau Anda masih membagikan lokasi Anda pada mereka, Anda akan melihat pemberitahuan di bawah nama mereka pada aplikasi Find My yang menyatakan bahwa mereka dapat melihat lokasi Anda. Namun, Anda tidak akan dapat melihat lokasinya.
    • Kalau Anda dan teman tidak saling berbagi lokasi, Anda sama sekali tidak akan melihat nama atau perangkat mereka di aplikasi Find My .
  2. Jika teman Anda benar-benar berhenti membagikan lokasinya atau mematikan layanan penunjuk lokasi (tetapi tidak berhenti membagikan lokasinya pada Anda, secara khusus), Anda akan melihat galat “ No Location Found ” di aplikasi Find My . Tanyakan pada mereka untuk memastikan layanan penunjuk lokasi masih menyala .
    • Bisa juga mereka keluar dari iCloud di perangkat mereka. [1]
  3. Aplikasi Find My bisa bekerja apabila semua perangkat terkait terhubung dengan Wi-Fi atau jaringan seluler. Jika ponsel teman Anda mati atau tidak terhubung dengan jaringan apa pun, Anda akan melihat pesan “ No Location Found ”.
  4. Kalau Mode pesawat aktif di ponsel Anda, Anda akan melihat pesan “ No Location Found ” di bawah nama teman Anda.
    • Meskipun Mode Pesawat tidak sama sekali mematikan layanan penunjuk lokasi , hal itu membuat Anda tidak bisa menggunakan aplikasi Find My dan aplikasi lain yang membutuhkan koneksi internet agar bisa berjalan dengan baik.
    • Mode Pesawat akan mencegah perangkat luar melacak lokasi ponsel. Namun, jika teman Anda menyalakan Mode Pesawat, untuk sesaat Anda masih bisa melihat petunjuk lokasi terakhir yang ditampilkan aplikasi Find My . [2]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Pesan “ No Location Found ” vs. “ Location Not Available

Unduh PDF
  1. Menurut beberapa sumber, pesan ini bisa muncul di aplikasi Find My Friends yang lama (iOS 12 dan versi sebelumnya) ketika seseorang mematikan penunjuk lokasi. [3]
    • Di aplikasi Find My yang baru (iOS 13 dan versi yang lebih baru), Anda mungkin melihat pesan galat “ No Location Found ” jika teman Anda mematikan layanan petunjuk lokasi atau berhenti membagikan info lokasi.
  2. Sebagian pakar teknologi mengklaim bahwa pesan galat " Location Not Available " artinya server Apple menggunakan GPS untuk mencari ponsel orang itu, tetapi belum bisa terhubung. Jika Anda merasa masalahnya mungkin di pihak Apple, coba cek laman Status Sistem mereka di sini: https://www.apple.com/support/systemstatus/
  3. Menurut laman dukungan Apple, pesan “ Location Not Available ” kadang-kadang bisa muncul jika perangkat yang Anda cari sedang mati atau sambungannya terputus dari Wi-Fi atau jaringan seluler. [4] Namun, pesan tersebut mungkin sudah digantikan dengan pesan “ No Location Found ” di aplikasi versi terbaru.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Mengatasi Galat “ No Location Found

Unduh PDF
  1. aplikasi Find My atau iPhone Anda. Jika Anda tahu teman Anda membagikan lokasinya dengan Anda tetapi Anda melihat pesan “ No Location Found ” di bawah namanya, kadang-kadang dengan menutup dan menjalankan ulang aplikasi dapat mengatasi masalah tersebut. Kalau tidak bisa, coba restart ponsel Anda .
    • Kalau Anda yakin masalahnya ada di pihak teman Anda, minta mereka supaya melakukan restart pada ponselnya juga.
  2. Anda tidak akan melihat lokasi teman jika layanan penunjuk lokasi mereka atau berhenti membagikan lokasi, bahkan jika mereka tidak secara khusus berhenti membagikan lokasi pada Anda. Minta mereka untuk mengecek seting lokasi dan pastikan semuanya hidup.
    • Begitu juga, aplikasi Find My kemungkinan tidak berjalan dengan baik jika Anda tidak mengaktifkan layanan penunjuk lokasi.
  3. Jika ponsel teman Anda mati atau tidak terkoneksi dengan Wi-Fi atau jaringan seluler, Anda tidak akan bisa melihat lokasinya. Coba kirim SMS atau meneleponnya untuk mengetahui apakah ponsel mereka aktif dan berada dalam jaringan.
  4. Jika pengaturan waktu dan tanggal ponsel mereka salah, aplikasi Find My tidak dapat melacak lokasi mereka secara real-time . Minta mereka untuk mencoba hal berikut ini: [5]
  5. Jika teman Anda keluar dari iCloud, atau jika dia masuk dengan ID Apple yang berbeda, Anda mungkin tidak bisa melihat lokasinya. Minta mereka untuk masuk ke Settings pada perangkatnya dan pastikan mereka logged in . [6]
    • Jika mereka melihat pesan “ Sign in to your iPhone ” di bagian atas menu Settings , mereka harus mengetuknya lalu masuk dengan ID Apple dan kata sandi yang benar.
  6. Perangkat lunak lama bisa membuat layanan lokasi di aplikasi Find My tidak berfungsi dengan baik. Pastikan iOS dan aplikasi iPhone Anda sudah diperbarui , dan minta teman Anda juga melakukan hal yang sama.
  7. Jika ponsel Anda dalam Mode Pesawat, akan terlihat pesan “ No Location Found ” di bawah nama teman Anda pada aplikasi Find My . Mode Pesawat bisa dengan mudah aktif tanpa disengaja. Jadi, periksa ponsel Anda untuk memastikan Anda tanpa sengaja mengaktifkannya. Begini cara mengeceknya:
    • Buka Control Center di iPhone Anda. Tergantung model iPhone yang Anda punyai, Anda dapat melakukannya dengan menggeser ke bawah dari kanan atas (iPhone X dan versi lebih baru) atau menggeser ke atas dari tepi bawah layar (iPhone SE, 8, dan yang sebelumnya). [7]
    • Lihatlah ikon Airplane Mode . Jika warnanya abu-abu, berarti Mode Pesawat nonaktif. Jika berwarna oranye, berarti Mode Pesawat aktif. Ketuk ikon tersebut untuk mematikannya.
    • Jika teman Anda mengaktifkan Mode Pesawat, Anda barangkali masih bisa melihat lokasi terakhir ponselnya sebelum dia mengaktifkannya. Namun, lokasi ini kemungkinan tidak akurat.
  8. Kadang-kadang masalah pada server Apple dapat mengganggu layanan lokasi. Jika Anda yakin ponsel Anda dan ponsel teman sudah diatur dan berfungsi sebagaimana mestinya, kunjungi https://www.apple.com/support/systemstatus/ dan periksa apakah aplikasi Find My berada dalam jaringan.
    • Jika aplikasi Find My sedang bermasalah ( down ), Anda harus menunggu dan mencoba lagi nanti.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 2.730 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan